SlideShare a Scribd company logo
1 of 37
Download to read offline
BEDAH BUKU THE 7 LAWS OF HAPPINESS
     (SEMINAR MENJADI GURU BAHAGIA)
             01 Februari 2009




Kita bahagia karena setiap hari kita berdo’a : Robbana atina fiddunya hasanah
wa fil akhiroti hasanah waqina azabannar.
Semoga acara ini dapat menjadikan kita bahagia. Semoga ada trik (kiat) yang
dapat kita peroleh dan do’a yang kita baca agar benar-benar membuat kita
bahagia dunia dan akherat.

Betapa bahagianya para ibu bapak guru yang setiap hari bergelut dengan
anak-anak selama kurang lebih 8 jam. Semoga bapak ibu sekalian yang
mengasuh anak-anak mendapat kebahagiaan bersama anak-anak.
Macam-macam bahagia :

Ada yang berbahagia dengan bergelimang harta
Ada yang berbahagia ketika berguna bagi orang lain.
Ada yang berbahagia cukup dengan begini saja, tapi saya bisa memaknai
setiap detik dalam hidup saya
Ada macam-macam ukuran bahagia tapi Pak Arvan punya rahasinya bagaimana
mencapai kebahagiaan dalam bukunya berjudul The 7 Laws of Happiness.

Emotion comes from motion.

“Apa kabar”, kemudian dibalas oleh bapak ibu guru dengan “luar biasa”,
kemudian 2 tangan terkepal di atas. Lalu tepuk tangan meriah untuk
semuanya. Kenapa demikian ?
Karena “emotion comes from motion” . Emosi itu bisa lahir dari gerakan-
gerak tubuh kita. Jadi kalau gerakan kita bersemangat, badan tegap,
pandangan ke depan, insya Allah perasaan yang lahir adalah perasaan
bahagia.
Tapi kalau badan kita tunduk, lesu, loyo, pandangan ke bawah, pasti akan
melahirkan perasaan tidak antusias, tidak bersemangat.

Seminar ini adalah moment yang sangat penting.

Karena kalau saya bicara dengan 500 orang biasa saja itu nanti efeknya cuma
ke 500 orang saja. Tapi kalau saya bicara ke 500 guru maka nanti efeknya
bisa mencapai 10 – 20 kali lipat, karena bapak ibu setiap hari bertemu dengan
banyak orang.

Buku pertama judulnya “You are a leader”.

Itu sebetulnya dari Hadits : Kullukum roin wa kullukum mashulin ……
Setiap anda adalah pemimpin dan setiap anda pasti diminta tanggung jawab
terhadap apa yang anda pimpin.
Seharusnya judulnya “Kullukum roin”, cuma kalau itu pembacanya terbatas
dan nanti dikira buku agama. Jadi judulnya saya ubah menjadi “You are a
leader” dan alhamdulillah buku ini pada tahun 2005 sudah ditetapkan oleh
Depdiknas menjadi buku pilihan buku wajib untuk para kepala sekolah SMK &
SMA se Indonesia.
Saya tidak tahu apakah bapak ibu yang hadir disini sudah pernah mendengar
(membaca) buku ini “You are a leader” ? Saya akan tunjukkan bukunya. Ini
dari Hadits : “Anda adalah pemimpin”.
Saya diminta untuk mempresentasikan dihadapan konferensi guru nasional di
Jogyakarta. Baik guru dari Indonesia Barat dan Indonesia Timur bersama
buku Pak Rhenald Kasali yang berjudul “Change” untuk level perubahan
organisasinya. Buku “You are a leader” untuk perubahan individunya.

Buku kedua “Life is beautiful”.

Buku kedua “Life is beautiful”, itu dari judul film mungkin bapak ibu sudah
melihat filmnya ?    Filmnya sangat indah mengenai seorang ayah yang
menyelamatkan jiwa anaknya dari siksaaan Nazi pada saat itu.

Buku ketiga “Cherish Every Moment”.

Buku ketiga saya berjudul “Cherish every moment”, ini dari judul lagunya
“Cool and the gang”. Kalau kol and the gang itu adalah gado-gado.


Buku keempat “The 7 Laws of Happiness”.

Buku keempat saya ini dari do’a sapu jagat, Robbana atina fiddunya hasanah
wafil akhiroti hasanah waqina azabannar. Cuma judulnya saya ganti dengan
“The 7 laws of happiness” agar pembacanya lebih beragam, lebih banyak,
lintas agama dan sebagainya.

Buku The 7 Laws of Happiness ini merupakan Master Piece saya, sebetulnya
sudah ingin saya buat sejak tahun 2002. Tetapi karena kesibukan bekerja dan
sebagainya karena saya bukan penulis full time. Jadi menulisnya hanya di sela-
sela waktu luang, week end, ketika bersama keluarga. Sebelum tidur ketika
pulang kerja. Dan akhirnya 6 tahun baru bisa menjadi buku The 7 Laws of
Happiness ini.

Kalau buku-buku sebelumnya adalah merupakan percikan-percikan pemikiran
dan banyak juga cerita-cerita seperti buku ”Life is Beautiful”, buku ”The 7
Laws of Happiness” ini dimulai dengan kerangka berpikir atau model
berbentuk rumah kebahagiaan dengan 7 fondasi pembentuknya. Banyak hal
yang dapat membuat kita bahagia.
Born to be a teacher.

Pak Arvan dulu juga pernah bercita-cita menjadi guru, tapi jebolnya malah
jadi dosen. Guru dan dosen hampir sama. Guru untuk jenjang-jenjang tertentu
sedang dosen untuk mahasiswa-mahasiswa dan penanganannya berbeda.

Pak Arvan memang suka mengajar di depan kelas dan menjadi guru memang
cita-citanya sejak kecil. Sejak berumur 7-8 tahun Pak Arvan sudah menjadi
guru di rumah. Pak Arvan anak pertama dari 4 bersaudara. Ketiga adiknya
semuanya perempuan. Di rumah itu beliau mempunyai sebuah kamar kecil
ukuran 3 x 3m dan itu disulap menjadi sekolahan kecil. Kelas kecil dimana Pak
Arvan mengajar pelajaran membaca pada adik-adiknya. Ruangan itu dilengkapi
dengan papan tulis kecil, meja dan kursi guru dan murid. Ketika masuk ke
ruangan itu adik-adik saya memanggil saya “guru”. Bila sudah berada di luar
maka panggilan biasa lagi “Kak Arvan”. Waktu belajar setiap hari + setengah
jam.

Rupanya Pak Arvan ini sudah “born to be a teacher” . Kuliah di jurusan Ilmu
Komunikasi di FISIF UI, sudah mulai jadi asisten dosen ketika tingkat 3.
Senang rasanya bisa berbagi ilmu. Jadi harus belajar terus. Ibarat teko kalau
dituang terus bisa habis juga isinya. Ada sebuah kebanggan, perasaan batin
yang tak bisa dilukiskan dengan kata-kata. Padahal kalau dilihat dari segi
penghasilan sangat jauh, apalagi asisten dosen. Setelah lulus Pak Arvan
diangkat menjadi dosen luar biasa, cuma karena banyak kesibukan di luar
maka namanya diubah menjadi dosen luar biasa yang biasa di luar. Selain
menjadi dosen juga bekerja.


Lentera jiwa.

Dalam buku ini Andy F. Noya mengatakan : “Orang yang berbahagia adalah
mereka yang sudah menemukan lentera jiwa mereka. The 7 Laws of Happiness
menuntun anda menemukan lentera itu.

Sebetulnya lentera jiwa itu adalah penunjuk jalan. Jadi lentera jiwa itu
bukanlah jalannya sendiri, karena jalannya itu sudah ada. Tapi kita perlu
langkah demi langkah seperti kata “New kids on the block” dengan lagunya
“Step by step”.
Jadi buku ini akan menuntun bapak ibu sekalian langkah demi langkah untuk
mencapai kebahagiaan. Makanya Andy F. Noya mengatakan itu lentera, karena
kebahagiaan itu sudah ada, hanya perlu langkah-langkah untuk mencapai
kesana. Itulah fungsinya buku The 7 Laws of Happiness.

Kesenangan berbeda dengan kebahagiaan.

Kesenangan itu berbeda dengan kebahagiaan. Kadang-kadang kita mengira
bahwa kesenangan itu adalah kebahagiaan. Rupanya kita sudah salah persepsi
sejak awal. Banyak orang rancu dengan kesenangan dan kebahagiaan. Padahal
kesenangan dan kebahagiaan itu seringkali berbeda jalan. Yang senang itu ke
arah mana ? Yang bahagia itu ke arah mana ?

Contoh : Orang yang korupsi.
Korupsi itu menyenangkan atau tidak ?
Tentu menyenangkan, karena banyak orang yang korupsi.
Sudah ketahuan masih korupsi lagi.
Itu menunjukkan bahwa korupsi itu menyenangkan.
Karena banyak orang yang melakukannya berulang-ulang.
Tidak mungkin mereka melakukan itu kalau tidak menyenangkan.

Contoh : Orang yang berselingkuh.
Berselingkuh itu menyenangkan atau tidak ?
Banyak orang melakukannya. Bahkan terang-terangan dan kadang-kadang
bangga. Punya anak, ayahnya dirahasiakan. Hamil diluar nikah. Selingkuh,
kumpul kebo, kawin cerai banyak sekali mustahil kalau tidak menyenangkan.
Pertanyaannya : “Apakah itu membahagiakan atau tidak ?”

Tuhan mengatakan : “Walal akhirotu khoirul laka minal ula” …
Dan sesungguhnya akhir (jangka panjang) itu selalu lebih baik dari pada
jangka pendek.
Karena itu definisi “dosa” dalam pengertian manajemen modern adalah ketika
kita mendahulukan kenikmatan jangka pendek di atas kenikmatan jangka
panjang. Itulah orang yang selingkuh, korupsi.
Contoh, ketika kita makan ada sambal yang pedas. Kita tahu kalau makan
sambal itu, ujung-ujungnya kita sakit perut. Tapi kita tidak bisa menahan diri
untuk tidak makan sambal itu. Masa bodo ah, yang penting enak dulu. Itu
artinya kita mendahulukan kenikmatan jangka pendek di atas kenikmatan
jangka panjang. Setelah makan sambal kemudian kita harus bolak balik ke
belakang.

Jadi hati-hati dengan hal-hal yang menyenangkan itu. Hal-hal yang
menyenangkan itu seringkali tidak membahagiakan. Sebaliknya hal-hal yang
tidak menyenangkan itu seringkali membahagiakan.
Contoh : minum jamu (pahit), mengurus anak.
Akan menjadi menyenangkan ketika kita mengurus anak dan pekerjaan mulia
lainnya dengan konsep ibadah kepada Allah. Beribadah sama artinya kita
berkomunikasi dengan orang yang kita sayangi.

Contoh lain :
Mau olah raga.
Semua orang tahu bahwa olah raga itu penting untuk kesehatan.
Tidak menyenangkan karena kita harus melawan gaya tarik bantal yang
demikian kuatnya.
Mau diet.
Diet asma, diet kolesterol, diet mengurangi berat badan dan lain-lain.
Diet tidak menyenangkan tapi membahagiakan karena secara jangka panjang
orang yang diet diuntungkan.
Jadi hati-hati karena kesenangan seringkali menyamar sebagai kebahagiaan.

Guru biasa dan guru luar biasa.

Bagaimana nikmatnya menjadi guru atau problem yang harus dihadapi guru.
Seorang guru yang harus bekerja berhadapan dengan anak-anak atau dengan
peserta didik, menciptakan modul-modul, membuat proses belajar agar lebih
menarik. Tentunya punya persoalan.

Yang dirasakan ketika mengajar adalah, ketika hati sedang senang otomatis
ke anak-anak enjoy meskipun ada anak-anak yang bandel (bikin ulah). Karena
hati senang kita menikmati saja.
Suatu ketika karena masih kuliah, sering terjadi bentrok waktu antara tugas
mengajar dengan tugas belajar dan kalau sedang ruwet bawaannya ingin
marah. Bagaimana menyikapi hal ini ?
Hal ini bukan hanya dialami oleh guru saja, bahkan oleh semua orang di segala
situasi. Ketika hati senang, hati sedang berbunga-bunga, maka kita bekerja
dengan baik, mengajar dengan baik. Tapi kalau hati sedang susah maka
bawaannya ingin marah saja.
Orang seperti ini adalah “orang (guru) yang biasa” ini manusiawi.
Katika kita sedang senang, emosi kita naik positif. Misalnya sudah menikah 10
tahun, suatu pagi suami mengucapkan “I love you”, tentu hati anda berbunga-
bunga, maka ketika mengajar, ke semua anak-anak penuh rasa kasih sayang
dan gembira.
Tapi ketika lagi berantem dengan suami atau istri di rumah, kemarahan
dilampiaskan kepada anak-anak. Itu manusiawi, tapi itu disebut “guru yang
biasa”.
Kalau bapak dan ibu ingin menjadi “guru (orang) yang luar biasa” maka
lakukan hal berikut :
   -     Kalau hati sedang senang, kita membagikan kesenangan kepada
         anak-anak didik kita (dengan orang lain).
   -     Kalau hati sedang susah-pun, kita tetap berusaha membuat senang
         anak-anak didik kita (dengan orang lain).

Apa yang dilukiskan dalam film Laskar Pelangi, walaupun kita tidak tahu
apakah itu realitas kamera atau realitas sehari-hari, tetapi anggaplah itu
benar demikian, itulah contoh guru yang bahagia.

Guru yang berbahagia itu ketahuan bila ada masalah.

Kalau tidak ada masalah kita tidak tahu apakah guru itu bahagia atau tidak.
Justru yang membedakan guru itu bahagia atau tidak adalah ketika guru itu
menghadapi banyak masalah. Emas kelihatan tulen 24 karat atau sepuhan
ketika diuji.

Contoh.
Saya punya anak. Anak saya itu kalau disuruh makan dia makan, disuruh mandi
dia mandi, disuruh mengerjakan PR dia mengerjakan PR.
“Kamu tidur sekarang, karena besok kamu ulangan”, dia tidur.
Kalau anak saya seperti itu, yang baik siapa, saya atau anak saya ?
Yang baik tentunya anak saya.

Misal di sekolah anda mengatakan :
-     OK anak-anak coba perhatikan, lalu semua memperhatikan.
   -     Jangan ribut, lalu semua murid tenang.
   -     Kerjakan tugas diskusi, lalu mereka berdiskusi.
   -     Jangan nyontek, lalu semua bekerja sendiri-sendiri.
Yang baik siapa, murid atau guru ?
Tentu saja yang baik adalah murid.

Kapan anda   disebut sebagai guru yang baik ?
Kapan anda   disebut sebagai suami yang baik ?
Kapan anda   disebut sebagai istri yang baik ?
Kapan anda   disebut sebagai ayah yang baik ?
Kapan anda   disebut sebagai ibu yang baik ?

             ========     KALAU ADA MASALAH =======

Jadi saya disebut sebagai ayah yang baik kalau anak saya itu nakal sekali,
kemudian ibunya sudah kewalahan. Kalau menghadapi anak itu bawaannya
bete, marah-marah melulu karena anak itu selalu melakukan hal-hal yang
bertentangan dengan apa yang disuruh. Tapi setelah saya dekati ternyata dia
mau menurut. Berarti itu menunjukkan bahwa saya adalah ayah yang baik.

Kalau anda punya murid-murid yang selalu melakukan hal-hal bertentangan
dengan yang anda katakan. Semua guru sudah kewalahan. Kelas itu terkenal
dengan anak-anak bandel semuanya. Tapi kemudian wali kelasnya diganti
dengan anda. Di bawah kepemimpinan anda di kelas ternyata mereka mau
menurut apa yang anda katakan. Itu menunjukkan bahwa anda adalah guru
yang baik atau guru yang luar biasa.

Kalau situasi semuanya bagus (mulus) tidak ketahuan bahwa anda itu guru
yang baik, tidak ketahuan mana tindakan anda yang berkualitas, mana yang
tidak berkualitas.

Dibalik kesulitan ada kemudahan.

”Norman Vincent Peale” dalam bukunya yang sangat menarik :

       ======       “You can if you think you can” ======,
Anda bisa kalau anda berpikir bahwa anda bisa.

Dia mengatakan :

Kalau Tuhan ingin memberikan rahmatNya kepada anda, apakah Dia akan
memberikannya dalam bentuk hadiah yang dibungkus dengan bagus dalam
nampan perak ? Tentu tidak.

Kalau Tuhan ingin memberikan rahmatNya kepada anda, maka Tuhan akan
membungkusnya dalam bentuk sebuah masalah dan melihat dari kejauhan apa
yang anda lakukan dengan masalah itu. Apakah anda lari dari masalah itu ?
Kalau anda lari, itu menunjukkan bahwa anda lebih kecil dari masalah.
Kalau anda menghadapi masalah itu lalu membuka masalah itu, itulah yang
terbaik.

Mengapa ? Karena Tuhan mengatakan bahwa :

====      DI BALIK KESULITAN ADA KEMUDAHAN ====
       (sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan di dalamnya)

Masing-masing guru berbeda dalam menanggapi masalah, berbeda dalam
pendekatannya. Dalam hal ini tentunya ada ilmu disana (think). Sebetulnya
kesulitan itu ada kemudahan. Kita harus tenang dalam menghadapi masalah.
Jangan panik, jangan marah-marah. Kendalikan emosi.

Dalam Al Qur’an kata (kalimat) itu diulang 2 kali.
Hal itu mengandung makna bahwa kemudahan itu ada di balik kesulitan, tapi
kita sering hanya melihat kesulitannya saja. Padahal kemudahan itu
tersembunyi di balik kesulitan.
Orang beriman dapat melihat kemudahan itu.
Orang tidak beriman tidak dapat melihat kemudahan itu.

Definisi orang beriman adalah :
“Orang yang dapat melihat hal yang tidak terlihat (oleh orang lain)”
Yang tidak terlihat itu adalah kemudahannya.
Jadi kalau anda mendapatkan murid yang susah, itu pertanda bahwa Tuhan
ingin meninggikan tingkat kesabaran anda. Ingin meningkatkan rasa kasih
sayang anda. Karena itu mari kita hadapi dengan penuh rasa syukur.

Dan kalau saya melihat film Laskar Pelangi itu, kalau jaman orde baru dulu ada
film yang diwajibkan ditonton oleh semua murid sekolah (Film Penghianatan
G 30 S PKI), maka film Laskar Pelangi ini sangat-sangat perlu ditonton oleh
semua guru, murid dan masyarakat Indonesia.

Film ini sangat luar biasa, kita bisa menangis menyaksikan adegan-adegannya.
Ini menunjukkan bahwa guru-guru yang ada dalam Laskar Pelangi sudah
menerapkan “The 7 Laws of Happiness”. Mereka sudah menerapkan
bagaimana caranya :

   -     bersabar (patience)
   -     bersyukur (gratefulness)
   -     hidup sederhana (simplicity)
   -     hidup penuh kasih sayang (love)
   -     lebih banyak memberi dari pada meminta (giving)
   -     lebih siap memberi maaf (forgiving)
   -     tingkat kepasrahan kepada Tuhan sangat tinggi (surrender)

Mudah-mudahan buku ini dapat memberikan            sebuah    kerangka   untuk
berprilaku. Berakhlak yang baik dan terpuji.

Bahagia karena dan bahagia meskipun.

Dalam film itu tergambar bahwa guru-guru itu selalu bahagia setiap saat
bahkan sampai akhir hayatnya (seperti yang dialami oleh Pak Arvan).
Mereka bahagia walaupun sekolahnya reot.
Mereka bahagia meskipun sekolahnya hampir roboh.
Jadi ini namanya bahagia meskipun.
Kita lebih banyak bahagia kerena.
Saya bahagia karena istri saya baik dan memperhatikan saya.
Saya bahagia karena murid-murid saya menurut sama saya.
Saya bahagia karena murid-murid saya pintar-pintar.
Ibu bahagia karena suaminya setia.
=== BAHAGIA KARENA ===
           ===      ITU BAHAGIANYA ORANG BIASA ===

Di film Laskar Pelangi, bahagianya bukan bahagia karena tapi bahagia
meskipun. Bahagia meskipun ini jauh lebih susah untuk diterapkan,
Sebuah pepatah dalam bahasa Perancis :




Dibaca :
                             “lamur neva vaskè me margè
                 “Cinta itu bukan cinta karena tapi cinta meskipun”




               === BAHAGIA MESKIPUN ===
    ===      ITU BAHAGIANYA ORANG LUAR BIASA ===

Meskipun suami saya begitu, saya tetap mencintainya. Ini orang luar biasa.
Meskipun murid-murid saya bandel-bandel, saya tetap menyayangi mereka.
Meskipun sekolah saya sudah reot tapi saya mencintainya.
Meskipun gaji saya sering terlambat, saya tetap ingin mengajar disana.

Film Laskar Pelangi penuh dengan bahagia meskipun dan itu bisa terjadi
karena menjadi guru adalah sebuah cita-cita. Sebuah dream, sebuah mimpi.

