SlideShare una empresa de Scribd logo
1 de 82
Descargar para leer sin conexión
HALAMAN JUDUL UTAMA
Penyusun
Rachmawan Budiarto, Rajib Khafif Arruzzi, Ahmad Rahma Wardhana
Dwi Novitasari, Istianto Ari Wibowo, Rindu S. M. Firdaus, Ariyanto
Penerbit
Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
MODEL BISNIS
PENGEMBANGAN EKONOMI PESANTREN
BERBASIS ENERGI TERBARUKAN
Penyusun
Rachmawan Budiarto
Rajib Khafif Arruzzi
Ahmad Rahma Wardhana
Dwi Novitasari
Istianto Ari Wibowo
Rindu S. M. Firdaus
Ariyanto
Editor
Anna Setyawati S
Dien M. Irvan Idris
Arinda Dewi Nur
Rizkaul Hasanah
Achlita Dewinta Fajrin
Syarah Natasha
Penerbit:
Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
Judul Buku :
MODEL BISNIS
PENGEMBANGAN EKONOMI PESANTREN
BERBASIS ENERGI TERBARUKAN
Penyusun
Rachmawan Budiarto
Rajib Khafif Arruzzi
Ahmad Rahma Wardhana
Dwi Novitasari
Istianto Ari Wibowo
Rindu S. M. Firdaus
Ariyanto
Editor
Anna Setyawati S
Dien M. Irvan Idris
Arinda Dewi Nur
Rizkaul Hasanah
Achlita Dewinta Fajrin
Syarah Natasha
Penerbit:
Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
Website: www.bi.go.id
ISBN: 978-623-97961-6-7
BUKU INI SEPENUHNYA MILIK BANK INDONESIA.
HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG. DILARANG MEMPERBANYAK BUKU INI
DENGAN BENTUK DAN CARA APA PUN TANPA IZIN TERTULIS DARI BANK INDONESIA
HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
6 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
SAMBUTAN
BANK INDONESIA
Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh
Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang, karena atas rahmat dan karunianya, Bank Indonesia yang didukung
oleh berbagai pihak dapat menerbitkan buku Model Bisnis Pengembangan
Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan. Penerbitan buku ini merupakan
ikhtiar untuk mewujudkan kemandirian pesantren dalam mendukung pengem-
bangan ekosistem rantai nilai halal di Indonesia. Selawat dan salam semoga sen-
antiasa tercurahkan kepada Rasulullah Muhammad SAW yang telah membawa
dan menyampaikan risalah dan keteladanan bagi seluruh umat manusia.
Buku ini merupakan kontribusi kongkret Bank Indonesia dalam mendukung
pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, termasuk mendukung program
pemerintah terkait Kebijakan Energi Nasional dan industri hijau. Energi sinar ma-
tahari yang sangat potensial dikembangkan di Indonesia, dapat menjadi jawaban
atas penyediaan energi baru terbarukan di masa depan, menggantikan energi ber-
basis minyak bumi. Pemanfaatan energi terbarukan ini sejalan dengan maqashid
syariah, yaitu dalam pemeliharaan jiwa dan akal melalui prinsip low carbon, serta
pemeliharaan keturunan dan harta melalui prinsip resource efficient atau cost re-
duction.
Buku ini, yang disusun oleh Bank Indonesia bekerjasama dengan Universitas
Gadjah Mada, ditujukan sebagai referensi bagi pesantren maupun usaha mikro,
kecil, dan menengah (UMKM) dalam mengembangkan usaha syariah di berbagai
sektor. Pengembangan usaha syariah dalam buku ini mengedepankan aspek ra-
mah lingkungan, diantaranya melalui instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya
(PLTS). Harapannya, buku ini dapat menjadi referensi bagi pesantren yang memi-
liki potensi pengembangan usaha berbasis energi terbarukan. Berbagai unit usaha
pesantren yang didukung oleh energi terbarukan selain dapat memenuhi kebutu-
han internal dan eksternal pesantren juga diharapkan dapat mendukung efisiensi
biaya operasional unit usaha tersebut melalui konsumsi energi ramah lingkungan.
7
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Selain itu dengan sektor usaha ini diharapkan juga memberikan bekal bagi para
santri agar menjadi pengusaha sukses di masa mendatang yang melek isu-isu
lingkungan dan teknologi, serta tetap memegang nilai-nilai dan prinsip syariah
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Oktober 2022
Kepala Departemen Ekonomi dan
Keuangan Syariah Bank Indonesia
Arief Hartawan
8 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
KATA PENGANTAR
PENYUSUN
Di Indonesia, pesantren menunjukkan peran signifikannya antara lain pada
perang untuk mencapai dan menegakkan kemerdekaan. Pesantren kemudian ter-
us berperan penting dalam memastikan terpeliharanya fondasi berdirinya Indo-
nesia. Pesantren ditantang kemajuan zaman untuk berperan serta dalam bidang-
bidang strategis, seperti pendidikan, ekonomi, budaya, kesehatan, serta tentu saja,
di bidang energi.
Peran strategis di bidang energi menjadi semakin relevan mengingat saat ini
dunia secara umum, termasuk Indonesia, sedang berada dalam periode transi-
si energi. Ini didorong oleh berbagai tantangan kompleks yang diakibatkan oleh
ketergantungan sistem energi terhadap energi fosil (gas alam, minyak bumi dan
batubara). Dalam periode ini, segenap kemampuan dikerahkan secara optimal un-
tuk mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap pasokan energi fosil. Periode
ini antara lain ditandai dengan meningkatnya peran berbagai teknologi energi
terbarukan.
Perkembangan menunjukkan bahwa pesantren, juga berkat kerjasamanya den-
gan berbagai mitra, ikut aktif dalam pemanfaatan teknologi energi terbarukan.
Misalnya, makin banyak pesantren yang memanfaatkan Pembangkit Listrik Tena-
ga Surya (PLTS) untuk mendukung berbagai aktivitasnya. Makin banyak pembe-
lajaran yang bisa ditarik dan disebarluaskan dari berbagai praktik pemanfaatan
PLTS oleh pesantren.
PLTS terbukti mampu memasok listrik untuk berbagai kebutuhan; aktivitas
yang secara langsung mendukung kegiatan belajar mengajar, keperluan pen-
dukung keseharian pesantren lainnya dan bahkan berbagai kegiatan usaha yang
dijalankan oleh pesantren. Warga pesantren juga mampu berperan dalam peman-
faatan dan pemeliharaan PLTS tersebut.
Buku ini menguraikan secara sangat sederhana berbagai hal terkait peman-
faatan PLTS di pesantren. Sebagian buku ini merupakan hasil dari praktik di tiga
lokasi pesantren yaitu Pesantren Daarul Ulum Lido, Bogor, Jawa Barat dan Pesant-
ren Ahmad Dahlan, Tegal, Jawa Tengah dan Pondok Pesantren Hidayatullah Nu-
nukan di Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara. Uraian memotret apa
saja usaha yang perlu ditempuh agar PLTS tersebut dapat terus berfungsi sepan-
9
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
jang umur rencananya dan memberikan manfaat yang luas. Manfaat tersebut ter-
masuk dalam aspek usaha/bisnis, dimana PLTS bisa memperkuat sumber-sumber
untuk peningkatan keuntungan usaha. Keuntungan tersebut pada gilirannya juga
akan mampu ikut menjamin keberlanjutan kemampuan PLTS dalam memberikan
berbagai manfaat. Model bisnis diuraikan secara sederhana dengan dihubungkan
dengan berbagai hal yang terkait dengan pemanfaatan PLTS.
Uraian dalam buku ini ditujukan sebagai komunikasi untuk bertukar pendapat
dalam memperoleh cara pemanfaatan PLTS secara makin luas dan makin baik.
Uraian ini juga merupakan salah satu usaha untuk saling menyemangati guna
pemanfaatan jenis teknologi energi terbarukan ini.
Masih terbuka sangat lebar ruang pengembangan pemanfaatan PLTS di pe-
santren. Misalnya, daya terpasang PLTS dapat terus ditingkatkan sehingga tidak
mustahil sebagian besar listrik yang dimanfaatkan pesantren berasal dari PLTS.
Ini tentunya merupakan sumbangan signifikan, antara lain dari segi pengurangan
emisi karbon, yang merupakan salah satu komitmen bersama berbagai bangsa
di dunia, termasuk Indonesia. Pesantren dapat pula bekerjasama dengan berb-
agai mitra lain untuk mulai belajar membuat sejumlah komponen PLTS, dimulai
dengan yang sederhana. Jika ini berkembang terus, maka pesantren dapat makin
kuat memposisikan diri sebagai bagian strategis rantai pasok energi terbarukan.
Kemampuan nasional dalam memasok sumber daya manusia dan teknologi en-
ergi terbarukan merupakan salah satu faktor penting dalam kekuatan Indonesia.
Walau buku ini hanya menguraikan pemanfaatan PLTS, tidak berarti pesantren
hanya mempunyai peluang terbatas pada satu jenis teknologi energi terbarukan
ini. Tentu, dengan berbagai penyesuaian, pesantren juga bisa menguatkan peran-
nya dalam pemanfaatan berbagai teknologi energi terbarukan lainnya, misalnya
biogas dan mikrohidro. Lebih jauh, tidak mustahil berkembangnya kemampuan
pesantren, seiring dengan berbagai usaha komprehensif yang dijalankan bersama
oleh pesantren dan mitranya, akan membuka pintu zaman yang ditandai dengan
pemanfaatan beragam teknologi energi terbarukan dengan peran yang makin be-
sar, bahkan mendominasi di pesantren.
Pesantren akan terus mampu menjadi pelopor dalam berbagai tonggak pent-
ing perjuangan membentuk peradaban, termasuk dalam periode transisi energi
ini. Insya Allah.
Oktober 2022
Tim Penulis
10 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
DAFTAR ISI
SAMBUTAN BANK INDONESIA ��������������������������������������������������������������������������������������������� 6
KATA PENGANTAR PENYUSUN �������������������������������������������������������������������������������������������� 8
DAFTAR ISI �������������������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 10
PEREKONOMIAN PESANTREN DALAM PERSPEKTIF TRANSISI ENERGI �������������������������� 12
Peran Pesantren dalam Perubahan ����������������������������������������������������������������������� 12
Transisi Menuju Energi Terbarukan sebagai Trending Topic Perubahan ��������������� 14
Pandangan Pesantren terhadap Energi Terbarukan ���������������������������������������������� 17
MATAHARI SEBAGAI SUMBER DAYA ENERGI
DAN PEMANFAATANNYA ���������������������������������������������������������������������������������������������������� 32
Tentang Sinar Matahari di Indonesia �������������������������������������������������������������������� 33
Cara Kerja PLTS ����������������������������������������������������������������������������������������������������� 38
Komponen Dasar ��������������������������������������������������������������������������������������������������� 40
Perhitungan Kinerja ���������������������������������������������������������������������������������������������� 45
Dasar Operasional dan Pemeliharaan ������������������������������������������������������������������� 46
Gangguan dan Kerusakan pada PLTS �������������������������������������������������������������������� 48
Keberlanjutan Manfaat PLTS ��������������������������������������������������������������������������������� 51
AKTIVITAS DAN USAHA
YANG DIDUKUNG PLTS DI PESANTREN ���������������������������������������������������������������������������� 56
Analisis Pemanfaatan PLTS dalam Usaha Ekonomi Pesantren ����������������������������� 62
Model Ideal Usaha Ekonomi Pesantren yang Didukung PLTS ������������������������������� 67
MASA DEPAN PLTS DI PESANTREN ����������������������������������������������������������������������������������� 72
Tahapan Pemanfaatan PLTS di Pesantren ������������������������������������������������������������� 72
Peluang dan Tantangan Pesantren dalam Mengembangkan PLTS ������������������������ 77
DAFTAR PUSTAKA ��������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 78
GLOSARIUM ������������������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 80
11
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
12 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
PEREKONOMIAN PESANTREN
DALAM PERSPEKTIF
TRANSISI ENERGI
Istilah pesantren berasal dari kata santri yang mendapat imbuhan pe- dan -an
sehingga menunjukkan makna tempat tinggal para santri. Kata santri sendiri, jika
ditelusuri akarnya ternyata ditemukan di berbagai bahasa. Di bahasa Sansekerta
atau Jawa, kata santri dekat dengan kata cantrik, yang bermakna orang yang se-
dang mengikuti guru. Sementara dalam bahasa Tamil, santri bermakna guru men-
gaji,dan dalam bahasa India,santri berarti orang yang tahu buku-buku suci agama
Hindu atau seorang sarjana ahli kitab suci agama Hindu. Pada beberapa kasus,
kata santri merupakan gabungan dari suku kata saint (manusia baik) dengan suku
kata tra (suka menolong). Maka, pesant-
ren adalah tempat bagi orang baik yang
suka menolong untuk menuntut ilmu
dan menjalaninya dengan kehidupan
yang sederhana, patuh pada titah syariat
Islam dari gurunya, rendah hati, sopan,
dan jujur (Irawan, 2018; Dhofier, 2015).
Adanya keterkaitan istilah pesant-
ren dengan budaya Hindu dan Buddha
menggambarkan terjadinya pembu-
dayaan dalam hadirnya Islam di kawasan
Nusantara. Sebuah pembudayaan berar-
ti Islam hadir di dalam kehidupan mas-
yarakat dan membentuk norma, pola,
dan watak hidup, hingga bertransforma-
si sebagai sebuah peradaban yang men-
gakar kuat. Alhasil, pesantren, utamanya
di Jawa, memiliki ideologi, akar budaya,
serta sejarah yang kokoh. Pesantren mer-
upakan bentuk nyata keberlanjutan bu-
daya setempat –berupa budaya Hindu
dan Buddha– kemudian mengejawan-
tah menjadi Islam yang sangat membu-
PERAN PESANTREN DALAM PERUBAHAN
13
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
daya dengan cara damai.
Pesantren juga dinilai sebagai sebuah great tradition, sebuah tradisi agung,
dalam pengertian keberadaannya yang telah berabad yang lalu, terinternalisasi
di kehidupan umat (Bruinessen, 2012), mengalami berbagai penyesuaian seiring
bergantinya zaman, dan pengaruhnya terbukti menjadi faktor penentu esensial
dalam perjuangan masyarakat Nusantara menentang kolonialisme pada abad ke-
19. Besarnya pengaruh pesantren tersebut merupakan konsekuensi logis dari sifat
khas pesantren sebagai lembaga pendidikan keagamaan Islam. Pesantren lazim
dipimpin oleh ulama, seseorang yang memiliki kemampuan dalam ilmu-ilmu ag-
ama Islam. Ulama sendiri mempunyai kedudukan istimewa di mata umat karena
posisinya sebagai pewaris ajaran Nabi Muhammad SAW. Keterwarisan ini diten-
garai dari jalur periwayatan kitab-kitab agama yang diajarkannya di pesantren,
yang sumber utamanya berujung kepada Nabi Muhammad SAW. Pada titik inilah
ulama menjadi wajar untuk ditaati perintah dan anjurannya.
Di Indonesia, pesantren dan ulama menunjukkan peran signifikannya antara
lain pada perang kemerdekaan, tahun 1945. Menjelang kehadiran pasukan Sekutu
ke Surabaya yang diboncengi kepentingan Belanda, ulama dan pesantren yang
kala itu diwakili oleh Nahdlatul ‘Ulama mengeluarkan Resolusi Jihad fi-Sabilillah.
Bunyi resolusi tersebut,
Berperang menolak dan melawan penjajah itu fardlu ’ain yang harus diker-
jakan oleh tiap-tiap orang Islam, Iaki-Iaki, perempuan, anak-anak, bersenja-
ta atau tidak, bagi yang berada dalam jarak Iingkaran 94 km dari tempat
masuk dan kedudukan musuh. Bagi orang-orang yang berada di Iuar jarak
Iingkaran tadi, kewajiban itu jadi fardlu
kifayah (yang cukup, kalau dikerjakan se-
bagian saja).
Resolusi ini terbit pada 22 Oktober
1945, sebagai respon atas provokasi Be-
landa di awal Oktober 1945 yang men-
yatakan akan hadir kembali ke Indone-
sia pada 25 Oktober untuk menangkap
kolaborator Jepang (termasuk misalnya,
Soekarno, yang dalam perspektif Belanda
adalah kolaborator Jepang). Umat Islam
menyambutnya dengan gegap gempita,
hingga santri dan ulama dari berbagai
penjuru Jawa melibatkan secara sukare-
la dalam pertempuran mempertahank-
an kemerdekaan, yang klimaksnya ber-
langsung pada 10 November 1945.
Di masa kini, dua peristiwa yang men-
gubah Indonesia tersebut ditetapkan se-
bagai hari nasional, yakni Hari Santri Na-
Gambar 1 Suasana di Pesantren
14 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
sional pada 22 Oktober dan Hari Pahlawan pada 10 November. Di masa kini pula,
pesantren yang telah berperan penting dalam memastikan terpeliharanya fon-
