SlideShare una empresa de Scribd logo
1 de 4
Bab 7
                                            HAKIM – HAKIM

I.    Nama Kitab
          Kitab ini diberi nama Hakim-hakim, adalah karena di dalamnya dicatat mengenai banyak hakim-
      hakim yang dibangkitkan oleh Allah untuk mengatur umat-Nya dan menyelamatkan mereka untuk
      dilepaskan dari tangan musuh.

II.   Hakim-hakim
      1.Sejak kematian Yosua sampai dengan Salomo menjadi raja, jangka waktu ini disebut sebagai zaman
          hakim-hakim. Dalam jangka waktu ini, karena umat Israel tidak dapat mengusir tujuh suku yang ada
          di tanah Kanaan, maka sebagai hasilnya, mereka semakin menjauhi Allah, mengikuti tradisi orang
          kafir, menikah dengan orang kafir, dan menyembah allah lain. Karena itu Allah berdasarkan
          peringatan yang sering diucapkan-Nya, maka menyerahkan mereka ke tangan bangsa kafir. Tetapi jika
          mereka bertobat, maka Allah mendengarkan doa mereka, menyelamatkan mereka melalui hakim-
          hakim. Secara keseluruhan rumus khas dalam kitab ini adalah: meninggalkan Allah—bertobat—
          diselamatkan—meninggalkan Allah. Siklus ini setidaknya terulang sebanyak tujuh kali.
      2.Hakim-hakim yang dibahas dalam kitab ini ada 13 orang, yaitu Otniel (Hak. 3:9), Ehud (3:15), Samgar
          (3:31), Debora (4:4), Barak (4:6), Gideon (6:11), Tola (10:1), Yair (10:3), Yefta (12:7), Ebzan (12:8),
          Elon (12:11), Abdan (12:13) dan Simson (15:20). Abimelekh bukanlah hakim yang dibangkitkan oleh
          Allah, dia adalah seorang jahat yang merebut takhta. Selain yang disebutkan di atas, di zaman hakim-
          hakim masih ada hakim-hakim yang lain, hanya tidak disebutkan di dalam kitab ini, contohnya adalah
          Eli (1 Sam. 4:18), Samuel (7:13), Yoel dan Abia (8:2).

III. Penulis
          Tidak jelas siapa penulis kitab ini. Tetapi dalam beberapa pasal terakhir di kitab ini mengatakan, pada
      zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel (Hak. 17:6, 18:1, 19:1, 21:25), karena itu dapat dipastikan
      bahwa kitab ini ditulis setelah bangsa Israel memiliki raja, kemungkinan ditulis oleh Samuel yaitu seorang
      hakim dan nabi yang terakhir. Banyak penerjemah Alkitab juga memiliki pandangan yang sama.

IV. Waktu dan Tempat
      1.Rentang waktu yang tercakup dalam isi kitab ini kira-kira 305 tahun, dari tahun 1425 SM sampai
          dengan tahun 1120 SM. Rentang waktu dalam zaman hakim-hakim adalah 450 tahun, seperti yang
          dicatat dalam Kisah Para Rasul pasal 13 ayat 20 selama kira-kira empat ratus lima puluh tahun.
          Sesudah itu Ia memberikan mereka hakim-hakim sampai pada zaman nabi Samuel.
      2.Seluruh perkara terjadi di tanah Kanaan.