Kalau tantangan yang kita hadapi itu terasa berat sekali dan rasanya susah
sekali, itu menunjukkan bahwa mimpi kita masih kurang besar.
Kalau kita masih tetap mengeluh dan hal-hal kecil masih membuat kita merasa
susah gelisah, maka itu menunjukkan bahwa sebagai guru mimpi kita masih
kurang besar. Kalau mimpinya besar, keluhan itu akan hilang dengan
sendirinya.
Bukankah tantangan menjadi seorang ibu sangat luar biasa beratnya.
Mengandung anak 9 bulan setengah mati. Misalnya istri kita mengandung 3
anak masing-masing selama 9 bulan berarti 27 bulan sama dengan 2 tahun
lebih. Kemudian kalau sikunya sudah tonjok kiri tonjok kanan ngilunya luar
biasa. Tapi walaupun demikian para ibu senang-senang saja menjadi ibu.
Keluhan-keluhan itu rupanya dianggap kecil saja karena mimpinya besar demi
masa depan semuanya. Itulah juga yang ditunjukkan oleh Film Laskar Pelangi
mimpi mereka sangat besar. Baik mimpi para guru maupun mimpi para murid
yang terdiri dari Laskar Pelangi. Ibu-ibu tanpa sadar telah menerapkan The 7
Laws of Happiness. Bu Muslimah dan Pak Arvan terlihat sangat inspiratif
walaupun tidak mengenal The 7 Laws of Happiness.

Ada hal yang sangat penting bahwa :
The 7 Laws of Happiness ini adalah suatu cara untuk membuat pikiran kita
tenang karena hanya dengan pikiran tenang kita dapat berbahagia.

Bahagia itu sebenarnya begini :

Ketika anda suatu pagi tiba di sekolah, bertemu dengan seorang murid yang
sedang sakit perut. Apa yang anda tanyakan kepada murid tersebut ?
•    Tadi pagi makan apa ? Salah makan apa ?
•    Sudah makan belum ? Salah makan apa ? (Pedas atau kurang higienis)

Kalau sampai di sekolah ada anak yang bermuram durja. Apa yang anda
tanyakan kepada anak tersebut.
Mestinya pertanyaan kepada anak tersebut sama dengan pertanyaan di atas :
•    Tadi pagi makan apa ? Salah makan apa ?
•    Sudah makan belum ? Salah makan apa ? (Pedas atau kurang higienis)

Kuncinya adalah makanan yang masuk ke dalam kepala kita, makanan yang
masuk ke dalam pikiran kita.
Sakit hati, sedih, berprasangka buruk, kejadian di rumah orang tua bercerai,
broken home menyebabkan kebahagiaan kita dapat menghilang.

Berarti sama kalau anda merasa ceria, gembira karena senang. Kuncinya juga
makanan yang masuk ke dalam kepala kita. Itulah yang harus kita jaga agar
jangan sampai membuat pikiran kita tidak tenang.
Apakah anda selalu menjaga makanan yang masuk ke dalam mulut anda ?
Selalu menjaga karena anda merasa yakin bahwa makanan yang masuk ke
dalam mulut itu akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan anda. Bisa
membuat kita sakit perut dan segala macam penyakit. Itulah sumber penyakit
dari apa-apa yang masuk ke dalam mulut kita.

Mengatur makanan yang masuk ke mulut kita juga tidak begitu gampang,
apalagi yang suka ngemil. Tapi itu masih relatif lebih mudah, karena makanan
yang masuk ke dalam mulut kita itu kelihatan jelas. Jadi kita bisa lihat apakah
ini higienis atau tidak ? Ini kolesterol tinggi atau tidak ? Kita juga tahu
berapa banyak makanan yang masuk ke dalam mulut kita berapa banyak ?
Masih dapat kita ukur misalnya :

•    Berapa banyak minuman yang masuk ke mulut kita sehari ? > 8 – 10 gls
•    Berapa banyak makan besar sehari ?                        3 kali
•    Berapa banyak snack sehari                                2 kali

Kesimpulan : kita bisa mengukur atau menakar makanan yang masuk ke dalam
mulut kita.

Apakah kita bisa mengukur makanan yang masuk ke dalam kepala kita ?
Hal itu tidak bisa kita ukur.
Penelitian mengatakan :
Ada 150.000 jenis makanan yang masuk ke dalam pikiran kita. Betapa
bahayanya makanan itu. Karena makanan itu tidak kelihatan tentu sulit
mengendalikannya. Kita tidak menyadari betapa ketika bangun tidur dan baru
beberapa jam kita telah kemasukan banyak makanan sampah ke dalam kepala
kita. Padahal itu bisa masuk kemana saja dan bisa mempunyai banyak cabang.

Penelitian di dunia kedokteran membuktikan :

Dari sejumlah pasien yang datang ke dokter ternyata 70% masalah mereka
bukanlah diakibatkan makanan yang masuk ke dalam mulut mereka.
Hanya 30% saja dari pasien yang datang ke dokter itu yang penyakitnya
adalah penyakit fisik yang diobati secara medis.
Data 70% yang datang ke dokter itu kalau dicek ternyata masalah mereka
adalah karena makanan yang masuk ke dalam pikiran mereka (masuk secara
psikis).

Penelitian Dr. Gerald Jampopski :
Menemukan bahwa dari 70% yang masuk ke dalam pikiran yang salah itu
adalah karena ke tidak mampuan kita untuk memaafkan. Sehingga akhirnya
dari seorang dokter medis dia beralih profesi menjadi seorang konselor. Dia
punya Healing Center (Pusat Penyembuhan) dengan metode memaafkan.

Artinya yang perlu kita siasati atau perlu kiat-kiat adalah adalah
mengendalikanan makanan yang masuk ke dalam pikiran kita. Itu yang paling
rawan bahaya. Apakah anda yakin bahwa makanan yang masuk setiap hari ke
dalam kepala anda adalah makanan yang sehat ?
Jawabnya tidak yakin, karena makanan itu tidak terlihat sehingga sulit
dikendalikan.

Salah tafsir tentang EQ dan SQ.

EQ dan SQ banyak orang yang salah menafsirkannya.
IQ sudah jelas pusatnya di otak.
EQ dan SQ ada pendapat pusatnya di hati.
Hati itu yang mana ?
Heart itu sama dengan jantung.
Hati bahasa kita, Bahasa Inggrisnya liver.
Perasaan --- perasaan yang mana ?
Tunjukkan yang mana hati itu ?

Apakah jantung atau hati kita pusat kecerdasan emosi ? Tidak.
Disitulah letak kesalahannya.
Sebenarnya dimanakah pusat kecerdasan emosi itu ?

Psikolog, Daniel Goleman, mendalami kecerdasan emosi.
Dia menemukan dari penelitiannya terhadap beberapa nilai sekolah dan saat
mereka telah bekerja.

   •     Anak-anak yang dulu pintar di sekolah dan mendapat nilai A, ketika
         bekerja ternyata banyak yang menjadi peneliti, dosen, guru.
•     Anak-anak yang dulu mendapat nilai B, ternyata setelah bekerja
         menjadi karyawan yang baik ada pula yang menjadi manager suatu
         perusahaan.
   •     Anak-anak yang mendapat nilai C, setelah bekerja ternyata menjadi
         atasan-atasan kita (jadi bos diperusahaan-perusahaan). Padahal nilai
         mereka pas-pasan, suka bekerjasama (saat itu disebut nyontek yang
         dilarang). Saat bekerja dia pintar membangun kerjasama dan
         membangun networking.
   •     Anak-anak yang nilainya D, setelah bekerja menjadi pemilik
         perusahaan, karena mereka adalah anak-anak orang kaya.

Kesimpulan :

Bahwa kecerdasan di sekolah, anak-anak sekolah yang cerdas setelah
memasuki dunia kerja (karier) belum tentu dia menjadi orang yang berhasil di
tempat kerjanya. Karena untuk berhasil di karier diperlukan rumus yang
berbeda. Bukan hanya kecerdasan intelektual saja, tetapi diperlukan juga
kecerdasan emosional. Kecerdasan emosi yaitu bagaimana dia dapat
menangkap perasaan orang lain, berempati dengan orang. Bagaimana dia
berintraksi dengan orang, bekerjasama dengan orang. Banyak anak-anak di
sekolah dulu berinteraksi hanya dengan buku. Cuma dengan buku saja dia bisa
menjadi anak pintar, bisa menjadi juara kelas.

Pengalaman Pak Arvan, sejak kelas 1 SD sampai mahasiswa selalu juara.
Sempat menjadi mahasiswa teladan UI. Inilah tantangannya. Ketika Pak Arvan
masuk dunia kerja dia mengalami kesulitan, karena waktu sekolah Pak Arvan
tidak merasa bahwa berhubungan dengan orang lain itu penting. Wong saya
belajar sendirian saja sekian tahun bisa sukses dan mejadi juara atau
teladan.
Ketika pertama kali masuk ke dunia kerja, saya banyak menghadapi masalah
dengan rekan kerja saya, dengan rekan kerja satu tim karena saya tidak
punya kecerdasan emosi. Hal itu sering menimpa orang-orang pintar yaitu
tidak memiliki kecerdasan emosi.
Lalu saya berpikir kalau begini terus, bagaimana saya bisa sukses. Akhirnya
saya mengubah diri dengan mempelajari kecerdasan emosi.
Untungnya ada seorang pakar bernama Daniel Goleman meneliti kecerdasan
emosi dan dia menemukan bahwa kecerdasan orang di tempat kerja itu 20%
adalah dari IQ dan 80% dari EQ.

Daniel Goleman mengatakan bahwa kecerdasan emosi itu pusatnya ada di
kepala (otak) kita.
Bila kita melihat sesuatu, di otak kita itu ditangkap oleh thalamus (otak yang
ada di depan). Thalamus menangkap stimulus lalu diteruskan ke neokorteks.
Neokorteks adalah otak berpikir yang ada di belakang kepala.

Dalam perjalanan dari thalamus ke neokorteks butuh waktu 6 detik.
Tapi seringkali kita memberikan respon sebelum 6 detik. Sebenarnya respon
itu bukan dari neokorteks tapi oleh amigdala yang membajaknya sebelum
sampai ke neokorteks.
Amigdala adalah sebuah pusat emosi di otak tengah kita (antara thalamus dan
neokorteks).

Kemudian ilmu berkembang lagi, ada yang namanya kecerdasan spiritual.
Dilakukan penelitian oleh Danah Johar.
Otak seseorang di scan lalu diberikan tasbeh atau rosario disuruh menyebut
atau mengingat nama Tuhan. Kemudian diamati. Ketika dia menyebut nama
Tuhan bagian otak yang bercahaya adalah lobus temporal (otak bagian depan).
Berbeda ketika dia tidak menyebut nama Tuhan, lobus temporal tidak
bercahaya. Jadi penelitian ini membuktikan bahwa kecerdasan spiritual (God
Spot) berpusat di otak (kepala) kita yaitu berpusat pada lobus temporal.

Penelitian ini juga dibuktikan pada orang yang sakit epilepsi. Orang epilepsi
yang sedang mengalami ekstase, sedang terjadi sesuatu di lobus temporalnya.
Ketika itu dia dapat merasakan sebuah pengalaman spiritual yaitu pengalaman
bertemu dengan cahaya, bertemu dengan situasi yang membuat dia bahagia
dan lega (ekstase).

Ini mengingatkan kita pada sebuah Hadits Nabi yang sangat terkenal yang
menurut saya ditafsirkan secara berbeda oleh kebanyakan alim ulama.
Di dalam tubuh manusia itu ada segumpal daging yang kalau daging itu sehat,
maka seluruh tubuhnya akan sehat. Dan kalau daging itu sakit maka seluruh
tubuhnya akan sakit. Pertanyaannya dimanakah atau daging apakah itu ?
Orang menterjemahkan itu “hati” . Hati dimana letaknya ?
Kalau tidak jantung berarti liver. Padahal seharusnya tidak keduanya. Justru
hadits nabi itu memberikan sinyal yang sangat kuat bahwa pusat segalanya itu
adalah di daging yang namanya otak yang beratnya 2-3 kg saja.
Buka gambar otak di halaman 38 buku The 7 Laws of Happiness, ternyata
gambar otak seperti gambar orang yang sedang bersujud.
Artinya otak kita itu tunduk kepada Allah. Otak kita itu daging. Maka Pak
Arvan berpendapat bahwa yang dimaksud hadits Nabi itu adalah daging itu
sehat maka semua sehat. Kalau daging itu sakit maka semua sakit. Itu yang
dimaksud adalah otak kita, bukan jantung dan bukan pula liver.

Cangkok Ginjal, jantung, otak.

Bayangkan kalau anda operasi (cangkok) ginjal, pergi ke Cina. Karena di Cina
banyak koruptor yang ditembak maka banyak ginjal gratis. Yang dicangkokkan
adalah ginjalnya koruptor.
Apakah setelah cicangkokkan ginjal anda akan menjadi koruptor ? Tidak.
Berarti walaupun ada daging yang dicangkokkan ke dalam tubuh kita, daging
itu tidak akan mengubah diri kita menjadi seperti orang itu. Tidak
mempengaruhi sehat dan sakitnya orang itu. Jadi ginjal bukan yang dimaksud
oleh Hadits.

Cangkok Jantung :
Begitu juga kalau orang melakukan cangkok jantung. Tentu tidak akan
mengubah kepribadian anda menjadi seperti pendonor jantung itu. Anda tidak
akan menjadi penjahat walaupun pendonor anda seorang penjahat.




Cangkok Otak :
Apa yang terjadi seandainya cangkok otak bisa dilakukan ? Saya yakin
sepenuhnya akan terjadi perubahan sikap, perilaku penerima saat dilakukan
pencangkokan otak sesuai perilaku pendonor.

Jadi saya yakin bahwa daging yang dimaksud oleh Nabi Muhammad saw dalam
Hadits itu adalah otak kita. Maka otak ini harus kita jaga sebaik-baiknya.
Ada bukti lagi. Banyak orang yang jantungnya sehat, tapi sebetulnya dia sakit,
karena otaknya sakit. Contoh Dani Baldi seorang polisi di Padang. Orangnya
ganteng, disenangi di masyarakat, bodi atletis, wajah menarik, tapi dia sudah
membunuh 10 orang (seperti Ryan). Padahal orangnya sehat, tidak ada yang
salah pada organ tubuhnya. Tapi yang salah adalah otaknya.

Jadi pusat kecerdasan itu adanya di otak, bukan dimana-mana.

Itulah sebabnya Tuhan yang Maha Luar Biasa menempatkan organ-organ
tubuh kita sesuai urutan pentingnya. Yang paling penting diletakkan di paling
atas. Yang paling tidak penting diletakkan di paling bawah.

Kita berjalan bukan karena kaki kita, tapi karena pikiran kita mengatakan
saya mau datang ke seminar “Menjadi guru bahagia” hari ini. Kita dituntun
oleh otak (pikiran) kita.

Thinking & feeling.

Saya sudah baca buku Pak Erbe Sentanu, walau saya belum bertemu dengan
beliau. Secara konsep saya dengan Pak Erbe sangat-sangat berbeda.
Pak Erbe mengatakan bahwa segala sesuatu adalah feeling. Kalau menurut
konsep saya segala sesuatu adalah thinking.

Segala sesuatu itu yang penting adalah makanan yang masuk ke dalam kepala
kita. Itulah yang akan melahirkan feeling.
Bayangkan pada hari Minggu yang cerah ini, ketika anda akan mengikuti
seminar di Masjid Salman ITB, anda melihat sebuah kotak berwarna coklat
bertuliskan Kiriman Tetangga Sebelah Rumah. Anda berpikir kok tumben
sekali tetangga kirim-kirim dan perhatian sekali ada apa ini. Jangan-jangan
bom. Anda buka pelan-pelan ternyata anda kaget ketika menemukan sebuah
benda yang bau menusuk hidung adalah kotoran sapi.
Bagaimana perasaan anda melihat itu ? Marah …..
Jadi anda marah itu karena makanan yang masuk ke dalam otak anda. Anda
berpikir bahwa orang itu sedang menghina anda, mengajak berantem.
Kemudian besoknya anda dikirim lagi kotak dgn bonus kotoran anak kecil. Apa
yang terjadi kemudian ? Tentu perang dunia.
Ada kasus yang sama pada orang yang lain (guru B) mendapat kiriman kotak
juga. Tetapi memasukkan makanan ini ke pikirannya dengan cara berbeda yang
melahirkan perasaan yang berbeda.
Pagi-pagi sebelum mengajar ke sekolah anda mendapat kiriman sebuah kotak
dgn isi kotoran sapi dan kotoran anak kecil. Dia berpikir, kalau tetangga saya
ini punya niat jahat tentu dia tidak akan menuliskan namanya di kotak. Justru
dia sangat perhatian kepada saya karena saya sibuk mengajar sehinga
pekarangan saya rumput-rumputnya pada mati. Tetangga saya mau mengasih
pupuk.
Si B tidak marah, malah berterima kasih dan gembira merasa bahwa
tetangganya penuh perhatian. Malah nelpon : Mas terima kasih banyak atas
kirimannya, saya tidak sangka mas baik sekali. Ngomong-ngomong teman-
teman di sekolah juga pengen dikirimi juga. Siapa tahu bisa bisnis pupuk.
Padahal hal yang terjadi sama, kenapa responnya berbeda ?
Karena makanan yang kita masukkan ke kepala kita berbeda.
Makanan yang masuk ke dalam kepala kita (thinking) inilah yang akhirnya akan
melahirkan perasaan kita (feeling).

Berikut sebuah film untuk membuktikan bahwa segala sesuatu itu tergantung
pada makanan yang masuk ke kepala kita yang akan melahirkan perasaan
macam-macam.
Si kembar Selma dan Selmi dikondisikan dengan dua keadaan yang berbeda.



Selma                                      Selmi

Ketika bangun tidur disuguhi berita baik   Ketika bangun tidur disuguhi berita buruk,
misalnya tentanghal-hal yang membuat       misalnya tentang hal-hal yang tidak enak
perasaan senang                            membuat hati serasa tersayat sembilu
Diputarkan lagu-lagu gembira               Diputarkan lagu-lagu sedih, kacau
Diputarkan    film-film    yang   indah,   Diputarkan film-film sedih, cengeng, patah hati
gembira, komedi, antusias, menyenangkan
Membaca      buku-buku     yang   indah,   Membaca buku yang seram, kacau.
menyenangkan
Perilakunya menyesuaikan apa-apa yang      Perilakunya menyesuaikan apa-apa yang masuk ke
masuk ke kepalanya yaitu gembira dan       kepalanya yaitu sedih, sering melamun, ragu-ragu,
antusias, periang,    seolah-olah tanpa    cengeng, pemurung, seolah-olah ada yang
beban                                      membebani
Film menunjukkan dengan sangat jelas bahwa apa yang kita rasakan (feel)
akan sangat tergantung dari yang kita pikirkan itu. Begitu bangun dia sudah
melihat yang indah-indah, mendengarkan yang menggembirakan, baca buku
yang menyenangkan. Itu makanan yang masuk terus ke dalam pikirannya
sehingga akhirnya melahirkan perasaan bahagia. Itu menunjukkan bahwa otak
kita melakukan penyesuaian. Apapun yang kita terima akhirnya kita jadi
terbiasa.

Sayangnya, kalau pikiran kita kemasukan makanan-makanan sampah seperti
yang satu lagi, apa jadinya Indonesia. Apalagi kalau makanan sampah ini masuk
ke guru, ketimbang orang biasa. Akhirnya kita menjadi manusia yang tumpul.
Ada yang bilang itu kan hiburan, kita kan cape kerja seharian. Apa salahnya
menghibur diri dan tertawa. Tapi jangan salah, tertawa dengan menertawakan
sangat beda.      Yang sering terjadi adalah menertawakan dan itu akan
menumpulkan hati kita. Kalau tertawa mari kita tertawa itu bagus. Tertawa
itu membuat kita sehat.

Kapan kita dibilang sukses ? Nanti setelah berhasil.
Jadi yang namanya sukses itu selalu nanti.
Tapi yang namanya bahagia adalah sekarang.
Maka :
If you wanna be happy, be happy now
Kalau anda mau bahagia, bahagialah sekarang.
Karena bahagia itu, saya berangkat dari Jakarta ke Bandung, belum sampai
Bandungpun saya sudah bahagia. Tidak sampai Bandungpun saya bahagia. Tapi
lebih bahagia lagi kalau saya sampai Bandung dan bertemu dengan para
peserta seminar semuanya.
Jadi dalam hidup itu dasar dari semuanya adalah bahagia dulu.

Dengan kita bahagia, kita dapat mengajar dengan baik, akhirnya kita
mencapai kesuksesan.
Setelah sukses lebih bahagia lagi karena kebahagiaan itu meningkat.
Jadi ini bukan seperti telur dengan ayam, susah menentukan mana yang lebih
dulu.
Yang lebih dulu itu bahagia, baru kemudian sukses. Tapi setelah sukses lebih
bahagia lagi.
Begitu juga pikiran dengan perasaan mana yang lebih dulu ? Tentu pikiran
yang lebih dulu baru kemudian perasaan. Setelah perasaan baru kemudian ada
pikiran lagi yang berbeda. Jadi awal-awalnya adalah dari pikiran baru
kemudian melahirkan perasaan.
Untuk mengetahui berapa % guru yang bahagia dan yang tidak bahagia di
Indonesia sulit diukur, karena bahagia atau tidak bahagia itu ada di kepala
orang masing-masing. Bahagia atau tidak merupakan sesuatu yang relatif.

Apakah kita harus seperti Umar Bakri ? Ya tidak juga.
Tapi yang patut dicontoh dari Umar Bakri adalah apanya ?
Tentunya adalah keteladanan. Sesuatu yang paling penting, digugu dan ditiru.
Yang namanya guru adalah digugu dan ditiru.
Dan yang nomor satu adalah keteladanan, karena begitu anda tidak
mencontohkan keteladanan maka semua omongan anda menjadi basi.
Contoh – gerakan tangan dan ucapan, mana yang diikuti orang.