dasi berdirinya Indonesia di tahun 1945, ditantang oleh kemajuan zaman untuk
turut serta dalam memajukan bidang-bidang strategis lain, seperti pendidikan,
ekonomi, budaya, kesehatan, sosial-keagamaan yang nasionalis, serta tentu saja,
di bidang energi.
Saat ini sistem energi umumnya ditopang oleh berbagai pembangkit listrik dan
kilang minyak besar dan terpusat. Sementara itu, dunia dan termasuk Indonesia
masuk dalam tahap transisi. Tahap transisi ini dapat diwakili dengan meningkat-
nya peran energi terbarukan dalam bauran energi (energy mix). Sebagai dampak
sifat ketersediaan energi baru dan terbarukan yang tidak terpusat, transisi akan
menampilkan bentuk baru yang akan lebih umum dijumpai, yaitu sistem yang
terdistribusi. Indonesia dan masing-masing negara lain akan memilih bentuk dan
ritme transisi yang khas yang berlainan satu dengan yang lainnya, tergantung
pada berbagai kombinasi variabel latar belakang dan pendorongnya yang berag-
am.
Dalam tahap transisi energi makin mengemuka istilah “energi baru dan terba-
rukan”
, yang banyak disampaikan dalam singkatan EBT. Istilah energi baru men-
cakup pengertian pemanfaatan berbagai macam teknologi baru, seperti hidrogen
dan nuklir. Namun demikian, istilah ini juga mencakup penggunaan energi fosil
dengan cara (dan teknologi) baru. Misalnya di sini adalah batubara cair dan se-
bagainya.
Buku ini disusun dengan niatan dasar untuk meminimalkan peran energi fosil
secara transisional. Deskripsi di dalamnya mengekspresikan niatan untuk memi-
nimalkan seoptimal mungkin dampak negatif berbagai aspek dari pemanfaatan
energi fosil di sistem energi. Oleh sebab itu, buku ini lebih memilih untuk men-
dorong pemanfaatan energi terbarukan sebagai arus utama (pengarusutamaan
energi terbarukan) dalam sistem energi. Tentu hal tersebut dilakukan dengan
tahapan-tahapan dalam fase transisi; bukan berupa perubahan mendadak yang
tergesa-gesa. Oleh sebab itu, tulisan ini lebih memilih “energi terbarukan”, terma-
suk dalam judul buku.
Dewasa ini dapat disaksikan peran energi terbarukan meningkat di berbagai
negara. Berbagai data menunjukkan hal tersebut. Dari tahun ke tahun, energi ter-
barukan semakin besar perannya dalam memasok kebutuhan energi global.
Sementara itu Kebijakan Energi Nasional Indonesia, sebagaimana dinyatakan
dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 79 Tahun 2014, memiliki
tujuan berupa kemandirian energi dan ketahanan energi yang dicapai dengan
mewujudkan 8 hal, yang empat di antaranya adalah 1) pengelolaan sumber daya
energi secara optimal, terpadu, dan berkelanjutan, 2) akses untuk masyarakat ter-
hadap energi secara adil dan merata, 3) terciptanya lapangan kerja, dan 4) terja-
ganya fungsi lingkungan hidup.
TRANSISI MENUJU ENERGI TERBARUKAN
SEBAGAI TRENDING TOPIC PERUBAHAN
15
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Gambar
2
Peningkatan
Peran
Energi
Terbarukan
dalam
Perkembangan
Sistem
Energi
Global
(sumber:
modifikasi
McKinsey,
2019)
16 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Secara spesifik, Peraturan Pemerintah tersebut juga menargetkan beberapa hal
penting, seperti tercapainya rasio elektrifikasi sebesar 85% pada tahun 2015 dan
mendekati 100% pada tahun 2020 serta peran energi baru dan terbarukan dalam
bauran energi primer yang mencapai 23% pada 2025 dan 31% pada 2050. Berb-
agai ragam sumber daya energi terbarukan yang dimiliki Indonesia menjadi dasar
pertimbangan target yang akan dicapai dalam transisi energi di Indonesia.
Gambar 3 menunjukkan nilai dalam prosentase (%) dan satuan energi (MTOE).
Tahun 2025 batubara ditargetkan akan memasok 30% dari 412 MTOE, dan seban-
yak 25% dari 1030 MTOE. Ini menunjukkan tantangan, antara lain pengelolaan
kenaikan emisi CO2 dan berbagai dampak lainnya utamanya yang muncul akibat
penambangan batubara secara terbuka.
Sementara itu, aplikasi berbagai macam teknologi energi terbarukan ditarg-
etkan mampu memasok 23% dari 412 MTOE di tahun 2025 dan kemudian 31%
dari kebutuhan energi sebesar 1030 MTOE di tahun 2050. Ini menyiratkan dibu-
tuhkannya berbagai perubahan dan pengembangan signifikan, antara lain dari
sisi kebijakan, regulasi turunan, pasokan SDM dan kemampuan industri dalam
memasok teknologi. Tantangan yang meningkat ini juga membutuhkan peran dari
makin banyak pihak.
Salah satu ciri sumber daya energi terbarukan adalah sebaran lokasi keterse-
diaannya yang jauh lebih merata dibandingkan ketersediaan sumber daya/cadan-
gan energi fosil. Sementara itu, secara umum, perkembangan teknologi juga me-
Gambar 3 Kebijakan Energi Nasional Indonesia
17
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
PANDANGAN PESANTREN
TERHADAP ENERGI TERBARUKAN
DIPANDU OLEH MAQASHID SYARI’AH
mungkinkan pemanfaatan energi terbarukan melalui berbagai pembangkit listrik
ukuran kecil, jauh lebih kecil dibandingkan pembangkit listrik tenaga energi fosil.
Tentu saja, energi terbarukan dapat dimanfaatkan melalui teknologi pembangkit
listrik ukuran besar, semisal Pembangkit Listrik Tenaga Air dan Pembangkit Listrik
Tenaga Panas Bumi.
Ciri energi terbarukan dan arah perkembangan teknologi tersebut membuka
kesempatan partisipasi makin banyak pihak untuk juga berperan dalam pemban-
gkitan listrik bertenaga energi terbarukan. Pihak-pihak yang bisa berpartisipasi
ini termasuk komunitas dan pihak perseorangan, yang tidak harus mengeluarkan
investasi bernilai sangat besar guna membangun pembangkit listrik bertenaga
energi terbarukan. Inilah antara lain yang membuat sistem energi akan bersifat
makin terdistribusi, atau terdesentralisasi.
Dalam banyak kondisi, dalam sistem terdistribusi ini unit konversi energi akan
terletak dekat dengan konsumen energi. Bahkan konsumen energi tersebut akan
mampu menjadi sekaligus pemasok energi. Akan bermunculan unit-unit konversi
energi berukuran lebih kecil dibandingkan dengan yang lazim saat ini. Konsekuen-
sinya, sistem terdistribusi ini akan mendorong tidak hanya distribusi teknologi,
namun juga distribusi kompetensi, kepemilikan, kemampuan dan wewenang
pengambilan keputusan serta tanggung jawab dalam pasokan energi. Transisi ini
mencakup berbagai hal dalam dimensi politik, ekonomi, sosial, dan teknologi, ter-
gantung pada corak dan tingkat desentralisasi (Alanne dan Saari, 2006).
Lebih jauh, transisi energi yang berkelanjutan merupakan sebuah proses jang-
ka panjang. Transisi menuju sistem rendah karbon dengan berbagai targetnya
tersebut perlu dijalankan dengan memberi waktu masyarakat untuk beradaptasi
dengan dinamika, hubungan antar pihak, dan berbagai hal yang belum jelas dari
sistem yang baru (Mundaca dkk., 2018).
Di antara inovasi besar ulama dalam menerjemahkan Islam sebagai agama
yang ditakdirkan mampu menjadi panduan manusia hingga akhir zaman adalah
munculnya prinsip Maqashid Syari’ah atau tujuan dari diberlakukannya syariat ke-
pada manusia. Prinsip ini muncul atas telaah induktif dari ketentuan–ketentuan
syariat (al-Qur`an dan al-Hadits), dimana Imam asy-Syaathibii di dalam kitabnya
al-Muwaafaqaat menulis (Sahroni dan Karim, 2015),
Mashlahat adalah tujuan syariat (Allah SWT) yang ingin dicapai pada seti-
ap makhluk-Nya, (yang terdiri dari) lima (hal, yaitu) melindungi agamanya,
jiwanya, akalnya, keturunannya, dan hartanya. Standarnya adalah, setiap us-
aha yang merealisasikan lima tujuan tersebut, maka itu termasuk maslahat,
dan sebaliknya, setiap usaha yang menghilangkan lima tujuan tersebut, maka
termasuk mudarat.
Penggunaan Maqashid Syari’ah sebagai pedoman teknis yang mengiringi al-
Qur`an dan al-Hadits menjadikan hukum Islam lebih bercita rasa responsif serta
18 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
fleksibel sejalan dengan perubahan zaman. Betapa pentingnya Maqashid Syari’ah
ini, Prof. Ali Jum’ah di dalam karyanya Sejarah Ushul Fiqih (2017) di dalam karyan-
ya Taariikh Ushuul al-Fiqh menyatakan,
Ringkasnya, seorang mujtahid (orang yang berijtihad untuk merumuskan hu-
kum sebuah persoalan dalam perspektif Islam) ketika berolah pikir terhadap
dalil-dalil syara’ (syariah) agar sampai kepada hukum yang dituju dari satu
kasus, maka dia harus mempertimbangkan hukum yang dihasilkan dari pros-
es istinbat (penggalian sebuah hukum) itu dengan maqashid (syari’ah) tadi.
Jika dia menemukan hukum yang dihasilkannya tadi akan mendatangkan
penganuliran maqashid (syari’ah) itu, atau malah menyia-nyiakannya, maka
dia harus intropeksi diri dan mengevaluasi perkara itu sehingga sampai ke-
pada hukum yang dapat menjaga maqashid syariat dan bernaung di bawah
payungnya.
PRINSIP PELESTARIAN ALAM DAN
PEMAKMURAN BUMI SEBAGAI FONDASI
ANCAMAN TERHADAP MAQASHID SYARI’AH:
KERUSAKAN LINGKUNGAN
Pada mulanya, makna Maqashid Syari’ah kelima, hifdzul-maal atau perlindun-
gan harta dapat dimaknai sebagai dibolehkan bahkan dianjurkannya umat Is-
lam untuk melakukan kegiatan ekonomi. Namun demikian, bersamaan dengan
meningkatnya kesejahteraan manusia secara global sebagai akibat dari kegiatan
perekonomian, ternyata muncul pula kerusakan lingkungan yang juga turut mend-
unia.
Puncak dari kerusakan lingkungan masif tersebut adalah fenomena pemana-
san global dan perubahan iklim yang disepakati oleh mayoritas ilmuwan sebagai
akibat oleh akumulasi kegiatan ekonomi manusia dalam meraih kesejahteraan,
utamanya di 200 tahun terakhir, terhitung sejak ditemukannya mesin uap dan
kemudian penggunaan energi fosil (minyak, gas, dan batu bara), untuk berpro-
duksi, berkendara, hingga menyalakan listrik. United Nations of Development Pro-
gramme (UNDP) menjelaskan bahwa perubahan iklim sedang dan akan terus me-
nimbulkan reaksi berantai yang merusak sendi-sendi kehidupan umat manusia,
apabila manusia tidak melakukan apapun dalam menangani perubahan iklim.
Di titik inilah, kegiatan ekonomi (hifdzul-maal) yang semula merupakan bagian
dari perwujudan Maqashid Syari’ah, menjadi berbalik: mengancam jiwa umat ma-
nusia (hifdzul-nafs), juga kesempatannya untuk berketurunan (hifdzul-nasl), bah-
kan kegiatan ekonomi sendiri menjadi terancam karena kerusakan lingkungan
hidup sama artinya dengan kehancuran bahan-bahan utama penggerak kegiatan
ekonomi. Salah satu solusi yang ditawarkan adalah mengubah sumber energi yang
selama ini digunakan menjadi energi terbarukan yang ramah lingkungan.
Lalu bagaimana sebenarnya pandangan Islam terhadap energi terbarukan, se-
cara lebih khusus, pembangkit listrik tenaga surya (PLTS)? Uraian berikut ini di-
ulas berdasarkan buku “Fikih Energi Terbarukan - Pandangan dan Respons Islam
atas Pembangkit Listrik Tenaga Surya”
.
Sesungguhnya Islam mempunyai perhatian besar pada persoalan lingkungan
19
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
hidup, mengingat betapa besarnya pengaruh lingkungan hidup terhadap kondisi
jiwa dan raga setiap manusia. Salah satu yang paling dikenal adalah hadis Nabi
Muhammad SAW yang artinya,
Kebersihan adalah sebagian dari iman (Riwayat Imam at-Thabarany).
Di antara konsekuensi logis dari hadis ini adalah bahwa, (1) siapapun yang
tidak peduli pada lingkungan di sekitarnya berarti terdapat kekurangan dalam kei-
mananannya, atau, (2) ada relasi sangat kuat antara keberlangsungan lingkungan
hidup dengan keimanan, bahkan, (3) seorang perusak alam adalah seorang yang
kafir secara ekologis (kufr al-bi’ah) karena perbuatan tersebut setara dengan tak
mensyukuri anugerah agung berupa ekosistem yang dirancang secara seimbang
oleh Allah SWT.
a. Ajakan Bersyukur, Bukan Eksploitasi
Fenomena bencana alam secara keseluruhan selalu kendali Allah SWT dan
tercakup dalam takdir-Nya. Namun, selain bencana alam karena faktor geologis
(gempa, tsunami, dan gunung api), terdapat pula bencana alam yang diakibatkan
oleh peran manusia. Banjir, misalnya. Awalnya, banjir merupakan limpahan rah-
mat Allah SWT berupa hujan, yang karena kurangnya resapan akibat masifnya
pembangunan atau karena pendangkalan sungai, berubah menjadi bencana rutin
tahunan. Kerusakan semacam ini digambarkan di dalam al-Qur’an, melalui ayat
yang sangat masyhur, yang maknanya,
Telah nampak kerusakan di darat dan laut disebabkan karena perbuatan tan-
gan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebagian dari (akibat)
perbuatan mereka, agar mereka kembali ke jalan yang benar (ar-Rum: 41).
Ayat ini menggambarkan hubungan yang tak terpisahkan antara manusia den-
gan lingkungannya. Apabila perbuatan manusia secara kolektif menimbulkan ker-
usakan di alam, maka akibatnya akan berbalik kepada manusia sendiri. Allah SWT
mengizinkan terjadinya bencana tersebut semata-mata sebagai pelajaran bagi
manusia agar menghentikan kerusakan yang telah diperbuatnya. Lebih dari itu,
Allah SWT juga menegaskan di dalam al-Qur’an dengan bahasa yang tegas namun
tetap memotivasi,
Dan janganlah kalian membuat kerusakan di atas muka bumi setelah Allah
memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut tidak diteri-
ma dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat
kepada orang-orang yang berbuat baik. (al-A’raf: 56).
Ajakan ini menunjukkan adanya kondisi lingkungan yang baik,sedemikian rupa
sehingga, menyediakan sumber daya alam yang melimpah. Keterlimpahan terse-
but membawa rahmat Allah SWT, yakni ketika manusia mampu memanfaatkan-
nya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun pemanfaatan tersebut harus
hati-hati: tidak mengeksploitasinya sehingga berpotensi menimbulkan kerusakan.
Motivasinya berada di penggalan terakhir ayat, yakni bertambahnya limpahan
rahmat Allah SWT ketika manusia memilih jalan yang lebih lestari dalam menge-
lola sumber daya untuk memenuhi kebutuhannya.
20 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Allah SWT juga mengingatkan kita kepada kejadian di masa lampau, ketika
manusia tidak mensyukuri limpahan rahmat Allah SWT dan justru melakukan ek-
sploitasi alam secara berlebihan sehingga menimbulkan efek kerusakan,
Dan Allah telah membuat suatu perumpamaan (dengan) sebuah negeri yang
dahulunya aman lagi tentram, rezekinya datang kepadanya melimpah ruah
dari segenap tempat, tetapi (penduduk)nya mengingkari nikmat-nikmat Allah,
karena itu Allah merasakan kepada mereka pakaian kelaparan dan ketaku-
tan, disebabkan apa yang selalu mereka perbuat (an-Nahl: 112).
b. Prinsip-Prinsip Pelestarian Alam
Islam juga memiliki prinsip-prinsip pokok yang sejalan dengan kepedulian
pada lingkungan dan alam sekitar. Wujudnya Allah SWT dan hadirnya Nabi Mu-
hammad SAW juga diyakini oleh Islam bukan hanya diutus untuk spesies manusia
saja, tetapi seluruh alam semesta, tanpa kecuali. Terdapat dua argumen atas tesis
ini. Pertama, penggunaan panggilan Rabbul ‘alamin (Tuhan pemelihara semesta
alam) yang menjadi salah satu cara menyebut Allah SWT dan kedua, frasa rah-
matan lil ‘alamin (rahmat untuk semesta alam) yang menyertai berita diutusnya
Nabi Muhammad SAW.
Dua prinsip universalitas ketuhanan dan kerasulan Islam tersebut bermakna
bahwa ajaran Islam mencakup semua makhluk di satu bumi yang sama. Artinya,
manusia, tumbuhan, hewan, dan mikroba sekalipun, tidak bisa lepas satu sama
lain: harus hidup berdampingan dan terus menjaga keharmonisan, keselarasan,
serta keseimbangan demi mencegah kerusakan semesta. Lebih dari itu, dua prin-
sip tersebut dapat dijabarkan menjadi tiga konsep filosofi esensial yang harus
dipahami manusia.
Pertama, ta’abbudy, bahwa menjaga kelestarian semesta merupakan bagian
dari penghambaan dan kepatuhan kepada Allah SWT. Kedua, ta’aqquly, bahwa
memelihara lingkungan berarti memelihara dan memperpanjang usia kemaslaha-
tan alam kepada semua makhluk penghuninya, terutama manusia sendiri. Ketiga,
takhalluqy, bahwa melangsungkan kehidupan sebagai manusia yang memanfaat-