V.    Karakteristik
      1.Kitab ini adalah satu kitab sejarah yang sangat pahit, mencatat tentang setelah bangsa Israel
         mendapatkan tanah Kanaan sebagai warisan, tidak terhitung sudah berapa kali berdosa kepada Allah
         dan menjadi negeri jajahan. Kitab Bilangan adalah satu kitab yang penuh kepahitan, membahas
         tentang umat Israel karena dosa, mereka menjadi mengembara selama 40 tahun; tetapi kitab ini adalah
         satu kitab yang lebih pahit lagi, membahas tentang kegagalan mereka, tidak hanya 40 tahun, bahkan
         sepuluh kali lipat dari 40 tahun.
      2.Kitab ini juga adalah satu kitab sejarah yang penuh dengan kegelapan, mencatat tentang umat Israel
         yang memberontak terhadap Allah, menyembah berhala, perang saudara, persaingan dan perebutan
         antar suku, setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri (Hak. 17:6, 21:25),
         perzinahan, percabulan, pembunuhan yang kejam...dan macam-macam perbuatan jahat yang lain.
         Dapat dikatakan, zaman ini adalah satu bagian yang paling gelap dalam sejarah bangsa Israel.
VI. Beberapa Poin yang Perlu Diperhatikan
    1.Kitab ini memiliki beberapa perkara yang khas, yaitu:
        (1) Pengisahannya memiliki dua awal (1:1; 2:6).
        (2) Perumpamaan yang paling tua dan terkenal (9:8-15).
        (3) Satu nyanyian peperangan yang paling megah dan perkasa (pasal 5).
        (4) Satu-satunya hakim wanita dalam Alkitab (pasal 4).
        (5) Imam pertama yang menyembah berhala (18:30).
    2.Urutan dalam isi kitab ini, bukanlah diatur berdasarkan urutan waktu. Jika berdasarkan urutan waktu,
        seharusnya 2:6-9 terlebih dahulu barulah pasal 1, lalu 2:1-5, 10-13, kemudian adalah pasal 17 sampai
        dengan pasal 21, dan terakhir adalah 2:14 sampai dengan pasal 16. Tetapi kitab ini ditulis berdasarkan
        urutan: (1) umat Israel percaya dan bersandar pada Allah, (2) umat Israel meninggalkan Allah, (3)
        akibat yang diterima oleh umat Israel.
    3.Hakim-hakim yang dibangkitkan oleh Allah, ada yang paling muda (6:5), ada yang perempuan (4:4)...
        tetapi saat Roh TUHAN menguasai mereka (3:10; 6:34; 11:29; 13:25; 14:6,9; 15:14), maka mereka
        pun dapat menang atas musuh yang kuat, menjadi penyelamat bangsa Israel. Ini adalah bukan dengan
        keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan Roh-Ku, firman TUHAN semesta alam.
        (Zak. 4:6).
    4.Isi dari kitab Hakim-hakim berhubungan dengan gereja pada hari ini. Jika gereja tidak membiarkan
        Kristus menjadi Raja, maka setiap kaum beriman pun akan berbuat apa yang benar menurut
        pandangannya sendiri. Jika gereja menjauhi Allah dan menyembah berhala, jika gereja terbagi-bagi
        menjadi banyak jenis, dengan agama yang menggantikan keesaan... hasilnya pasti sama dengan umat
        Israel pada waktu itu.
    5.Sebenarnya yang mengikuti Gideon sebanyak 32,000 orang, tetapi karena hanya takut dan gentar, ada
        22,000 orang yang mundur (Hak. 7:3), lalu karena kendor dan tidak berjaga-jaga, maka ada 9,700
        orang yang mundur (7:7). Mungkin juga ada kaum beriman yang tidak dapat memenuhi standar
        Tuhan, lalu mundur.
    6.Kekalahan Simson setiap kali terjadi setelah kemenangan dan keberhasilannya yang besar. Sejak kecil
        dia sebenarnya adalah seorang nazir, tetapi larangan orang nazir, satu per satu dilanggar olehnya—
        harus meninggalkan adat istiadat dan kembali kepada TUHAN, tetapi dia malah mendekati
        perempuan sundal; tidak boleh minum anggur yang encer maupun yang kental, tidak boleh minum
        cuka anggur, tetapi dia malah pergi ke kebun anggur; tidak boleh mencukur rambut, tetapi dia malah
        memberitahukan orang lain mengenai rahasia rambut panjangnya; tidak boleh mendekat pada mayat,
        tetapi dia malah mengambil madu di depan mayat singa. Dia memang berani berperang melawan
        musuh, tetapi dia sangat lemah dalam menanggulangi dirinya sendiri. Akhir hidupnya benar-benar
        sangat kasihan!
            Namun, di zaman yang penuh pemberontakan dan tidak percaya ini, dia sangat setia kepada Allah,
        karena itu dia dapat dimasukkan ke dalam kesaksian orang-orang yang beriman (Ibr. 11:32).
    7.Para pemula pembaca Alkitab sangat mempertanyakan perkara Yefta yang mempersembahkan anak
        perempuannya sebagai korban bakaran (Hak. 11:29-40). Seorang perempuan muda yang begitu
        mengasihi dan beribadah kepada Allah, bagaimana dapat dibiarkan dibakar hidup-hidup untuk
        persembahan? Jika kita membaca bagian atas dan bawah dengan teliti dan berulang-ulang, ditambah
        membaca referensi ayat-ayat Alkitab yang berhubungan, kita dapat menemukan bahwa fakta dari
        perkara ini adalah sebagai berikut:
        (1) Nazar dari Yefta adalah: maka apa yang keluar dari pintu rumahku untuk menemui aku pada
            waktu aku kembali dengan selamat dari bani Amon, itu akan menjadi kepunyaan TUHAN, dan
            aku akan mempersembahkannya sebagai kurban bakaran. Maksudnya adalah: jika Allah
            menyerahkan musuh ke tangannya, dan membiarkan dia kembali dengan selamat, apapun itu—
            termasuk keluarga, budak, lembu, kambing dan sebagainya—yang keluar dari pintu rumahnya,
            maka harus dikembalikan kepada TUHAN, atau dia akan mempersembahkannya sebagai kurban
            bakaran. Nazarnya mencakup dua bagian yang dapat saling menggantikan, satu bagian yaitu
            dikembalikan kepada TUHAN, satu bagian lagi yaitu dipersembahkan sebagai kurban bakaran.
Terjemahan lama menerjemahkan sebagai aku juga akan mempersembahkannya sebagai kurban
              bakaran. Kata juga bahasa aslinya adalah vau, dapat diterjemahkan menjadi dan, atau, jika tidak
              atau frase lainnya yang sejenis. Yefta membayar nazarnya itu adalah berdasarkan bagian pertama
              dari nazarnya, yaitu dia mengembalikan anak perempuannya kepada TUHAN, dan tidak
              membakarnya menjadi kurban bakaran.
        (2)   Membakar manusia sebagai kurban persembahan adalah hal yang dibenci oleh Allah, juga
              dilarang oleh Allah (Im. 18:21, 20:2-5; Ul. 12:31, 18:10). Allah menginginkan Abraham
              mempersembahkan anaknya sebagai kurban bakaran, adalah untuk menguji Abraham apakah
              Abraham masih mau mentaati permintaan Allah yang tidak masuk di akal dan yang bertentangan
              dengan sifat-Nya sendiri. Ternyata Abraham masih taat, saat dia akan mempersembahkan Ishak
              sebagai kurban bakaran, Allah segera melarangnya.
        (3)   Yefta adalah orang mengerti kitab Taurat, juga adalah orang yang memiliki Roh Allah (Hak.
              11:15-27, 29), juga dimasukkan ke dalam kesaksian orang-orang yang beriman (Ibr. 11:32),
              karena itu dia tidak mungkin melakukan dosa yang demikian besar dengan membunuh anak
              perempuannya untuk dipersembahkan sebagai kurban bakaran. Jika dia benar-benar akan
              mempersembahkan anak perempuannya sebagai kurban bakaran, maka Allah tidak mungkin
              tinggal diam dan tidak melarangnya.
        (4)   Ketika Yefta melihat anak perempuannya, hatinya hancur luluh dan merasa susah, bukan karena
              harus mempersembahkan dia sebagai kurban bakaran, melainkan karena dia ‘adalah anaknya yang
              tunggal; selain dia tidak ada anaknya laki-laki atau perempuan’ (Hak. 11:34). Jika dia
              mempersembahkan anaknya sebagai ‘perawan’ kepada TUHAN, maka dia akan menjadi orang
              yang tidak memiliki keturunan sama sekali.
        (5)   Yefta tidak mungkin mempersembahkan anak perempuannya sebagai kurban bakaran, karena
              kurban untuk kurban bakaran haruslah yang jantan (Im. 1:3, 10; Kej. 22:13); pada waktu yang
              bersamaan pula tidak ada satu mezbah dan tidak ada satu imam yang dapat memperbolehkan dia
              untuk melakukan hal ini.
        (6)   Kitab Hakim-hakim pasal 11 ayat 39 juga dengan khusus membicarakan bagaimana Yefta
              melakukan kepadanya apa yang telah dinazarkannya itu, yaitu membiarkan anak perempuannya
              tidak pernah kenal laki-laki.