Begitu kita tidak mencontohkan keteladanan, seringkali kita lupa di rumah.
Pembantu kebetulan suka berbohong, lalu kita nasehati, kamu jangan suka
bohong.
Suatu ketika, ada banyak tamu lalu bell berbunyi, lalu kita bilang sama
pembantu : ”Bilangin saya nggak ada ! ” Itu berarti tidak memberikan
keteladanan.

Kepada anak-anak, misalnya kamu harus tidur sekarang karena besok mau
ulangan. Ketika mereka tidur saya stel TV, walaupun untuk acara yang
penting. Tapi kemudian anak saya turun. Kemudian bilang, Pah kok stel TV ?
Lalu saya bilang, Papah sudah nggak ada ulangan besok. Tapi kok stel TV. Kan
tidak boleh stel TV ? Akhirnya saya terpaksa mematikan TV, kenapa ? Karena
keteladanan itu nomor satu.

Yang susah saya punya pembantu di rumah, namanya Warso.
Karena umurnya jauh lebih muda dari saya, maka saya panggil dia dengan
sebutan nama saja, WARSO. Yang menarik anak saya semuanya memanggilnya
seperti itu.
Saya bilang kamu itu tidak sopan, umur baru 10 tahun. Kamu memanggil orang
yang umurnya 25 tahun tidak boleh memanggil WARSO, itu tidak sopan.
Anak saya menjawab : Lho, Papah bagaimana ?
Papah kan memanggil dia nama karena umurnya jauh lebih muda dari Papah.
Tapi sama dong berarti nggak sopan juga. Akhirnya terpaksa saya panggil “Pak
Warso.”
Jadi yang harus kita contoh dari Umar Bakri adalah keteladanan.
Karena Tuhan memerintahkan kita untuk menyampaikan sesuatu yang kita
lakukan dan melarang kita menyampaikan sesuatu yang tidak kita lakukan.

Bagaimana caranya bahagia ? Rumusnya ada 7, tetapi intinya adalah
pengendalian. Kendalikan apa yang masuk ke dalam kepala anda.

Role play (bermain peran) cara mengendalikan apa yang masuk ke dalam
kepala.

   1. Seorang guru yang saat ini sedang susah, menghadapi banyak
      tantangan, anak-anak bandel, orang tua tidak mau tahu cuma
      menyalahkan guru, terlilit masalah ekonomi dsb (ibu Oki).
   2. Motivator yang baik, memberikan kata-kata yang positif secara
      menerus (Ibu Heni)
   3. Orang yang selalu meracuni dengan pikiran-pikiran yang negatif.
      Menerapkan pesimisme, hal-hal yang negatif, agar ibu Oki berubah
      pikiran, pengaruhi semaksimal mungkin.(Pak Agus)

Kesimpulan :
Sebenarnya pemain sinetron tadi hanya satu orang. Sedangkan yang lain itu
adalah pikiran-pikiran yang harus dikendalikan.
Seringkali argumen yang masuk adalah yang short cut (solusi jangka pendek),
karena didorong oleh kebutuhan yang harus cepat terpenuhi. Seringkali
argumentasi yang positif kurang kuat. Kalau ini terjadi berarti kekuatan tidak
seimbang. Apa yang harus kita lakukan ? Kita harus menambah kekuatan
positif agar dapat solusi yang terbaik jangka panjangnya. Happy ending.
Hal-hal seperti ini dapat terjadi setiap hari. Bahkan setiap saat. Kejadian ini
sebetulnya melibatkan hanya satu orang yaitu diri kita sendiri. Kita tidak
menyadari bahwa sudah terjadi dialog di dalam diri kita. Dan di dalam diri
kita selalu ada pikiran negatif dan pikiran positif. Seringkali pikiran negative
ini lebih kuat, maka kita harus menambahkan kekuatan yang positif. Kalau
pikiran negative lebih kuat, tindakan atau solusi yang muncul adalah yang
menghendaki kesenangan bukan kebahagiaan. Kalau argumen kita yang positif
masih belum kuat maka kita perlu mencari teman yang dapat memberikan
masukan yang positif.
Dari kisah nyata di TV, ada seorang pelacur. Dia tahu bahwa melacurkan diri
itu berdosa dan merusak bangsa. Tapi bagaimana, saya perlu makan dan saya
punya beberapa anak yang harus saya beri makan. Itu adalah sangat
manusiawi. Karena kalau semuanya jangka panjang, terus jangka pendeknya
mau makan apa ?

Karena itu kita juga harus menciptakan pikiran-pikiran yang juga masuk akal
yang juga dapat memberikan solusi jangka pendek, bukan hanya jangka
panjang. Bagaimana caranya ?

The 7 Laws of Happiness adalah bagaimana caranya memasukkan makanan-
makanan yang bergizi ke dalam kepala kita supaya melahirkan perasaan
bahagia. Makanan bergizi itulah yang disebut sebagai The 7 Laws of
Happiness.

Kalau ingin bahagia masukkan selalu makanan yang positif ke dalam kepala
anda, kalau ada makanan yang negatif buang. Membuang makanan yang
negative itu tidaklah sesulit kalau kita kemasukan makanan secara fisik yang
harus dimuntahkan lagi.
Kalau makanan yang sudah terlanjur masuk ke dalam kepala kita jauh lebih
mudah membuangnya.
Caranya menjadi bahagia.

   1. Kita harus bahagia dengan diri kita sendiri. Itulah yang disebut dengan
      intra personal relation. Tapi kita belum dapat mencapai kebahgiaan
      yang sejati kalau tidak dengan yang lainnya. Kita tidak hidup dihutan,
      kita hidup berinteraksi dengan orang lain.
   2. Kita harus berbahagia dengan orang lain (inter personal relation). Kita
      harus berhubungan dengan orang lain. Selanjutnya kita masih belum
      dikatakan bahagia yang hakiki kalau belum berbahagia dengan Tuhan.
   3. Kita harus berbahagia dalam hubungan dengan Tuhan (spirtual
      relation).

Intra personal relation.

Sabar, yang saya maksud berbeda dengan sabar yang seringkali kita pahami.
Sabar saja tidak cukup, kita harus gratefulness (bersyukur).
Simplicity (sederhana) adalah kemampuan kita untuk menangkap esensi di
balik kerumitan yang ada. Hidup ini sepertinya rumit sekali. Padahal kalau kita
tangkap esensinya sebenarnya hidup itu simpel.
Seperti kalau kita mau menyelenggarakan pernikahan. Kayanya rumit sekali
dan banyak pernik-perniknya. Harus cari gedung, catering, pelaminan, tari-
tarian, undangan dan banyak sekali yang lainnya hal-hal remeh temeh. Padahal
sebetulnya intinya pernikahan itu sangat simple.
Intinya adalah pada “menemukan pasangan yang tepat”, ijab kobulnya. Untuk
kebahagiaan dunia maupun akherat itu saja.
Tetapi kita seringkali masuk ke dalam pernik-perniknya sehingga terlihat
rumit sekali.

Interpersonal Relation.

Hubungan dengan sesama (interpersonal relation) : kasih, cinta, memberi,
memberi maaf.

Kasih.
Belum beriman seseorang sebelum mengasihi orang lain sebagaimana
mengasihi dirinya sendiri.

Keimanan kepada Tuhan pun disejajarkan dengan kasih kepada orang lain. Tapi
sayangnya kita lebih senang dikasihi, disayangi, disukai, dicintai. Bukan
mengasihi, menyayangi, menyukai, mencintai.
Cinta akan menjadi omong kosong kalau tidak diwujudkan dengan giving
(pemberian). Ada lagi pemberian yang paling sulit yaitu forgiving.
Mengapa forgiving itu jauh lebih sulit dari pada giving ? Mengapa memaafkan
itu jauh lebih sulit dari pada sekedar memberi.

Spiritual Relation.

Dalam hubungan dengan Tuhan rumusnya adalah berserah diri (pasrah) hanya
kepada Tuhan.

Kalau kita tidak tahu caranya kita akan kemasukan banyak makanan yang tidak
bergizi ke dalam kepala kita. Akhirnya menjadi darah daging dan membuat
kita tidak sadar ketika kita sedang melakukan sesuatu yang tidak pada
tempatnya dan tidak mencerminkan kita sebagai guru yang bahagia.
Bahagia karena cita-cita.

Sangat bahagia karena cita-cita. Ibu Ros, Ibu Eva kalau disekolah merasa
bahagia karena mengajar itu adalah sebuah cita-cita. Kalau sesuatu itu sudah
menjadi cita-cita maka apapun tantangan yang ada di depan kita akan
kelihatan kecil. Karena yang ada di depan kita jauh lebih besar. Apapun batu-
batu rintangan itu kecil. Seperti juga halnya tadi kalau orang yang mempunyai
anak membahagiakan. Jadi ketika punya anak, segala derita melahirkan antara
mati dan hidup, merawat menjadi kecil karena ada sebuah cita-cita yang
besar.
Kalau anda masih suka mengeluh, maka anda harus cari lagi apa yang membuat
anda mengeluh. Jangan-jangan karena cita-cita anda masih kurang besar.
Cita-cita itu bukan hanya di sekolah, tapi juga di rumah. Karena di sekolah
kita punya customer yang harus kita layani yaitu anak-anak dan orang tua
murid. Di rumah customer kita yaitu anak-anak, pasangan kita yang harus kita
layani. Di sekolah kita punya mimpi, di rumah juga kita punya mimpi. Kalau di
sekolah ada hambatan tapi bekerjanya senang berarti mimpinya sudah kuat.
Kalau di rumah ada hambatan dan rasanya susah di atasi berarti mimpinya
belum kuat. Berarti apa yang harus dilakukan adalah diskusi dengan teman
hidup kita dengan pasangan hidup kita untuk menciptakan mimpi bersama.
Ibu Heavy setelah jadi PNS tidak bahagia, karena ada banyak hal yang
bertentangan dengan nilai-nilai. Sudah membayangkan lingkungan yang tidak
nyaman. Ada 3 cara untuk mengatasi lingkungan yang kurang membahagiakan
ini dibahas dalam surrender (berserah diri).
Di dunia ini 3 lingkaran (Hal 401)
Lingkaran pertama yang paling dalam namanya CAN DO (apa yang bisa kita
lakukan). Terdiri dari dua bagian yaitu :
    •      HAVE CONTROL (dapat kita kendalikan)
    •      HAVE INFLUENCE (dapat kita pengaruhi)
Lingkaran yang paling luar namanya CAN’T DO (apa yang tidak bisa kita
lakukan). No control, no influence.

Do’a kita :

Ya Tuhan berikan kepadaku keberanian untuk mengubah apa yang bisa aku
ubah. (untuk lingkaran Can do)
Ya Tuhan berikan kepadaku ketenangan untuk menerima apa yang tidak
sanggup aku ubah (untuk lingkaran Can’t do).

Ya Tuhan berikan kepadaku kemampuan untuk membedakan mana yang Can do
, mana yang Can’t do

Dari ke tiga do’a tersebut mana yang lebih penting ?
Yang terakhir yang paling prioritas, karena kita harus mampu dulu
membedakan mana yang dapat dilakukan, mana yang tidak dapat dilakukan.
Untuk menentukan mana yang bisa diubah mana yang tidak bisa diubah.
Kalau kita sudah diberikan kebijaksanaan ini baru kita tahu, ini yang bisa
diubah, ini yang tidak bisa diubah.
Kalau kita sudah tahu mana yang bisa kita ubah, maka kita berdo’a kepada
Tuhan mohon diberikan keberanian untuk mengubah apa yang bisa kita ubah.
Kalau kita sudah tahu mana yang tidak bisa kita ubah, maka kita berdo’a
kepada Tuhan mohon diberikan ketenangan untuk menerima apa yang tidak
bisa kita ubah.

Kalau tadi yang ditanyakan bapak ibu perlu dipilah dulu mana yang bisa diubah
mana yang tidak.
Misalnya : (tp tidak dalam kendali kita, bisa dipengaruhi)
gaji guru ----------- bisa diubah
kepala sekolah ……... bisa diubah
kebijakan depdiknas --- bisa diubah
kebijakan pendidikan --- bisa diubah
anggaran sekolah ------- bisa diubah

Hal yang di dalam control :
Kesehatan kita, cara kita mengajar, nilai-nilai negatif PNS

Bila anda menemukan kemungkaran ubahlah dengan tangan anda : Has control

Kalau anda tidak bisa ubah dgn tangan ubahlah dgn lisan : Has influence. Anda
bisa mempengaruhi. Lingkaran kedua.

Kalau tidak bisa juga ubahlah dengan hati : No control, No influence
(Can’t do) maka mohonlah ketenangan.
Kalau anda menemukan kemunkaran atau ada sesuatu yang salah maka ubahlah
dengan tangan anda. Itu namanya has control atau lingkaran can do yang
paling dalam. Ubah dengan kekuatan tangan kita karena wewenang kita. Nabi
mengatakan “Kalau kita tidak bisa mengubah dengan tangan maka ubahlah
dengan lisan”, itu yang saya sebut dengan has influence. Kalau mengubah
dengan lisan tidak bisa maka ubahlah dengan hati, itu namanya no control no
influence (can’t do). Seringkali kita tidak bisa membedakan mana yang bisa
kita kendalikan dan mana yang tidak bisa kita kendalikan. Karena itu
berdoanya jadi salah. Untuk hal-hal yang sebetulnya bisa kita kendalikan,
kita berdoanya Ya Tuhan mohon diberikan ketenangan dan tentunya kita tidak
akan tenang-tenang, selalu mengurut dada yang tidak mencerminkan
kesabaran. Padahal itu adalah sesuatu yang dapat diubah yang butuh
keberanian. Maka seharusnya doanya adalah mohon keberanian. Seringkali
kita mengatakan ”ini bisa tapi sulit”. Ini menghancurkan mental kita.
Bagaimana kalau sebaliknya, ”ini sulit tapi bisa dilakukan”.    Sebetulnya
mentalnya harus seperti itu.

Menurut Goleman, kontribusi IQ untuk kesuksesan di tempat kerja hanya
20%, EQ = 80%. Dimana posisi SQ ?
Pertanyaan ini tidak bisa di jawab oleh Daniel Goleman, karena dia tidak
meneliti mengenai SQ. Pertanyaan ini juga belum bisa dijawab oleh Danah
Johar, karena dia tidak melihat kaitan atau kontribusi SQ di tempat kerja.
Tapi saya ingin mengatakan ”justru SQ inilah yang menjiwai semuanya”.
Karena ada tiga jenis orang yang bekerja. Ada orang yang datang ke tempat
bekerja hanya badannya, pikirannya kemana-mana. Memikirkan anak di rumah,
mikirin ekonomi, mikiran penghasilan tambahan. Ketika ada di depan kelas
badannya ada di kelas tapi pikirannya tidak. Itu namanya ”kerja keras” cuma
badannya saja. Jenis guru yang kedua adalah badan dan pikirannya bersatu di
kelas, namanya ”kerja cerdas atau work smart body and mind”. Yang ketiga
adalah ”kerja ikhlas” yaitu bekerja dengan body, mind and soul. Itu harus
dilatih. Untuk bisa ikhlas itu pertama harus punya cita-cita. Kedua betul-
betul datang dari dalam ingin berbagi cinta kepada semua anak didik yang
hadir.
Konsep kesabaran,

Yang namanya sabar, misalnya menghadapi anak yang nakal dsb, masih banyak
orang yang mengurut dada. Mengurut dada itu bukan sabar, karena masih ada
kejengkelan, kemarahan, kekesalan.
Ada 7 definisi sabar.
Sabar adalah menyatukan badan dan pikiran di satu tempat.
Anda sedang mengikuti seminar, tahu-tahu ada tlp bahwa anak anda sakit,
jatuh, panas, apakah anda masih bisa bersabar ? Tidak, karena badan anda
ada di Salman, pikiran anda ada di rumah.

Sabar sering diartikan sebagai kata kerja pasif, duduk menunggu. Padahal
sebenarnya sabar itu adalah kata kerja aktif. Kalau kita menghadapi anak di
sekolah yang hiper aktif, ADHD, sebenarnya bukan kelainan tapi ini
keistimewaan. Anak tidak bisa diam, ada saja yang dilakukannya. Di sekolah
sering anak itu harus ditunggui gurunya. Begitu gurunya pergi dia mendatangi
bangku tetangga dan bikin ulah. Sering berantem, menusukkan pensil ke rekan
sekelas yang lain. Orang sabar menangani anak seperti ini dengan berusaha
semaksimal mungkin, pakai cara A tidak berhasil, lakukan cara-cara lain
sampai berhasil. Tidak mungkin orang yang tidak sabar dapat melakukan hal
seperti itu. Contoh mengenai Kolonel Sanders. Ketika sudah pensiun berjualan
ayam goreng. Dia bikin resep ayam goreng dia tawarkan ke sebuah restoran
kemudian di tolak. Lalu berikutnya dia tawarkan lagi ke restoran lain dengan
cara yang berbeda dan masih ditolak. Terus lagi sampai berapa ratus kali,
sampai akhirnya kita mengenal ”Kentucki Fried Chikens”. Tidak mungkin
KolonelSanders dapat melakukan itu tanpa memiliki kesabaran yang luar biasa.
Dia melakukan terus sampai berhasil, maka sabar adalah kata kerja aktif.

Sabar itu adalah menikmati proses.
Yang namanya keindahan mengajar adalah bukan keberhasilannya tapi
prosesnya. Ketika ada anak yang menentang kita, tidak percaya kepada kita.
Tidak mau diberikan pelajaran. Tapi anda ingin membuat anak tersebut
bersahabat dengan kita, percaya kepada kita dan mau mengikuti pelajaran
kita. Itu yang kita nikmati. Karena hidup ini indahnya adalah pada prosesnya.
Contoh menonton sepak bola. Mau begadang malam-malam mengikuti piala
eropa. Saking sukanya. Lain lagi dengan orang yang tidak suka nonton, cukup
dengar hasilnya saja dari koran. Bagi yang menggemari sepak bola, mana yang
lebih nikmat lebih indah antara menonton pertandingan dengan hanya melihat
hasilnya saja ? Menikmati proses sampai gol atau hanya tahu hasilnya. Sabar
adalah menikmati prosesnya, masuk ke dalam prosesnya. Ada yang menonton
satu film lebih dari satu kali. Karena prosesnya, dialog-dialognya, lagunya
dsb. Jadi yang paling indah di dunia ini adalah menikmati prosesnya. Orang
yang sabar adalah orang yang mau menikmati prosesnya.
Justru lebih enak mengalami yang sulit-sulit dulu baru kemudian berhasil. Kita
akan lebih bersyukur.
Kenapa Tuhan lebih sering menunda pemberian-Nya ?
Kenapa Tuhan sering menunda mengabulkan permohonan seseorang.
Seseorang meminta bertahun-tahun, berikan saya rumah yang lebih layak dari
yang saya tempati sekarang. Belum dapat-dapat sudah 5 tahun.
Berikan saya kendaraan yang lebih baik dari yang saya pakai sekarang.
Kenapa Tuhan sering menunda ? Karena Tuhan ingin pemberian-Nya dihargai.
Karena manusia itu punya kecenderungan, kalau begitu minta langsung dikasih
selanjutnya penghargaannya kurang. Begitu sudah dapat Avanza kemudian
menengok tetangga punya mobil Kijang Innova, menjadi kurang bahagia lagi.
Kok dia bisa beli mobil bagus ? Padahal pekerjaannya tidak jauh beda dengan
saya. Itulah rahasianya mengapa Tuhan menunda mengabulkan ?
Karena ketika ditunda, pengharapan kita kepada Tuhan menjadi lebih besar.
Ketika diberikan maka rasanya menjadi lebih nikmat.
Segelas air bagi kita sekarang rasanya biasa saja. Tapi bagaimana ketika kita
sedang berpuasa. Ketika akan berbuka puasa. Setelah puasa 14 jam kemudian
berbuka cuma ada segelas air. Rasanya tentu jauh lebih nikmat, karena ada
penundaan. Penundaan itu juga merupakan ciri dari orang yang mempunyai
kecerdasan emosi yang tinggi. Dia bisa menunda kesenangan jangka pendek
untuk mendapatkan kenikmatan jangka panjang. Itu juga termasuk kategori
”bersabar”.

Suara hati ada dimana ?
Suara hati itu adanya di qolbu.
Persoalannya untuk mencapai qolbu itu kita harus melalui yang namanya
”pikiran”.
Jadi kalau AA Gym mengatakan manajemen qolbu, menurut saya sangat tepat.
Yang harus dikelola adalah qolbu.
Tapi yang seringkali jadi miss-interpretasi adalah karena qolbu diartikan
menjadi hati. Itu totally fraud kalau qolbu itu diartikan menjadi hati.
Lagunya kemudian menjadi .... jagalah hati jangan kau kotori .......
Mestinya lagunya juga .... jagalah qolbu jangan kau kotori ..............
Qolbu itu bentuknya bagaimana ? Bukan dalam bentuk daging itu.
Qolbu itu tidak ada bentuknya.
Qolbu itu adalah bagian yang spiritual.
Qolbu itu tidak ada bentuknya.
Qolbu itu bisa berbolak-balik.
Tapi tidak ada bentuk daging.
Inti dari suara hati manusia itu di qolbu.
Tapi untuk mencapai qolbu itu caranya bagaimana ?
Harus melalui yang namanya pikiran.
Contoh saya mempunyai nenek berumur 80 tahun, sangat rajin shalat malam,
tahajud sangat bagus, tapi dia tidak mampu menjaga hati dan pikirannya.
Karena punya anak 10 anak dan masalahnya macam-macam. Sehingga dia
seringkali stres dan putus asa memikirkan 10 anaknya. Dia tidak bisa bahagia
juga walaupun sudah melakukan shalat malam, tidak menggosipkan orang,
selalu berbuat baik tapi tidak bahagia juga. Kenapa ? Karena dia tidak
menjaga pikirannya dari makanan-makanan yang masuk berkaitan dengan ke
10 anaknya.
Suara hati adalah qolbu.
Tapi cara menjaga hati adalah dengan mengelola pikiran kita dan melakukan
”mind management”. Dengan cara seperti apa ?
Dengan ”THE 7 LAWS OF HAPPINESS”. Inilah makanan-makanan yang selalu
harus kita masukkan ke dalam pikiran atau kepala kita sehingga ”serotomin”
yang diproduksi oleh otak kita menjadi meningkat dan menghasilkan perasaan
yang bahagia.