kan semesta untuk memenuhi kebutuhannya harus selalu diiringi dengan watak,
tabiat, dan akhlak untuk menjaga kelestariannya. Ketiga konsep filosofis ini meng-
gambarkan sebuah proses seorang manusia: pelestarian alam yang didorong kare-
na iman (ta’abbudy) dan diperkuat secara logis (ta’aqquly), akan menumbuhkan
watak (takhalluqy) yang genuine dari manusia kepada semesta.
Alhasil, Islam sesungguhnya memaknai relasi manusia dengan semesta bukan
antara penakluk dan yang ditaklukkan atau bukan pula antara tuan dan hamban-
ya, tetapi kebersamaan sebagai sesama ciptaan yang tunduk pada Sang Pencipta.
Alam memang dikaruniakan dari Allah SWT kepada manusia, tetapi tidak berarti
dieksploitasi hingga merusak. Karunia tersebut merupakan modal kemaslahatan,
kemakmuran, dan keberlangsungan kehidupan. Allah SWT mengingatkan di da-
lam al-Qur`an,
Allah telah menciptakan langit dan bumi dan menurunkan air dari langit,
kemudian dengan air hujan itu Dia mengeluarkan berbagai buah-buahan se-
21
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
bagai rizki untukmu,dan Dia telah menundukkan kapal bagimu agar berlayar
di lautan dengan kehendakNya dan Dia telah menundukkan sungai-sungai
bagimu (Ibrahim: 32)
Selain itu, dua prinsip universalitas dan tiga konsep filosofis tersebut kemu-
dian diperjelas menjadi tiga prinsip pokok Islam dalam membangun interaksi
dengan alam semesta. Ketiga prinsip tersebut adalah al-akhlaq al-makhluqiyyah,
al-mas’uliyyah al-makhluqiyyah, dan al-ukhuwwah al-makhluqiyyah.
Al-akhlaq al-makhluqiyyah dapat disejajarkan dengan respect for nature yang
dimaknai sebagai penghargaan atas keragaman semesta. Allah SWT menciptakan
perbedaan tersebut sebagai rahmat, karena perbedaan tersebutlah satu pihak
dapat memanfaatkan pihak lain untuk memenuhi kebutuhannya. Tetapi perlu
diingat bahwa ketergantungan tersebut membawa arti agar saling menjaga hak
hidup dan lestari satu sama lain, bukan eksploitasi berlebihan yang merusak ke-
hidupan satu sama lain. Ada tanggung jawab moral untuk menjaga kohesivitas
alami ini dengan integritas komunitas ekologi, karena semua berada di atas satu
bumi yang sama. Allah SWT berfirman,
Dan Dialah yang menjadikan kebun-kebun yang berjunjung dan yang tidak
berjunjung, pohon kurma, tanam-tanaman yang bermacam-macam buahn-
ya, zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak sama
(rasanya). Makanlah dari buahnya (yang bermacam-macam itu) bila dia ber-
buah, dan tunaikanlah haknya dihari memetik hasilnya (dengan disedekah-
kan kepada fakir miskin); dan janganlah kamu berlebih-lebihan. Sesungguhn-
ya Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan (al-An’am: 141)
Kemudian, Al-mas’uliyyah al-makhluqiyyah dimaknai serupa dengan moral re-
sponsibility for nature atau tanggung jawab sebagai khalifatullah fil ardl. Prinsip
ini berkaitan dengan diutusnya manusia sebagai wakil Allah SWT di muka bumi,
dengan salah satu tugasnya untuk memastikan kelestarian alam dan lingkungan
hidup, mengingat universalitas pemeliharaan Allah SWT, sebagaimana tercermin
dalam rabbul ‘alamin.
Sementara al-ukhuwwah al-makhluqiyyah bisa diartikan sebagai cosmic solidar-
ity for saving ecosystem atau solidaritas kosmis untuk penyelamatan ekosistem.
Solidaritas sendiri berangkat dari realitas kesamaan ruang hidup di alam semes-
ta, sehingga menolong (melestarikan) alam berarti menolong kehidupan semua
makhluk, termasuk manusia sendiri. Rasulullah SAW menggambarkan prinsip sol-
idaritas kosmik ini melalui salah satu sabda beliau yang masyhur,
Ada seorang perempuan pezina melihat seekor anjing di hari yang panasnya
begitu terik. Anjing itu mengelilingi sumur tersebut sambil menjulur-julurkan
lidahnya karena kehausan. Lalu, perempuan itu melepas sepatunya (lalu me-
nimba air dengannya). Ia pun diampuni karena amalannya tersebut. (Riwayat
Imam Muslim bin Hajjaj dalam Shahih Muslim, hadis nomor 4170).
22 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
c. Teladan Nabi Muhammad SAW dalam Mengelola Bumi
Secara Berkelanjutan
Berdasarkan dari banyak hadis, terdapat teladan dari Nabi Muhammad SAW
dalam mengelola bumi secara berkelanjutan. Teladan Nabi Muhammad SAW ini
dikelompokkan menjadi tujuh perbuatan, yaitu sebagai berikut:
1. Pertama, larangan eksploitasi dan monopoli sumber daya energi
Rasulullah SAW mengajarkan agar kita menghemat air, sekalipun itu untuk
kepentingan ibadah atau meskipun sumbernya melimpah. Rasulullah SAW juga
menganjurkan agar pemanfaatan sumber energi diorientasikan untuk kepentin-
gan umum dan dikelola secara komunal. Rasulullah SAW bersabda,
Dari Abdullah bin ‘Amr bin ‘Ash bahwasanya Rasulullah SAW berjalan mele-
wati Sa’ad yang sedang berwudlu dan menegurnya, “Kenapa kamu boros me-
makai air?”
.
Sa’ad balik bertanya, “Apakah untuk wudlu pun tidak boleh boros?”
.
Beliau SAW menjawab,” Ya, tidak boleh boros meskipun kamu berwudlu di
sungai yang mengalir” (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ah-
mad bin Hanbal, hadis nomor 6689).
Rasulullah SAW bersabda: umat Islam bersekutu dalam tiga hal: air, rumput,
dan api (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ahmad bin Han-
bal, hadis nomor 22004).
2. Kedua, menjaga kebersihan lingkungan
Rasulullah SAW senantiasa menganjurkan pentingnya hidup bersih dan mem-
posisikan kebersihan menjadi bagian dari kualitas iman seseorang. Rasulullah
SAW bersabda,
Dari Sa’id bin Musayyab berkata, Rasulullah bersabda: “Sesungguhnya Allah
baik dan menyukai kebaikan, bersih menyukai kebersihan, mulia menyukai
kemuliaan,murah hati (baik) menyukai kebaikan,maka bersihkanlah lingkun-
gan rumahmu dan janganlah kamu menyerupai orang Yahudi.”(Riwayat Imam
Muhammad Isa at-Turmudzi dalam Jami’ at-Turmudzi, hadis nomor 2742).
3. Ketiga, melakukan penanaman pohon dan penghijauan
Rasulullah SAW mengisyaratkan pentingnya menanam pohon dan keberman-
faatan tumbuhan sebagai penyimpan air, sebagaimana disabdakan,
Dari Anas bin Malik berkata, Rasulullah SAW bersabda: “Apabila kiamat tiba
terhadap salah seorang di antara kamu dan di tangannya ada benih tum-
buhan, maka tanamlah.” (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad
Ahmad bin Hanbal, hadis nomor 12737)
Dari Abu Hurairah, sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda: “Tak akan tegak
hari kiamat sampai tanah Arab menjadi subur dan sungai-sungai.” (Riwayat
Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ahmad bin Hanbal, hadis nomor
8634 dan dalam Akhbar al-Ashbahani li Abi Na’im karya Abu Na’im, hadis
nomor 921)
23
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
4. Keempat, tidak mencemari lingkungan
Larangan mencemari lingkungan secara tegas disampaikan Nabi Muhammad
SAW, seperti misalnya agar tidak kencing dan buang air besar di bawah pohon
yang berbuah. Rasulullah SAW juga melarang umatnya untuk tidak kencing di
genangan air, sebagaimana sabda beliau,
Janganlah salah seorang dari kalian kencing dalam air yang diam, yaitu air
yang tidak mengalir kemudian ia mandi di dalamnya (Riwayat Imam Muslim
bin Hajjaj dalam Shahih Muslim, hadis nomor 234)
5. Kelima, tidak menebang hutan sembarangan
atau melakukan penggundulan hutan
Larangan untuk menebang hutan ini didasarkan pada wasiat Khalifah Abu Ba-
kar ketika tentaranya akan berangkat berjihad ke Syam, sebagaimana ditulis da-
lam kitab al-Muwaththa’ karya Imam Malik bin Anas,
Saya berwasiat kepada Anda (bala tentara yang hendak berperang) sepuluh
macam: [1] janganlah membunuh perempuan; [2] janganlah membunuh
anak-anak; [3] janganlah membunuh orang-orang yang sudah tua; [4] jan-
ganlah memotong pohon yang sedang berbuah; [5] janganlah meruntuhkan
bangunan; [6] janganlah memotong domba; [7] janganlah memotong unta,
kecuali bila domba dan unta itu untuk dimakan; [8] janganlah membakar
pohon kurma dan jangan pula menenggelamkannya (memusnahkannya); [9]
janganlah berlaku khianat; dan [10] Janganlah menakut-nakuti (rakyat). (da-
lam Nasbu ar-Rayah karya Abu Muhammad Abdullah, hadis nomor 5850)
6. Keenam, mendayagunakan tanah yang terlantar
Rasulullah SAW sangat menganjurkan agar tanah tidak dibiarkan kosong, tetapi
dimanfaatkan untuk tempat tinggal atau bercocok tanam. Dorongan untuk me-
manfaatkan lahan ini sangat kuat, sebagaimana digambarkan dari sabda Nabi
Muhammad SAW,
Dari Sa’id bin Zaid, dari Nabi SAW bersabda: “Barang siapa mengolah tanah
yang mati (gersang), maka ia menjadi miliknya.” (Riwayat Imam Malik dalam
al-Muwaththa’, hadis nomor 1402 dan Riwayat Imam Abu Dawud dalam Su-
nan Abi Dawud, hadis nomor 2675)
Dari Asmar bin Mudarris berkata: saya datang menemui Nabi, dan membai’at-
kannya, Nabi bersabda: Barang siapa yang lebih dahulu melakukan sesuatu yang
tidak dilakukan oleh seseorang muslim yang lain sebelumnya, tanah tersebut
menjadi miliknya, Asmar berkata: maka beberapa orang berlomba menuju lah-
an kosong untuk membuat patok menandai bahwa tanah itu miliknya” (Riwayat
Imam Abu Dawud dalam al-Muntaqa min as-Sunan al-Musannadah karya Ibn al-
Jarud al-Nisaburi, hadis nomor 999 dan dalam al-Fiqh al-Islamiy wa Adillatuhu
karya Syaikh Wahbah az-Zuhaily Juz VI (Damaskus: Darl al-Fikr, 1997) halaman
4616)
24 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
7. Ketujuh, menetapkan wilayah konservasi
Rasulullah SAW mengenakan terminologi hima, yakni sebuah kawasan yang
didesain memiliki fungsi sebagai wilayah konservasi. Di wilayah yang dikategori-
kan hima, bangunan tidak boleh didirikan di atasnya, karena digunakan untuk
kepentingan umum seperti tempat tumbuhnya padang rumput dan tempat meng-
umbar ternak. Rasulullah SAW juga pernah menetapkan hima seluas 6 mil persegi
untuk kuda kaum muslimin Muhajirin dan Anshar. Rasulullah SAW bersabda,
Dari Ibn Abbas r.a.berkata: “Sesungguhnya Rasulullah SAW telah menetapkan
Naqi’ sebagai daerah konservasi, begitu juga Umar telah menetapkan Saraf
dan Rabadzah sebagai daerah konservasi.” (Riwayat Ibn Syabh al-Namiri da-
lam Tarikh al-Madinah, hadis nomor 419).
Dari Jabir berkata, Nabi SAW bersabda: “Sesungguhnya Ibrahim memaklum-
kan Mekkah sebagai tempat suci dan sekarang aku memaklumkan Madinah
yang terletak di antara dua lava mengalir (lembah) sebagai tempat suci. Po-
hon-pohonnya tidak boleh dipotong dan binatang-binatangnya tidak boleh
diburu.”(Riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dalam Shahih Muslim,hadis nomor
2433).
PERSPEKTIF ISLAM
TENTANG PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA
Terdapat beberapa perspektif di Islam dalam memandang penggunaan te-
knologi PLTS sebagai sumber energi yang ramah lingkungan.
Perspektif Pertama, bahwa pemenuhan energi bagi masyarakat dengan ener-
gi terbarukan sebagai prioritas adalah sebuah keniscayaan. Bahkan, pemenuhan
energi tersebut, sebagai bagian dari kepentingan umum, merupakan kewajiban
negara kepada rakyatnya.
Catatan pentingnya adalah: energi yang apabila dipenuhi dapat mendatangkan
maslahat yang berlipat tersebut harus dihadirkan dengan cara yang maslahat pula
dari hulu hingga hilir. Kemaslahatan harus menjadi parameter utama dalam me-
menuhi keperluan umum, yang diukur dengan partisipasi publik. Imam ‘Izuddin
ibn Abdissalam asy-Syafi’i di dalam Qawa’id al-Ahkam fiy Mashalih al-Anam, Juz II,
(Kairo: Maktabah al-Kulliyat al-Azhariyyah, 1991), halaman 75 menyatakan,
Pasal tentang kebijakan (tasharruf) seorang pemimpin atau penggantinya.
Sebagaimana yang sudah dijelaskan tentang jenis-jenis tasharruf (kebijakan),
seorang pemimpin harus membuat kebijakan yang terbaik/paling maslahat
(alashlah) buat rakyatnya.Yaitu,dengan menghindari madlarat dan kerusakan
dan mengambil yang manfaat dan benar. Pemimpin tidak boleh mengambil
sebuah kebijakan yang baik sementara masih ada yang lebih baik lagi, kecuali
ada halangan atau kendala untuk merealisasikannya (masyaqah syadidah).
Sementara prioritas penggunaan energi terbarukan dibandingkan energi fosil,
di dalam ilmu fikih, dipandang dari perspektif banyak atau sedikitnya mafsadat
atau kerusakan yang ditimbulkan. Penggunaan energi terbarukan menjadi dipri-
oritaskan karena mafsadatnya yang lebih sedikit dibandingkan energi fosil. Walid
25
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
bin Rasyid al-Saidan menulis dalam Talkih al-Afham al-Aliyah bi Syarh al-Qawa’id
al-Fiqhiyyah, Juz III, (Beirut: Dar al-Kutub al-Ilmiyah, 1997), halaman 17,
Sesungguhnya syariat (di)datang(kan) untuk menetapkan kemaslahatan dan
menyempurnakannya. Juga untuk menghilangkan dan meminimalisasi maf-
sadat (kerusakan). Jika ada dua mafsadat yang salah satunya lebih besar,
maka keduanya harus ditinggalkan. Ini adalah bentuk pilihan penghilangan
terhadap mafsadat. Namun, jika tidak mampu, maka diambil yang paling ke-
cil mafsadatnya. Ini adalah pilihan untuk meminimalisasi mafsadat.
Beberapa ulama menulis kaidah fikih serupa, misalnya,
a) Abu Abdurrahman al-Jazairi dalam Al-Qawa’id al-Fiqhiyyah al-Mustakhrajah
min Kitab I’lam al-Muwaqqi’in, (Riyadh: Dar Ibn Affan, 2011), halaman 333,
Apabila terdapat dua kemafsadatan, maka kemafsadatan yang lebih ringan
harus didahulukan.
b) Jalaludin As-Suyuthi dalam al-Asybah wa an-Nadha’ir, Cet. 1, (Beirut: Dar
al-Kutub al-‘Ilmiyah, 1983), halaman 84,
Bahaya atau kerusakan harus dihilangkan.
c) Abdul Karim Zaydan dalam Al-Madkhal li Dirasah asy-Syari’ah al-Islamiyyah,
cet.1, (Iskandariyah: Dar Umar ibn Khattab, 1969), halaman 99,
Bahaya atau kerusakan harus ditolak sesuai dengan kemampuan.
d) Sayyid Abdurrahman al-Ahdal dalam al-Mawahib As-Saniyyah, Cet. 1, (Beirut:
Dar al-Mahajjah wa alBaidha’, 2008), halaman 260,
Menolak kerusakan lebih diutamakan daripada memperoleh kemaslahatan.
e) Jalaluddin as-Suyuthi dalam al-Asybah wa an-Nadha’ir, Cet. 1, (Beirut: Dar
al-Kutub al-‘Ilmiyah, 1983), halaman 87,
Ketika dua kemafsadatan berkumpul (dalam satu keadaan), maka kemafsa-
datan yang lebih ringan dipilih untuk dilaksanakan.
Kaidah-kaidah tersebut menggambarkan bahwa setiap energi pasti menimbul-
kan mafsadat yang dapat diketahui, termasuk energi terbarukan termasuk energi
surya. Oleh sebab itu kita harus mengutamakan penggunaan energi surya, karena
lebih ringan dampak kerusakannya pada lingkungan.
Perspektif Kedua, bahwa energi sangat urgensi dalam kehidupan. Pentingnya
energi bagi masyarakat sedikitnya diisyaratkan oleh Nabi SAW melalui hadisnya
yang diriwayatkan oleh Imam Ibnu Majah, Imam Abu Dawud, dan Imam Ahmad
bin Hanbal. Redaksi riwayat Abu Dawud, sebagaimana ditulis dalam Sunan Abu
Dawud (Beirut: Dar Fikr, tanpa tahun), hadis nomor 3745,
Diriwayatkan dari salah seorang sahabat Rasulullah SAW bahwa ia berkata,
“Suatu ketika saya pulang perang bersama Rasulullah SAW dan mendengar beliau
bersabda, “Manusia berserikat dalam tiga hal: padang rumput, air, dan api.”
Syaikh Wahbah az-Zuhayli, seorang pakar fikih berkebangsaan Suriah men-
jelaskan bahwa hadits ini yang menyebut tiga komoditas saja tidak bisa dimaknai
26 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
tidak ada yang lain selain ketiganya. Ketiga komoditas yang disebut dalam hadis
adalah kebutuhan yang sangat primer, sehingga ke-primer-an ini yang menjadi
penekanan. Selengkapnya, Syaikh Wahbah az-Zuhayli menyatakan,
Rasulullah SAW bersabda, “Manusia itu serikat dalam tiga hal, yaitu air,
padang rumput, dan api”
. Dalam riwayat lain dikatakan, “empat, yaitu air,
padang rumput, api, dan garam”
. Penyebutan nash hadits hanya tiga atau
empat hal saja lebih dikarenakan hal itu menjadi kebutuhan mendasar da-
lam lingkungan kehidupan masyarakat Arab, sehingga bisa saja diberlakukan
bagi semua umat manusia. Dan negara sebagai pihak yang mewakili kepent-