VII. Berita
    1.Kitab ini membicarakan tentang kecenderungan manusia untuk memberontak dan meninggalkan Allah,
       seperti umat Israel diselamatkan oleh kekuatan Allah untuk keluar dari Mesir, juga mendapat
       pimpinan yang ajaib untuk memasuki tanah Kanaan, tetapi mereka masih memberontak dan
       meninggalkan Allah.
    2.Kitab ini juga membicarakan tentang keadilbenaran Allah, di mana dosa yang ada harus diganti.
    3.Kitab ini juga membicarakan tentang kasih karunia Allah, serta tentang Allah yang dapat diandalkan
       dan dipercaya. Hanya butuh umat Israel bertobat dengan segenap hati, berseru kepada Allah, maka
       Allah pun dapat mendengar doa mereka, menyelamatkan mereka untuk lepas dari tangan musuh,
       bahkan tujuh kali memberontak, tujuh kali diperbudak, tujuh kali bertobat dan tujuh kali
       diselamatkan.

VIII.Kata Kunci dan Ayat Kunci
    1.Kata kunci: ‘menyelamatkan’ (2:18).
    2.Ayat kunci:
       (1) Pada zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel; setiap orang berbuat apa yang benar
            menurut pandangannya sendiri (21:25).
       (2) Mereka meninggalkan TUHAN, Allah nenek moyang mereka yang telah membawa mereka keluar
            dari tanah Mesir, lalu mengikuti allah lain, dari antara allah bangsa-bangsa di sekeliling
            mereka, dan sujud menyembah kepadanya, sehingga mereka menyakiti hati TUHAN.
            Demikianlah mereka meninggalkan TUHAN dan beribadah kepada Baal dan para Asytoret.
            Maka bangkitlah murka TUHAN terhadap orang Israel. Ia menyerahkan mereka ke dalam tangan
perampok dan menjual mereka kepada musuh di sekeliling mereka, sehingga mereka tidak
             sanggup lagi menghadapi musuh mereka. Setiap kali mereka maju, tangan TUHAN melawan
             mereka dan mendatangkan malapetaka kepada mereka dengan apa yang telah diperingatkan
             kepada mereka oleh TUHAN dengan sumpah, sehingga mereka sangat terdesak. Maka TUHAN
             membangkitkan hakim-hakim, yang menyelamatkan mereka dari tangan perampok itu. (2:12-16).

IX. Pembagian
     Kitab ini dapat dibagi menjadi tiga bagian: prakata, sejarah kejatuhan, tambahan.

                                 1. Prakata—Percaya dan Bersandar Allah
                                           (pasal 1 ~ pasal 2:5)
    Umat Israel mulai membaik, menengadah kepada Allah, percaya dan bersandar pada Allah, tetapi amat
disayangkan tidak seterusnya demikian.
1. Bertanya kepada Allah (1:1-2).
2. Yehuda mulai merebut bagian yang telah diundikan kepadanya (1:3-4).
3. Penawanan Adoni-Bezek (1:5-7).
4. Banyak kemenangan yang tidak lengkap (1:8-36).
5. Kemarahan dan peringatan Allah di Bokhim (2:1-5).

                                2. Sejarah Kejatuhan—Meninggalkan Allah
                                           (pasal 2:6 ~ pasal 16)
    Umat Israel mulai jatuh dan meninggalkan Allah. Pasal 2 ayat 6 sampai 13 adalah ikhtisar sejarah kejatuhan
umat Israel. Seluruhnya ada tujuh kali pemberontakan dan tujuh kali diperbudak. Saat mereka bertobat dan
berseru kepada Allah, Allah pun membangkitkan hakim-hakim untuk menyelamatkan mereka. Seluruh proses
terdapat dalam tabel di bawah ini:

 Pemberontakan       Ayat Alkitab      Penakhluk                         Waktu           Penyelamat & Hakim
 Pertama             3:1-11            Raja Aram-Mesopotamia             8 tahun         Otniel
                                       (Kusyan-Risyataim)
 Kedua               3:12-31           Raja Moab (Eglon), dan orang      18 tahun        Ehud, Samgar
                                       Filistin
 Ketiga              pasal 4 ~ 5       Raja Kanaan (Yabin)               20 tahun        Debora, Balak
 Keempat             pasal 6 ~ 8:13    Orang Midian                      7 tahun         Gideon
 Kelima              8:33 ~ 10:5       Perang saudara, saling                            Tola, Yair
                                       membunuh
 Keenam              10:6 ~ pasal 12   Bani Amon, orang Filistin         18 tahun        Yefta, Ebzan, Elon,
                                                                                         Abdon
 Ketujuh             Pasal 13 ~ 16     Orang Filistin                    40 tahun        Simson

                                        3. Tambahan (pasal 17 ~ 21)
1. Kebobrokan dalam keagamaan (pasal 17 ~ 18).
2. Kebobrokan dalam moral (pasal 19).
3. Kekacauan antar suku (pasal 20 ~ 21).