Kebahagiaan yang semu dan hakiki.

Ketika orang lain susah, kita merasa senang. Itu kebahagiaan semu.
Pernahkah anda mempunyai musuh di dalam hidup ini ?
Pernahkah anda mempunyai seorang yang tidak anda sukai dalam hidup anda ?
Pernah menghina anda.
Mengatakan sesuatu yang menyakitkan hati anda ?
Apa yang terjadi kalau orang itu menderita kesusahan, melakukan kesalahan,
namanya tercemar, apakah anda merasa senang ?
Itu namanya kebahagiaan semu.
Kebahagiaan semu adalah kebahagiaan yang dihasilkan karena alasan yang
salah. Sebetulnya itu bukan kebahagiaan tapi hanya merupakan kesenangan.
Orang yang sudah menghina kita, suatu ketika dalam suatu rapat salah
ngomong sehingga akhirnya kredibilitasnya menjadi rusak. Pasti di dalam hati
merasa senang. Itu manusiawi. Tapi ketahuilah itu bukan kebahagiaan.

Bagaimana orang bahagia ?

Orang bahagia adalah orang yang mempunyai energi yang banyak.
Kemudian dia berbagi energi. Ketika kita bertemu seseorang ngobrol dan
selanjutnya rasa sedih, putus asa kita menjadi hilang. Itu berarti orang itu
punya banyak energi yang kemudian dia bagikan kepada kita.

Definisi orang yang bahagia adalah orang yang mempunyai banyak energi
sehingga orang yang bertemu dengan dia menjadi bahagia juga.

Ada pula orang yang ketika kita bertemu dia menjadi ruwet atau ketika ada
kabar buruk tentang dia orang menjadi lega atau plong atau bilang
alhamdulillah. Orang ini selalu membawa energi negatif.
Sehingga orang yang mau ngajar semangat lalu ketika ketemu dia menjadi
lemas dan bete. Karena orang seperti ini menyerap energi kita.

Ada lagi orang yang suatu ketika akan pensiun atau akan dipindahkan ke
tempat lain. Rekan kerjanya bilang nggak pengaruh. Ada atau tidak ada dia
tidak pengaruh. Karena orang ini tidak memberikan energi positif maupun
negatif. Biasa-biasa saja.

Orang ketiga, yang ketika kita mendengar dia akan dipindahkan ke tempat lain
kita merasa sedih. Kita merasakan ada sesuatu yang hilang. Posisinya sendiri
sebagai guru atau kepala sekolah bisa digantikan oleh banyak orang, tetapi
orangnya itu yang tidak bisa digantikan oleh orang lain. Kita merasa ada
energi yang akan hilang ketika orang tersebut akan pindah.
Inginkah anda sebegai seorang guru dikenang baik oleh teman maupun oleh
murid anda ? Murid-murid anda masih mengingat anda, betapa bahagianya
anda.

Ketika saya menyiapkan bahan workshop atau seminar hari ini tadi malam,
saya mengingat-ingat guru saya mulai dari SD, SMP, SMA sampai kemudian
kuliah. Tiba-tiba saya teringat seorang guru saya di madrasah. Dulu pagi saya
sekolah umum, sore saya sekolah di madrasah ibtidaiyah.          Guru ngaji
merangkap kepala sekolah Pak Abdul Ma’ad Lubis. Saya terharu teringat dia
telah membantu murid-muridnya sampai bisa menulis huruf arab dengan baik.
Setiap kali di kelas selalu bercerita bersambung tentang nabi-nabi dan
pengetahuan agama lainnya. Lagu yang selalu diulang-ulang tentang Rukun
Islam.

Rukun Islam ada lima.
Satu baca sahadat.
Dua mengerjakan shalat.
Tiganya berzakat.
Keempat berpuasa di bulan Ramadan.
Nomor lima pergi haji bagi orang yang kuasa.

Ketika mengingat itu energi saya berlimpah ruah. Artinya setelah orang itu
meninggal dalam usia yang belum terlalu tua, orangnya sudah tidak ada lagi,
tapi energinya masih saya rasakan sampai saat ini. Inginkah anda menjadi
guru yang seperti itu ?
Kalau anda ingin itu jadikan sebuah mimpi. Buat cita-cita anda, anda akan
sampai kesana.
Ketika anda bisa membuat murid-murid anda dapat mengingat anda seperti
saya ini mengingat guru saya, pahalanya akan tetap mengalir karena manfaat
ilmu yang diajarkan kepada murid anda. Kalau dia ingat kepada anda, lalu dia
mentransfer lagi kepada orang lain, maka pahalanya akan mengalir lagi kepada
anda. Yang mengalir adalah energi kebaikan.
Sebagai guru ketika akan mengajar selalu berangkat dengan energi. Tapi
masalah kita, kita selalu low bad seperti hand phone. Kenapa kita sering low
bad ? Karena hand phone-nya jarang di charge. Karena kita banyak memberi,
menelpon kesana kemari tidak di charge. Bagaimana cara men-charge-nya ?

Hubungan dengan diri sendiri di charge dengan sabar, syukur, sederhana
Hubungan dengan orang lain di charge dengan kasih, memberi, memaafkan
Hubungan dengan Tuhan di charge dengan pasrah

Banyak orang yang shalat hanya gerak badan.
Orang Indonesia dikenal rajin shalat, tapi maksiat jalan terus = STMJ.
Mesjid-mesjid, gereja pada ramai didatangi, tapi korupsi jalan terus.
Yang berangkat haji, banyak.
Bahkan kita, di dunia
Narkoba nomor satu
Korupsi nomor satu
Film porno nomor dua

Kita harus selalu charge dengan nilai-nilai spiritual itu.
Supaya hand phone kita itu selalu terkoneksi dengan Tuhan.
Ketika jarang kontak Tuhan, lalu kita mencoba mengontak setelah sekian
lama, maka yang keluar message .... error in connection .....
Datanglah ke sekolah dengan penuh semangat.
Nomor satu menyembah Allah
Nomor dua berbakti kepada orang tua.
Mestinya ketiga adalah berbakti kepada guru karena orang sering lupa kepada
peran guru. Karena guru itu punya potensi sangat besar untuk menggantikan
peran orang tua disaat produktif kita disaat kita membutuhkan makanan yang
bergizi untuk pikiran kita.
Orang tua kita sering ketemu. Sedang guru, setelah lulus kita jarang ketemu
guru. Dalam acara reuni kita sering hanya ketemu teman, tapi jarang kita
bertemu dengan guru.

Beda 7 Habits dengan 7 Laws.

7 Habits for Highly Effective People adalah suatu ilmu dengan 7 kebiasaan
untuk menjadi orang efektif, untuk menjadi orang yang sukses.
Tapi persoalannya sukses itu tidak selalu berarti bahagia.

Sukses dan bahagia itu beda.
Sukses itu adalah sebuah tahapan awal ketika kita mendapatkan apa yang kita
inginkan. Sukses itu terjadi karena kita bisa memilih tindakan.
Bahagia itu terjadi karena kita bisa memilih pikiran.
Contoh sukses :
Anda bayangkan sedang mengemudi mobil, tiba-tiba anda disalip orang.
Anda marah sekali lalu anda klakson habis-habisan. Itu namanya tidak sukses.
Tindakannya adalah reaktif.

Ada orang jenis kedua, setelah disalip dia marah, sebel. Ini orang mau
mempermainkan saya. Tapi ngapain sih saya balas cuma akan bikin susah saya
sendiri. Sehingga dia memendam kemarahannya. Memendam kekesalannya.
Tapi dia tidak mengklakson, marah juga tidak, dia hanya membatin saja.
Orang ini sudah bisa memilih tindakan. Tindakan orang ini adalah tindakan
yang proaktif. Habit pertama adalah be proactive. Dengan memilih tindakan
yang proaktif ini berarti anda sukses. Tapi anda masih memendam kemarahan.
Ini menunjukkan bahwa anda tidak bahagia.

7 Laws of Happiness melanjutkan lagi tahapan itu. Anda sudah sukses tapi
masih tidak bahagia. Lantas untuk bahagia caranya bagaimana ?
Bahagia baru didapat bila kita tidak membalas dan sama sekali tidak
memendam kemarahan atau kekesalan. Bagaimana tidak menahan marah
padahal orang tersebut benar-benar mempermainkan kita. Maka kita harus
kontrol pikiran kita. Pikiran kita harus kita kelola.
Coba kita pikirkan : mungkin saja orang yang menyalip atau mau menabrak kita
itu di dalam mobilnya ada istrinya yang mau melahirkan. Kemungkinan itu 50%
dan mungkin juga salah 50%. Dan banyak orang yang mengalami istri mau
melahirkan sudah pembukaan 7 atau 8 tentu mengejar rumah sakit dengan
ngebut tidak karu-karuan karena istrinya meronta-ronta di belakang.

Jadi kalau ada orang yang menyalip bahkan hampir menabrak, kalau
sebelumnya saya marah atau membatin menahan kekesalan, sekarang saya
berpikir jangan-jangan di dalam mobil itu ada istrinya yang mau melahirkan.
Atau kemungkinan ke dua orang tersebut ingin buru-buru buang air atau
kebelet. Bisa jadi juga orang itu sudah ditunggu oleh atasannya di kantor dan
takut kena marah. Sudah ditelepon berkali-kali, ada customer yang penting
datang. Kalau tidak datang kamu saya pecat. Akhirnya dia jadi gugup dan
buru-buru. Ketika saya berpikir seperti itu, ketika saya memilih pikiran itu,
maka saya akan merasa kasihan. Kita tidak tahu apakah yang terjadi dengan
orang itu. Maka ketika kita mengambil atau memilih yang 50% kemungkinan
istrinya melahirkan, kebelet pipis atau dipanggil atasan, kita akan merasa
kasihan. Sehingga membawa perasaan bahagia kepada diri kita.

Memilih tindakan akan menghasilkan kesuksesan.
Memilih pikiran akan menghasilkan kebahagiaan.

Contoh lagi :
Ada orang minta sumbangan, saya gengsi karena ada peserta seminar yang
memperhatikan saya. Maka saya mengambil uang Rp. 500 ribu dan memberi
orang tersebut. Apakah saya sukses atau bahagia ?
Sukses, karena malu tidak memberikan teladan lalu saya memberi sumbangan.
Tapi saya tidak bahagia, karena pikiran yang saya pilih adalah pikiran yang
salah.
Pikiran yang saya pilih : ”wah kurang ajar orang ini, sudah tahu saya bicara di
depan para guru dan harus memberikan teladan, dia memanfaatkan
kesempatan sehingga saya juga harus JAIM (jaga image) Rp 500 ribu hilang.
Disini bukan keikhlasan dalam memberi. Padahal inti dari memberi adalah
ikhlas. Dan ikhlas itu rumusnya simpel sama seperti ketika kita buang air.
Kalau kita buang air :

   1. Ada perasaan lega
   2. Kita tidak menghitung-hitung apa yang sudah kita buang

Think dan feel.

Kita tidak terlalu berteori. Kita perlu yang praktis bagaimana caranya.
7 Laws adalah bagaimana caranya.
Segala sesuatu itu kuncinya adalah apa yang masuk ke dalam pikiran. Itu
mempengaruhi perasaan. Dan kalau bapak dan ibu merasa sesuatu yang kurang
nyaman dengan diri anda pada hari ini itu sebetulnya tanda apa ?
Tanda bahwa ada sesuatu yang salah masuk ke dalam pikiran.

Kalau suatu pagi anda bangun pagi. Mau berangkat mengajar kok berat sekali
rasanya hati tidak enak.
Itu adalah perasaan. Perasaan itu adalah barometer dan termometer yang
luar biasa diberikan Tuhan kepada kita. Karena perasaan itu menunjukkan
bahwa ada sesuatu yang salah yang masuk ke dalam kepala (pikiran) kita
kemarin atau semalam. Mungkin kemarin waktu berangkat ke sekolah lihat
tetangga sebelah kok mobilnya baru. Tanpa disadari itu masuk ke dalam
pikiran anda. Tapi itu tidak didiskusikan dengan suami atau istri anda. Masuk
ke dalam pikiran dan terbawa tidur. Besok pagi terpikir sesuatu yang nelongso
:”waduh saya ini jadi guru kok penghasilannya kecil sekali, sering diomelin
sama orang tua murid yang anaknya bandel orang tuanya sibuk dengan
pekerjaan masing-masing. Tahunya ngomel saja. Padahal perhatiannya dia
pada anaknya apa sih. Aduh kok saya tidak beruntung banget ya”.

Sebetulnya kuncinya bukan disitu. Tapi kuncinya ketika kemaren sore melihat,
mengintip rumah tetangga mobilnya, tv-nya baru.
Jadi kalau anda merasa tidak nyaman itu sebetulnya menunjukkan bahwa ada
sesuatu yang salah yang sudah masuk ke dalam pikiran anda.
Aku berpikir maka aku ada. (Filsafat).

Tapi yang pasti adalah we are what we think.
Kita adalah apa yang kita pikirkan.
Kalau kita pikir kita bisa – kita pasti bisa.
Kalau kita pikir kita tidak bisa – kita pasti tidak bisa.
Kalau kita pikir kita tidak beruntung – kita pasti tidak beruntung.
Karena definisi syukur itu adalah bagaimana caranya supaya kita bisa
menikmati apapun yang datang kepada kita. Karena bersyukur itu seringkali
seringkali disalah artikan.
Banyak orang bersabar ketika mendapat susah.
Kalau lagi senang syukur.

Makna bersabar.

Yang namanya sabar adalah ketika anda sedang susah, anda sabar
Waktu anda senang juga harus sabar.
Banyak orang yang sedang senang juga tidak bersabar.
Seorang teman saya baru ada isyu-isyu naik haji dia langsung selamatan. Itu
namanya tidak sabar. Ternyata tidak jadi naik haji. Jadi anda harus hati-hati
kadang-kadang kalau kita sedang senang kesabaran itu tidak muncul.
Baru dengar-dengar kabar, anda akan dipromosikan menjadi kepala sekolah
misalnya. Gaya anda langsung berubah menjadi gaya kepala sekolah. Kemana-
mana petantang-petenteng. Handphone ganti handphone baru. Padahal baru
isyu-isyunya. Itu sebuah kabar baik tapi belum pasti. Justru disitulah kita
harus bersabar. Jadi sabar itu bukan hanya kalau lagi susah. Banyak juga
orang pemilu, baru dengar quick count saja sudah pesta. Saya sudah menang.
Tahunya masih harus pemilihan ulang. Dia tidak sabar.



Sebuah cerita mengenai seorang petani, tentang bersyukur.

Berkaitan dengan kata syukur, seringkali kita mengatakan bahwa syukur itu
hanya kalau kita senang. Padahal lagi susahpun kita harus bersyukur. Karena
sebetulnya Tuhan tidak pernah menurunkan kesulitan kepada umatnya.
Seorang petani yang sangat miskin dengan satu-satunya harta seekor kuda
putih. Suatu ketika kudanya hilang pergi entah kemana.
Karena petani ini orang yang sangat baik kepada tetangga, maka tetangga
datang mengucapkan turut berbela sungkawa kepada si petani. Tapi si petani
bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.”
Ternyata tidak lama setelah itu kuda putihnya pulang dengan membawa
serombongan kuda liar. Si petani menjadi orang kaya. Orang sekampung
datang menemui si petani untuk mengucapkan selamat karena si petani sudah
jadi orang kaya. Tapi petani hanya bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar
baik siapa yang tahu.”
Tidak lama setelah itu anak si petani yang ingin menjinakkan kuda liar jatuh
dari kuda. Kaki dan tangannya patah. Orang-orang sekampung datang untuk
mengucapkan turut berbela sungkawa membezuk anak si petani. Tapi si petani
hanya bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.”
Ternyata setelah itu ada tentara yang datang dari kota mencari pemuda yang
berbadan sehat untuk mengikuti wajib militer karena keamanan negara
sedang siaga tiga. Sampai di rumah si petani, tentara berkesimpulan kalau
anak petani itu dimasukkan wajib militer hanya akan merepotkan. Mendengar
itu petani hanya mengatakan ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa
yang tahu.” Itulah yang namanya bersyukur.

More Related Content

Similar to Guru Luar Biasa

Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.doc
Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.docBuku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.doc
Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.docQurniaSari1
 
Bordes success with passion
Bordes success with passionBordes success with passion
Bordes success with passionzhakim farsi
 
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahRubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahMAJALAH HIDAYATULLAH
 
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahRubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahMAJALAH HIDAYATULLAH
 
You are the Real Personal Success Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...
You are the Real Personal Success  Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...You are the Real Personal Success  Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...
You are the Real Personal Success Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...Ringga Arie Suryadi
 
1 langkah setiap hari.pdf
1 langkah setiap hari.pdf1 langkah setiap hari.pdf
1 langkah setiap hari.pdfRoynal Pasaribu
 
Pidato b.inggris
Pidato b.inggrisPidato b.inggris
Pidato b.inggrisBayu Dimas
 
Maya erlita t ugas tik saay
Maya erlita t ugas tik saayMaya erlita t ugas tik saay
Maya erlita t ugas tik saayAngga Slankers
 
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016Firman Pratama
 
Tips buat para kalong
Tips buat para kalongTips buat para kalong
Tips buat para kalongBagus Utomo
 
Testimoni buku energy never dies
Testimoni buku energy never diesTestimoni buku energy never dies
Testimoni buku energy never diesIndra Maulani
 
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017Firman Pratama
 
Teabreak Josuaiwan
Teabreak JosuaiwanTeabreak Josuaiwan
Teabreak JosuaiwanIwan Wahyudi
 

Similar to Guru Luar Biasa (20)

Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.doc
Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.docBuku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.doc
Buku_Parenting_Buku_Mendidik_Anak_Buku_P.doc
 
Bordes success with passion
Bordes success with passionBordes success with passion
Bordes success with passion
 
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahRubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
 
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah HidayatullahRubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
Rubrik Jendela Keluarga Majalah Hidayatullah
 
Mutiara hexa 2010
Mutiara hexa 2010Mutiara hexa 2010
Mutiara hexa 2010
 
Mutiara hexa 2010
Mutiara hexa 2010Mutiara hexa 2010
Mutiara hexa 2010
 
Teabreak
Teabreak Teabreak
Teabreak
 
Guru yang baik
Guru yang baikGuru yang baik
Guru yang baik
 
You are the Real Personal Success Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...
You are the Real Personal Success  Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...You are the Real Personal Success  Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...
You are the Real Personal Success Formula NLP Praktis untuk Transformasi men...
 