ingan publik sudah sepatutnya terlibat secara penuh dalam pengelolaannya.
Begitu juga negara sudah sepatutnya menguasai sesuatu yang menjadi kebu-
tuhan mendasar dari sisi kekayaan alam mentah, industri-industri ekstraktif,
dan produksi bahan mentah. Negara juga sepatutnya menguasai kepentingan
umum dan sesuatu yang berubah serta berkembang sesuai dengan perkem-
bangan lingkungan dan zaman seperti berbagai macam sungai-sungai umum,
mineral dan minyak meskipun didapati pada lahan yang dimiliki oleh pihak
tertentu. Begitu juga terlibat secara penuh dalam pengadaan energi listrik,
fasilitas umum dan sejenisnya yang termasuk dari fasilitas-fasilitas vital demi
kepentingan publik (al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, Cetakan ke-12, Juz VII,
(Damaskus: Dar al-Fikr), halaman 20-21).
Perspektif Ketiga, bahwa penyediaan lahan PLTS boleh jadi termasuk dalam
amal jariyah. Perspektif ini didasari pada realitas yang sering dihadapi saat pros-
es pembangunan PLTS, di mana dibutuhkan lahan untuk menempatkannya. Ke-
butuhan ini boleh jadi direspon oleh umat dengan menjual atau menghibahkan
lahannya.
Sementara menghibahkan tanah untuk kepentingan umum, termasuk untuk
penyediaan energi terbarukan, tercakup dalam kategori wakaf atau sedekah jari-
yah. Manfaat tanah yang dihibahkan akan diterima oleh masyarakat umum dan
selama manfaat itu berlangsung, pahalanya akan mengalir kepada orang yang
menghibahkan, meskipun telah meninggal dunia.
Perspektif Ketiga ini dibangun berdasarkan beberapa argumentasi, di antaran-
ya:
a. Hadis Nabi SAW riwayat Imam Muslim bin Hajjaj beserta penjelasan dari
Imam Baghawi,
Ketika manusia meninggal dunia, maka terputus semua amalnya, kecuali tiga
hal, yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat atau anak saleh yang men-
doakan kedua orang tuanya (Riwayat Imam Muslim)
Menurut asy-Syaikh (al-Baghawi) r.a. bahwa hadits ini menunjukkan kebole-
han dan anjuran mewakafkan harta benda untuk berbagai ragam kebajik-
an. Itulah yang dimaksud dengan sedekah jariyah (Imam al-Mas’ud Husain
al-Baghawi dalam Syarh as-Sunnah, Cetakan ke-2, Juz I (Damaskus: al-Maktab
al-Islami, 1403 H / 1983 M), halaman 300).
b. Hadis Nabi SAW riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dan penjelasannya dari
Imam Nawawi,
27
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Dari Ibnu Umar r.a., ia berkata bahwa Umar r.a. telah memperoleh bagian
tanah kebun di Khaibar, lalu beliau sowan kepada Kanjeng Nabi Muhammad
SAW sembari berkata,”Aku telah mendapatkan bagian tanah kebun, di mana
saya belum pernah sama sekali merasa memperoleh harta yang lebih bernilai
dibanding ini. Lantas, apa titah engkau terhadapku mengenai tanah kebun
tersebut? Kemudian, Nabi pun berujar: ”Jika kamu mau, kamu bisa menahan
tanah dan apa yang ada di atasnya/hasilnya (mewakafkan) dan menyedekah-
kan hasilnya. Umar r.a. pun menyedekahkan hasilnya. Ibnu Umar r.a. berkata,
Umar pun menyedekahkan hasilnya, tidak dijual tanah dan hasilnya, tidak
diwariskan, dan tidak dihibahkan. Ibnu Umar meneruskan kisahnya, bahwa
Umar r.a. menyedekahkan hasilnya kepada orang-orang fakir, kerabat dekat,
pemerdekaan budak, dana perjuangan di jalan Allah, dan menjamu tamu,
dan memperbolehkan kepada orang yang mengelolanya dan memakan hasil-
nya dengan sepantasnya atau memberikan makan kepada temannya dengan
tidak menyimpannya (Riwayat Imam Muslim).
Hadits ini merupakan dalil keabsahan asal wakaf, dan menentang atas tra-
disi-tradisi jahiliyah. Inilah pandangan dari madzhab kami (madzhab Syafi’i) dan
pandangan mayoritas ulama. Hadits ini juga menunjukkan konsensus (ijma`)
kaum muslim atas keabsahan mewakafkan masjid dan tempat penampungan air
(biasanya ditaruh di pinggir jalan yang disediakan untuk orang yang lewat (Muhy-
iddin Syarf an-Nawawi, al-Minhaj Syarhu Shahih Muslim bin al-Hajjaj, cet ke-2, juz
XI, (Beirut: Dar Ihya` at-Turats al-‘Arabi, 1392 H), halaman 86).
Perspektif Keempat, tentang kebolehan memanfaatkan uang iuran atau tabun-
gan untuk pembelian komponen PLTS digunakan terlebih dahulu dalam usaha
produktif, agar dapat berkembang. Perspektif ini dirancang berdasarkan dua prin-
sip.
Prinsip yang pertama, tentang status uang dan penggunaannya. Lembaga yang
mengelola uang angsuran atau iuran tidak diperkenankan mentasarufkan atau
menggunakan uang tersebut untuk keperluan selain pembelian baterai –terma-
suk pembiayaan usaha-usaha produktif– kecuali atas seizin para pengiur atau
pengangsur sebagai shahibul mal. Hal ini disebabkan karena amanat awal peng-
umpulan uang adalah sebagai tabungan membeli baterai. Ahmad bin Ali ar-Razi
al-Jashshash dalam al-Fushul fi al-Ushul (cet ke-1, juz III, Kuwait: Kementerian
Wakaf dan Urusan Agama, 1408 H/1988 M), halaman 250 menyatakan bahwa,
Tidak boleh memanfaatkan milik orang lain, kecuali dengan izinnya.
Penggunaan harta tanpa seizin shahibul mal masuk ke dalam kategori ba’i fud-
luli atau jual-beli sesuatu yang bukan miliknya dan tanpa kewenangan pemiliknya,
yang hukumnya tidak sah. Sebagaimana disampaikan al-Bakri Muhammad Syatha
ad-Dimyathi dalam I’anah ath-Thalibin (Juz III, Beirut: Dar al-Fikr, t.t.), halaman 8,
(Perkataan penulis: maka tidak sah bai’fudluli), yaitu jual-beli yang dilakukan
oleh bukan pemilik harta, wakil pemilik, atau walinya. Bai’ fudluli tidak sah
karena didasarkan kepada hadits yang menyatakan; “Tidak ada jual-beli, kec-
uali terhadap harta yang dimiliki.” (HR. Abu Dawud dan selainnya)
28 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Nabi Muhammad SAW juga bersabda secara tegas tentang hal ini, sebagaimana
diriwayatkan Imam Thabarani,
Tidak halal (menggunakan) harta orang muslim, kecuali dengan kerelaan hat-
inya.
Prinsip Kedua, kebolehan penggunaannya. Kebolehan penggunaan dana iuran
atau angsuran tersebut berdasarkan izin dari pemiliknya. Sementara salah satu
bentuk akadnya adalah wakalah bil ujrah lil istitsmar, yakni masyarakat sebagai
shahibul mal mewakilkan kepada lembaga pengumpul uang iuran atau angsuran
dengan imbalan yang telah disepakati untuk mengembangkan uangnya.
Wakalah bil ujrah (dengan imbalan) maupun tanpa imbalan, hukumnya sah dan
diperbolehkan, berdasarkan riwayat bahwa Rasulullah SAW pernah mewakilkan
pelaksanaan hukuman (iqamat al-hadd) kepada Sahabat Unais. Rasulullah SAW
juga pernah mewakilkan pembelian kambing kepada Sahabat Urwah serta pernah
pula mewakilkan qabul nikah (jawaban penerimaan dari ijab nikah) kepada Saha-
bat Amr dan Sahabat Abu Rafi’. Semuanya dilakukan tanpa ada imbalan (ujrah).
Sementara wakalah bil ujrah (dengan imbalan) juga pernah dilakukan Rasulullah
SAW ketika memungut zakat melalui para pegawai beliau. Rasulullah SAW mem-
berikan imbalan atas pekerjaan memungut zakat tersebut. Ketiga ilustrasi waka-
lah ini termaktub di dalam al-Mughni (cet ke-1, juz V, Beirut: Dar al-Fikr, 1405 H),
halaman 210, karya Ibnu Qudamah al-Maqdisi,
Keuntungan dari pengembangan dana tersebut sepenuhnya milik masyarakat
sebagai shahibul mal, sedangkan lembaga pengelolanya mendapatkan imbal-
an (ujrah) atas pengembangan tersebut.
Skema lain yang dapat dipilih adalah mudlarabah, yakni menyerahkan mod-
al dari masyarakat kepada lembaga pengelola untuk dibisniskan. Keuntungan
pada skema ini dibagi sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak. Khathib
asy-Syarbini dalam Mughni al-Muhtaj ila Syarh al-Minhaj (Beirut: Darul Fikr), hala-
man 309-310 menyatakan,
Adapun qiradl, mudlarabah, dan muqaradlah menurut syara’ adalah penyer-
ahan modal oleh investor kepada pengelola untuk dibisniskan. Sedangkan
keuntungan dari bisnis tersebut dibagi antara kedua belah pihak.
Perspektif Kelima, kebolehan dana negara digunakan untuk keberlanjutan
PLTS. Pemerintah boleh, bahkan pada keadaan tertentu wajib, untuk mentasar-
rufkan dana negara (APBN, APBD, APB-Desa) untuk kepentingan kemaslahatan
masyarakat, termasuk PLTS, baik untuk membangun atau memperbaiki. Beberapa
ulama membahas hal ini, di antaranya:
Imam az-Zarkasyi asy-Syafi’i, al-Mantsur fi al-Qawa’id, Juz 1, halaman 309
Perbuatan imam terhadap rakyat bergantung kepada kemaslahatan, se-
bagaimana penegasan Imam Syafi’i. Al-Farisi menyampaikan dalam ‘Uyun
al-Masa’il dari Imam al-Syafi’i: kedudukan seorang pemimpin atas rakyatnya
sama dengan kedudukan wali yatim atasnya.
Syamsyuddin Muhammad bin Khatib al-Syirbini, Mughni al-Muhtaj, vol II,
(Bairut: Dar al-Ma’rifat, 1997), halaman 370
29
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Kewajiban seorang pemimpin dalam membelanjakan uang negara, yaitu
mendahulukan yang lebih penting di atas yang penting terkait dengan ke-
maslahatan umat Islam yang manfaatnya bisa dirasakan oleh orang banyak.
Sayyid Abu Bakar bin Syato, I’anatu al-Tholibin, vol III, (Beirut: Dar al-Fikr, t.t.),
halaman 126
Al-Asnawi berkata tentang meminjamkan harta Baitul Mal. Jika memberi-
kan harta saja boleh apalagi meminjamkannya. Pendapat ini disanggah. Jika
meminjamkan harta Baitul Mal kepada orang yang berhak memilikinya,maka
harta tersebut menjadi miliknya. Statusnya bukan lagi sebagai pinjaman. Na-
mun, jika meminjamkan bukan kepada orang yang berhak menerimanya, itu
tidak diperbolehkan. Karena pemimpin itu seperti pengasuh yang menjaga
harta asuhanya. Hartanya tidak boleh dipinjamkan kepada siapa pun.
Termasuk dalam Perspektif Kelima ini adalah sebaliknya, bahwa apabila Pemer-
intah atau siapapun membangun fasilitas PLTS atau sejenisnya,tanpa memikirkan
keberlangsungan hidup fasilitas tersebut, sehingga terbengkalai fasilitasnya dan
tak bisa dimanfaatkan sebagaimana mestinya, maka hukumnya haram, karena
perbuatan tersebut tercakup dalam makna menyia-nyiakan harta (idla’atul mal).
PENGEMBANGAN PEREKONOMIAN PESANTREN
YANG MANDIRI: EKONOMI SIRKULAR
Saat ini, Kementerian Agama Republik Indonesia mencatat terdapat 27.722 pe-
santren yang mendidik sekitar 4.175.531 orang santri, baik yang mukim (tinggal
di pesantren) maupun yang tidak mukim. Nilai-nilai statistik ini mencerminkan
sebuah potensi yang besar, utamanya di bidang ekonomi dan energi.
Nilai ekonomi pesantren dihitung dalam konteks kemampuannya untuk me-
menuhi kebutuhan dasar santri dan guru dalam kehidupan sehari-hari, seperti
makan, air bersih, dan listrik. Kebutuhan makan berarti ketercukupan gizi, seperti
karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan serat. Kebutuhan air bersih dimaknai
sebagai terpenuhinya air untuk minum, wudlu, mandi, mencuci, dan buang air. Se-
mentara listrik adalah bagaimana pesantren dapat menjalankan kegiatan belajar
dan mengajar di setiap waktu, siang maupun malam.
Jika diasumsikan separuh dari jumlah santri tinggal di pesantren, maka ada
sekitar 2.087.000-an santri yang harus dikelola kehidupannya oleh pesantren.
Pada konteks makanan dan minuman, apabila santri diharuskan makan tiga kali
dalam sehari dengan biaya setiap kali makan adalah Rp10.000,00; maka nilai
ekonomi makanan di pesantren dapat mencapai Rp62.610.000.000,00 per hari.
Termasuk dalam perhitungan kasar ini adalah besarnya biaya energi untuk mema-
sak makanan.
Apabila ditinjau dari kebutuhan air bersih, dimana idealnya terpenuhinya 60
liter per orang per hari, maka kebutuhan air bagi santri yang mukim totalnya
125,22 juta liter atau 125.220 m3 per hari. Nilai 125.220 m3 akan setara den-
gan Rp125.220.000,00 per hari jika harga per-m3 Rp1.000,00 dan bernilai hingga
Rp45.705.300.000,00 per tahun. Hitungan ini belum termasuk biaya listrik apabi-
30 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
Gambar 4 Pesantren dengan PLTS di atap bangunannya
la pesantren menggunakan mesin cuci atau memanfaatkan jasa binatu.
Sementara itu, dalam konteks energi, jika konsumsi listrik per kapita Indonesia
berada di angka 1.109 kWh per tahun, maka santri mukim akan mengonsumsi
hingga 2.314.483.000 kWh listrik per tahun. Jika dirupiahkan, di mana harga listrik
per kWh mencapai Rp1.444,00; maka biaya konsumsi listrik santri akan mencapai
Rp3.342.113.452.000,00 atau sekitar Rp3,3 triliun per tahun.
Nilai ekonomi pesantren yang besar tersebut di antaranya dapat dikelola se-
cara mandiri oleh pesantren melalui praktik ekonomi sirkular, yakni sebuah ke-
giatan produksi yang mengolah limbahnya agar sesedikit mungkin yang dibuang
ke lingkungan, sehingga pergerakan uang, barang, dan jasa dalam kegiatan terse-
but membentuk siklus tertutup. Pada konteks pesantren, ekonomi sirkular dapat
dilakukan misalnya dengan menggunakan konsep pertanian terintegrasi dalam
memenuhi kebutuhan gizi penghuni pesantren.
Seperangkat PLTS dapat dimanfaatkan untuk memompa/mengangkat air,
kemudian ditampung, dan digunakan untuk kegiatan sehari-hari, seperti mema-
31
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi
sak makanan dan minuman, wudlu dan mandi, cuci dan kakus, hingga aktivitas
pertanian dan peternakan. PLTS yang sama dapat pula dimanfaatkan sebagai lis-
trik penunjang kegiatan belajar dan mengajar serta ibadah di masjid.
Sementara itu, kegiatan pertanian dan peternakan di pesantren, apabila dikelo-
la dalam payung besar ekonomi sirkular akan menjadi sumber pangan, energi, dan
ekonomi sekaligus: hasil pertanian dan peternakan digunakan untuk memenuhi
kebutuhan sendiri; sedangkan limbah makanan, pertanian, dan peternakan, ber-
sama limbah manusianya dapat dimanfaatkan menjadi sumber energi biogas un-
tuk memasak hingga menyalakan listrik bagi mesin-mesin produksi yang meng-
hasilkan produk-produk tertentu.
Lebih dari itu semua, apabila pesantren mampu menerapkan ekonomi sirkular,
maka lulusan pesantren selain memiliki keahlian keagamaan yang mumpuni, na-
mun juga menguasai berbagai kepakaran lain yang bermanfaat bagi orang keban-
yakan, sehingga tercapailah cita-cita besar mulia Nabi Muhammad SAW: menjadi
sebaik-baik manusia, yakni yang menjadi sumber manfaat bagi manusia lainnya.
32 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
MATAHARI SEBAGAI SUMBER
DAYA ENERGI
DAN PEMANFAATANNYA
33
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 5 Rotasi dan Revolusi Bumi terhadap Mataha-
TENTANG SINAR MATAHARI DI INDONESIA
Matahari merupakan salah satu bin-
tang yang menjadi pusat tata surya bagi
planet-planetnya, bumi merupakan
salah satunya. Bumi bergerak secara
berotasi dan berevolusi, berotasi artin-
ya bergerak mengikuti sumbunya. Hal
ini mengakibatkan terjadinya siang dan
malam di bumi karena ada sebagian
area yang menghadap matahari (siang
hari) dan sebagian area lain membe-
lakangi matahari (malam hari). Semen-
tara itu, revolusi bumi adalah gerak
bumi mengelilingi matahari pada or-
bitnya. Akibat dari pergerakan ini ada-
lah terjadinya perubahan musim. Pada
belahan bumi bagian utara dan selatan
yang memiliki empat musim berbeda,
pada waktu yang sama, akan mengala-
mi musim yang berbeda karena adanya
revolusi bumi.
34 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Indonesia terletak di daerah garis
khatulistiwa. Garis ini tidak nyata atau
disebut juga garis khayal yang memiliki
nilai nol lintang utara maupun lintang
selatan. Garis khatulistiwa disebut juga
garis equator. Karena letaknya ini, Indo-
nesia termasuk negara yang beriklim
tropis. Pada iklim ini, kita hanya memi-
liki dua musim, panas dan penghujan.
Salah satu keuntungan daerah tropis
adalah tersedianya energi matahari
dapat kita nikmati setiap hari.
Gambar 6 Gambar Manfaat Matahari untuk
Mengeringkan Pakaian
35
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 7 Sinar Mataha-
ri untuk kesehatan dan
Fotosintesis Tanaman
Energi matahari yang dapat kita
manfaatkan, diantaranya dalam bentuk
panas dan cahaya. Matahari terletak 93
juta mil jauhnya dari bumi dan memi-