Más contenido relacionado

La actualidad más candente

Pel ss ke 13, triw 2, 2013.
Pel ss ke 13, triw 2, 2013.Pel ss ke 13, triw 2, 2013.
Pel ss ke 13, triw 2, 2013.amargland
 
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1albertus purnomo
 
Tokoh Rasul Paulus
Tokoh Rasul PaulusTokoh Rasul Paulus
Tokoh Rasul PaulusAndySeubelan
 
Raja dan misi nya
Raja dan misi nyaRaja dan misi nya
Raja dan misi nyaNon
 
Surat at tin
Surat at tinSurat at tin
Surat at tinAndhika7
 
Berjalan dalam taurat tuhan (1)
Berjalan dalam taurat tuhan (1)Berjalan dalam taurat tuhan (1)
Berjalan dalam taurat tuhan (1)albertus purnomo
 
Berjalan dalam taurat tuhan (2)
Berjalan dalam taurat tuhan (2)Berjalan dalam taurat tuhan (2)
Berjalan dalam taurat tuhan (2)albertus purnomo
 
! Mengapa babi haram jawaban telak !!!
! Mengapa babi haram   jawaban telak !!!! Mengapa babi haram   jawaban telak !!!
! Mengapa babi haram jawaban telak !!!Nano Nani
 
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu   malay bible - new testamentAlkitab bahasa melayu   malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testamentBiblesForYOU
 
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu   malay bible - new testamentAlkitab bahasa melayu   malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testamentBiblesForYOU
 
Qur'an Surat At-Tin
Qur'an Surat At-TinQur'an Surat At-Tin
Qur'an Surat At-TinAndhika7
 
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb 2022
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb  2022Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb  2022
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb 2022ssuserc8a156
 
Roh org mati (arwah) 5 agst 2020
Roh org mati (arwah)  5 agst 2020Roh org mati (arwah)  5 agst 2020
Roh org mati (arwah) 5 agst 2020BonggasLT
 

La actualidad más candente (20)

Pel ss ke 13, triw 2, 2013.
Pel ss ke 13, triw 2, 2013.Pel ss ke 13, triw 2, 2013.
Pel ss ke 13, triw 2, 2013.
 
Abraham
AbrahamAbraham
Abraham
 
ISRAEL negara
ISRAEL negara ISRAEL negara
ISRAEL negara
 
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1
Sesi 4 Pengajaran Taurat KPKS kitab keluaran 1
 
Tokoh Rasul Paulus
Tokoh Rasul PaulusTokoh Rasul Paulus
Tokoh Rasul Paulus
 
Raja dan misi nya
Raja dan misi nyaRaja dan misi nya
Raja dan misi nya
 
Surat at tin
Surat at tinSurat at tin
Surat at tin
 
yosua
 yosua yosua
yosua
 
Seminar Wahyu pasal 5
Seminar Wahyu pasal 5Seminar Wahyu pasal 5
Seminar Wahyu pasal 5
 
Berjalan dalam taurat tuhan (1)
Berjalan dalam taurat tuhan (1)Berjalan dalam taurat tuhan (1)
Berjalan dalam taurat tuhan (1)
 
Surat at tin
Surat at tinSurat at tin
Surat at tin
 
Berjalan dalam taurat tuhan (2)
Berjalan dalam taurat tuhan (2)Berjalan dalam taurat tuhan (2)
Berjalan dalam taurat tuhan (2)
 
! Mengapa babi haram jawaban telak !!!
! Mengapa babi haram   jawaban telak !!!! Mengapa babi haram   jawaban telak !!!
! Mengapa babi haram jawaban telak !!!
 
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu   malay bible - new testamentAlkitab bahasa melayu   malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
 
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu   malay bible - new testamentAlkitab bahasa melayu   malay bible - new testament
Alkitab bahasa melayu malay bible - new testament
 
Qur'an Surat At-Tin
Qur'an Surat At-TinQur'an Surat At-Tin
Qur'an Surat At-Tin
 
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb 2022
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb  2022Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb  2022
Mengenal pribadi yang mahapencipta rev. 1 feb 2022
 
Roh org mati (arwah) 5 agst 2020
Roh org mati (arwah)  5 agst 2020Roh org mati (arwah)  5 agst 2020
Roh org mati (arwah) 5 agst 2020
 
Integritas iman
Integritas imanIntegritas iman
Integritas iman
 
Ringk alk ul (5)
Ringk alk ul (5)Ringk alk ul (5)
Ringk alk ul (5)
 

Destacado

Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...
Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...
Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...EventPlacer
 
How to finalize your movie and share to YouTube
How to finalize your movie and share to YouTubeHow to finalize your movie and share to YouTube
How to finalize your movie and share to YouTubeDawn Anthony
 
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiii
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiiiLarry naef strategic_value_slide_share_ presentationiii
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiiinaefla
 
Does corporate governance beget firm’s performance2
Does corporate governance beget firm’s performance2Does corporate governance beget firm’s performance2
Does corporate governance beget firm’s performance2Adeeldd
 
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It All
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It AllSammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It All
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It AllSusan Graham
 
Susan Cancun
Susan CancunSusan Cancun
Susan Cancunchglat
 
Par Replenish is Not Inventory Management
Par Replenish is Not Inventory ManagementPar Replenish is Not Inventory Management
Par Replenish is Not Inventory ManagementJump Technologies, Inc.
 