1 langkah setiap hari.pdf
1 langkah setiap hari.pdf1 langkah setiap hari.pdf
1 langkah setiap hari.pdf
 
Aku bangga menjadi guru
Aku bangga menjadi guruAku bangga menjadi guru
Aku bangga menjadi guru
 
Pidato b.inggris
Pidato b.inggrisPidato b.inggris
Pidato b.inggris
 
Mindset sukses
Mindset suksesMindset sukses
Mindset sukses
 
Proses kawalan minda
Proses  kawalan  mindaProses  kawalan  minda
Proses kawalan minda
 
Maya erlita t ugas tik saay
Maya erlita t ugas tik saayMaya erlita t ugas tik saay
Maya erlita t ugas tik saay
 
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi Maret 2016
 
Tips buat para kalong
Tips buat para kalongTips buat para kalong
Tips buat para kalong
 
Testimoni buku energy never dies
Testimoni buku energy never diesTestimoni buku energy never dies
Testimoni buku energy never dies
 
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017
Majalah Kekuatan Sugesti Edisi April 2017
 
Teabreak Josuaiwan
Teabreak JosuaiwanTeabreak Josuaiwan
Teabreak Josuaiwan
 

More from Ber Bahrani

Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupus
Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupusTerapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupus
Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupusBer Bahrani
 
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupus
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupusContoh terapi jarak jauh epilepsi lupus
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupusBer Bahrani
 
Terapi penyandang talasemia lanjutan
Terapi penyandang talasemia lanjutanTerapi penyandang talasemia lanjutan
Terapi penyandang talasemia lanjutanBer Bahrani
 
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit Talasemia
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit TalasemiaSyetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit Talasemia
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit TalasemiaBer Bahrani
 
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsi
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsiPonpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsi
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsiBer Bahrani
 
Terapi alternatif penyakit talasemia
Terapi alternatif penyakit talasemiaTerapi alternatif penyakit talasemia
Terapi alternatif penyakit talasemiaBer Bahrani
 
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemia
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemiaTerapi penyembuhan untuk penyandang talasemia
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemiaBer Bahrani
 
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshare
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshareTerapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshare
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshareBer Bahrani
 
Aku peduli talasemia
Aku peduli talasemiaAku peduli talasemia
Aku peduli talasemiaBer Bahrani
 
Thalasemia bisa disembuhkan
Thalasemia bisa disembuhkanThalasemia bisa disembuhkan
Thalasemia bisa disembuhkanBer Bahrani
 
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia  Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia Ber Bahrani
 
Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Ber Bahrani
 
Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Ber Bahrani
 
Potensi Inner Power
Potensi Inner PowerPotensi Inner Power
Potensi Inner PowerBer Bahrani
 

More from Ber Bahrani (14)

Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupus
Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupusTerapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupus
Terapi psikologis untuk penyandang epilepsi lupus
 
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupus
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupusContoh terapi jarak jauh epilepsi lupus
Contoh terapi jarak jauh epilepsi lupus
 
Terapi penyandang talasemia lanjutan
Terapi penyandang talasemia lanjutanTerapi penyandang talasemia lanjutan
Terapi penyandang talasemia lanjutan
 
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit Talasemia
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit TalasemiaSyetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit Talasemia
Syetan Sebagai Tertuduh Dalam Masalah Penyakit Talasemia
 
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsi
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsiPonpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsi
Ponpes salsabila & pusat alternatif rehabilitasi talasemia epilepsi
 
Terapi alternatif penyakit talasemia
Terapi alternatif penyakit talasemiaTerapi alternatif penyakit talasemia
Terapi alternatif penyakit talasemia
 
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemia
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemiaTerapi penyembuhan untuk penyandang talasemia
Terapi penyembuhan untuk penyandang talasemia
 
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshare
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshareTerapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshare
Terapi penyembuhan untuk penyandang epilepsi sshare
 
Aku peduli talasemia
Aku peduli talasemiaAku peduli talasemia
Aku peduli talasemia
 
Thalasemia bisa disembuhkan
Thalasemia bisa disembuhkanThalasemia bisa disembuhkan
Thalasemia bisa disembuhkan
 
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia  Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia
Kiat Mengelola Pikiran Untuk Bahagia
 
Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310
 
Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310Gelombang dan binatang 030310
Gelombang dan binatang 030310
 
Potensi Inner Power
Potensi Inner PowerPotensi Inner Power
Potensi Inner Power
 

Recently uploaded

Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]Abdiera
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]Abdiera
 
Diagram Fryer Pembelajaran Berdifferensiasi
Diagram Fryer Pembelajaran BerdifferensiasiDiagram Fryer Pembelajaran Berdifferensiasi
Diagram Fryer Pembelajaran BerdifferensiasiOviLarassaty1
 
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptx
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptxUNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptx
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptxFranxisca Kurniawati
 
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi Online
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi OnlinePPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi Online
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi OnlineMMario4
 
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdf
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN  MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdfPelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN  MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdf
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdfEmeldaSpd
 
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docx
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docxKISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docx
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docxjohan effendi
 
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptxAKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptxHeriyantoHeriyanto44
 
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdfWahyudinST
 
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptx
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptxSKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptx
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptxg66527130
 
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdf
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdfPanduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdf
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdfandriasyulianto57
 
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdf
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdfPPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdf
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdfSBMNessyaPutriPaulan
 
Workshop penulisan buku (Buku referensi, monograf, BUKU...
Workshop penulisan buku                       (Buku referensi, monograf, BUKU...Workshop penulisan buku                       (Buku referensi, monograf, BUKU...
Workshop penulisan buku (Buku referensi, monograf, BUKU...Riyan Hidayatullah
 
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaruSilvanaAyu
 
materi pembelajaran tentang INTERNET.ppt
materi pembelajaran tentang INTERNET.pptmateri pembelajaran tentang INTERNET.ppt
materi pembelajaran tentang INTERNET.pptTaufikFadhilah
 
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptx
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptxElemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptx
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptxGyaCahyaPratiwi
 
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdf
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdfJaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdf
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdfHendroGunawan8
 
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.ppt
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.pptSejarah Perkembangan Teori Manajemen.ppt
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.pptssuser940815
 
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMP
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMPPOWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMP
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMPAnaNoorAfdilla
 
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptx
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptxAksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptx
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptxdonny761155
 

Recently uploaded (20)

Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Indonesia Kelas 1 Fase A - [abdiera.com]
 
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]
Modul Ajar Bahasa Inggris Kelas 2 Fase A [abdiera.com]
 
Diagram Fryer Pembelajaran Berdifferensiasi
Diagram Fryer Pembelajaran BerdifferensiasiDiagram Fryer Pembelajaran Berdifferensiasi
Diagram Fryer Pembelajaran Berdifferensiasi
 
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptx
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptxUNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptx
UNSUR - UNSUR, LUAS, KELILING LINGKARAN.pptx
 
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi Online
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi OnlinePPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi Online
PPT PERLINDUNGAN KONSUMEN .Pengertian Transaksi Online
 
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdf
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN  MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdfPelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN  MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdf
Pelatihan Asesor 2024_KEBIJAKAN DAN MEKANISME AKREDITASI PAUD TAHUN 2024 .pdf
 
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docx
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docxKISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docx
KISI-KISI Soal PAS Geografi Kelas XII.docx
 
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptxAKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptx
AKSI NYATA MODUL 1.3 VISI GURU PENGGERAK.pptx
 
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf
5. HAK DAN KEWAJIBAN JEMAAH indonesia.pdf
 
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptx
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptxSKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptx
SKPM Kualiti @ Sekolah 23 Feb 22222023.pptx
 
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdf
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdfPanduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdf
Panduan Mengisi Dokumen Tindak Lanjut.pdf
 
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdf
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdfPPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdf
PPT Hukum Adat Keberadaan Hukum Adat Di Kehidupan Masyarakat.pdf
 
Workshop penulisan buku (Buku referensi, monograf, BUKU...
Workshop penulisan buku                       (Buku referensi, monograf, BUKU...Workshop penulisan buku                       (Buku referensi, monograf, BUKU...
Workshop penulisan buku (Buku referensi, monograf, BUKU...
 
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru
(NEW) Template Presentasi UGM yang terbaru
 
materi pembelajaran tentang INTERNET.ppt
materi pembelajaran tentang INTERNET.pptmateri pembelajaran tentang INTERNET.ppt
materi pembelajaran tentang INTERNET.ppt
 
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptx
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptxElemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptx
Elemen Jurnalistik Ilmu Komunikasii.pptx
 
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdf
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdfJaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdf
Jaringan VOIP Ringkasan PTT Pertemuan Ke-1.pdf
 
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.ppt
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.pptSejarah Perkembangan Teori Manajemen.ppt
Sejarah Perkembangan Teori Manajemen.ppt
 
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMP
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMPPOWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMP
POWERPOINT BAHAN AJAR SENYAWA KELAS VIII SMP
 
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptx
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptxAksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptx
Aksi Nyata PERENCANAAN BERBASIS DATA.pptx
 