liki suhu 5.500 derajat celcius. Panas
matahari ini dapat kita manfaatkan da-
lam berbagai aspek kehidupan, seperti
membantu proses pertumbuhan tana-
man, menghangatkan suhu lingkun-
gan, mempercepat pengeringan hingga
memperkuat sistem kekebalan tubuh
manusia.
Selain panas, cahaya matahari juga
merupakan salah satu sumber energi
yang dimanfaatkan oleh manusia. Ca-
haya matahari juga menjadi sumber
kehidupan bagi tanaman untuk dapat
berfotosintesis atau menghasilkan
makanannya sendiri. Selain itu, ca-
haya matahari juga bermanfaat bagi
manusia untuk meningkatkan produk-
si vitamin D, meningkatkan imunitas,
mencegah depresi hingga memperbaiki
kualitas tidur.
Gambar 8 Solar power meter yang
digunakan untuk mengukur intensi-
tas radiasi matahari
(sumber: https://www.fluke.com/)
36 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 9 Peta Global Horizontal Irradiation (GHI) sebaran radiasi matahari
yang diterima secara horizontal oleh permukaan tanah di Dunia
(Sumber: Solar Resource map, Solar GIS)
Cahaya matahari adalah bentuk energi yang merambat secara radiasi. Peram-
batan tersebut tidak memerlukan media untuk berpindah. Cahaya matahari dari
luar angkasa, melewati ruang hampa udara, tetap bisa sampai di permukaan bumi,
tempat tinggal kita. Radiasi matahari bisa diukur dengan alat ukur solar power
meter. Alat ini dapat digunakan untuk mendeteksi seberapa besar radiasi mataha-
ri di suatu titik tertentu.
Seiring perkembangan teknologi, radiasi matahari di bumi telah disajikan da-
lam sebuah peta yang dapat diakses dengan mudah. Salah satunya ditunjukkan
pada peta dalam Gambar 9. Global Horizontal Irradiation (GHI) diartikan sebagai
jumlah radiasi matahari yang diterima secara horizontal oleh permukaan tanah.
Besarnya nilai GHI ditunjukkan dengan satuan kWh/m2
.
Bila dilihat lebih dekat, besarnya GHI di Indonesia berada pada rentang nilai
3,6 kWh/m2
- 6 kWh/m2
. Sementara itu, Indonesia terletak di daerah tropis, yang
mendapat cahaya matahari sepanjang tahun.
Keuntungan dari akses cahaya matahari sepanjang tahun dengan nilai yang
cukup besar ini dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan energi listrik. Alat yang
digunakan untuk mengubah cahaya matahari menjadi listrik disebut sebagai pan-
el surya atau photovoltaic (PV). Di Indonesia, PLTS telah digunakan sejak tahun
1990-an. Namun pemanfaatan PLTS mulai makin marak diimplementasikan pada
sekitar tahun 2010-an. Potensi implementasi panel surya di Indonesia juga telah
digambarkan pada peta dalam Gambar 11.
37
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 10 Peta Global Horizontal Irradiation (GHI) sebaran radiasi matahari yang diterima secara
horizontal oleh permukaan tanah di Indonesia
(Sumber: Solar Resource map, Solar GIS)
Gambar 11 Peta Sebaran Potensi PLTS di Indonesia
(Sumber: Solar Resource map, Solar GIS)
38 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
CARA KERJA PLTS
PLTS merupakan suatu sistem yang mampu mengubah energi yang ada pada
cahaya matahari menjadi energi listrik. Komponen yang mampu merubah energi
ini adalah material semikonduktor. Artinya material ini dapat menjadi pengantar
(konduktor) maupun penghambat (isolator) listrik. Salah satu material semikon-
duktor yang paling banyak digunakan adalah silikon (Si).
PLTS dapat dimanfaatkan secara on-grid maupun off-grid. Perbedaannya ter-
dapat pada jaringan yang terhubung. PLTS on-grid artinya terhubung dengan jar-
ingan listrik PLN. Misalnya, jika suatu rumah memasang PLTS dan listrik dari PLTS
dihubungkan dengan jaringan listrik PLN, maka pemanfaatan tersebut disebut
on-grid.
Gambar 10 Susunan Sistem PLTS
Off-Grid
39
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Sementara PLTS off-grid berarti bahwa jaringan listrik tidak terhubung dengan
listrik PLN. Misalnya, pada suatu pulau yang tidak terdapat listrik PLN, PLTS yang
dibangun hanya digunakan untuk masyarakat di pulau tersebut. Maka, peman-
faatan itu disebut off-grid. PLTS pada pesantren, dapat dimanfaatkan secara on-
grid maupun off-grid. Penentuan ini perlu mempertimbangkan berbagai aspek
diantaranya, ketersediaan listrik PLN, serta hitungan ekonomi dari pemanfaatan
PLTS.
Gambar 11 Susunan Sistem
PLTS On-Grid
40 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
KOMPONEN DASAR
PANEL SURYA
Panel surya merupakan komponen utama pada sistem PLTS. Berbagai ma-
cam jenis panel surya dikembangkan untuk memperoleh kualitas terbaik dalam
memanfaatkan cahaya matahari. Terdapat beberapa jenis panel surya yang ada
dipasaran, diantaranya monokristalin (monocrystalline), polikristalin (polycrys-
talline), dan amorf (amorphous). Ketiga jenis panel surya tersebut terbuat dari
silikon. Perbedaannya terdapat pada struktur kristal yang membentuk material
sebagaimana ditunjukkan pada gambar berikut.
JENIS SEL SURYA
MONOCRYSTALLINE
paling efisien, lebih mahal,
lebih rendah tingkat keber-
lanjutannya dalam tahap
produksi
POLYCRYSTALLINE
efisiensi lebih rendah, har-
ga lebih rendah, lebih ting-
gi tingkat keberlanjutannya
dalam tahap produksi
tingkat keberlanjutannya
dalam tahap produksi
THIN FILM
diantara tiga jenis paling
rendah efisiensinya, harga
lebih rendah, lebih tinggi
tingkat keberlanjutannya
dalam tahap produksi
Gambar 12 jenis sel surya (atas) dan panel surya (bawah)
41
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Sel surya merupakan komponen terkecil dari panel surya. Beberapa sel surya
yang dirangkai menjadi satu, disebut panel surya/solar module. Bentuk ini yang
biasanya dijual secara kepingan dengan kapasitas 50, 100, hingga 300 watt-peak
(Wp). Panel surya yang dirangkai menjadi satu sistem yang memiliki tegangan
dan arus tertentu, disebut array. Penjelasan dari perbedaan ketiganya ditunjukkan
pada Gambar berikut.
Gambar 13 Komponen
Panel Surya
Berdasarkan perkembangan teknologi, terdapat panel surya yang terbuat dari
tumbuh-tumbuhan. Hal ini mirip dengan cara kerja fotosintesis pada tanaman.
Panel surya ini disebut dye sensitized solar cell (DSSC). Konsepnya, ekstrak tum-
buhan ditambah dengan bahan kimia tertentu yang dapat menghantarkan listrik,
diletakkan diantara dua kaca kecil yang sudah bisa disebut sel surya. Sel surya ini
kemudian dirangkai menjadi sebuah panel surya. Efisiensi DSSC relatif rendah
dibandingkan dengan PLTS silikon. Tetapi karena adanya perbedaan ekstrak tum-
buhan, jika diaplikasikan, bisa memberikan efek warna-warni seperti pada Gam-
bar berikut.
42 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 14 Gedung EPFL Swiss Tech Convention Center
yang dindingnya menggunakan DSSC
(sumber: www.joshuagallaway.com(2019))
43
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gedung Solar Dome Kolkata’s Eco Park di Kolkata, India
44 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Baterai pada sistem PLTS merupakan komponen yang berguna untuk menyim-
pan energi listrik dari panel surya. Baterai berfungsi saat cahaya matahari kurang
atau tidak cerah (saat cuaca mendung atau saat malam hari). Jenis baterai yang
sering digunakan pada sistem PLTS adalah lead-acid battery dan nickel-cadmium
battery.
Pada dasarnya cara kerja baterai pada sistem PLTS sama dengan baterai pada
remote televisi, jam tangan dan berbagai peralatan umum lainnya. Sebagaimana
umumnya, baterai pada PLTS juga memiliki umur dan periode penggunaan yang
mau tidak mau perlu diganti pada rentang periode tertentu. Salah satu besaran
yang mewakili karakter baterai adalah depth of discharge (DoD). DoD menyatakan
besarnya kapasitas baterai yang diambil selama penggunaan.Misalnya pada hand-
phone (HP), biasanya terdapat indikator berapa sisa kapasitas pada baterai. Seh-
ingga kita dapat mengetahui kapan baterai perlu di-charge. Baterai juga memiliki
siklus hidup (cycle life) yang menunjukkan jumlah siklus yang dapat dimanfaatkan
sepanjang usia baterai.
Secara teori, semakin besar DoD yang diterapkan, semakin rendah siklus
hidupnya. Artinya, jika energi pada baterai dimanfaatkan 100% hingga kosong
kemudian baru diisi kembali, maka baterai tersebut tidak akan berumur panjang.
Lagi-lagi, konsep ini sama dengan baterai HP
. Jika penggunaan HP dimaksimalkan
hingga baterainya 0%, kemudian baru dilakukan charging, maka umur baterai ti-
dak akan panjang. Jika sebelum habis, sudah di-charge, maka umur baterai akan
lebih panjang.
BATERAI
SOLAR CHARGE CONTROLLER (SCC)
Solar charge controller berfungsi untuk melindungi baterai. Caranya adalah
dengan membatasi energi yang masuk pada baterai. Terdapat dua teknologi SCC
yang umum digunakan pada sistem PLTS, yaitu pulse width modulation (PWM) dan
maximum power point tracking (MPPT).
Gambar 15 Solar Charge Controller
(sumber: https://westech-pv.com/)
45
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Listrik yang dihasilkan dari panel surya dan yang disimpan dalam baterai mer-
upakan listrik searah (direct current atau DC). Sementara itu, peralatan rumah
tangga mayoritas menggunakan listrik bolak balik (alternating current atau AC).
Untuk itu, diperlukan inverter. Alat ini bertugas untuk mengubah listrik DC men-
jadi AC.
Kapasitas inverter tergantung pada beban listrik maksimum. Kapasitas inverter
harus lebih tinggi dari beban maksimal yang mungkin terjadi pada sistem PLTS.
Listrik AC yang dihasilkan inverter umumnya memiliki tegangan lebih besar atau
sama dengan 220 volt agar dapat dimanfaatkan pada peralatan rumah tangga.
INVERTER
Gambar 16 Berbagai contoh kapasitas inverter
(sumber: https://tokoonline88.com/inverter-watt/)
PERHITUNGAN KINERJA
Untuk menghitung kinerja sistem PLTS, secara sederhana dapat menggunakan
persamaan sebagai berikut:
Energi yang dihasilkan PLTS = Daya PLTS x PSH
Energi yang dihasilkan PLTS memiliki satuan watthour (Wh). Daya PLTS mer-
upakan total panel surya yang digunakan dalam sistem dalam satuan wattpeak
(Wp). Variabel PSH adalah peak sun hour, yaitu total intensitas matahari dalam
sehari ketika intensitasnya mencapai rata-rata 1000 W/m2
. Di Indonesia, secara
praktis nilai PSH yang digunakan biasanya berkisar antara 4,5-5 jam sehari.
46 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Selama pembangkit listrik beroperasi, selalu terdapat risiko terjadinya gang-
guan dan kerusakan pada komponen maupun sistem. Karena itu, diperlukan pe-
meliharaan komponen, baik secara berkala maupun pada kondisi khusus. Den-
gan adanya pemeliharaan, diharapkan kinerja dari sistem pembangkit listrik tidak
mengalami penurunan atau bahkan kegagalan serta kinerjanya dapat terjaga
sesuai dengan rancangan awalnya. Pemeliharaan ini secara tidak langsung akan
mempengaruhi biaya operasional pembangkit listrik.
Berbagai kerusakan komponen yang sering terjadi pada PLTS diantaranya ker-
usakan baterai dan inverter karena overload. Untuk menyelesaikan berbagai mas-
alah pada sistem PLTS, banyak orang yang memilih untuk melakukan penggantian
komponen-komponen baru alih-alih memperbaiki komponen yang mengalami
kerusakan. Kemudahan dan kepraktisan adalah alasan bagi sebagian orang untuk
mengganti dibandingkan memperbaiki komponen yang rusak, dan tentu saja hal
tersebut akan menambah biaya pemeliharaan. Lebih lanjut diperlukan adanya im-
plementasi mekanisme pemeliharaan sistem pembangkit listrik yang dapat ber-
jalan secara berkelanjutan.
Sebelum merancang pembangkit listrik, terlebih dahulu perlu dilihat kebutu-
han beban dari konsumen yang ada. Gambar berikut menunjukkan bahwa pa-
DASAR OPERASIONAL DAN PEMELIHARAAN
Gambar 17 Skema Dasar Pemenuhan Kebutuhan Energi
47
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
sok energi yang secara teori didapat dari daya terpasang dikalikan dengan waktu
tinjauan dan faktor kapasitas diproduksi berdasarkan kebutuhan energi dari kon-
sumen (Budiarto dkk, 2018).
Pemeliharaan PLTS dapat dilakukan secara rutin. Contoh beberapa kegiatan un-
tuk dasar operasional dan pemeliharaan ditunjukkan pada tabel berikut.
Berbagai aktivitas pemeliharaan yang dapat dilakukan sendiri. Pesantren dapat
melakukannya sendiri dengan baik, apalagi jika dilakukan pelatihan terhadap
warga pesantren yang ditugaskan. Pelatihan dapat diberikan, misalnya sebelum
pemasangan PLTS. Aktivitas magang dapat disertakan dalam program pelatihan
tersebut.
Dalam tabel aktivitas pemeliharaan, terdapat paling tidak dua aktivitas peme-
liharaan sederhana yang dapat dilakukan sendiri oleh warga pesantren, bahkan
tanpa mengikuti program pelatihan khusus. Berbagai aktivitas pemeliharaan lain-
nya sebenarnya bisa juga dijalankan oleh warga pesantren yang telah mengikuti
pelatihan dengan baik. Jika kompetensi warga pesantren mencukupi, aktivitas per-
baikan ringan dapat pula dilakukan sendiri.
Aktivitas Pemeliharaan
Sesuai
kebutuhan
komponen
Bulanan
Setiap 6
bulan
Inspeksi kerusakan panel surya x
Pengecekan bayangan pada panel surya *) x
Membersihkan sampah di sekitar area PLTS *) x x
Pengecekan alat PLTS x
Pengecekan kemiringan panel surya x
Pengecekan inverter dan solar charge controller x
Pengecekan baterai x
Pengecekan beban baterai x
Pengecekan kapasitas baterai x
Pengecekan dan membersihkan semua peralatan
elektrikal
x
Memonitor arus dan tegangan sistem x x
Tabel 1 Jadwal Aktivitas Pemeliharaan
(Sumber: U.S Department Of Energy.
Keterangan: *) dapat dilakukan sendiri oleh warga pesantren)
48 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA PLTS
Gangguan dan kerusakan yang terjadi dalam sistem PLTS dapat berimbas pada
penurunan daya atau bahkan masalah keamanan. Berikut, beberapa kemungk-
inan gangguan dan kerusakan pada tiap-tiap komponen dalam sistem PLTS.
GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA PANEL SURYA
a. Akumulasi Debu dan Kotoran di Permukaan Panel Surya
Akumulasi debu dan kotoran di permukaan atas panel surya dapat mengaki-
batkan berkurangnya kinerja modul dalam menangkap energi foton dikarenakan
terhalangnya cahaya matahari yang akan jatuh ke permukaan sel surya. Untuk
mengatasi masalah ini dapat dilakukan dengan cara melakukan pembersihan
pada permukaan panel surya secara berkala. Pembersihan permukaan panel surya
juga bisa terjadi dengan sendirinya dengan bantuan air hujan dan hembusan an-
gin. Pemasangan panel surya dengan kemiringan tertentu akan membantu air
hujan untuk mengalir meninggalkan area permukaan panel surya dan membawa
kotoran dan debu yang menempel.
Gambar 18 Pembersihan panel surya dengan
menggunakan alat pembersih
49
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar 19 Keretakan pada solar module
Gambar 20 Hot spot pada panel surya
(sumber: https://www.energetica-pv.com/)
b. Keretakan Sel Surya
Keretakan (crack) pada sel surya dapat terjadi karena beberapa hal, mulai dari
tekanan termal, tekanan mekanik (seperti terkena material saat hujan lebat atau
angin kencang yang mengakibatkan batuan kerikil terbang dan jatuh mengenai
panel surya), hingga keretakan kecil yang terjadi pada saat proses manufaktur
yang kemudian tidak terdeteksi pada saat inspeksi dan kemudian keretakannya
semakin membesar seiring berjalannya waktu.
Keretakan pada sel surya ini kemudian menyebabkan sel-sel pada panel surya
yang mulanya saling terhubung menjadi terputus (open circuit) dan berdampak
pada pengurangan daya keluaran panel surya. Keretakan pada sel surya cukup su-
lit untuk dihindari. Sepanjang panel surya beroperasi retakan pada modul bahkan
dapat berkembang menjadi lebih panjang dan lebih lebar.
c. Hot Spot
Hot spot adalah bagian solar module atau panel surya yang memiliki tempera-
tur lebih tinggi dibanding bagian lainnya. Hot spot dapat terjadi jika salah satu
atau lebih sel pada panel surya tidak menghasilkan energi listrik atau dengan