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фролова
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фроловарусский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фролова
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фроловаИван Иванов
 
Palabras y expresiones de alhaurín el grande
Palabras y expresiones de alhaurín el grandePalabras y expresiones de alhaurín el grande
Palabras y expresiones de alhaurín el grandemmoreno1234
 
Insights ROI of Social Selling
Insights ROI of Social SellingInsights ROI of Social Selling
Insights ROI of Social SellingMelody Mileski
 

Destacado (20)

Resume13
Resume13Resume13
Resume13
 
Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...
Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...
Презентация проекта EventPlacer для владельцев площадок. Как привлекать к себ...
 
Ringk alkitab kej (1)
Ringk alkitab kej (1)Ringk alkitab kej (1)
Ringk alkitab kej (1)
 
Paz
PazPaz
Paz
 
How to finalize your movie and share to YouTube
How to finalize your movie and share to YouTubeHow to finalize your movie and share to YouTube
How to finalize your movie and share to YouTube
 
SC Braga
SC BragaSC Braga
SC Braga
 
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiii
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiiiLarry naef strategic_value_slide_share_ presentationiii
Larry naef strategic_value_slide_share_ presentationiii
 
Tecnófobos
TecnófobosTecnófobos
Tecnófobos
 
MySupportBroker
MySupportBrokerMySupportBroker
MySupportBroker
 
Does corporate governance beget firm’s performance2
Does corporate governance beget firm’s performance2Does corporate governance beget firm’s performance2
Does corporate governance beget firm’s performance2
 
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It All
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It AllSammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It All
Sammy Davis Jr. – The Entertainer Who Did It All
 
Susan Cancun
Susan CancunSusan Cancun
Susan Cancun
 
Par Replenish is Not Inventory Management
Par Replenish is Not Inventory ManagementPar Replenish is Not Inventory Management
Par Replenish is Not Inventory Management
 
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фролова
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фроловарусский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фролова
русский язык, 8 класс а.н. рудяков, т.я. фролова
 
Palabras y expresiones de alhaurín el grande
Palabras y expresiones de alhaurín el grandePalabras y expresiones de alhaurín el grande
Palabras y expresiones de alhaurín el grande
 
Ringk alkitab mat (40)
Ringk alkitab mat (40)Ringk alkitab mat (40)
Ringk alkitab mat (40)
 
Insights ROI of Social Selling
Insights ROI of Social SellingInsights ROI of Social Selling
Insights ROI of Social Selling
 
Sld 2
Sld 2Sld 2
Sld 2
 
Ringk alkitab mat (40)a5
Ringk alkitab mat (40)a5Ringk alkitab mat (40)a5
Ringk alkitab mat (40)a5
 
Pramuka
PramukaPramuka
Pramuka
 

Similar a Ringk alk hak (7)

Pel ss ke 8 triw 2, 2013.
Pel ss ke 8 triw 2, 2013.Pel ss ke 8 triw 2, 2013.
Pel ss ke 8 triw 2, 2013.David Syahputra
 
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018David Syahputra
 
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015David Syahputra
 
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptx
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptxSesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptx
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptxalbertus purnomo
 
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdf
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdfSesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdf
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdfalbertus purnomo
 
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1AlbertusPur
 
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdf
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdfSesi 11. Bait Allah Salomo.pdf
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdfalbertus purnomo
 
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkin
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkinPelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkin
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkinHaisler Vasco Layup
 
Catatan seputar Kitab hakim hakim
Catatan seputar Kitab hakim hakimCatatan seputar Kitab hakim hakim
Catatan seputar Kitab hakim hakimalbertus purnomo
 
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptx
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptxAGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptx
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptxjengkulpuluz
 
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016David Syahputra
 
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasih
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasihHak mutlak seorang pencipta, isa almasih
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasihhenry jaya teddy
 
God's Dream For You Part 2
God's Dream For You Part 2God's Dream For You Part 2
God's Dream For You Part 2SIB Central City
 

Similar a Ringk alk hak (7) (20)

Pel ss ke 8 triw 2, 2013.
Pel ss ke 8 triw 2, 2013.Pel ss ke 8 triw 2, 2013.
Pel ss ke 8 triw 2, 2013.
 
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018
Pelajaran sekolah sabat ke 2 triwulan IV 2018
 
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015
Pelajaran Sekolah SABAT ke-13 Triwulan 4 2015
 
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptx
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptxSesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptx
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pptx
 
KERAJAAN ISRAEL.ppt
KERAJAAN ISRAEL.pptKERAJAAN ISRAEL.ppt
KERAJAAN ISRAEL.ppt
 
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdf
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdfSesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdf
Sesi 5. Kitab Hakim-Hakim dan teori konfederasi suku-suku Israel.pdf
 
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1
Sesi 8 introduksi kitab hakim hakim 1
 
Elia
EliaElia
Elia
 
Daniel 5
Daniel 5Daniel 5
Daniel 5
 
Tindakan simbolis
Tindakan simbolisTindakan simbolis
Tindakan simbolis
 
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdf
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdfSesi 11. Bait Allah Salomo.pdf
Sesi 11. Bait Allah Salomo.pdf
 
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkin
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkinPelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkin
Pelajaran ss 3 qtr 3 2015 misionari yang tidak mungkin
 
Catatan seputar Kitab hakim hakim
Catatan seputar Kitab hakim hakimCatatan seputar Kitab hakim hakim
Catatan seputar Kitab hakim hakim
 
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptx
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptxAGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptx
AGAMA ISRAEL KUNO PERJANJIAN LAMA.pptx
 
Ringk alk rut (8)
Ringk alk rut (8)Ringk alk rut (8)
Ringk alk rut (8)
 