Guru Luar Biasa

  • 1. BEDAH BUKU THE 7 LAWS OF HAPPINESS (SEMINAR MENJADI GURU BAHAGIA) 01 Februari 2009 Kita bahagia karena setiap hari kita berdo’a : Robbana atina fiddunya hasanah wa fil akhiroti hasanah waqina azabannar. Semoga acara ini dapat menjadikan kita bahagia. Semoga ada trik (kiat) yang dapat kita peroleh dan do’a yang kita baca agar benar-benar membuat kita bahagia dunia dan akherat. Betapa bahagianya para ibu bapak guru yang setiap hari bergelut dengan anak-anak selama kurang lebih 8 jam. Semoga bapak ibu sekalian yang mengasuh anak-anak mendapat kebahagiaan bersama anak-anak.
  • 2. Macam-macam bahagia : Ada yang berbahagia dengan bergelimang harta Ada yang berbahagia ketika berguna bagi orang lain. Ada yang berbahagia cukup dengan begini saja, tapi saya bisa memaknai setiap detik dalam hidup saya Ada macam-macam ukuran bahagia tapi Pak Arvan punya rahasinya bagaimana mencapai kebahagiaan dalam bukunya berjudul The 7 Laws of Happiness. Emotion comes from motion. “Apa kabar”, kemudian dibalas oleh bapak ibu guru dengan “luar biasa”, kemudian 2 tangan terkepal di atas. Lalu tepuk tangan meriah untuk semuanya. Kenapa demikian ? Karena “emotion comes from motion” . Emosi itu bisa lahir dari gerakan- gerak tubuh kita. Jadi kalau gerakan kita bersemangat, badan tegap, pandangan ke depan, insya Allah perasaan yang lahir adalah perasaan bahagia. Tapi kalau badan kita tunduk, lesu, loyo, pandangan ke bawah, pasti akan melahirkan perasaan tidak antusias, tidak bersemangat. Seminar ini adalah moment yang sangat penting. Karena kalau saya bicara dengan 500 orang biasa saja itu nanti efeknya cuma ke 500 orang saja. Tapi kalau saya bicara ke 500 guru maka nanti efeknya bisa mencapai 10 – 20 kali lipat, karena bapak ibu setiap hari bertemu dengan banyak orang. Buku pertama judulnya “You are a leader”. Itu sebetulnya dari Hadits : Kullukum roin wa kullukum mashulin …… Setiap anda adalah pemimpin dan setiap anda pasti diminta tanggung jawab terhadap apa yang anda pimpin. Seharusnya judulnya “Kullukum roin”, cuma kalau itu pembacanya terbatas dan nanti dikira buku agama. Jadi judulnya saya ubah menjadi “You are a leader” dan alhamdulillah buku ini pada tahun 2005 sudah ditetapkan oleh Depdiknas menjadi buku pilihan buku wajib untuk para kepala sekolah SMK & SMA se Indonesia.
  • 3. Saya tidak tahu apakah bapak ibu yang hadir disini sudah pernah mendengar (membaca) buku ini “You are a leader” ? Saya akan tunjukkan bukunya. Ini dari Hadits : “Anda adalah pemimpin”. Saya diminta untuk mempresentasikan dihadapan konferensi guru nasional di Jogyakarta. Baik guru dari Indonesia Barat dan Indonesia Timur bersama buku Pak Rhenald Kasali yang berjudul “Change” untuk level perubahan organisasinya. Buku “You are a leader” untuk perubahan individunya. Buku kedua “Life is beautiful”. Buku kedua “Life is beautiful”, itu dari judul film mungkin bapak ibu sudah melihat filmnya ? Filmnya sangat indah mengenai seorang ayah yang menyelamatkan jiwa anaknya dari siksaaan Nazi pada saat itu. Buku ketiga “Cherish Every Moment”. Buku ketiga saya berjudul “Cherish every moment”, ini dari judul lagunya “Cool and the gang”. Kalau kol and the gang itu adalah gado-gado. Buku keempat “The 7 Laws of Happiness”. Buku keempat saya ini dari do’a sapu jagat, Robbana atina fiddunya hasanah wafil akhiroti hasanah waqina azabannar. Cuma judulnya saya ganti dengan “The 7 laws of happiness” agar pembacanya lebih beragam, lebih banyak, lintas agama dan sebagainya. Buku The 7 Laws of Happiness ini merupakan Master Piece saya, sebetulnya sudah ingin saya buat sejak tahun 2002. Tetapi karena kesibukan bekerja dan sebagainya karena saya bukan penulis full time. Jadi menulisnya hanya di sela- sela waktu luang, week end, ketika bersama keluarga. Sebelum tidur ketika pulang kerja. Dan akhirnya 6 tahun baru bisa menjadi buku The 7 Laws of Happiness ini. Kalau buku-buku sebelumnya adalah merupakan percikan-percikan pemikiran dan banyak juga cerita-cerita seperti buku ”Life is Beautiful”, buku ”The 7 Laws of Happiness” ini dimulai dengan kerangka berpikir atau model berbentuk rumah kebahagiaan dengan 7 fondasi pembentuknya. Banyak hal yang dapat membuat kita bahagia.
  • 4. Born to be a teacher. Pak Arvan dulu juga pernah bercita-cita menjadi guru, tapi jebolnya malah jadi dosen. Guru dan dosen hampir sama. Guru untuk jenjang-jenjang tertentu sedang dosen untuk mahasiswa-mahasiswa dan penanganannya berbeda. Pak Arvan memang suka mengajar di depan kelas dan menjadi guru memang cita-citanya sejak kecil. Sejak berumur 7-8 tahun Pak Arvan sudah menjadi guru di rumah. Pak Arvan anak pertama dari 4 bersaudara. Ketiga adiknya semuanya perempuan. Di rumah itu beliau mempunyai sebuah kamar kecil ukuran 3 x 3m dan itu disulap menjadi sekolahan kecil. Kelas kecil dimana Pak Arvan mengajar pelajaran membaca pada adik-adiknya. Ruangan itu dilengkapi dengan papan tulis kecil, meja dan kursi guru dan murid. Ketika masuk ke ruangan itu adik-adik saya memanggil saya “guru”. Bila sudah berada di luar maka panggilan biasa lagi “Kak Arvan”. Waktu belajar setiap hari + setengah jam. Rupanya Pak Arvan ini sudah “born to be a teacher” . Kuliah di jurusan Ilmu Komunikasi di FISIF UI, sudah mulai jadi asisten dosen ketika tingkat 3. Senang rasanya bisa berbagi ilmu. Jadi harus belajar terus. Ibarat teko kalau dituang terus bisa habis juga isinya. Ada sebuah kebanggan, perasaan batin yang tak bisa dilukiskan dengan kata-kata. Padahal kalau dilihat dari segi penghasilan sangat jauh, apalagi asisten dosen. Setelah lulus Pak Arvan diangkat menjadi dosen luar biasa, cuma karena banyak kesibukan di luar maka namanya diubah menjadi dosen luar biasa yang biasa di luar. Selain menjadi dosen juga bekerja. Lentera jiwa. Dalam buku ini Andy F. Noya mengatakan : “Orang yang berbahagia adalah mereka yang sudah menemukan lentera jiwa mereka. The 7 Laws of Happiness menuntun anda menemukan lentera itu. Sebetulnya lentera jiwa itu adalah penunjuk jalan. Jadi lentera jiwa itu bukanlah jalannya sendiri, karena jalannya itu sudah ada. Tapi kita perlu langkah demi langkah seperti kata “New kids on the block” dengan lagunya “Step by step”.
  • 5. Jadi buku ini akan menuntun bapak ibu sekalian langkah demi langkah untuk mencapai kebahagiaan. Makanya Andy F. Noya mengatakan itu lentera, karena kebahagiaan itu sudah ada, hanya perlu langkah-langkah untuk mencapai kesana. Itulah fungsinya buku The 7 Laws of Happiness. Kesenangan berbeda dengan kebahagiaan. Kesenangan itu berbeda dengan kebahagiaan. Kadang-kadang kita mengira bahwa kesenangan itu adalah kebahagiaan. Rupanya kita sudah salah persepsi sejak awal. Banyak orang rancu dengan kesenangan dan kebahagiaan. Padahal kesenangan dan kebahagiaan itu seringkali berbeda jalan. Yang senang itu ke arah mana ? Yang bahagia itu ke arah mana ? Contoh : Orang yang korupsi. Korupsi itu menyenangkan atau tidak ? Tentu menyenangkan, karena banyak orang yang korupsi. Sudah ketahuan masih korupsi lagi. Itu menunjukkan bahwa korupsi itu menyenangkan. Karena banyak orang yang melakukannya berulang-ulang. Tidak mungkin mereka melakukan itu kalau tidak menyenangkan. Contoh : Orang yang berselingkuh. Berselingkuh itu menyenangkan atau tidak ? Banyak orang melakukannya. Bahkan terang-terangan dan kadang-kadang bangga. Punya anak, ayahnya dirahasiakan. Hamil diluar nikah. Selingkuh, kumpul kebo, kawin cerai banyak sekali mustahil kalau tidak menyenangkan. Pertanyaannya : “Apakah itu membahagiakan atau tidak ?” Tuhan mengatakan : “Walal akhirotu khoirul laka minal ula” … Dan sesungguhnya akhir (jangka panjang) itu selalu lebih baik dari pada jangka pendek. Karena itu definisi “dosa” dalam pengertian manajemen modern adalah ketika kita mendahulukan kenikmatan jangka pendek di atas kenikmatan jangka panjang. Itulah orang yang selingkuh, korupsi. Contoh, ketika kita makan ada sambal yang pedas. Kita tahu kalau makan sambal itu, ujung-ujungnya kita sakit perut. Tapi kita tidak bisa menahan diri untuk tidak makan sambal itu. Masa bodo ah, yang penting enak dulu. Itu
  • 6. artinya kita mendahulukan kenikmatan jangka pendek di atas kenikmatan jangka panjang. Setelah makan sambal kemudian kita harus bolak balik ke belakang. Jadi hati-hati dengan hal-hal yang menyenangkan itu. Hal-hal yang menyenangkan itu seringkali tidak membahagiakan. Sebaliknya hal-hal yang tidak menyenangkan itu seringkali membahagiakan. Contoh : minum jamu (pahit), mengurus anak. Akan menjadi menyenangkan ketika kita mengurus anak dan pekerjaan mulia lainnya dengan konsep ibadah kepada Allah. Beribadah sama artinya kita berkomunikasi dengan orang yang kita sayangi. Contoh lain : Mau olah raga. Semua orang tahu bahwa olah raga itu penting untuk kesehatan. Tidak menyenangkan karena kita harus melawan gaya tarik bantal yang demikian kuatnya. Mau diet. Diet asma, diet kolesterol, diet mengurangi berat badan dan lain-lain. Diet tidak menyenangkan tapi membahagiakan karena secara jangka panjang orang yang diet diuntungkan. Jadi hati-hati karena kesenangan seringkali menyamar sebagai kebahagiaan. Guru biasa dan guru luar biasa. Bagaimana nikmatnya menjadi guru atau problem yang harus dihadapi guru. Seorang guru yang harus bekerja berhadapan dengan anak-anak atau dengan peserta didik, menciptakan modul-modul, membuat proses belajar agar lebih menarik. Tentunya punya persoalan. Yang dirasakan ketika mengajar adalah, ketika hati sedang senang otomatis ke anak-anak enjoy meskipun ada anak-anak yang bandel (bikin ulah). Karena hati senang kita menikmati saja. Suatu ketika karena masih kuliah, sering terjadi bentrok waktu antara tugas mengajar dengan tugas belajar dan kalau sedang ruwet bawaannya ingin marah. Bagaimana menyikapi hal ini ?
  • 7. Hal ini bukan hanya dialami oleh guru saja, bahkan oleh semua orang di segala situasi. Ketika hati senang, hati sedang berbunga-bunga, maka kita bekerja dengan baik, mengajar dengan baik. Tapi kalau hati sedang susah maka bawaannya ingin marah saja. Orang seperti ini adalah “orang (guru) yang biasa” ini manusiawi. Katika kita sedang senang, emosi kita naik positif. Misalnya sudah menikah 10 tahun, suatu pagi suami mengucapkan “I love you”, tentu hati anda berbunga- bunga, maka ketika mengajar, ke semua anak-anak penuh rasa kasih sayang dan gembira. Tapi ketika lagi berantem dengan suami atau istri di rumah, kemarahan dilampiaskan kepada anak-anak. Itu manusiawi, tapi itu disebut “guru yang biasa”. Kalau bapak dan ibu ingin menjadi “guru (orang) yang luar biasa” maka lakukan hal berikut : - Kalau hati sedang senang, kita membagikan kesenangan kepada anak-anak didik kita (dengan orang lain). - Kalau hati sedang susah-pun, kita tetap berusaha membuat senang anak-anak didik kita (dengan orang lain). Apa yang dilukiskan dalam film Laskar Pelangi, walaupun kita tidak tahu apakah itu realitas kamera atau realitas sehari-hari, tetapi anggaplah itu benar demikian, itulah contoh guru yang bahagia. Guru yang berbahagia itu ketahuan bila ada masalah. Kalau tidak ada masalah kita tidak tahu apakah guru itu bahagia atau tidak. Justru yang membedakan guru itu bahagia atau tidak adalah ketika guru itu menghadapi banyak masalah. Emas kelihatan tulen 24 karat atau sepuhan ketika diuji. Contoh. Saya punya anak. Anak saya itu kalau disuruh makan dia makan, disuruh mandi dia mandi, disuruh mengerjakan PR dia mengerjakan PR. “Kamu tidur sekarang, karena besok kamu ulangan”, dia tidur. Kalau anak saya seperti itu, yang baik siapa, saya atau anak saya ? Yang baik tentunya anak saya. Misal di sekolah anda mengatakan :
  • 8. - OK anak-anak coba perhatikan, lalu semua memperhatikan. - Jangan ribut, lalu semua murid tenang. - Kerjakan tugas diskusi, lalu mereka berdiskusi. - Jangan nyontek, lalu semua bekerja sendiri-sendiri. Yang baik siapa, murid atau guru ? Tentu saja yang baik adalah murid. Kapan anda disebut sebagai guru yang baik ? Kapan anda disebut sebagai suami yang baik ? Kapan anda disebut sebagai istri yang baik ? Kapan anda disebut sebagai ayah yang baik ? Kapan anda disebut sebagai ibu yang baik ? ======== KALAU ADA MASALAH ======= Jadi saya disebut sebagai ayah yang baik kalau anak saya itu nakal sekali, kemudian ibunya sudah kewalahan. Kalau menghadapi anak itu bawaannya bete, marah-marah melulu karena anak itu selalu melakukan hal-hal yang bertentangan dengan apa yang disuruh. Tapi setelah saya dekati ternyata dia mau menurut. Berarti itu menunjukkan bahwa saya adalah ayah yang baik. Kalau anda punya murid-murid yang selalu melakukan hal-hal bertentangan dengan yang anda katakan. Semua guru sudah kewalahan. Kelas itu terkenal dengan anak-anak bandel semuanya. Tapi kemudian wali kelasnya diganti dengan anda. Di bawah kepemimpinan anda di kelas ternyata mereka mau menurut apa yang anda katakan. Itu menunjukkan bahwa anda adalah guru yang baik atau guru yang luar biasa. Kalau situasi semuanya bagus (mulus) tidak ketahuan bahwa anda itu guru yang baik, tidak ketahuan mana tindakan anda yang berkualitas, mana yang tidak berkualitas. Dibalik kesulitan ada kemudahan. ”Norman Vincent Peale” dalam bukunya yang sangat menarik : ====== “You can if you think you can” ======,
  • 9. Anda bisa kalau anda berpikir bahwa anda bisa. Dia mengatakan : Kalau Tuhan ingin memberikan rahmatNya kepada anda, apakah Dia akan memberikannya dalam bentuk hadiah yang dibungkus dengan bagus dalam nampan perak ? Tentu tidak. Kalau Tuhan ingin memberikan rahmatNya kepada anda, maka Tuhan akan membungkusnya dalam bentuk sebuah masalah dan melihat dari kejauhan apa yang anda lakukan dengan masalah itu. Apakah anda lari dari masalah itu ? Kalau anda lari, itu menunjukkan bahwa anda lebih kecil dari masalah. Kalau anda menghadapi masalah itu lalu membuka masalah itu, itulah yang terbaik. Mengapa ? Karena Tuhan mengatakan bahwa : ==== DI BALIK KESULITAN ADA KEMUDAHAN ==== (sesungguhnya beserta kesulitan itu ada kemudahan di dalamnya) Masing-masing guru berbeda dalam menanggapi masalah, berbeda dalam pendekatannya. Dalam hal ini tentunya ada ilmu disana (think). Sebetulnya kesulitan itu ada kemudahan. Kita harus tenang dalam menghadapi masalah. Jangan panik, jangan marah-marah. Kendalikan emosi. Dalam Al Qur’an kata (kalimat) itu diulang 2 kali. Hal itu mengandung makna bahwa kemudahan itu ada di balik kesulitan, tapi kita sering hanya melihat kesulitannya saja. Padahal kemudahan itu tersembunyi di balik kesulitan. Orang beriman dapat melihat kemudahan itu. Orang tidak beriman tidak dapat melihat kemudahan itu. Definisi orang beriman adalah : “Orang yang dapat melihat hal yang tidak terlihat (oleh orang lain)” Yang tidak terlihat itu adalah kemudahannya.
  • 10. Jadi kalau anda mendapatkan murid yang susah, itu pertanda bahwa Tuhan ingin meninggikan tingkat kesabaran anda. Ingin meningkatkan rasa kasih sayang anda. Karena itu mari kita hadapi dengan penuh rasa syukur. Dan kalau saya melihat film Laskar Pelangi itu, kalau jaman orde baru dulu ada film yang diwajibkan ditonton oleh semua murid sekolah (Film Penghianatan G 30 S PKI), maka film Laskar Pelangi ini sangat-sangat perlu ditonton oleh semua guru, murid dan masyarakat Indonesia. Film ini sangat luar biasa, kita bisa menangis menyaksikan adegan-adegannya. Ini menunjukkan bahwa guru-guru yang ada dalam Laskar Pelangi sudah menerapkan “The 7 Laws of Happiness”. Mereka sudah menerapkan bagaimana caranya : - bersabar (patience) - bersyukur (gratefulness) - hidup sederhana (simplicity) - hidup penuh kasih sayang (love) - lebih banyak memberi dari pada meminta (giving) - lebih siap memberi maaf (forgiving) - tingkat kepasrahan kepada Tuhan sangat tinggi (surrender) Mudah-mudahan buku ini dapat memberikan sebuah kerangka untuk berprilaku. Berakhlak yang baik dan terpuji. Bahagia karena dan bahagia meskipun. Dalam film itu tergambar bahwa guru-guru itu selalu bahagia setiap saat bahkan sampai akhir hayatnya (seperti yang dialami oleh Pak Arvan). Mereka bahagia walaupun sekolahnya reot. Mereka bahagia meskipun sekolahnya hampir roboh. Jadi ini namanya bahagia meskipun. Kita lebih banyak bahagia kerena. Saya bahagia karena istri saya baik dan memperhatikan saya. Saya bahagia karena murid-murid saya menurut sama saya. Saya bahagia karena murid-murid saya pintar-pintar. Ibu bahagia karena suaminya setia.
  • 11. === BAHAGIA KARENA === === ITU BAHAGIANYA ORANG BIASA === Di film Laskar Pelangi, bahagianya bukan bahagia karena tapi bahagia meskipun. Bahagia meskipun ini jauh lebih susah untuk diterapkan, Sebuah pepatah dalam bahasa Perancis : Dibaca : “lamur neva vaskè me margè “Cinta itu bukan cinta karena tapi cinta meskipun” === BAHAGIA MESKIPUN === === ITU BAHAGIANYA ORANG LUAR BIASA === Meskipun suami saya begitu, saya tetap mencintainya. Ini orang luar biasa. Meskipun murid-murid saya bandel-bandel, saya tetap menyayangi mereka. Meskipun sekolah saya sudah reot tapi saya mencintainya. Meskipun gaji saya sering terlambat, saya tetap ingin mengajar disana. Film Laskar Pelangi penuh dengan bahagia meskipun dan itu bisa terjadi karena menjadi guru adalah sebuah cita-cita. Sebuah dream, sebuah mimpi. Kalau tantangan yang kita hadapi itu terasa berat sekali dan rasanya susah sekali, itu menunjukkan bahwa mimpi kita masih kurang besar. Kalau kita masih tetap mengeluh dan hal-hal kecil masih membuat kita merasa susah gelisah, maka itu menunjukkan bahwa sebagai guru mimpi kita masih kurang besar. Kalau mimpinya besar, keluhan itu akan hilang dengan sendirinya.
  • 12. Bukankah tantangan menjadi seorang ibu sangat luar biasa beratnya. Mengandung anak 9 bulan setengah mati. Misalnya istri kita mengandung 3 anak masing-masing selama 9 bulan berarti 27 bulan sama dengan 2 tahun lebih. Kemudian kalau sikunya sudah tonjok kiri tonjok kanan ngilunya luar biasa. Tapi walaupun demikian para ibu senang-senang saja menjadi ibu. Keluhan-keluhan itu rupanya dianggap kecil saja karena mimpinya besar demi masa depan semuanya. Itulah juga yang ditunjukkan oleh Film Laskar Pelangi mimpi mereka sangat besar. Baik mimpi para guru maupun mimpi para murid yang terdiri dari Laskar Pelangi. Ibu-ibu tanpa sadar telah menerapkan The 7 Laws of Happiness. Bu Muslimah dan Pak Arvan terlihat sangat inspiratif walaupun tidak mengenal The 7 Laws of Happiness. Ada hal yang sangat penting bahwa : The 7 Laws of Happiness ini adalah suatu cara untuk membuat pikiran kita tenang karena hanya dengan pikiran tenang kita dapat berbahagia. Bahagia itu sebenarnya begini : Ketika anda suatu pagi tiba di sekolah, bertemu dengan seorang murid yang sedang sakit perut. Apa yang anda tanyakan kepada murid tersebut ? • Tadi pagi makan apa ? Salah makan apa ? • Sudah makan belum ? Salah makan apa ? (Pedas atau kurang higienis) Kalau sampai di sekolah ada anak yang bermuram durja. Apa yang anda tanyakan kepada anak tersebut. Mestinya pertanyaan kepada anak tersebut sama dengan pertanyaan di atas : • Tadi pagi makan apa ? Salah makan apa ? • Sudah makan belum ? Salah makan apa ? (Pedas atau kurang higienis) Kuncinya adalah makanan yang masuk ke dalam kepala kita, makanan yang masuk ke dalam pikiran kita. Sakit hati, sedih, berprasangka buruk, kejadian di rumah orang tua bercerai, broken home menyebabkan kebahagiaan kita dapat menghilang. Berarti sama kalau anda merasa ceria, gembira karena senang. Kuncinya juga makanan yang masuk ke dalam kepala kita. Itulah yang harus kita jaga agar jangan sampai membuat pikiran kita tidak tenang.
  • 13. Apakah anda selalu menjaga makanan yang masuk ke dalam mulut anda ? Selalu menjaga karena anda merasa yakin bahwa makanan yang masuk ke dalam mulut itu akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan anda. Bisa membuat kita sakit perut dan segala macam penyakit. Itulah sumber penyakit dari apa-apa yang masuk ke dalam mulut kita. Mengatur makanan yang masuk ke mulut kita juga tidak begitu gampang, apalagi yang suka ngemil. Tapi itu masih relatif lebih mudah, karena makanan yang masuk ke dalam mulut kita itu kelihatan jelas. Jadi kita bisa lihat apakah ini higienis atau tidak ? Ini kolesterol tinggi atau tidak ? Kita juga tahu berapa banyak makanan yang masuk ke dalam mulut kita berapa banyak ? Masih dapat kita ukur misalnya : • Berapa banyak minuman yang masuk ke mulut kita sehari ? > 8 – 10 gls • Berapa banyak makan besar sehari ? 3 kali • Berapa banyak snack sehari 2 kali Kesimpulan : kita bisa mengukur atau menakar makanan yang masuk ke dalam mulut kita. Apakah kita bisa mengukur makanan yang masuk ke dalam kepala kita ? Hal itu tidak bisa kita ukur. Penelitian mengatakan : Ada 150.000 jenis makanan yang masuk ke dalam pikiran kita. Betapa bahayanya makanan itu. Karena makanan itu tidak kelihatan tentu sulit mengendalikannya. Kita tidak menyadari betapa ketika bangun tidur dan baru beberapa jam kita telah kemasukan banyak makanan sampah ke dalam kepala kita. Padahal itu bisa masuk kemana saja dan bisa mempunyai banyak cabang. Penelitian di dunia kedokteran membuktikan : Dari sejumlah pasien yang datang ke dokter ternyata 70% masalah mereka bukanlah diakibatkan makanan yang masuk ke dalam mulut mereka. Hanya 30% saja dari pasien yang datang ke dokter itu yang penyakitnya adalah penyakit fisik yang diobati secara medis.
  • 14. Data 70% yang datang ke dokter itu kalau dicek ternyata masalah mereka adalah karena makanan yang masuk ke dalam pikiran mereka (masuk secara psikis). Penelitian Dr. Gerald Jampopski : Menemukan bahwa dari 70% yang masuk ke dalam pikiran yang salah itu adalah karena ke tidak mampuan kita untuk memaafkan. Sehingga akhirnya dari seorang dokter medis dia beralih profesi menjadi seorang konselor. Dia punya Healing Center (Pusat Penyembuhan) dengan metode memaafkan. Artinya yang perlu kita siasati atau perlu kiat-kiat adalah adalah mengendalikanan makanan yang masuk ke dalam pikiran kita. Itu yang paling rawan bahaya. Apakah anda yakin bahwa makanan yang masuk setiap hari ke dalam kepala anda adalah makanan yang sehat ? Jawabnya tidak yakin, karena makanan itu tidak terlihat sehingga sulit dikendalikan. Salah tafsir tentang EQ dan SQ. EQ dan SQ banyak orang yang salah menafsirkannya. IQ sudah jelas pusatnya di otak. EQ dan SQ ada pendapat pusatnya di hati. Hati itu yang mana ? Heart itu sama dengan jantung. Hati bahasa kita, Bahasa Inggrisnya liver. Perasaan --- perasaan yang mana ? Tunjukkan yang mana hati itu ? Apakah jantung atau hati kita pusat kecerdasan emosi ? Tidak. Disitulah letak kesalahannya. Sebenarnya dimanakah pusat kecerdasan emosi itu ? Psikolog, Daniel Goleman, mendalami kecerdasan emosi. Dia menemukan dari penelitiannya terhadap beberapa nilai sekolah dan saat mereka telah bekerja. • Anak-anak yang dulu pintar di sekolah dan mendapat nilai A, ketika bekerja ternyata banyak yang menjadi peneliti, dosen, guru.