kata lain sel tersebut ada yang mengalami open circuit. Hal ini bisa dipicu karena
pada sel tersebut terjadi keretakan, terkena shading atau tertutup bayangan da-
lam waktu lama, hingga korosi atau cacat di bagian sambungan diantara sel-sel PV.
Satu sel yang mengalami kerusakan dalam sebuah jalur, berakibat pada sel-sel
yang masih dalam keadaan baik tidak dapat menyalurkan energi listrik. Terham-
batnya arus listrik pada satu jalur panel mengakibatkan muatan listrik terhambat,
yang kemudian terkonversi menjadi panas (heat) dan menimbulkan bercak (hot
spot) pada panel surya. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hot spot
berkontribusi terhadap pengurangan daya solar module hingga sebesar 2% per
tahun (Rajput dkk, 2016).
50 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA BATERAI
Korosi
Korosi dapat terjadi saat baterai pada kondisi tegangan tinggi atau pengisian
berlebihan (overcharge).Korosi juga terjadi apabila baterai dibiarkan dalam kondi-
si tidak digunakan cukup lama. Korosi menimbulkan berbagai gangguan antara
lain mengurangi mengurangi kapasitas pengisian baterai, serta mengakibatkan
baterai mudah rusak.
GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA INVERTER
Overheating
Inverter terbuat dari komponen-komponen elektronik yang sensitif terhadap
temperatur. Temperatur yang tinggi akan menyebabkan pengurangan daya yang
signifikan dan dapat menyebabkan inverter berhenti beroperasi apabila menca-
pai temperatur operasi maksimumnya. Untuk mencegah terjadinya overheating,
perlu dilakukan pengecekan secara berkala sistem pendinginan pada inverter se-
lama inverter beroperasi dan memastikan bahwa sistem pendingin atau sistem
ventilasi inverter beroperasi secara tepat. Selain itu dapat juga dilakukan tinda-
kan preventif lain seperti membersihkan filter debu serta menghilangkan kotoran
yang mampu menghalangi aliran udara.
GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA SISTEM PERKABELAN
Kegagalan Isolasi
Kegagalan ini terjadi karena adan-
ya arus singkat atau korsleting dian-
tara bagian-bagian dari rangkaian. Arus
singkat biasanya terjadi karena sel-
ongsong kabel mengalami kerusakan
atau dalam kondisi lembab, kesalahan
instalasi, maupun koneksi yang lemah
antara kabel DC dan panel. Kegagalan
isolasi menyebabkan inverter berhenti
beroperasi secara total atau beropera-
si pada kondisi yang tidak optimal. Hal
yang perlu diperhatikan untuk mence-
gah kegagalan ini terjadi adalah dengan
memastikan kabel DC memiliki kualitas
yang baik dan terpasang dengan benar.
Gambar 21 Instalasi kabel yang buruk
dapat menyebabkan korsleting listrik
51
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Secara teknis energi diartikan sebagai kemampuan untuk melakukan usaha.
Peran energi sangat penting dalam kehidupan manusia karena mempengaruhi ak-
tivitas kehidupan manusia sehari-hari. Berbagai macam manfaat yang dihasilkan
oleh pembawa energi bagi kehidupan manusia guna menjalankan berbagai akti-
vitas disebut layanan energi (energy service). Inilah yang membuat energi menjadi
salah satu kebutuhan dasar manusia.
Pemenuhan energi merupakan bagian dari pemenuhan kebutuhan pokok ma-
nusia demi mencapai kesejahteraannya. Melalui pemanfaatan energi, manusia
akan mampu menjalankan berbagai akti-
vitas. Lebih dari itu, akses terhadap ener-
gi merupakan syarat inti dalam pengen-
tasan kemiskinan. Layanan energi sangat
penting, karena fungsinya yang mampu
antara lain 1) meningkatkan produkti-
vitas usaha dan aktivitas ekonomi, 2)
menciptakan lapangan kerja dan sumber
pendapatan baru, serta 3) meningkatkan
kualitas hidup.
Gambar 22 Monitoring Online Produksi Listrik
dari PLTS Pesantren
Penerapan teknologi energi terbaru-
kan di masyarakat untuk memberikan
manfaat yang berkelanjutan (benefit
sustainability) merupakan tantangan
yang kompleks.
Sisi keberlanjutan yang diusahakan
melalui adanya penyediaan energi (be-
rupa listrik dan bahan bakar) berbasis
energi terbarukan tidak hanya keber-
lanjutan lingkungan namun juga dari
sisi teknis, teknologi, sosial, ekonomi,
dan institusional. Seluruh sisi keberlan-
jutan ini perlu ditekankan agar dapat
memberi jaminan bahwa teknologi en-
ergi terbarukan tersebut dapat bekerja
sepanjang umur kerjanya (lifetime) me-
masok energi (baik berupa bahan bakar
atau listrik). Hal ini yang pada giliran-
nya akan menjamin bahwa teknologi
yang diterapkan bisa terus memberikan
manfaat.
KEBERLANJUTAN MANFAAT PLTS
52 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Gambar
23
Aspek
Keberlanjutan
Manfaat
PLTS
53
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Di lapangan ditemukan pula kasus-kasus kegagalan PLTS dengan beragam
penyebab. Salah satu kegagalan yang mencolok adalah PLTS yang belum dapat
beroperasi karena perizinan teknis, terutama pada sistem on-grid yang terkoneksi
dengan PLN. Kasus ini memberikan pelajaran penting mengenai aspek legalitas
yang harus diperhatikan. Komunikasi dan koordinasi dengan pihak lain (PLN) per-
lu dilakukan sebelum melakukan pemasangan PLTS.
Proses difusi teknologi memang bukan terbatas pada permasalahan pasokan
berbagai alat teknis kepada orang atau komunitas. Lebih kompleks dari itu, proses
tersebut perlu diintegrasikan dengan aspek know-how, keterampilan dan budaya
di wilayah dimana suatu teknologi akan dimanfaatkan/dioperasikan. Pendekat-
an “user-perspective” perlu diterapkan sebagai penghubung antara teknologi dan
(calon) pemakainya.
Difusi teknologi harus mampu menjembatani antara teori dan praktik (yang
kuat terkait dengan pengetahuan dan kemampuan lokal). Untuk itu perlu diper-
timbangkan perlakuan adaptasi teknologi. Langkah tersebut merupakan usaha
untuk mewujudkan berbagai potensi manfaat suatu teknologi yang akan dioper-
asikan. Proses transfer teknologi tepat guna dalam proses ini menjadi salah satu
inti tantangan. Perlu dipertimbangkan dua aspek dalam proses itu yaitu teknologi
tepat guna dan penyerapan teknologi tersebut.
KEBERLANJUTAN TEKNIS
Dimensi ini mencakup kualitas/keandalan teknologi energi terbarukan yang
dimanfaatkan, yang dijamin antara lain oleh rancangan, pilihan spesifikasi, pema-
sangan, commissioning, hingga pemakaian dan pemeliharaan. Hal ini membutuh-
kan proses transfer kepada warga pesantren terkait kemampuan operation and
maintenance (OM) peralatan energi terbarukan agar produksi listrik PLTS (kWh)
terus berlanjut.
Keandalan suatu sistem energi merupakan kombinasi tiga faktor: 1) keandalan
yang terkait pada kinerja satu bagian alat atau komponen sistem tersebut, 2)
kemampuan untuk dipelihara (maintainability), yaitu kemungkinan untuk mende-
teksi kesalahan kemudian mengatasi masalah pada komponen itu sampai meng-
gantinya jika perlu, dan 3) terpenuhinya kebutuhan pemeliharaan yang mencakup
suku cadang, peralatan pemeliharaan dan kemampuan SDM, baik warga pesant-
ren atau mitra pendukung lainnya.
Dimensi ini menegaskan perlunya proses penguatan warga pesantren sejak
tahap inisiasi karena mereka yang akan memiliki dan mengelola PLTS yang dipas-
ang. Warga pesantren tidak menjadi objek teknologi, namun menjadi subjek yang
turut mengelola perkembangan teknologi, yang dapat menghasilkan berbagai
manfaat. Warga pesantren, sejak tahap perencanaan awal, ditempatkan dalam
posisi strategis dalam mencari dan menentukan berbagai langkah yang diimple-
mentasikan.
KEBERLANJUTAN SOSIAL
54 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
Aplikasi PLTS untuk memenuhi kebutuhan energi akan memberikan keuntun-
gan, antara lain berupa penghematan biaya listrik terutama oleh pesantren yang
menjalankan usaha. Sedikit dari hasil penghematan yang nantinya didapatkan
akan disisihkan untuk ditabungkan/disimpan. Tabungan tersebut nantinya akan
digunakan untuk keperluan membeli suku cadang jika ada bagian sistem PLTS
yang rusak.
Selain itu akan muncul bisnis baru yang didukung PLTS, yang akan menjadi
sumber tambahan profit. Akan bisa muncul pula kebutuhan tenaga kerja dengan
keahlian khusus PLTS. Para tenaga kerja, yaitu warga pesantren dan warga sekitar
pesantren dengan keahlian PLTS dapat pula memberikan layanan untuk berbagai
tempat lain.
Pemanfaatan PLTS (dan energi terbarukan setempat) ditujukan salah satun-
ya agar mendorong kegiatan produktif yang mampu menciptakan lapangan kerja
KEBERLANJUTAN FINANSIAL/EKONOMI
Gambar 24 Teknisi PLTS Pesantren Menunjukkan Panel Kontrol PLTS
Kelompok yang dibina diharapkan mampu melahirkan SDM dengan kemam-
puan terkait desain, instalasi, serta operasional dan pemeliharaan PLTS. Pelatihan
lebih lanjut bahkan bisa menumbuhkan kemampuan lebih tinggi, misalnya mem-
buat komponen-komponen PLTS, dimulai dengan spesifikasi yang sederhana.
Kemampuan SDM pesantren tersebut merupakan potensi yang sangat berharga
untuk keberlanjutan manfaat PLTS, tidak hanya di pesantren namun juga untuk
daerah di sekitar pesantren.
55
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya
KEBERLANJUTAN INSTITUSIONAL
Berbagai tantangan dalam pengembangan sistem energi terbarukan (khusus-
nya skala kecil) antara lain mencakup tidak memadainya kemampuan teknis di
tingkat lokal dan tidak memadainya dukungan sepanjang umur (lifetime) infras-
truktur energi terbarukan yang dibangun.
PLTS merupakan teknologi dan pengetahuan yang relatif baru bagi banyak
pondok pesantren. Kondisi tersebut memunculkan tantangan tambahan bagi para
pihak untuk memastikan kesuksesan dan keberlanjutan dari pemanfaatan energi
surya. Kelembagaan pengelola merupakan hal mendasar yang mesti diperhatikan.
Beberapa pesantren menempatkan pengelolaan panel surya di dalam struktur or-
ganisasi pesantren yang membidangi sarana prasarana yang memiliki tugas an-
tara lain untuk:
1. Memastikan PLTS yang terpasang bekerja secara maksimal dalam menang-
kap energi matahari, yang dapat dipantau melalui aplikasi di smartphone.
2. Membersihkan panel surya yang terpasang secara rutin atau minimal 1 kali
dalam seminggu.
3. Memastikan keamanan atap dan gedung yang terpasang panel surya dari
resiko terpasangnya rangkaian panel (misalnya kebocoran atap).
4. Menghubungi pihak vendor panel surya jika terjadi kendala termasuk jika
terpantau energi yang masuk ke panel dan teraliri di panel sentral tidak
sesuai ukuran standar.
5. Memastikan pesantren menyisihkan dana dari penghematan biaya listrik
untuk operasional, pemeliharaan, dan pengembangan PLTS.
6. Mensosialisasikan pengetahuan dasar tentang energi surya kepada para
santri dan guru.
Pengelolaan seperti ini merupakan salah satu bentuk pengelolaan yang bisa
menjadi pilihan bagi pesantren.
KEBERLANJUTAN LINGKUNGAN
Aplikasi PLTS akan mereduksi emisi CO2
yang manfaatnya akan berdampak
positif bagi lingkungan hidup. Capaian ini bersifat makro dan strategis. Investasi
yang ditanamkan akan mampu mereduksi dan mencegah CO2
yang dapat dihitung
secara kuantitatif.
Lebih lanjut,jika PLTS yang dimanfaatkan memakai baterai,perlu direncanakan
langkah perlakuan pasca battery tersebut habis masa pakainya. Kerjasama yang
baik dengan mitra akan memastikan minimalisasi dampak negatif lingkungan
yang dapat ditimbulkan oleh limbah baterai tersebut.
baru, baik langsung (menangani unit PLTS) maupun tidak langsung (menangani
kegiatan produktif yang ditumbuhkan). Artinya, idealnya, PLTS tidak dimanfaat-
kan terbatas pada pemenuhan kebutuhan nonbisnis atau rumah tangga saja. Jika
dapat terwujud, penguatan kegiatan ekonomi di pesantren yang didukung PLTS
akan memberikan daya tarik bagi masyarakat di sekitar pesantren pula untuk
mengembangkan berbagai alternatif kegiatan ekonomi baru.
56 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren
AKTIVITAS DAN USAHA
YANG DIDUKUNG PLTS
DI PESANTREN
Gambar 25 Pengenalan Listrik dan Kom-
ponen-komponen PLTS di Pesantren
Pondok pesantren membutuhkan
energi listrik dalam kapasitas besar
dalam menjalankan kegiatannya. Pe-
manfaatan energi matahari akan mem-
berikan manfaat besar bagi pondok pe-
santren. Pemanfaatan potensi ini perlu
mendapat dorongan dari makin banyak
pihak dengan tetap memperhatikan
berbagai aspek agar dapat berjalan
dengan baik.
Kegiatan di pesantren secara umum
dapat dipilah menjadi dua, yakni ke-
giatan utama dan kegiatan tambah-
an. Kegiatan utama di pesantren ada-
lah menyelenggarakan pendidikan.
Kegiatan tambahan di pesantren san-
gat beragam tergantung pada kondisi
masing-masing pesantren. Kegiatan
tambahan ini antara lain binatu (laun-
dry), kantin, toko, dan pembuatan air
minum.
Kegiatan utama dan tambahan ini
membutuhkan energi listrik. Beberapa
pesantren di Indonesia telah menggu-
nakan panel surya untuk memenuhi
sebagian kebutuhan listrik dalam men-
jalankan kegiatannya. Kesuksesan dan
kegagalan menjadi cerita yang men-
giringi proses-proses ini. Aspek teknis
dan tata kelola menjadi dua hal penting
yang perlu diperhatikan agar cerita suk-
ses lebih besar dari pada cerita gagal.
57
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren
Manfaat ekonomi ini akan lebih besar jika PLTS yang terpasang dilengkapi den-
gan baterai atau tipe off grid sehingga dapat dipergunakan pada malam hari.
Namun demikian, opsi ini berkonsekuensi pada kebutuhan pengelolaan keuangan
yang ketat, mengingat usia baterai yang hanya 4-5 tahun, sementara usia teknis
panel surya mencapai 20 tahun: setiap lima tahun sekali harus mengganti baterai
untuk mengimbangi usia panel. Pilihan lain untuk memperbesar manfaat adalah
tersambungnya PLTS dengan jaringan PLN sehingga kelebihan daya dapat mem-
berikan manfaat ekonomi tambahan bagi pesantren.
Manfaat lain yang diperoleh adalah pengenalan mengenai energi terbarukan
kepada kalangan internal pesantren (santri dan guru) serta masyarakat di seki-
tar pesantren. Pengenalan ini dalam jangka panjang diharapkan dapat menjadi
embrio masuknya energi terbarukan di dalam kurikulum pendidikan dasar dan
menengah di Indonesia. Sosialisasi energi terbarukan ini diharapkan dapat mem-
berikan pengetahuan dan kesadaran mengenai energi terbarukan.
58 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren
PENDIDIKAN
Kegiatan utama pesantren adalah menyelenggara-
kan pendidikan. Kegiatan ini menggunakan beberapa
peralatan yang membutuhkan energi listrik baik un-
tuk belajar mengajar maupun administrasi. Peralatan
tersebut antara lain adalah lampu, kipas angin, dan
komputer.
KANTIN
Kantin merupakan salah satu usaha ekonomi pe-
santren yang berjalan dengan baik. Produk yang
disediakan di kantin pesantren antara lain minuman,
makanan ringan, roti, dan kue. Konsumen utama kan-
tin adalah santri, guru, pengasuh, dan keluarga santri
yang berkunjung. Peralatan di kantin yang membu-
tuhkan listrik antara lain kulkas, lampu, kipas angin,
dan komputer.
Gambar 26 Kegiatan Belajar Mengajar di Pesantren
Gambar 27 Usaha Toko di Pesantren
59
Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan
Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren
PENUNJANG PENDIDIKAN
Aktivitas sehari-sehari warga pesantren sangat erat
dengan peralatan yang mengkonsumsi listrik. Pera-
latan tersebut mencakup antara lain pompa air, yang
berfungsi untuk mendukung keperluan mencuci pa-
kaian atau juga mandi.
Beberapa pesantren memiliki toko sebagai salah
satu usaha ekonomi. Toko milik pesantren menye-
diakan alat tulis, buku, dan seragam. Konsumen toko
pesantren ini adalah internal pesantren (santri, guru,
dan pengasuh) dan masyarakat di sekitar pesantren.
Peralatan di dalam toko yang membutuhkan listrik
adalah lampu, kipas angin, dan komputer.
TOKO
Gambar 28 Aktivitas Penunjang Pendidikan; Pompa Air untuk Keperluan Sehari-hari
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren
Model Bisnis PLTS di Pesantren