Kesetiaan & Aniaya
Kesetiaan & AniayaKesetiaan & Aniaya
Kesetiaan & Aniaya
 
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016
Pelajaran Sekolah SABAT ke-4 Triwulan 1 2016
 
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasih
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasihHak mutlak seorang pencipta, isa almasih
Hak mutlak seorang pencipta, isa almasih
 
Daniel 10
Daniel 10Daniel 10
Daniel 10
 
God's Dream For You Part 2
God's Dream For You Part 2God's Dream For You Part 2
God's Dream For You Part 2
 

Ringk alk hak (7)

  • 1. Bab 7 HAKIM – HAKIM I. Nama Kitab Kitab ini diberi nama Hakim-hakim, adalah karena di dalamnya dicatat mengenai banyak hakim- hakim yang dibangkitkan oleh Allah untuk mengatur umat-Nya dan menyelamatkan mereka untuk dilepaskan dari tangan musuh. II. Hakim-hakim 1.Sejak kematian Yosua sampai dengan Salomo menjadi raja, jangka waktu ini disebut sebagai zaman hakim-hakim. Dalam jangka waktu ini, karena umat Israel tidak dapat mengusir tujuh suku yang ada di tanah Kanaan, maka sebagai hasilnya, mereka semakin menjauhi Allah, mengikuti tradisi orang kafir, menikah dengan orang kafir, dan menyembah allah lain. Karena itu Allah berdasarkan peringatan yang sering diucapkan-Nya, maka menyerahkan mereka ke tangan bangsa kafir. Tetapi jika mereka bertobat, maka Allah mendengarkan doa mereka, menyelamatkan mereka melalui hakim- hakim. Secara keseluruhan rumus khas dalam kitab ini adalah: meninggalkan Allah—bertobat— diselamatkan—meninggalkan Allah. Siklus ini setidaknya terulang sebanyak tujuh kali. 2.Hakim-hakim yang dibahas dalam kitab ini ada 13 orang, yaitu Otniel (Hak. 3:9), Ehud (3:15), Samgar (3:31), Debora (4:4), Barak (4:6), Gideon (6:11), Tola (10:1), Yair (10:3), Yefta (12:7), Ebzan (12:8), Elon (12:11), Abdan (12:13) dan Simson (15:20). Abimelekh bukanlah hakim yang dibangkitkan oleh Allah, dia adalah seorang jahat yang merebut takhta. Selain yang disebutkan di atas, di zaman hakim- hakim masih ada hakim-hakim yang lain, hanya tidak disebutkan di dalam kitab ini, contohnya adalah Eli (1 Sam. 4:18), Samuel (7:13), Yoel dan Abia (8:2). III. Penulis Tidak jelas siapa penulis kitab ini. Tetapi dalam beberapa pasal terakhir di kitab ini mengatakan, pada zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel (Hak. 17:6, 18:1, 19:1, 21:25), karena itu dapat dipastikan bahwa kitab ini ditulis setelah bangsa Israel memiliki raja, kemungkinan ditulis oleh Samuel yaitu seorang hakim dan nabi yang terakhir. Banyak penerjemah Alkitab juga memiliki pandangan yang sama. IV. Waktu dan Tempat 1.Rentang waktu yang tercakup dalam isi kitab ini kira-kira 305 tahun, dari tahun 1425 SM sampai dengan tahun 1120 SM. Rentang waktu dalam zaman hakim-hakim adalah 450 tahun, seperti yang dicatat dalam Kisah Para Rasul pasal 13 ayat 20 selama kira-kira empat ratus lima puluh tahun. Sesudah itu Ia memberikan mereka hakim-hakim sampai pada zaman nabi Samuel. 2.Seluruh perkara terjadi di tanah Kanaan. V. Karakteristik 1.Kitab ini adalah satu kitab sejarah yang sangat pahit, mencatat tentang setelah bangsa Israel mendapatkan tanah Kanaan sebagai warisan, tidak terhitung sudah berapa kali berdosa kepada Allah dan menjadi negeri jajahan. Kitab Bilangan adalah satu kitab yang penuh kepahitan, membahas tentang umat Israel karena dosa, mereka menjadi mengembara selama 40 tahun; tetapi kitab ini adalah satu kitab yang lebih pahit lagi, membahas tentang kegagalan mereka, tidak hanya 40 tahun, bahkan sepuluh kali lipat dari 40 tahun. 2.Kitab ini juga adalah satu kitab sejarah yang penuh dengan kegelapan, mencatat tentang umat Israel yang memberontak terhadap Allah, menyembah berhala, perang saudara, persaingan dan perebutan antar suku, setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri (Hak. 17:6, 21:25), perzinahan, percabulan, pembunuhan yang kejam...dan macam-macam perbuatan jahat yang lain. Dapat dikatakan, zaman ini adalah satu bagian yang paling gelap dalam sejarah bangsa Israel.