  • 15. Anak-anak yang dulu mendapat nilai B, ternyata setelah bekerja menjadi karyawan yang baik ada pula yang menjadi manager suatu perusahaan. • Anak-anak yang mendapat nilai C, setelah bekerja ternyata menjadi atasan-atasan kita (jadi bos diperusahaan-perusahaan). Padahal nilai mereka pas-pasan, suka bekerjasama (saat itu disebut nyontek yang dilarang). Saat bekerja dia pintar membangun kerjasama dan membangun networking. • Anak-anak yang nilainya D, setelah bekerja menjadi pemilik perusahaan, karena mereka adalah anak-anak orang kaya. Kesimpulan : Bahwa kecerdasan di sekolah, anak-anak sekolah yang cerdas setelah memasuki dunia kerja (karier) belum tentu dia menjadi orang yang berhasil di tempat kerjanya. Karena untuk berhasil di karier diperlukan rumus yang berbeda. Bukan hanya kecerdasan intelektual saja, tetapi diperlukan juga kecerdasan emosional. Kecerdasan emosi yaitu bagaimana dia dapat menangkap perasaan orang lain, berempati dengan orang. Bagaimana dia berintraksi dengan orang, bekerjasama dengan orang. Banyak anak-anak di sekolah dulu berinteraksi hanya dengan buku. Cuma dengan buku saja dia bisa menjadi anak pintar, bisa menjadi juara kelas. Pengalaman Pak Arvan, sejak kelas 1 SD sampai mahasiswa selalu juara. Sempat menjadi mahasiswa teladan UI. Inilah tantangannya. Ketika Pak Arvan masuk dunia kerja dia mengalami kesulitan, karena waktu sekolah Pak Arvan tidak merasa bahwa berhubungan dengan orang lain itu penting. Wong saya belajar sendirian saja sekian tahun bisa sukses dan mejadi juara atau teladan. Ketika pertama kali masuk ke dunia kerja, saya banyak menghadapi masalah dengan rekan kerja saya, dengan rekan kerja satu tim karena saya tidak punya kecerdasan emosi. Hal itu sering menimpa orang-orang pintar yaitu tidak memiliki kecerdasan emosi. Lalu saya berpikir kalau begini terus, bagaimana saya bisa sukses. Akhirnya saya mengubah diri dengan mempelajari kecerdasan emosi.
  • 16. Untungnya ada seorang pakar bernama Daniel Goleman meneliti kecerdasan emosi dan dia menemukan bahwa kecerdasan orang di tempat kerja itu 20% adalah dari IQ dan 80% dari EQ. Daniel Goleman mengatakan bahwa kecerdasan emosi itu pusatnya ada di kepala (otak) kita. Bila kita melihat sesuatu, di otak kita itu ditangkap oleh thalamus (otak yang ada di depan). Thalamus menangkap stimulus lalu diteruskan ke neokorteks. Neokorteks adalah otak berpikir yang ada di belakang kepala. Dalam perjalanan dari thalamus ke neokorteks butuh waktu 6 detik. Tapi seringkali kita memberikan respon sebelum 6 detik. Sebenarnya respon itu bukan dari neokorteks tapi oleh amigdala yang membajaknya sebelum sampai ke neokorteks. Amigdala adalah sebuah pusat emosi di otak tengah kita (antara thalamus dan neokorteks). Kemudian ilmu berkembang lagi, ada yang namanya kecerdasan spiritual. Dilakukan penelitian oleh Danah Johar. Otak seseorang di scan lalu diberikan tasbeh atau rosario disuruh menyebut atau mengingat nama Tuhan. Kemudian diamati. Ketika dia menyebut nama Tuhan bagian otak yang bercahaya adalah lobus temporal (otak bagian depan). Berbeda ketika dia tidak menyebut nama Tuhan, lobus temporal tidak bercahaya. Jadi penelitian ini membuktikan bahwa kecerdasan spiritual (God Spot) berpusat di otak (kepala) kita yaitu berpusat pada lobus temporal. Penelitian ini juga dibuktikan pada orang yang sakit epilepsi. Orang epilepsi yang sedang mengalami ekstase, sedang terjadi sesuatu di lobus temporalnya. Ketika itu dia dapat merasakan sebuah pengalaman spiritual yaitu pengalaman bertemu dengan cahaya, bertemu dengan situasi yang membuat dia bahagia dan lega (ekstase). Ini mengingatkan kita pada sebuah Hadits Nabi yang sangat terkenal yang menurut saya ditafsirkan secara berbeda oleh kebanyakan alim ulama. Di dalam tubuh manusia itu ada segumpal daging yang kalau daging itu sehat, maka seluruh tubuhnya akan sehat. Dan kalau daging itu sakit maka seluruh tubuhnya akan sakit. Pertanyaannya dimanakah atau daging apakah itu ?
  • 17. Orang menterjemahkan itu “hati” . Hati dimana letaknya ? Kalau tidak jantung berarti liver. Padahal seharusnya tidak keduanya. Justru hadits nabi itu memberikan sinyal yang sangat kuat bahwa pusat segalanya itu adalah di daging yang namanya otak yang beratnya 2-3 kg saja. Buka gambar otak di halaman 38 buku The 7 Laws of Happiness, ternyata gambar otak seperti gambar orang yang sedang bersujud. Artinya otak kita itu tunduk kepada Allah. Otak kita itu daging. Maka Pak Arvan berpendapat bahwa yang dimaksud hadits Nabi itu adalah daging itu sehat maka semua sehat. Kalau daging itu sakit maka semua sakit. Itu yang dimaksud adalah otak kita, bukan jantung dan bukan pula liver. Cangkok Ginjal, jantung, otak. Bayangkan kalau anda operasi (cangkok) ginjal, pergi ke Cina. Karena di Cina banyak koruptor yang ditembak maka banyak ginjal gratis. Yang dicangkokkan adalah ginjalnya koruptor. Apakah setelah cicangkokkan ginjal anda akan menjadi koruptor ? Tidak. Berarti walaupun ada daging yang dicangkokkan ke dalam tubuh kita, daging itu tidak akan mengubah diri kita menjadi seperti orang itu. Tidak mempengaruhi sehat dan sakitnya orang itu. Jadi ginjal bukan yang dimaksud oleh Hadits. Cangkok Jantung : Begitu juga kalau orang melakukan cangkok jantung. Tentu tidak akan mengubah kepribadian anda menjadi seperti pendonor jantung itu. Anda tidak akan menjadi penjahat walaupun pendonor anda seorang penjahat. Cangkok Otak : Apa yang terjadi seandainya cangkok otak bisa dilakukan ? Saya yakin sepenuhnya akan terjadi perubahan sikap, perilaku penerima saat dilakukan pencangkokan otak sesuai perilaku pendonor. Jadi saya yakin bahwa daging yang dimaksud oleh Nabi Muhammad saw dalam Hadits itu adalah otak kita. Maka otak ini harus kita jaga sebaik-baiknya.
  • 18. Ada bukti lagi. Banyak orang yang jantungnya sehat, tapi sebetulnya dia sakit, karena otaknya sakit. Contoh Dani Baldi seorang polisi di Padang. Orangnya ganteng, disenangi di masyarakat, bodi atletis, wajah menarik, tapi dia sudah membunuh 10 orang (seperti Ryan). Padahal orangnya sehat, tidak ada yang salah pada organ tubuhnya. Tapi yang salah adalah otaknya. Jadi pusat kecerdasan itu adanya di otak, bukan dimana-mana. Itulah sebabnya Tuhan yang Maha Luar Biasa menempatkan organ-organ tubuh kita sesuai urutan pentingnya. Yang paling penting diletakkan di paling atas. Yang paling tidak penting diletakkan di paling bawah. Kita berjalan bukan karena kaki kita, tapi karena pikiran kita mengatakan saya mau datang ke seminar “Menjadi guru bahagia” hari ini. Kita dituntun oleh otak (pikiran) kita. Thinking & feeling. Saya sudah baca buku Pak Erbe Sentanu, walau saya belum bertemu dengan beliau. Secara konsep saya dengan Pak Erbe sangat-sangat berbeda. Pak Erbe mengatakan bahwa segala sesuatu adalah feeling. Kalau menurut konsep saya segala sesuatu adalah thinking. Segala sesuatu itu yang penting adalah makanan yang masuk ke dalam kepala kita. Itulah yang akan melahirkan feeling. Bayangkan pada hari Minggu yang cerah ini, ketika anda akan mengikuti seminar di Masjid Salman ITB, anda melihat sebuah kotak berwarna coklat bertuliskan Kiriman Tetangga Sebelah Rumah. Anda berpikir kok tumben sekali tetangga kirim-kirim dan perhatian sekali ada apa ini. Jangan-jangan bom. Anda buka pelan-pelan ternyata anda kaget ketika menemukan sebuah benda yang bau menusuk hidung adalah kotoran sapi. Bagaimana perasaan anda melihat itu ? Marah ….. Jadi anda marah itu karena makanan yang masuk ke dalam otak anda. Anda berpikir bahwa orang itu sedang menghina anda, mengajak berantem. Kemudian besoknya anda dikirim lagi kotak dgn bonus kotoran anak kecil. Apa yang terjadi kemudian ? Tentu perang dunia.
  • 19. Ada kasus yang sama pada orang yang lain (guru B) mendapat kiriman kotak juga. Tetapi memasukkan makanan ini ke pikirannya dengan cara berbeda yang melahirkan perasaan yang berbeda. Pagi-pagi sebelum mengajar ke sekolah anda mendapat kiriman sebuah kotak dgn isi kotoran sapi dan kotoran anak kecil. Dia berpikir, kalau tetangga saya ini punya niat jahat tentu dia tidak akan menuliskan namanya di kotak. Justru dia sangat perhatian kepada saya karena saya sibuk mengajar sehinga pekarangan saya rumput-rumputnya pada mati. Tetangga saya mau mengasih pupuk. Si B tidak marah, malah berterima kasih dan gembira merasa bahwa tetangganya penuh perhatian. Malah nelpon : Mas terima kasih banyak atas kirimannya, saya tidak sangka mas baik sekali. Ngomong-ngomong teman- teman di sekolah juga pengen dikirimi juga. Siapa tahu bisa bisnis pupuk. Padahal hal yang terjadi sama, kenapa responnya berbeda ? Karena makanan yang kita masukkan ke kepala kita berbeda. Makanan yang masuk ke dalam kepala kita (thinking) inilah yang akhirnya akan melahirkan perasaan kita (feeling). Berikut sebuah film untuk membuktikan bahwa segala sesuatu itu tergantung pada makanan yang masuk ke kepala kita yang akan melahirkan perasaan macam-macam. Si kembar Selma dan Selmi dikondisikan dengan dua keadaan yang berbeda. Selma Selmi Ketika bangun tidur disuguhi berita baik Ketika bangun tidur disuguhi berita buruk, misalnya tentanghal-hal yang membuat misalnya tentang hal-hal yang tidak enak perasaan senang membuat hati serasa tersayat sembilu Diputarkan lagu-lagu gembira Diputarkan lagu-lagu sedih, kacau Diputarkan film-film yang indah, Diputarkan film-film sedih, cengeng, patah hati gembira, komedi, antusias, menyenangkan Membaca buku-buku yang indah, Membaca buku yang seram, kacau. menyenangkan Perilakunya menyesuaikan apa-apa yang Perilakunya menyesuaikan apa-apa yang masuk ke masuk ke kepalanya yaitu gembira dan kepalanya yaitu sedih, sering melamun, ragu-ragu, antusias, periang, seolah-olah tanpa cengeng, pemurung, seolah-olah ada yang beban membebani
  • 20. Film menunjukkan dengan sangat jelas bahwa apa yang kita rasakan (feel) akan sangat tergantung dari yang kita pikirkan itu. Begitu bangun dia sudah melihat yang indah-indah, mendengarkan yang menggembirakan, baca buku yang menyenangkan. Itu makanan yang masuk terus ke dalam pikirannya sehingga akhirnya melahirkan perasaan bahagia. Itu menunjukkan bahwa otak kita melakukan penyesuaian. Apapun yang kita terima akhirnya kita jadi terbiasa. Sayangnya, kalau pikiran kita kemasukan makanan-makanan sampah seperti yang satu lagi, apa jadinya Indonesia. Apalagi kalau makanan sampah ini masuk ke guru, ketimbang orang biasa. Akhirnya kita menjadi manusia yang tumpul. Ada yang bilang itu kan hiburan, kita kan cape kerja seharian. Apa salahnya menghibur diri dan tertawa. Tapi jangan salah, tertawa dengan menertawakan sangat beda. Yang sering terjadi adalah menertawakan dan itu akan menumpulkan hati kita. Kalau tertawa mari kita tertawa itu bagus. Tertawa itu membuat kita sehat. Kapan kita dibilang sukses ? Nanti setelah berhasil. Jadi yang namanya sukses itu selalu nanti. Tapi yang namanya bahagia adalah sekarang. Maka : If you wanna be happy, be happy now Kalau anda mau bahagia, bahagialah sekarang. Karena bahagia itu, saya berangkat dari Jakarta ke Bandung, belum sampai Bandungpun saya sudah bahagia. Tidak sampai Bandungpun saya bahagia. Tapi lebih bahagia lagi kalau saya sampai Bandung dan bertemu dengan para peserta seminar semuanya. Jadi dalam hidup itu dasar dari semuanya adalah bahagia dulu. Dengan kita bahagia, kita dapat mengajar dengan baik, akhirnya kita mencapai kesuksesan. Setelah sukses lebih bahagia lagi karena kebahagiaan itu meningkat. Jadi ini bukan seperti telur dengan ayam, susah menentukan mana yang lebih dulu. Yang lebih dulu itu bahagia, baru kemudian sukses. Tapi setelah sukses lebih bahagia lagi. Begitu juga pikiran dengan perasaan mana yang lebih dulu ? Tentu pikiran yang lebih dulu baru kemudian perasaan. Setelah perasaan baru kemudian ada
  • 21. pikiran lagi yang berbeda. Jadi awal-awalnya adalah dari pikiran baru kemudian melahirkan perasaan. Untuk mengetahui berapa % guru yang bahagia dan yang tidak bahagia di Indonesia sulit diukur, karena bahagia atau tidak bahagia itu ada di kepala orang masing-masing. Bahagia atau tidak merupakan sesuatu yang relatif. Apakah kita harus seperti Umar Bakri ? Ya tidak juga. Tapi yang patut dicontoh dari Umar Bakri adalah apanya ? Tentunya adalah keteladanan. Sesuatu yang paling penting, digugu dan ditiru. Yang namanya guru adalah digugu dan ditiru. Dan yang nomor satu adalah keteladanan, karena begitu anda tidak mencontohkan keteladanan maka semua omongan anda menjadi basi. Contoh – gerakan tangan dan ucapan, mana yang diikuti orang. Begitu kita tidak mencontohkan keteladanan, seringkali kita lupa di rumah. Pembantu kebetulan suka berbohong, lalu kita nasehati, kamu jangan suka bohong. Suatu ketika, ada banyak tamu lalu bell berbunyi, lalu kita bilang sama pembantu : ”Bilangin saya nggak ada ! ” Itu berarti tidak memberikan keteladanan. Kepada anak-anak, misalnya kamu harus tidur sekarang karena besok mau ulangan. Ketika mereka tidur saya stel TV, walaupun untuk acara yang penting. Tapi kemudian anak saya turun. Kemudian bilang, Pah kok stel TV ? Lalu saya bilang, Papah sudah nggak ada ulangan besok. Tapi kok stel TV. Kan tidak boleh stel TV ? Akhirnya saya terpaksa mematikan TV, kenapa ? Karena keteladanan itu nomor satu. Yang susah saya punya pembantu di rumah, namanya Warso. Karena umurnya jauh lebih muda dari saya, maka saya panggil dia dengan sebutan nama saja, WARSO. Yang menarik anak saya semuanya memanggilnya seperti itu. Saya bilang kamu itu tidak sopan, umur baru 10 tahun. Kamu memanggil orang yang umurnya 25 tahun tidak boleh memanggil WARSO, itu tidak sopan. Anak saya menjawab : Lho, Papah bagaimana ? Papah kan memanggil dia nama karena umurnya jauh lebih muda dari Papah. Tapi sama dong berarti nggak sopan juga. Akhirnya terpaksa saya panggil “Pak Warso.”
  • 22. Jadi yang harus kita contoh dari Umar Bakri adalah keteladanan. Karena Tuhan memerintahkan kita untuk menyampaikan sesuatu yang kita lakukan dan melarang kita menyampaikan sesuatu yang tidak kita lakukan. Bagaimana caranya bahagia ? Rumusnya ada 7, tetapi intinya adalah pengendalian. Kendalikan apa yang masuk ke dalam kepala anda. Role play (bermain peran) cara mengendalikan apa yang masuk ke dalam kepala. 1. Seorang guru yang saat ini sedang susah, menghadapi banyak tantangan, anak-anak bandel, orang tua tidak mau tahu cuma menyalahkan guru, terlilit masalah ekonomi dsb (ibu Oki). 2. Motivator yang baik, memberikan kata-kata yang positif secara menerus (Ibu Heni) 3. Orang yang selalu meracuni dengan pikiran-pikiran yang negatif. Menerapkan pesimisme, hal-hal yang negatif, agar ibu Oki berubah pikiran, pengaruhi semaksimal mungkin.(Pak Agus) Kesimpulan : Sebenarnya pemain sinetron tadi hanya satu orang. Sedangkan yang lain itu adalah pikiran-pikiran yang harus dikendalikan. Seringkali argumen yang masuk adalah yang short cut (solusi jangka pendek), karena didorong oleh kebutuhan yang harus cepat terpenuhi. Seringkali argumentasi yang positif kurang kuat. Kalau ini terjadi berarti kekuatan tidak seimbang. Apa yang harus kita lakukan ? Kita harus menambah kekuatan positif agar dapat solusi yang terbaik jangka panjangnya. Happy ending. Hal-hal seperti ini dapat terjadi setiap hari. Bahkan setiap saat. Kejadian ini sebetulnya melibatkan hanya satu orang yaitu diri kita sendiri. Kita tidak menyadari bahwa sudah terjadi dialog di dalam diri kita. Dan di dalam diri kita selalu ada pikiran negatif dan pikiran positif. Seringkali pikiran negative ini lebih kuat, maka kita harus menambahkan kekuatan yang positif. Kalau pikiran negative lebih kuat, tindakan atau solusi yang muncul adalah yang menghendaki kesenangan bukan kebahagiaan. Kalau argumen kita yang positif masih belum kuat maka kita perlu mencari teman yang dapat memberikan masukan yang positif.
  • 23. Dari kisah nyata di TV, ada seorang pelacur. Dia tahu bahwa melacurkan diri itu berdosa dan merusak bangsa. Tapi bagaimana, saya perlu makan dan saya punya beberapa anak yang harus saya beri makan. Itu adalah sangat manusiawi. Karena kalau semuanya jangka panjang, terus jangka pendeknya mau makan apa ? Karena itu kita juga harus menciptakan pikiran-pikiran yang juga masuk akal yang juga dapat memberikan solusi jangka pendek, bukan hanya jangka panjang. Bagaimana caranya ? The 7 Laws of Happiness adalah bagaimana caranya memasukkan makanan- makanan yang bergizi ke dalam kepala kita supaya melahirkan perasaan bahagia. Makanan bergizi itulah yang disebut sebagai The 7 Laws of Happiness. Kalau ingin bahagia masukkan selalu makanan yang positif ke dalam kepala anda, kalau ada makanan yang negatif buang. Membuang makanan yang negative itu tidaklah sesulit kalau kita kemasukan makanan secara fisik yang harus dimuntahkan lagi. Kalau makanan yang sudah terlanjur masuk ke dalam kepala kita jauh lebih mudah membuangnya. Caranya menjadi bahagia. 1. Kita harus bahagia dengan diri kita sendiri. Itulah yang disebut dengan intra personal relation. Tapi kita belum dapat mencapai kebahgiaan yang sejati kalau tidak dengan yang lainnya. Kita tidak hidup dihutan, kita hidup berinteraksi dengan orang lain. 2. Kita harus berbahagia dengan orang lain (inter personal relation). Kita harus berhubungan dengan orang lain. Selanjutnya kita masih belum dikatakan bahagia yang hakiki kalau belum berbahagia dengan Tuhan. 3. Kita harus berbahagia dalam hubungan dengan Tuhan (spirtual relation). Intra personal relation. Sabar, yang saya maksud berbeda dengan sabar yang seringkali kita pahami. Sabar saja tidak cukup, kita harus gratefulness (bersyukur).
  • 24. Simplicity (sederhana) adalah kemampuan kita untuk menangkap esensi di balik kerumitan yang ada. Hidup ini sepertinya rumit sekali. Padahal kalau kita tangkap esensinya sebenarnya hidup itu simpel. Seperti kalau kita mau menyelenggarakan pernikahan. Kayanya rumit sekali dan banyak pernik-perniknya. Harus cari gedung, catering, pelaminan, tari- tarian, undangan dan banyak sekali yang lainnya hal-hal remeh temeh. Padahal sebetulnya intinya pernikahan itu sangat simple. Intinya adalah pada “menemukan pasangan yang tepat”, ijab kobulnya. Untuk kebahagiaan dunia maupun akherat itu saja. Tetapi kita seringkali masuk ke dalam pernik-perniknya sehingga terlihat rumit sekali. Interpersonal Relation. Hubungan dengan sesama (interpersonal relation) : kasih, cinta, memberi, memberi maaf. Kasih. Belum beriman seseorang sebelum mengasihi orang lain sebagaimana mengasihi dirinya sendiri. Keimanan kepada Tuhan pun disejajarkan dengan kasih kepada orang lain. Tapi sayangnya kita lebih senang dikasihi, disayangi, disukai, dicintai. Bukan mengasihi, menyayangi, menyukai, mencintai. Cinta akan menjadi omong kosong kalau tidak diwujudkan dengan giving (pemberian). Ada lagi pemberian yang paling sulit yaitu forgiving. Mengapa forgiving itu jauh lebih sulit dari pada giving ? Mengapa memaafkan itu jauh lebih sulit dari pada sekedar memberi. Spiritual Relation. Dalam hubungan dengan Tuhan rumusnya adalah berserah diri (pasrah) hanya kepada Tuhan. Kalau kita tidak tahu caranya kita akan kemasukan banyak makanan yang tidak bergizi ke dalam kepala kita. Akhirnya menjadi darah daging dan membuat kita tidak sadar ketika kita sedang melakukan sesuatu yang tidak pada tempatnya dan tidak mencerminkan kita sebagai guru yang bahagia.
  • 25. Bahagia karena cita-cita. Sangat bahagia karena cita-cita. Ibu Ros, Ibu Eva kalau disekolah merasa bahagia karena mengajar itu adalah sebuah cita-cita. Kalau sesuatu itu sudah menjadi cita-cita maka apapun tantangan yang ada di depan kita akan kelihatan kecil. Karena yang ada di depan kita jauh lebih besar. Apapun batu- batu rintangan itu kecil. Seperti juga halnya tadi kalau orang yang mempunyai anak membahagiakan. Jadi ketika punya anak, segala derita melahirkan antara mati dan hidup, merawat menjadi kecil karena ada sebuah cita-cita yang besar. Kalau anda masih suka mengeluh, maka anda harus cari lagi apa yang membuat anda mengeluh. Jangan-jangan karena cita-cita anda masih kurang besar. Cita-cita itu bukan hanya di sekolah, tapi juga di rumah. Karena di sekolah kita punya customer yang harus kita layani yaitu anak-anak dan orang tua murid. Di rumah customer kita yaitu anak-anak, pasangan kita yang harus kita layani. Di sekolah kita punya mimpi, di rumah juga kita punya mimpi. Kalau di sekolah ada hambatan tapi bekerjanya senang berarti mimpinya sudah kuat. Kalau di rumah ada hambatan dan rasanya susah di atasi berarti mimpinya belum kuat. Berarti apa yang harus dilakukan adalah diskusi dengan teman hidup kita dengan pasangan hidup kita untuk menciptakan mimpi bersama. Ibu Heavy setelah jadi PNS tidak bahagia, karena ada banyak hal yang bertentangan dengan nilai-nilai. Sudah membayangkan lingkungan yang tidak nyaman. Ada 3 cara untuk mengatasi lingkungan yang kurang membahagiakan ini dibahas dalam surrender (berserah diri). Di dunia ini 3 lingkaran (Hal 401) Lingkaran pertama yang paling dalam namanya CAN DO (apa yang bisa kita lakukan). Terdiri dari dua bagian yaitu : • HAVE CONTROL (dapat kita kendalikan) • HAVE INFLUENCE (dapat kita pengaruhi) Lingkaran yang paling luar namanya CAN’T DO (apa yang tidak bisa kita lakukan). No control, no influence. Do’a kita : Ya Tuhan berikan kepadaku keberanian untuk mengubah apa yang bisa aku ubah. (untuk lingkaran Can do)
  • 26. Ya Tuhan berikan kepadaku ketenangan untuk menerima apa yang tidak sanggup aku ubah (untuk lingkaran Can’t do). Ya Tuhan berikan kepadaku kemampuan untuk membedakan mana yang Can do , mana yang Can’t do Dari ke tiga do’a tersebut mana yang lebih penting ? Yang terakhir yang paling prioritas, karena kita harus mampu dulu membedakan mana yang dapat dilakukan, mana yang tidak dapat dilakukan. Untuk menentukan mana yang bisa diubah mana yang tidak bisa diubah. Kalau kita sudah diberikan kebijaksanaan ini baru kita tahu, ini yang bisa diubah, ini yang tidak bisa diubah. Kalau kita sudah tahu mana yang bisa kita ubah, maka kita berdo’a kepada Tuhan mohon diberikan keberanian untuk mengubah apa yang bisa kita ubah. Kalau kita sudah tahu mana yang tidak bisa kita ubah, maka kita berdo’a kepada Tuhan mohon diberikan ketenangan untuk menerima apa yang tidak bisa kita ubah. Kalau tadi yang ditanyakan bapak ibu perlu dipilah dulu mana yang bisa diubah mana yang tidak. Misalnya : (tp tidak dalam kendali kita, bisa dipengaruhi) gaji guru ----------- bisa diubah kepala sekolah ……... bisa diubah kebijakan depdiknas --- bisa diubah kebijakan pendidikan --- bisa diubah anggaran sekolah ------- bisa diubah Hal yang di dalam control : Kesehatan kita, cara kita mengajar, nilai-nilai negatif PNS Bila anda menemukan kemungkaran ubahlah dengan tangan anda : Has control Kalau anda tidak bisa ubah dgn tangan ubahlah dgn lisan : Has influence. Anda bisa mempengaruhi. Lingkaran kedua. Kalau tidak bisa juga ubahlah dengan hati : No control, No influence (Can’t do) maka mohonlah ketenangan.