Más contenido relacionado

Similar a Model Bisnis PLTS di Pesantren

TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdf
TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdfTEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdf
TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdfdeniaryati099
 
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014Aryono Adhi
 
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdf
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdfBuku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdf
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdfNurAfifah124151
 
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptxAdiPerlente
 
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdfAzmiAyumiMasse
 
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdfTahmidMaulana2
 
4. Panduan P5 PPRA.pdf
4. Panduan P5 PPRA.pdf4. Panduan P5 PPRA.pdf
4. Panduan P5 PPRA.pdfRonySunarya
 
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawati
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawatiManajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawati
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawatimahmudi moedy
 
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya Bangsa
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya BangsaPendidikan Nasional dan Penguatan Budaya Bangsa
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya BangsaDadang Solihin
 
PPT KONSERVASI ENERGI.pdf
PPT KONSERVASI ENERGI.pdfPPT KONSERVASI ENERGI.pdf
PPT KONSERVASI ENERGI.pdfPaklufAlbajing
 
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah dan
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah danPerkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah dan
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah danPensil Dan Pemadam
 
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptx
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptxSITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptx
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptxalmutawakilin
 
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdf
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdfA182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdf
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdfFatimahKz
 
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdf
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdfColourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdf
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdfdzhain
 
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...Irman Ramly
 
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfModul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfmusbiawan0707
 
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfModul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfricky987142
 
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptx
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptxSARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptx
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptxANDIASHARI2
 

Similar a Model Bisnis PLTS di Pesantren (20)

TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdf
TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdfTEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdf
TEORI DAN TELAAH PENGEMBANGAN KURIKULUM KIRIM.pdf
 
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014
Panduan fasilitasi perguruan tinggi 2014
 
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdf
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdfBuku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdf
Buku Kewirausahaan Teori dan Praktek.pdf
 
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptxAKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptx
AKSI NYATA MODUL 3.2 Guru Penggerak.pptx
 
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022)2.pdf
 
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf
3__Kirim_Panduan_P5_PPRA_(26_10_2022).pdf
 
4. Panduan P5 PPRA.pdf
4. Panduan P5 PPRA.pdf4. Panduan P5 PPRA.pdf
4. Panduan P5 PPRA.pdf
 
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawati
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawatiManajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawati
Manajemen pendidikan-isal deden-makbuloh-siti rahmawati
 
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya Bangsa
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya BangsaPendidikan Nasional dan Penguatan Budaya Bangsa
Pendidikan Nasional dan Penguatan Budaya Bangsa
 
PPT KONSERVASI ENERGI.pdf
PPT KONSERVASI ENERGI.pdfPPT KONSERVASI ENERGI.pdf
PPT KONSERVASI ENERGI.pdf
 
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah dan
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah danPerkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah dan
Perkaitan antara kurikulum kemahiran hidup sekolah rendah dan
 
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptx
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptxSITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptx
SITI JAENAB, S.PD TOPIK 2.pptx
 
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdf
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdfA182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdf
A182687 PROJEK BANDAR MAPAN.pdf
 
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdf
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdfColourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdf
Colourful Illustrative Class Agenda Educational Presentation.pdf
 
Pkn
PknPkn
Pkn
 
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...
Modul 3.2. Angkatan 5 Reguler. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final...
 
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfModul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
 
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdfModul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
Modul 3.2. Pemimpin dalam Pengelolaan Sumber Daya - Final.pdf
 
aksi nyata kurikulum merdeka
aksi nyata kurikulum merdekaaksi nyata kurikulum merdeka
aksi nyata kurikulum merdeka
 
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptx
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptxSARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptx
SARASEHAN_PESANTREN_DIRPDPONTREN.pptx
 

Más de RepublikaDigital

Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya Wedakarna
Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya WedakarnaSurat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya Wedakarna
Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya WedakarnaRepublikaDigital
 
Keterangan Kementerian Luar Negeri Saudi
Keterangan Kementerian Luar Negeri SaudiKeterangan Kementerian Luar Negeri Saudi
Keterangan Kementerian Luar Negeri SaudiRepublikaDigital
 
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika Selatan
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika SelatanPutusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika Selatan
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika SelatanRepublikaDigital
 
Putusan Pendahuluan Mahkamah Internasional
Putusan Pendahuluan Mahkamah InternasionalPutusan Pendahuluan Mahkamah Internasional
Putusan Pendahuluan Mahkamah InternasionalRepublikaDigital
 
Surat Pengunduran Diri Craig Mokhiber
Surat Pengunduran Diri Craig MokhiberSurat Pengunduran Diri Craig Mokhiber
Surat Pengunduran Diri Craig MokhiberRepublikaDigital
 
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata Myanmar
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata MyanmarLaporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata Myanmar
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata MyanmarRepublikaDigital
 
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951RepublikaDigital
 
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021RepublikaDigital
 
Paparan Potensi Kerisi Lemhannas
Paparan Potensi Kerisi LemhannasPaparan Potensi Kerisi Lemhannas
Paparan Potensi Kerisi LemhannasRepublikaDigital
 
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022RepublikaDigital
 
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RI
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RIPernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RI
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RIRepublikaDigital
 
Surat Edaran Vaksin Meningitis
Surat Edaran Vaksin MeningitisSurat Edaran Vaksin Meningitis
Surat Edaran Vaksin MeningitisRepublikaDigital
 
The Muslim 500 2023 edition.pdf
The Muslim 500 2023 edition.pdfThe Muslim 500 2023 edition.pdf
The Muslim 500 2023 edition.pdfRepublikaDigital
 
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPF
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPFKesimpulan dan Rekomendasi TGIPF
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPFRepublikaDigital
 
Masterplan Eksyar_Preview.pdf
Masterplan Eksyar_Preview.pdfMasterplan Eksyar_Preview.pdf
Masterplan Eksyar_Preview.pdfRepublikaDigital
 
Laporan Tahunan SIG 2021.pdf
Laporan Tahunan SIG 2021.pdfLaporan Tahunan SIG 2021.pdf
Laporan Tahunan SIG 2021.pdfRepublikaDigital
 

Más de RepublikaDigital (20)

Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya Wedakarna
Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya WedakarnaSurat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya Wedakarna
Surat Putusan Dewan Pers 85/DP/K/I/2024 tentang aduan Arya Wedakarna
 
Keterangan Kementerian Luar Negeri Saudi
Keterangan Kementerian Luar Negeri SaudiKeterangan Kementerian Luar Negeri Saudi
Keterangan Kementerian Luar Negeri Saudi
 
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika Selatan
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika SelatanPutusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika Selatan
Putusan Pendahuluan ICJ atas gugatan Afrika Selatan
 
Putusan Pendahuluan Mahkamah Internasional
Putusan Pendahuluan Mahkamah InternasionalPutusan Pendahuluan Mahkamah Internasional
Putusan Pendahuluan Mahkamah Internasional
 
Surat Pengunduran Diri Craig Mokhiber
Surat Pengunduran Diri Craig MokhiberSurat Pengunduran Diri Craig Mokhiber
Surat Pengunduran Diri Craig Mokhiber
 
Nama-nama Korban di Gaza
Nama-nama Korban di GazaNama-nama Korban di Gaza
Nama-nama Korban di Gaza
 
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata Myanmar
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata MyanmarLaporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata Myanmar
Laporan Dewan HAM PBB Tentang Belanja Senjata Myanmar
 
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951
UU Darurat Nomor 51 Tahun 1951
 
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021
Risalah Rapat Komisi I DPR dan Menkominfo pada 1 Februari 2021
 
Paparan Potensi Kerisi Lemhannas
Paparan Potensi Kerisi LemhannasPaparan Potensi Kerisi Lemhannas
Paparan Potensi Kerisi Lemhannas
 
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022
Dokumen DNI soal Laporan Penampakan UFO pada 2022
 
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RI
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RIPernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RI
Pernyataan Sikap Bersama Fraksi Partai Parlemen DPR RI
 
Surat Edaran Vaksin Meningitis
Surat Edaran Vaksin MeningitisSurat Edaran Vaksin Meningitis
Surat Edaran Vaksin Meningitis
 
The Muslim 500 2023 edition.pdf
The Muslim 500 2023 edition.pdfThe Muslim 500 2023 edition.pdf
The Muslim 500 2023 edition.pdf
 
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPF
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPFKesimpulan dan Rekomendasi TGIPF
Kesimpulan dan Rekomendasi TGIPF
 
SURAT MAJELIS DPP PPP.pdf
SURAT MAJELIS DPP PPP.pdfSURAT MAJELIS DPP PPP.pdf
SURAT MAJELIS DPP PPP.pdf
 
BPS Agustus 2022.pdf
BPS Agustus 2022.pdfBPS Agustus 2022.pdf
BPS Agustus 2022.pdf
 
BPS Juli.pdf
BPS Juli.pdfBPS Juli.pdf
BPS Juli.pdf
 
Masterplan Eksyar_Preview.pdf
Masterplan Eksyar_Preview.pdfMasterplan Eksyar_Preview.pdf
Masterplan Eksyar_Preview.pdf
 
Laporan Tahunan SIG 2021.pdf
Laporan Tahunan SIG 2021.pdfLaporan Tahunan SIG 2021.pdf
Laporan Tahunan SIG 2021.pdf
 