  • 2. VI. Beberapa Poin yang Perlu Diperhatikan 1.Kitab ini memiliki beberapa perkara yang khas, yaitu: (1) Pengisahannya memiliki dua awal (1:1; 2:6). (2) Perumpamaan yang paling tua dan terkenal (9:8-15). (3) Satu nyanyian peperangan yang paling megah dan perkasa (pasal 5). (4) Satu-satunya hakim wanita dalam Alkitab (pasal 4). (5) Imam pertama yang menyembah berhala (18:30). 2.Urutan dalam isi kitab ini, bukanlah diatur berdasarkan urutan waktu. Jika berdasarkan urutan waktu, seharusnya 2:6-9 terlebih dahulu barulah pasal 1, lalu 2:1-5, 10-13, kemudian adalah pasal 17 sampai dengan pasal 21, dan terakhir adalah 2:14 sampai dengan pasal 16. Tetapi kitab ini ditulis berdasarkan urutan: (1) umat Israel percaya dan bersandar pada Allah, (2) umat Israel meninggalkan Allah, (3) akibat yang diterima oleh umat Israel. 3.Hakim-hakim yang dibangkitkan oleh Allah, ada yang paling muda (6:5), ada yang perempuan (4:4)... tetapi saat Roh TUHAN menguasai mereka (3:10; 6:34; 11:29; 13:25; 14:6,9; 15:14), maka mereka pun dapat menang atas musuh yang kuat, menjadi penyelamat bangsa Israel. Ini adalah bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatan, melainkan dengan Roh-Ku, firman TUHAN semesta alam. (Zak. 4:6). 4.Isi dari kitab Hakim-hakim berhubungan dengan gereja pada hari ini. Jika gereja tidak membiarkan Kristus menjadi Raja, maka setiap kaum beriman pun akan berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri. Jika gereja menjauhi Allah dan menyembah berhala, jika gereja terbagi-bagi menjadi banyak jenis, dengan agama yang menggantikan keesaan... hasilnya pasti sama dengan umat Israel pada waktu itu. 5.Sebenarnya yang mengikuti Gideon sebanyak 32,000 orang, tetapi karena hanya takut dan gentar, ada 22,000 orang yang mundur (Hak. 7:3), lalu karena kendor dan tidak berjaga-jaga, maka ada 9,700 orang yang mundur (7:7). Mungkin juga ada kaum beriman yang tidak dapat memenuhi standar Tuhan, lalu mundur. 6.Kekalahan Simson setiap kali terjadi setelah kemenangan dan keberhasilannya yang besar. Sejak kecil dia sebenarnya adalah seorang nazir, tetapi larangan orang nazir, satu per satu dilanggar olehnya— harus meninggalkan adat istiadat dan kembali kepada TUHAN, tetapi dia malah mendekati perempuan sundal; tidak boleh minum anggur yang encer maupun yang kental, tidak boleh minum cuka anggur, tetapi dia malah pergi ke kebun anggur; tidak boleh mencukur rambut, tetapi dia malah memberitahukan orang lain mengenai rahasia rambut panjangnya; tidak boleh mendekat pada mayat, tetapi dia malah mengambil madu di depan mayat singa. Dia memang berani berperang melawan musuh, tetapi dia sangat lemah dalam menanggulangi dirinya sendiri. Akhir hidupnya benar-benar sangat kasihan! Namun, di zaman yang penuh pemberontakan dan tidak percaya ini, dia sangat setia kepada Allah, karena itu dia dapat dimasukkan ke dalam kesaksian orang-orang yang beriman (Ibr. 11:32). 7.Para pemula pembaca Alkitab sangat mempertanyakan perkara Yefta yang mempersembahkan anak perempuannya sebagai korban bakaran (Hak. 11:29-40). Seorang perempuan muda yang begitu mengasihi dan beribadah kepada Allah, bagaimana dapat dibiarkan dibakar hidup-hidup untuk persembahan? Jika kita membaca bagian atas dan bawah dengan teliti dan berulang-ulang, ditambah membaca referensi ayat-ayat Alkitab yang berhubungan, kita dapat menemukan bahwa fakta dari perkara ini adalah sebagai berikut: (1) Nazar dari Yefta adalah: maka apa yang keluar dari pintu rumahku untuk menemui aku pada waktu aku kembali dengan selamat dari bani Amon, itu akan menjadi kepunyaan TUHAN, dan aku akan mempersembahkannya sebagai kurban bakaran. Maksudnya adalah: jika Allah menyerahkan musuh ke tangannya, dan membiarkan dia kembali dengan selamat, apapun itu— termasuk keluarga, budak, lembu, kambing dan sebagainya—yang keluar dari pintu rumahnya, maka harus dikembalikan kepada TUHAN, atau dia akan mempersembahkannya sebagai kurban bakaran. Nazarnya mencakup dua bagian yang dapat saling menggantikan, satu bagian yaitu dikembalikan kepada TUHAN, satu bagian lagi yaitu dipersembahkan sebagai kurban bakaran.
  • 3. Terjemahan lama menerjemahkan sebagai aku juga akan mempersembahkannya sebagai kurban bakaran. Kata juga bahasa aslinya adalah vau, dapat diterjemahkan menjadi dan, atau, jika tidak atau frase lainnya yang sejenis. Yefta membayar nazarnya itu adalah berdasarkan bagian pertama dari nazarnya, yaitu dia mengembalikan anak perempuannya kepada TUHAN, dan tidak membakarnya menjadi kurban bakaran. (2) Membakar manusia sebagai kurban persembahan adalah hal yang dibenci oleh Allah, juga dilarang oleh Allah (Im. 18:21, 20:2-5; Ul. 12:31, 18:10). Allah menginginkan Abraham mempersembahkan anaknya sebagai kurban bakaran, adalah untuk menguji Abraham apakah Abraham masih mau mentaati permintaan Allah yang tidak masuk di akal dan yang bertentangan dengan sifat-Nya sendiri. Ternyata Abraham masih taat, saat dia akan mempersembahkan Ishak sebagai kurban bakaran, Allah segera melarangnya. (3) Yefta adalah orang mengerti kitab Taurat, juga adalah orang yang memiliki Roh Allah (Hak. 11:15-27, 29), juga dimasukkan ke dalam kesaksian orang-orang yang beriman (Ibr. 11:32), karena itu dia tidak mungkin melakukan dosa yang demikian besar dengan membunuh