  • 27. Kalau anda menemukan kemunkaran atau ada sesuatu yang salah maka ubahlah dengan tangan anda. Itu namanya has control atau lingkaran can do yang paling dalam. Ubah dengan kekuatan tangan kita karena wewenang kita. Nabi mengatakan “Kalau kita tidak bisa mengubah dengan tangan maka ubahlah dengan lisan”, itu yang saya sebut dengan has influence. Kalau mengubah dengan lisan tidak bisa maka ubahlah dengan hati, itu namanya no control no influence (can’t do). Seringkali kita tidak bisa membedakan mana yang bisa kita kendalikan dan mana yang tidak bisa kita kendalikan. Karena itu berdoanya jadi salah. Untuk hal-hal yang sebetulnya bisa kita kendalikan, kita berdoanya Ya Tuhan mohon diberikan ketenangan dan tentunya kita tidak akan tenang-tenang, selalu mengurut dada yang tidak mencerminkan kesabaran. Padahal itu adalah sesuatu yang dapat diubah yang butuh keberanian. Maka seharusnya doanya adalah mohon keberanian. Seringkali kita mengatakan ”ini bisa tapi sulit”. Ini menghancurkan mental kita. Bagaimana kalau sebaliknya, ”ini sulit tapi bisa dilakukan”. Sebetulnya mentalnya harus seperti itu. Menurut Goleman, kontribusi IQ untuk kesuksesan di tempat kerja hanya 20%, EQ = 80%. Dimana posisi SQ ? Pertanyaan ini tidak bisa di jawab oleh Daniel Goleman, karena dia tidak meneliti mengenai SQ. Pertanyaan ini juga belum bisa dijawab oleh Danah Johar, karena dia tidak melihat kaitan atau kontribusi SQ di tempat kerja. Tapi saya ingin mengatakan ”justru SQ inilah yang menjiwai semuanya”. Karena ada tiga jenis orang yang bekerja. Ada orang yang datang ke tempat bekerja hanya badannya, pikirannya kemana-mana. Memikirkan anak di rumah, mikirin ekonomi, mikiran penghasilan tambahan. Ketika ada di depan kelas badannya ada di kelas tapi pikirannya tidak. Itu namanya ”kerja keras” cuma badannya saja. Jenis guru yang kedua adalah badan dan pikirannya bersatu di kelas, namanya ”kerja cerdas atau work smart body and mind”. Yang ketiga adalah ”kerja ikhlas” yaitu bekerja dengan body, mind and soul. Itu harus dilatih. Untuk bisa ikhlas itu pertama harus punya cita-cita. Kedua betul- betul datang dari dalam ingin berbagi cinta kepada semua anak didik yang hadir.
  • 28. Konsep kesabaran, Yang namanya sabar, misalnya menghadapi anak yang nakal dsb, masih banyak orang yang mengurut dada. Mengurut dada itu bukan sabar, karena masih ada kejengkelan, kemarahan, kekesalan. Ada 7 definisi sabar. Sabar adalah menyatukan badan dan pikiran di satu tempat. Anda sedang mengikuti seminar, tahu-tahu ada tlp bahwa anak anda sakit, jatuh, panas, apakah anda masih bisa bersabar ? Tidak, karena badan anda ada di Salman, pikiran anda ada di rumah. Sabar sering diartikan sebagai kata kerja pasif, duduk menunggu. Padahal sebenarnya sabar itu adalah kata kerja aktif. Kalau kita menghadapi anak di sekolah yang hiper aktif, ADHD, sebenarnya bukan kelainan tapi ini keistimewaan. Anak tidak bisa diam, ada saja yang dilakukannya. Di sekolah sering anak itu harus ditunggui gurunya. Begitu gurunya pergi dia mendatangi bangku tetangga dan bikin ulah. Sering berantem, menusukkan pensil ke rekan sekelas yang lain. Orang sabar menangani anak seperti ini dengan berusaha semaksimal mungkin, pakai cara A tidak berhasil, lakukan cara-cara lain sampai berhasil. Tidak mungkin orang yang tidak sabar dapat melakukan hal seperti itu. Contoh mengenai Kolonel Sanders. Ketika sudah pensiun berjualan ayam goreng. Dia bikin resep ayam goreng dia tawarkan ke sebuah restoran kemudian di tolak. Lalu berikutnya dia tawarkan lagi ke restoran lain dengan cara yang berbeda dan masih ditolak. Terus lagi sampai berapa ratus kali, sampai akhirnya kita mengenal ”Kentucki Fried Chikens”. Tidak mungkin KolonelSanders dapat melakukan itu tanpa memiliki kesabaran yang luar biasa. Dia melakukan terus sampai berhasil, maka sabar adalah kata kerja aktif. Sabar itu adalah menikmati proses. Yang namanya keindahan mengajar adalah bukan keberhasilannya tapi prosesnya. Ketika ada anak yang menentang kita, tidak percaya kepada kita. Tidak mau diberikan pelajaran. Tapi anda ingin membuat anak tersebut bersahabat dengan kita, percaya kepada kita dan mau mengikuti pelajaran kita. Itu yang kita nikmati. Karena hidup ini indahnya adalah pada prosesnya. Contoh menonton sepak bola. Mau begadang malam-malam mengikuti piala eropa. Saking sukanya. Lain lagi dengan orang yang tidak suka nonton, cukup dengar hasilnya saja dari koran. Bagi yang menggemari sepak bola, mana yang lebih nikmat lebih indah antara menonton pertandingan dengan hanya melihat
  • 29. hasilnya saja ? Menikmati proses sampai gol atau hanya tahu hasilnya. Sabar adalah menikmati prosesnya, masuk ke dalam prosesnya. Ada yang menonton satu film lebih dari satu kali. Karena prosesnya, dialog-dialognya, lagunya dsb. Jadi yang paling indah di dunia ini adalah menikmati prosesnya. Orang yang sabar adalah orang yang mau menikmati prosesnya. Justru lebih enak mengalami yang sulit-sulit dulu baru kemudian berhasil. Kita akan lebih bersyukur. Kenapa Tuhan lebih sering menunda pemberian-Nya ? Kenapa Tuhan sering menunda mengabulkan permohonan seseorang. Seseorang meminta bertahun-tahun, berikan saya rumah yang lebih layak dari yang saya tempati sekarang. Belum dapat-dapat sudah 5 tahun. Berikan saya kendaraan yang lebih baik dari yang saya pakai sekarang. Kenapa Tuhan sering menunda ? Karena Tuhan ingin pemberian-Nya dihargai. Karena manusia itu punya kecenderungan, kalau begitu minta langsung dikasih selanjutnya penghargaannya kurang. Begitu sudah dapat Avanza kemudian menengok tetangga punya mobil Kijang Innova, menjadi kurang bahagia lagi. Kok dia bisa beli mobil bagus ? Padahal pekerjaannya tidak jauh beda dengan saya. Itulah rahasianya mengapa Tuhan menunda mengabulkan ? Karena ketika ditunda, pengharapan kita kepada Tuhan menjadi lebih besar. Ketika diberikan maka rasanya menjadi lebih nikmat. Segelas air bagi kita sekarang rasanya biasa saja. Tapi bagaimana ketika kita sedang berpuasa. Ketika akan berbuka puasa. Setelah puasa 14 jam kemudian berbuka cuma ada segelas air. Rasanya tentu jauh lebih nikmat, karena ada penundaan. Penundaan itu juga merupakan ciri dari orang yang mempunyai kecerdasan emosi yang tinggi. Dia bisa menunda kesenangan jangka pendek untuk mendapatkan kenikmatan jangka panjang. Itu juga termasuk kategori ”bersabar”. Suara hati ada dimana ? Suara hati itu adanya di qolbu. Persoalannya untuk mencapai qolbu itu kita harus melalui yang namanya ”pikiran”. Jadi kalau AA Gym mengatakan manajemen qolbu, menurut saya sangat tepat. Yang harus dikelola adalah qolbu. Tapi yang seringkali jadi miss-interpretasi adalah karena qolbu diartikan menjadi hati. Itu totally fraud kalau qolbu itu diartikan menjadi hati. Lagunya kemudian menjadi .... jagalah hati jangan kau kotori ....... Mestinya lagunya juga .... jagalah qolbu jangan kau kotori ..............
  • 30. Qolbu itu bentuknya bagaimana ? Bukan dalam bentuk daging itu. Qolbu itu tidak ada bentuknya. Qolbu itu adalah bagian yang spiritual. Qolbu itu tidak ada bentuknya. Qolbu itu bisa berbolak-balik. Tapi tidak ada bentuk daging. Inti dari suara hati manusia itu di qolbu. Tapi untuk mencapai qolbu itu caranya bagaimana ? Harus melalui yang namanya pikiran. Contoh saya mempunyai nenek berumur 80 tahun, sangat rajin shalat malam, tahajud sangat bagus, tapi dia tidak mampu menjaga hati dan pikirannya. Karena punya anak 10 anak dan masalahnya macam-macam. Sehingga dia seringkali stres dan putus asa memikirkan 10 anaknya. Dia tidak bisa bahagia juga walaupun sudah melakukan shalat malam, tidak menggosipkan orang, selalu berbuat baik tapi tidak bahagia juga. Kenapa ? Karena dia tidak menjaga pikirannya dari makanan-makanan yang masuk berkaitan dengan ke 10 anaknya. Suara hati adalah qolbu. Tapi cara menjaga hati adalah dengan mengelola pikiran kita dan melakukan ”mind management”. Dengan cara seperti apa ? Dengan ”THE 7 LAWS OF HAPPINESS”. Inilah makanan-makanan yang selalu harus kita masukkan ke dalam pikiran atau kepala kita sehingga ”serotomin” yang diproduksi oleh otak kita menjadi meningkat dan menghasilkan perasaan yang bahagia. Kebahagiaan yang semu dan hakiki. Ketika orang lain susah, kita merasa senang. Itu kebahagiaan semu. Pernahkah anda mempunyai musuh di dalam hidup ini ? Pernahkah anda mempunyai seorang yang tidak anda sukai dalam hidup anda ? Pernah menghina anda. Mengatakan sesuatu yang menyakitkan hati anda ? Apa yang terjadi kalau orang itu menderita kesusahan, melakukan kesalahan, namanya tercemar, apakah anda merasa senang ? Itu namanya kebahagiaan semu. Kebahagiaan semu adalah kebahagiaan yang dihasilkan karena alasan yang salah. Sebetulnya itu bukan kebahagiaan tapi hanya merupakan kesenangan.
  • 31. Orang yang sudah menghina kita, suatu ketika dalam suatu rapat salah ngomong sehingga akhirnya kredibilitasnya menjadi rusak. Pasti di dalam hati merasa senang. Itu manusiawi. Tapi ketahuilah itu bukan kebahagiaan. Bagaimana orang bahagia ? Orang bahagia adalah orang yang mempunyai energi yang banyak. Kemudian dia berbagi energi. Ketika kita bertemu seseorang ngobrol dan selanjutnya rasa sedih, putus asa kita menjadi hilang. Itu berarti orang itu punya banyak energi yang kemudian dia bagikan kepada kita. Definisi orang yang bahagia adalah orang yang mempunyai banyak energi sehingga orang yang bertemu dengan dia menjadi bahagia juga. Ada pula orang yang ketika kita bertemu dia menjadi ruwet atau ketika ada kabar buruk tentang dia orang menjadi lega atau plong atau bilang alhamdulillah. Orang ini selalu membawa energi negatif. Sehingga orang yang mau ngajar semangat lalu ketika ketemu dia menjadi lemas dan bete. Karena orang seperti ini menyerap energi kita. Ada lagi orang yang suatu ketika akan pensiun atau akan dipindahkan ke tempat lain. Rekan kerjanya bilang nggak pengaruh. Ada atau tidak ada dia tidak pengaruh. Karena orang ini tidak memberikan energi positif maupun negatif. Biasa-biasa saja. Orang ketiga, yang ketika kita mendengar dia akan dipindahkan ke tempat lain kita merasa sedih. Kita merasakan ada sesuatu yang hilang. Posisinya sendiri sebagai guru atau kepala sekolah bisa digantikan oleh banyak orang, tetapi orangnya itu yang tidak bisa digantikan oleh orang lain. Kita merasa ada energi yang akan hilang ketika orang tersebut akan pindah. Inginkah anda sebegai seorang guru dikenang baik oleh teman maupun oleh murid anda ? Murid-murid anda masih mengingat anda, betapa bahagianya anda. Ketika saya menyiapkan bahan workshop atau seminar hari ini tadi malam, saya mengingat-ingat guru saya mulai dari SD, SMP, SMA sampai kemudian kuliah. Tiba-tiba saya teringat seorang guru saya di madrasah. Dulu pagi saya sekolah umum, sore saya sekolah di madrasah ibtidaiyah. Guru ngaji
  • 32. merangkap kepala sekolah Pak Abdul Ma’ad Lubis. Saya terharu teringat dia telah membantu murid-muridnya sampai bisa menulis huruf arab dengan baik. Setiap kali di kelas selalu bercerita bersambung tentang nabi-nabi dan pengetahuan agama lainnya. Lagu yang selalu diulang-ulang tentang Rukun Islam. Rukun Islam ada lima. Satu baca sahadat. Dua mengerjakan shalat. Tiganya berzakat. Keempat berpuasa di bulan Ramadan. Nomor lima pergi haji bagi orang yang kuasa. Ketika mengingat itu energi saya berlimpah ruah. Artinya setelah orang itu meninggal dalam usia yang belum terlalu tua, orangnya sudah tidak ada lagi, tapi energinya masih saya rasakan sampai saat ini. Inginkah anda menjadi guru yang seperti itu ? Kalau anda ingin itu jadikan sebuah mimpi. Buat cita-cita anda, anda akan sampai kesana. Ketika anda bisa membuat murid-murid anda dapat mengingat anda seperti saya ini mengingat guru saya, pahalanya akan tetap mengalir karena manfaat ilmu yang diajarkan kepada murid anda. Kalau dia ingat kepada anda, lalu dia mentransfer lagi kepada orang lain, maka pahalanya akan mengalir lagi kepada anda. Yang mengalir adalah energi kebaikan. Sebagai guru ketika akan mengajar selalu berangkat dengan energi. Tapi masalah kita, kita selalu low bad seperti hand phone. Kenapa kita sering low bad ? Karena hand phone-nya jarang di charge. Karena kita banyak memberi, menelpon kesana kemari tidak di charge. Bagaimana cara men-charge-nya ? Hubungan dengan diri sendiri di charge dengan sabar, syukur, sederhana Hubungan dengan orang lain di charge dengan kasih, memberi, memaafkan Hubungan dengan Tuhan di charge dengan pasrah Banyak orang yang shalat hanya gerak badan. Orang Indonesia dikenal rajin shalat, tapi maksiat jalan terus = STMJ. Mesjid-mesjid, gereja pada ramai didatangi, tapi korupsi jalan terus. Yang berangkat haji, banyak.
  • 33. Bahkan kita, di dunia Narkoba nomor satu Korupsi nomor satu Film porno nomor dua Kita harus selalu charge dengan nilai-nilai spiritual itu. Supaya hand phone kita itu selalu terkoneksi dengan Tuhan. Ketika jarang kontak Tuhan, lalu kita mencoba mengontak setelah sekian lama, maka yang keluar message .... error in connection ..... Datanglah ke sekolah dengan penuh semangat. Nomor satu menyembah Allah Nomor dua berbakti kepada orang tua. Mestinya ketiga adalah berbakti kepada guru karena orang sering lupa kepada peran guru. Karena guru itu punya potensi sangat besar untuk menggantikan peran orang tua disaat produktif kita disaat kita membutuhkan makanan yang bergizi untuk pikiran kita. Orang tua kita sering ketemu. Sedang guru, setelah lulus kita jarang ketemu guru. Dalam acara reuni kita sering hanya ketemu teman, tapi jarang kita bertemu dengan guru. Beda 7 Habits dengan 7 Laws. 7 Habits for Highly Effective People adalah suatu ilmu dengan 7 kebiasaan untuk menjadi orang efektif, untuk menjadi orang yang sukses. Tapi persoalannya sukses itu tidak selalu berarti bahagia. Sukses dan bahagia itu beda. Sukses itu adalah sebuah tahapan awal ketika kita mendapatkan apa yang kita inginkan. Sukses itu terjadi karena kita bisa memilih tindakan. Bahagia itu terjadi karena kita bisa memilih pikiran. Contoh sukses : Anda bayangkan sedang mengemudi mobil, tiba-tiba anda disalip orang. Anda marah sekali lalu anda klakson habis-habisan. Itu namanya tidak sukses. Tindakannya adalah reaktif. Ada orang jenis kedua, setelah disalip dia marah, sebel. Ini orang mau mempermainkan saya. Tapi ngapain sih saya balas cuma akan bikin susah saya sendiri. Sehingga dia memendam kemarahannya. Memendam kekesalannya.
  • 34. Tapi dia tidak mengklakson, marah juga tidak, dia hanya membatin saja. Orang ini sudah bisa memilih tindakan. Tindakan orang ini adalah tindakan yang proaktif. Habit pertama adalah be proactive. Dengan memilih tindakan yang proaktif ini berarti anda sukses. Tapi anda masih memendam kemarahan. Ini menunjukkan bahwa anda tidak bahagia. 7 Laws of Happiness melanjutkan lagi tahapan itu. Anda sudah sukses tapi masih tidak bahagia. Lantas untuk bahagia caranya bagaimana ? Bahagia baru didapat bila kita tidak membalas dan sama sekali tidak memendam kemarahan atau kekesalan. Bagaimana tidak menahan marah padahal orang tersebut benar-benar mempermainkan kita. Maka kita harus kontrol pikiran kita. Pikiran kita harus kita kelola. Coba kita pikirkan : mungkin saja orang yang menyalip atau mau menabrak kita itu di dalam mobilnya ada istrinya yang mau melahirkan. Kemungkinan itu 50% dan mungkin juga salah 50%. Dan banyak orang yang mengalami istri mau melahirkan sudah pembukaan 7 atau 8 tentu mengejar rumah sakit dengan ngebut tidak karu-karuan karena istrinya meronta-ronta di belakang. Jadi kalau ada orang yang menyalip bahkan hampir menabrak, kalau sebelumnya saya marah atau membatin menahan kekesalan, sekarang saya berpikir jangan-jangan di dalam mobil itu ada istrinya yang mau melahirkan. Atau kemungkinan ke dua orang tersebut ingin buru-buru buang air atau kebelet. Bisa jadi juga orang itu sudah ditunggu oleh atasannya di kantor dan takut kena marah. Sudah ditelepon berkali-kali, ada customer yang penting datang. Kalau tidak datang kamu saya pecat. Akhirnya dia jadi gugup dan buru-buru. Ketika saya berpikir seperti itu, ketika saya memilih pikiran itu, maka saya akan merasa kasihan. Kita tidak tahu apakah yang terjadi dengan orang itu. Maka ketika kita mengambil atau memilih yang 50% kemungkinan istrinya melahirkan, kebelet pipis atau dipanggil atasan, kita akan merasa kasihan. Sehingga membawa perasaan bahagia kepada diri kita. Memilih tindakan akan menghasilkan kesuksesan. Memilih pikiran akan menghasilkan kebahagiaan. Contoh lagi : Ada orang minta sumbangan, saya gengsi karena ada peserta seminar yang memperhatikan saya. Maka saya mengambil uang Rp. 500 ribu dan memberi orang tersebut. Apakah saya sukses atau bahagia ?
  • 35. Sukses, karena malu tidak memberikan teladan lalu saya memberi sumbangan. Tapi saya tidak bahagia, karena pikiran yang saya pilih adalah pikiran yang salah. Pikiran yang saya pilih : ”wah kurang ajar orang ini, sudah tahu saya bicara di depan para guru dan harus memberikan teladan, dia memanfaatkan kesempatan sehingga saya juga harus JAIM (jaga image) Rp 500 ribu hilang. Disini bukan keikhlasan dalam memberi. Padahal inti dari memberi adalah ikhlas. Dan ikhlas itu rumusnya simpel sama seperti ketika kita buang air. Kalau kita buang air : 1. Ada perasaan lega 2. Kita tidak menghitung-hitung apa yang sudah kita buang Think dan feel. Kita tidak terlalu berteori. Kita perlu yang praktis bagaimana caranya. 7 Laws adalah bagaimana caranya. Segala sesuatu itu kuncinya adalah apa yang masuk ke dalam pikiran. Itu mempengaruhi perasaan. Dan kalau bapak dan ibu merasa sesuatu yang kurang nyaman dengan diri anda pada hari ini itu sebetulnya tanda apa ? Tanda bahwa ada sesuatu yang salah masuk ke dalam pikiran. Kalau suatu pagi anda bangun pagi. Mau berangkat mengajar kok berat sekali rasanya hati tidak enak. Itu adalah perasaan. Perasaan itu adalah barometer dan termometer yang luar biasa diberikan Tuhan kepada kita. Karena perasaan itu menunjukkan bahwa ada sesuatu yang salah yang masuk ke dalam kepala (pikiran) kita kemarin atau semalam. Mungkin kemarin waktu berangkat ke sekolah lihat tetangga sebelah kok mobilnya baru. Tanpa disadari itu masuk ke dalam pikiran anda. Tapi itu tidak didiskusikan dengan suami atau istri anda. Masuk ke dalam pikiran dan terbawa tidur. Besok pagi terpikir sesuatu yang nelongso :”waduh saya ini jadi guru kok penghasilannya kecil sekali, sering diomelin sama orang tua murid yang anaknya bandel orang tuanya sibuk dengan pekerjaan masing-masing. Tahunya ngomel saja. Padahal perhatiannya dia pada anaknya apa sih. Aduh kok saya tidak beruntung banget ya”. Sebetulnya kuncinya bukan disitu. Tapi kuncinya ketika kemaren sore melihat, mengintip rumah tetangga mobilnya, tv-nya baru.
  • 36. Jadi kalau anda merasa tidak nyaman itu sebetulnya menunjukkan bahwa ada sesuatu yang salah yang sudah masuk ke dalam pikiran anda. Aku berpikir maka aku ada. (Filsafat). Tapi yang pasti adalah we are what we think. Kita adalah apa yang kita pikirkan. Kalau kita pikir kita bisa – kita pasti bisa. Kalau kita pikir kita tidak bisa – kita pasti tidak bisa. Kalau kita pikir kita tidak beruntung – kita pasti tidak beruntung. Karena definisi syukur itu adalah bagaimana caranya supaya kita bisa menikmati apapun yang datang kepada kita. Karena bersyukur itu seringkali seringkali disalah artikan. Banyak orang bersabar ketika mendapat susah. Kalau lagi senang syukur. Makna bersabar. Yang namanya sabar adalah ketika anda sedang susah, anda sabar Waktu anda senang juga harus sabar. Banyak orang yang sedang senang juga tidak bersabar. Seorang teman saya baru ada isyu-isyu naik haji dia langsung selamatan. Itu namanya tidak sabar. Ternyata tidak jadi naik haji. Jadi anda harus hati-hati kadang-kadang kalau kita sedang senang kesabaran itu tidak muncul. Baru dengar-dengar kabar, anda akan dipromosikan menjadi kepala sekolah misalnya. Gaya anda langsung berubah menjadi gaya kepala sekolah. Kemana- mana petantang-petenteng. Handphone ganti handphone baru. Padahal baru isyu-isyunya. Itu sebuah kabar baik tapi belum pasti. Justru disitulah kita harus bersabar. Jadi sabar itu bukan hanya kalau lagi susah. Banyak juga orang pemilu, baru dengar quick count saja sudah pesta. Saya sudah menang. Tahunya masih harus pemilihan ulang. Dia tidak sabar. Sebuah cerita mengenai seorang petani, tentang bersyukur. Berkaitan dengan kata syukur, seringkali kita mengatakan bahwa syukur itu hanya kalau kita senang. Padahal lagi susahpun kita harus bersyukur. Karena sebetulnya Tuhan tidak pernah menurunkan kesulitan kepada umatnya.
  • 37. Seorang petani yang sangat miskin dengan satu-satunya harta seekor kuda putih. Suatu ketika kudanya hilang pergi entah kemana. Karena petani ini orang yang sangat baik kepada tetangga, maka tetangga datang mengucapkan turut berbela sungkawa kepada si petani. Tapi si petani bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.” Ternyata tidak lama setelah itu kuda putihnya pulang dengan membawa serombongan kuda liar. Si petani menjadi orang kaya. Orang sekampung datang menemui si petani untuk mengucapkan selamat karena si petani sudah jadi orang kaya. Tapi petani hanya bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.” Tidak lama setelah itu anak si petani yang ingin menjinakkan kuda liar jatuh dari kuda. Kaki dan tangannya patah. Orang-orang sekampung datang untuk mengucapkan turut berbela sungkawa membezuk anak si petani. Tapi si petani hanya bilang ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.” Ternyata setelah itu ada tentara yang datang dari kota mencari pemuda yang berbadan sehat untuk mengikuti wajib militer karena keamanan negara sedang siaga tiga. Sampai di rumah si petani, tentara berkesimpulan kalau anak petani itu dimasukkan wajib militer hanya akan merepotkan. Mendengar itu petani hanya mengatakan ”alhamdulillah, kabar buruk kabar baik siapa yang tahu.” Itulah yang namanya bersyukur.