anak perempuannya untuk dipersembahkan sebagai kurban bakaran. Jika dia benar-benar akan mempersembahkan anak perempuannya sebagai kurban bakaran, maka Allah tidak mungkin tinggal diam dan tidak melarangnya. (4) Ketika Yefta melihat anak perempuannya, hatinya hancur luluh dan merasa susah, bukan karena harus mempersembahkan dia sebagai kurban bakaran, melainkan karena dia ‘adalah anaknya yang tunggal; selain dia tidak ada anaknya laki-laki atau perempuan’ (Hak. 11:34). Jika dia mempersembahkan anaknya sebagai ‘perawan’ kepada TUHAN, maka dia akan menjadi orang yang tidak memiliki keturunan sama sekali. (5) Yefta tidak mungkin mempersembahkan anak perempuannya sebagai kurban bakaran, karena kurban untuk kurban bakaran haruslah yang jantan (Im. 1:3, 10; Kej. 22:13); pada waktu yang bersamaan pula tidak ada satu mezbah dan tidak ada satu imam yang dapat memperbolehkan dia untuk melakukan hal ini. (6) Kitab Hakim-hakim pasal 11 ayat 39 juga dengan khusus membicarakan bagaimana Yefta melakukan kepadanya apa yang telah dinazarkannya itu, yaitu membiarkan anak perempuannya tidak pernah kenal laki-laki. VII. Berita 1.Kitab ini membicarakan tentang kecenderungan manusia untuk memberontak dan meninggalkan Allah, seperti umat Israel diselamatkan oleh kekuatan Allah untuk keluar dari Mesir, juga mendapat pimpinan yang ajaib untuk memasuki tanah Kanaan, tetapi mereka masih memberontak dan meninggalkan Allah. 2.Kitab ini juga membicarakan tentang keadilbenaran Allah, di mana dosa yang ada harus diganti. 3.Kitab ini juga membicarakan tentang kasih karunia Allah, serta tentang Allah yang dapat diandalkan dan dipercaya. Hanya butuh umat Israel bertobat dengan segenap hati, berseru kepada Allah, maka Allah pun dapat mendengar doa mereka, menyelamatkan mereka untuk lepas dari tangan musuh, bahkan tujuh kali memberontak, tujuh kali diperbudak, tujuh kali bertobat dan tujuh kali diselamatkan. VIII.Kata Kunci dan Ayat Kunci 1.Kata kunci: ‘menyelamatkan’ (2:18). 2.Ayat kunci: (1) Pada zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel; setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri (21:25). (2) Mereka meninggalkan TUHAN, Allah nenek moyang mereka yang telah membawa mereka keluar dari tanah Mesir, lalu mengikuti allah lain, dari antara allah bangsa-bangsa di sekeliling mereka, dan sujud menyembah kepadanya, sehingga mereka menyakiti hati TUHAN. Demikianlah mereka meninggalkan TUHAN dan beribadah kepada Baal dan para Asytoret. Maka bangkitlah murka TUHAN terhadap orang Israel. Ia menyerahkan mereka ke dalam tangan
  • 4. perampok dan menjual mereka kepada musuh di sekeliling mereka, sehingga mereka tidak sanggup lagi menghadapi musuh mereka. Setiap kali mereka maju, tangan TUHAN melawan mereka dan mendatangkan malapetaka kepada mereka dengan apa yang telah diperingatkan kepada mereka oleh TUHAN dengan sumpah, sehingga mereka sangat terdesak. Maka TUHAN membangkitkan hakim-hakim, yang menyelamatkan mereka dari tangan perampok itu. (2:12-16). IX. Pembagian Kitab ini dapat dibagi menjadi tiga bagian: prakata, sejarah kejatuhan, tambahan. 1. Prakata—Percaya dan Bersandar Allah (pasal 1 ~ pasal 2:5) Umat Israel mulai membaik, menengadah kepada Allah, percaya dan bersandar pada Allah, tetapi amat disayangkan tidak seterusnya demikian. 1. Bertanya kepada Allah (1:1-2). 2. Yehuda mulai merebut bagian yang telah diundikan kepadanya (1:3-4). 3. Penawanan Adoni-Bezek (1:5-7). 4. Banyak kemenangan yang tidak lengkap (1:8-36). 5. Kemarahan dan peringatan Allah di Bokhim (2:1-5). 2. Sejarah Kejatuhan—Meninggalkan Allah (pasal 2:6 ~ pasal 16) Umat Israel mulai jatuh dan meninggalkan Allah. Pasal 2 ayat 6 sampai 13 adalah ikhtisar sejarah kejatuhan umat Israel. Seluruhnya ada tujuh kali pemberontakan dan tujuh kali diperbudak. Saat mereka bertobat dan berseru kepada Allah, Allah pun membangkitkan hakim-hakim untuk menyelamatkan mereka. Seluruh proses terdapat dalam tabel di bawah ini: Pemberontakan Ayat Alkitab Penakhluk Waktu Penyelamat & Hakim Pertama 3:1-11 Raja Aram-Mesopotamia 8 tahun Otniel (Kusyan-Risyataim) Kedua 3:12-31 Raja Moab (Eglon), dan orang 18 tahun Ehud, Samgar Filistin Ketiga pasal 4 ~ 5 Raja Kanaan (Yabin) 20 tahun Debora, Balak Keempat pasal 6 ~ 8:13 Orang Midian 7 tahun Gideon Kelima 8:33 ~ 10:5 Perang saudara, saling Tola, Yair membunuh Keenam 10:6 ~ pasal 12 Bani Amon, orang Filistin 18 tahun Yefta, Ebzan, Elon, Abdon Ketujuh Pasal 13 ~ 16 Orang Filistin 40 tahun Simson 3. Tambahan (pasal 17 ~ 21) 1. Kebobrokan dalam keagamaan (pasal 17 ~ 18). 2. Kebobrokan dalam moral (pasal 19). 3. Kekacauan antar suku (pasal 20 ~ 21).