Model Bisnis PLTS di Pesantren

  • 1. HALAMAN JUDUL UTAMA Penyusun Rachmawan Budiarto, Rajib Khafif Arruzzi, Ahmad Rahma Wardhana Dwi Novitasari, Istianto Ari Wibowo, Rindu S. M. Firdaus, Ariyanto Penerbit Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
  • 2. HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
  • 3. MODEL BISNIS PENGEMBANGAN EKONOMI PESANTREN BERBASIS ENERGI TERBARUKAN Penyusun Rachmawan Budiarto Rajib Khafif Arruzzi Ahmad Rahma Wardhana Dwi Novitasari Istianto Ari Wibowo Rindu S. M. Firdaus Ariyanto Editor Anna Setyawati S Dien M. Irvan Idris Arinda Dewi Nur Rizkaul Hasanah Achlita Dewinta Fajrin Syarah Natasha Penerbit: Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia
  • 4. Judul Buku : MODEL BISNIS PENGEMBANGAN EKONOMI PESANTREN BERBASIS ENERGI TERBARUKAN Penyusun Rachmawan Budiarto Rajib Khafif Arruzzi Ahmad Rahma Wardhana Dwi Novitasari Istianto Ari Wibowo Rindu S. M. Firdaus Ariyanto Editor Anna Setyawati S Dien M. Irvan Idris Arinda Dewi Nur Rizkaul Hasanah Achlita Dewinta Fajrin Syarah Natasha Penerbit: Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah – Bank Indonesia Website: www.bi.go.id ISBN: 978-623-97961-6-7 BUKU INI SEPENUHNYA MILIK BANK INDONESIA. HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG. DILARANG MEMPERBANYAK BUKU INI DENGAN BENTUK DAN CARA APA PUN TANPA IZIN TERTULIS DARI BANK INDONESIA
  • 5. HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
  • 6. 6 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan SAMBUTAN BANK INDONESIA Bismillahirrahmanirrahim Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, karena atas rahmat dan karunianya, Bank Indonesia yang didukung oleh berbagai pihak dapat menerbitkan buku Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan. Penerbitan buku ini merupakan ikhtiar untuk mewujudkan kemandirian pesantren dalam mendukung pengem- bangan ekosistem rantai nilai halal di Indonesia. Selawat dan salam semoga sen- antiasa tercurahkan kepada Rasulullah Muhammad SAW yang telah membawa dan menyampaikan risalah dan keteladanan bagi seluruh umat manusia. Buku ini merupakan kontribusi kongkret Bank Indonesia dalam mendukung pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, termasuk mendukung program pemerintah terkait Kebijakan Energi Nasional dan industri hijau. Energi sinar ma- tahari yang sangat potensial dikembangkan di Indonesia, dapat menjadi jawaban atas penyediaan energi baru terbarukan di masa depan, menggantikan energi ber- basis minyak bumi. Pemanfaatan energi terbarukan ini sejalan dengan maqashid syariah, yaitu dalam pemeliharaan jiwa dan akal melalui prinsip low carbon, serta pemeliharaan keturunan dan harta melalui prinsip resource efficient atau cost re- duction. Buku ini, yang disusun oleh Bank Indonesia bekerjasama dengan Universitas Gadjah Mada, ditujukan sebagai referensi bagi pesantren maupun usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam mengembangkan usaha syariah di berbagai sektor. Pengembangan usaha syariah dalam buku ini mengedepankan aspek ra- mah lingkungan, diantaranya melalui instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Harapannya, buku ini dapat menjadi referensi bagi pesantren yang memi- liki potensi pengembangan usaha berbasis energi terbarukan. Berbagai unit usaha pesantren yang didukung oleh energi terbarukan selain dapat memenuhi kebutu- han internal dan eksternal pesantren juga diharapkan dapat mendukung efisiensi biaya operasional unit usaha tersebut melalui konsumsi energi ramah lingkungan.
  • 7. 7 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Selain itu dengan sektor usaha ini diharapkan juga memberikan bekal bagi para santri agar menjadi pengusaha sukses di masa mendatang yang melek isu-isu lingkungan dan teknologi, serta tetap memegang nilai-nilai dan prinsip syariah Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Oktober 2022 Kepala Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia Arief Hartawan
  • 8. 8 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan KATA PENGANTAR PENYUSUN Di Indonesia, pesantren menunjukkan peran signifikannya antara lain pada perang untuk mencapai dan menegakkan kemerdekaan. Pesantren kemudian ter- us berperan penting dalam memastikan terpeliharanya fondasi berdirinya Indo- nesia. Pesantren ditantang kemajuan zaman untuk berperan serta dalam bidang- bidang strategis, seperti pendidikan, ekonomi, budaya, kesehatan, serta tentu saja, di bidang energi. Peran strategis di bidang energi menjadi semakin relevan mengingat saat ini dunia secara umum, termasuk Indonesia, sedang berada dalam periode transi- si energi. Ini didorong oleh berbagai tantangan kompleks yang diakibatkan oleh ketergantungan sistem energi terhadap energi fosil (gas alam, minyak bumi dan batubara). Dalam periode ini, segenap kemampuan dikerahkan secara optimal un- tuk mengurangi ketergantungan Indonesia terhadap pasokan energi fosil. Periode ini antara lain ditandai dengan meningkatnya peran berbagai teknologi energi terbarukan. Perkembangan menunjukkan bahwa pesantren, juga berkat kerjasamanya den- gan berbagai mitra, ikut aktif dalam pemanfaatan teknologi energi terbarukan. Misalnya, makin banyak pesantren yang memanfaatkan Pembangkit Listrik Tena- ga Surya (PLTS) untuk mendukung berbagai aktivitasnya. Makin banyak pembe- lajaran yang bisa ditarik dan disebarluaskan dari berbagai praktik pemanfaatan PLTS oleh pesantren. PLTS terbukti mampu memasok listrik untuk berbagai kebutuhan; aktivitas yang secara langsung mendukung kegiatan belajar mengajar, keperluan pen- dukung keseharian pesantren lainnya dan bahkan berbagai kegiatan usaha yang dijalankan oleh pesantren. Warga pesantren juga mampu berperan dalam peman- faatan dan pemeliharaan PLTS tersebut. Buku ini menguraikan secara sangat sederhana berbagai hal terkait peman- faatan PLTS di pesantren. Sebagian buku ini merupakan hasil dari praktik di tiga lokasi pesantren yaitu Pesantren Daarul Ulum Lido, Bogor, Jawa Barat dan Pesant- ren Ahmad Dahlan, Tegal, Jawa Tengah dan Pondok Pesantren Hidayatullah Nu- nukan di Kabupaten Nunukan Provinsi Kalimantan Utara. Uraian memotret apa saja usaha yang perlu ditempuh agar PLTS tersebut dapat terus berfungsi sepan-
  • 9. 9 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan jang umur rencananya dan memberikan manfaat yang luas. Manfaat tersebut ter- masuk dalam aspek usaha/bisnis, dimana PLTS bisa memperkuat sumber-sumber untuk peningkatan keuntungan usaha. Keuntungan tersebut pada gilirannya juga akan mampu ikut menjamin keberlanjutan kemampuan PLTS dalam memberikan berbagai manfaat. Model bisnis diuraikan secara sederhana dengan dihubungkan dengan berbagai hal yang terkait dengan pemanfaatan PLTS. Uraian dalam buku ini ditujukan sebagai komunikasi untuk bertukar pendapat dalam memperoleh cara pemanfaatan PLTS secara makin luas dan makin baik. Uraian ini juga merupakan salah satu usaha untuk saling menyemangati guna pemanfaatan jenis teknologi energi terbarukan ini. Masih terbuka sangat lebar ruang pengembangan pemanfaatan PLTS di pe- santren. Misalnya, daya terpasang PLTS dapat terus ditingkatkan sehingga tidak mustahil sebagian besar listrik yang dimanfaatkan pesantren berasal dari PLTS. Ini tentunya merupakan sumbangan signifikan, antara lain dari segi pengurangan emisi karbon, yang merupakan salah satu komitmen bersama berbagai bangsa di dunia, termasuk Indonesia. Pesantren dapat pula bekerjasama dengan berb- agai mitra lain untuk mulai belajar membuat sejumlah komponen PLTS, dimulai dengan yang sederhana. Jika ini berkembang terus, maka pesantren dapat makin kuat memposisikan diri sebagai bagian strategis rantai pasok energi terbarukan. Kemampuan nasional dalam memasok sumber daya manusia dan teknologi en- ergi terbarukan merupakan salah satu faktor penting dalam kekuatan Indonesia. Walau buku ini hanya menguraikan pemanfaatan PLTS, tidak berarti pesantren hanya mempunyai peluang terbatas pada satu jenis teknologi energi terbarukan ini. Tentu, dengan berbagai penyesuaian, pesantren juga bisa menguatkan peran- nya dalam pemanfaatan berbagai teknologi energi terbarukan lainnya, misalnya biogas dan mikrohidro. Lebih jauh, tidak mustahil berkembangnya kemampuan pesantren, seiring dengan berbagai usaha komprehensif yang dijalankan bersama oleh pesantren dan mitranya, akan membuka pintu zaman yang ditandai dengan pemanfaatan beragam teknologi energi terbarukan dengan peran yang makin be- sar, bahkan mendominasi di pesantren. Pesantren akan terus mampu menjadi pelopor dalam berbagai tonggak pent- ing perjuangan membentuk peradaban, termasuk dalam periode transisi energi ini. Insya Allah. Oktober 2022 Tim Penulis
  • 10. 10 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan DAFTAR ISI SAMBUTAN BANK INDONESIA ��������������������������������������������������������������������������������������������� 6 KATA PENGANTAR PENYUSUN �������������������������������������������������������������������������������������������� 8 DAFTAR ISI �������������������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 10 PEREKONOMIAN PESANTREN DALAM PERSPEKTIF TRANSISI ENERGI �������������������������� 12 Peran Pesantren dalam Perubahan ����������������������������������������������������������������������� 12 Transisi Menuju Energi Terbarukan sebagai Trending Topic Perubahan ��������������� 14 Pandangan Pesantren terhadap Energi Terbarukan ���������������������������������������������� 17 MATAHARI SEBAGAI SUMBER DAYA ENERGI DAN PEMANFAATANNYA ���������������������������������������������������������������������������������������������������� 32 Tentang Sinar Matahari di Indonesia �������������������������������������������������������������������� 33 Cara Kerja PLTS ����������������������������������������������������������������������������������������������������� 38 Komponen Dasar ��������������������������������������������������������������������������������������������������� 40 Perhitungan Kinerja ���������������������������������������������������������������������������������������������� 45 Dasar Operasional dan Pemeliharaan ������������������������������������������������������������������� 46 Gangguan dan Kerusakan pada PLTS �������������������������������������������������������������������� 48 Keberlanjutan Manfaat PLTS ��������������������������������������������������������������������������������� 51 AKTIVITAS DAN USAHA YANG DIDUKUNG PLTS DI PESANTREN ���������������������������������������������������������������������������� 56 Analisis Pemanfaatan PLTS dalam Usaha Ekonomi Pesantren ����������������������������� 62 Model Ideal Usaha Ekonomi Pesantren yang Didukung PLTS ������������������������������� 67 MASA DEPAN PLTS DI PESANTREN ����������������������������������������������������������������������������������� 72 Tahapan Pemanfaatan PLTS di Pesantren ������������������������������������������������������������� 72 Peluang dan Tantangan Pesantren dalam Mengembangkan PLTS ������������������������ 77 DAFTAR PUSTAKA ��������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 78 GLOSARIUM ������������������������������������������������������������������������������������������������������������������������� 80
  • 11. 11 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan HALAMAN INI SENGAJA DIKOSONGKAN
  • 12. 12 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi PEREKONOMIAN PESANTREN DALAM PERSPEKTIF TRANSISI ENERGI Istilah pesantren berasal dari kata santri yang mendapat imbuhan pe- dan -an sehingga menunjukkan makna tempat tinggal para santri. Kata santri sendiri, jika ditelusuri akarnya ternyata ditemukan di berbagai bahasa. Di bahasa Sansekerta atau Jawa, kata santri dekat dengan kata cantrik, yang bermakna orang yang se- dang mengikuti guru. Sementara dalam bahasa Tamil, santri bermakna guru men- gaji,dan dalam bahasa India,santri berarti orang yang tahu buku-buku suci agama Hindu atau seorang sarjana ahli kitab suci agama Hindu. Pada beberapa kasus, kata santri merupakan gabungan dari suku kata saint (manusia baik) dengan suku kata tra (suka menolong). Maka, pesant- ren adalah tempat bagi orang baik yang suka menolong untuk menuntut ilmu dan menjalaninya dengan kehidupan yang sederhana, patuh pada titah syariat Islam dari gurunya, rendah hati, sopan, dan jujur (Irawan, 2018; Dhofier, 2015). Adanya keterkaitan istilah pesant- ren dengan budaya Hindu dan Buddha menggambarkan terjadinya pembu- dayaan dalam hadirnya Islam di kawasan Nusantara. Sebuah pembudayaan berar- ti Islam hadir di dalam kehidupan mas- yarakat dan membentuk norma, pola, dan watak hidup, hingga bertransforma- si sebagai sebuah peradaban yang men- gakar kuat. Alhasil, pesantren, utamanya di Jawa, memiliki ideologi, akar budaya, serta sejarah yang kokoh. Pesantren mer- upakan bentuk nyata keberlanjutan bu- daya setempat –berupa budaya Hindu dan Buddha– kemudian mengejawan- tah menjadi Islam yang sangat membu- PERAN PESANTREN DALAM PERUBAHAN
  • 13. 13 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi daya dengan cara damai. Pesantren juga dinilai sebagai sebuah great tradition, sebuah tradisi agung, dalam pengertian keberadaannya yang telah berabad yang lalu, terinternalisasi di kehidupan umat (Bruinessen, 2012), mengalami berbagai penyesuaian seiring bergantinya zaman, dan pengaruhnya terbukti menjadi faktor penentu esensial dalam perjuangan masyarakat Nusantara menentang kolonialisme pada abad ke- 19. Besarnya pengaruh pesantren tersebut merupakan konsekuensi logis dari sifat khas pesantren sebagai lembaga pendidikan keagamaan Islam. Pesantren lazim dipimpin oleh ulama, seseorang yang memiliki kemampuan dalam ilmu-ilmu ag- ama Islam. Ulama sendiri mempunyai kedudukan istimewa di mata umat karena posisinya sebagai pewaris ajaran Nabi Muhammad SAW. Keterwarisan ini diten- garai dari jalur periwayatan kitab-kitab agama yang diajarkannya di pesantren, yang sumber utamanya berujung kepada Nabi Muhammad SAW. Pada titik inilah ulama menjadi wajar untuk ditaati perintah dan anjurannya. Di Indonesia, pesantren dan ulama menunjukkan peran signifikannya antara lain pada perang kemerdekaan, tahun 1945. Menjelang kehadiran pasukan Sekutu ke Surabaya yang diboncengi kepentingan Belanda, ulama dan pesantren yang kala itu diwakili oleh Nahdlatul ‘Ulama mengeluarkan Resolusi Jihad fi-Sabilillah. Bunyi resolusi tersebut, Berperang menolak dan melawan penjajah itu fardlu ’ain yang harus diker- jakan oleh tiap-tiap orang Islam, Iaki-Iaki, perempuan, anak-anak, bersenja- ta atau tidak, bagi yang berada dalam jarak Iingkaran 94 km dari tempat masuk dan kedudukan musuh. Bagi orang-orang yang berada di Iuar jarak Iingkaran tadi, kewajiban itu jadi fardlu kifayah (yang cukup, kalau dikerjakan se- bagian saja). Resolusi ini terbit pada 22 Oktober 1945, sebagai respon atas provokasi Be- landa di awal Oktober 1945 yang men- yatakan akan hadir kembali ke Indone- sia pada 25 Oktober untuk menangkap kolaborator Jepang (termasuk misalnya, Soekarno, yang dalam perspektif Belanda adalah kolaborator Jepang). Umat Islam menyambutnya dengan gegap gempita, hingga santri dan ulama dari berbagai penjuru Jawa melibatkan secara sukare- la dalam pertempuran mempertahank- an kemerdekaan, yang klimaksnya ber- langsung pada 10 November 1945. Di masa kini, dua peristiwa yang men- gubah Indonesia tersebut ditetapkan se- bagai hari nasional, yakni Hari Santri Na- Gambar 1 Suasana di Pesantren
  • 14. 14 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi sional pada 22 Oktober dan Hari Pahlawan pada 10 November. Di masa kini pula, pesantren yang telah berperan penting dalam memastikan terpeliharanya fon- dasi berdirinya Indonesia di tahun 1945, ditantang oleh kemajuan zaman untuk turut serta dalam memajukan bidang-bidang strategis lain, seperti pendidikan, ekonomi, budaya, kesehatan, sosial-keagamaan yang nasionalis, serta tentu saja, di bidang energi. Saat ini sistem energi umumnya ditopang oleh berbagai pembangkit listrik dan kilang minyak besar dan terpusat. Sementara itu, dunia dan termasuk Indonesia masuk dalam tahap transisi. Tahap transisi ini dapat diwakili dengan meningkat- nya peran energi terbarukan dalam bauran energi (energy mix). Sebagai dampak sifat ketersediaan energi baru dan terbarukan yang tidak terpusat, transisi akan menampilkan bentuk baru yang akan lebih umum dijumpai, yaitu sistem yang terdistribusi. Indonesia dan masing-masing negara lain akan memilih bentuk dan ritme transisi yang khas yang berlainan satu dengan yang lainnya, tergantung pada berbagai kombinasi variabel latar belakang dan pendorongnya yang berag- am. Dalam tahap transisi energi makin mengemuka istilah “energi baru dan terba- rukan” , yang banyak disampaikan dalam singkatan EBT. Istilah energi baru men- cakup pengertian pemanfaatan berbagai macam teknologi baru, seperti hidrogen dan nuklir. Namun demikian, istilah ini juga mencakup penggunaan energi fosil dengan cara (dan teknologi) baru. Misalnya di sini adalah batubara cair dan se- bagainya. Buku ini disusun dengan niatan dasar untuk meminimalkan peran energi fosil secara transisional. Deskripsi di dalamnya mengekspresikan niatan untuk memi- nimalkan seoptimal mungkin dampak negatif berbagai aspek dari pemanfaatan energi fosil di sistem energi. Oleh sebab itu, buku ini lebih memilih untuk men- dorong pemanfaatan energi terbarukan sebagai arus utama (pengarusutamaan energi terbarukan) dalam sistem energi. Tentu hal tersebut dilakukan dengan tahapan-tahapan dalam fase transisi; bukan berupa perubahan mendadak yang tergesa-gesa. Oleh sebab itu, tulisan ini lebih memilih “energi terbarukan”, terma- suk dalam judul buku. Dewasa ini dapat disaksikan peran energi terbarukan meningkat di berbagai negara. Berbagai data menunjukkan hal tersebut. Dari tahun ke tahun, energi ter- barukan semakin besar perannya dalam memasok kebutuhan energi global. Sementara itu Kebijakan Energi Nasional Indonesia, sebagaimana dinyatakan dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia No. 79 Tahun 2014, memiliki tujuan berupa kemandirian energi dan ketahanan energi yang dicapai dengan mewujudkan 8 hal, yang empat di antaranya adalah 1) pengelolaan sumber daya energi secara optimal, terpadu, dan berkelanjutan, 2) akses untuk masyarakat ter- hadap energi secara adil dan merata, 3) terciptanya lapangan kerja, dan 4) terja- ganya fungsi lingkungan hidup. TRANSISI MENUJU ENERGI TERBARUKAN SEBAGAI TRENDING TOPIC PERUBAHAN
  • 15. 15 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Gambar 2 Peningkatan Peran Energi Terbarukan dalam Perkembangan Sistem Energi Global (sumber: modifikasi McKinsey, 2019)
  • 16. 16 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Secara spesifik, Peraturan Pemerintah tersebut juga menargetkan beberapa hal penting, seperti tercapainya rasio elektrifikasi sebesar 85% pada tahun 2015 dan mendekati 100% pada tahun 2020 serta peran energi baru dan terbarukan dalam bauran energi primer yang mencapai 23% pada 2025 dan 31% pada 2050. Berb- agai ragam sumber daya energi terbarukan yang dimiliki Indonesia menjadi dasar pertimbangan target yang akan dicapai dalam transisi energi di Indonesia. Gambar 3 menunjukkan nilai dalam prosentase (%) dan satuan energi (MTOE). Tahun 2025 batubara ditargetkan akan memasok 30% dari 412 MTOE, dan seban- yak 25% dari 1030 MTOE. Ini menunjukkan tantangan, antara lain pengelolaan kenaikan emisi CO2 dan berbagai dampak lainnya utamanya yang muncul akibat penambangan batubara secara terbuka. Sementara itu, aplikasi berbagai macam teknologi energi terbarukan ditarg- etkan mampu memasok 23% dari 412 MTOE di tahun 2025 dan kemudian 31% dari kebutuhan energi sebesar 1030 MTOE di tahun 2050. Ini menyiratkan dibu- tuhkannya berbagai perubahan dan pengembangan signifikan, antara lain dari sisi kebijakan, regulasi turunan, pasokan SDM dan kemampuan industri dalam memasok teknologi. Tantangan yang meningkat ini juga membutuhkan peran dari makin banyak pihak. Salah satu ciri sumber daya energi terbarukan adalah sebaran lokasi keterse- diaannya yang jauh lebih merata dibandingkan ketersediaan sumber daya/cadan- gan energi fosil. Sementara itu, secara umum, perkembangan teknologi juga me- Gambar 3 Kebijakan Energi Nasional Indonesia
  • 17. 17 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi PANDANGAN PESANTREN TERHADAP ENERGI TERBARUKAN DIPANDU OLEH MAQASHID SYARI’AH mungkinkan pemanfaatan energi terbarukan melalui berbagai pembangkit listrik ukuran kecil, jauh lebih kecil dibandingkan pembangkit listrik tenaga energi fosil. Tentu saja, energi terbarukan dapat dimanfaatkan melalui teknologi pembangkit listrik ukuran besar, semisal Pembangkit Listrik Tenaga Air dan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi. Ciri energi terbarukan dan arah perkembangan teknologi tersebut membuka kesempatan partisipasi makin banyak pihak untuk juga berperan dalam pemban- gkitan listrik bertenaga energi terbarukan. Pihak-pihak yang bisa berpartisipasi ini termasuk komunitas dan pihak perseorangan, yang tidak harus mengeluarkan investasi bernilai sangat besar guna membangun pembangkit listrik bertenaga energi terbarukan. Inilah antara lain yang membuat sistem energi akan bersifat makin terdistribusi, atau terdesentralisasi. Dalam banyak kondisi, dalam sistem terdistribusi ini unit konversi energi akan terletak dekat dengan konsumen energi. Bahkan konsumen energi tersebut akan mampu menjadi sekaligus pemasok energi. Akan bermunculan unit-unit konversi energi berukuran lebih kecil dibandingkan dengan yang lazim saat ini. Konsekuen- sinya, sistem terdistribusi ini akan mendorong tidak hanya distribusi teknologi, namun juga distribusi kompetensi, kepemilikan, kemampuan dan wewenang pengambilan keputusan serta tanggung jawab dalam pasokan energi. Transisi ini mencakup berbagai hal dalam dimensi politik, ekonomi, sosial, dan teknologi, ter- gantung pada corak dan tingkat desentralisasi (Alanne dan Saari, 2006). Lebih jauh, transisi energi yang berkelanjutan merupakan sebuah proses jang- ka panjang. Transisi menuju sistem rendah karbon dengan berbagai targetnya tersebut perlu dijalankan dengan memberi waktu masyarakat untuk beradaptasi dengan dinamika, hubungan antar pihak, dan berbagai hal yang belum jelas dari sistem yang baru (Mundaca dkk., 2018). Di antara inovasi besar ulama dalam menerjemahkan Islam sebagai agama yang ditakdirkan mampu menjadi panduan manusia hingga akhir zaman adalah munculnya prinsip Maqashid Syari’ah atau tujuan dari diberlakukannya syariat ke- pada manusia. Prinsip ini muncul atas telaah induktif dari ketentuan–ketentuan syariat (al-Qur`an dan al-Hadits), dimana Imam asy-Syaathibii di dalam kitabnya al-Muwaafaqaat menulis (Sahroni dan Karim, 2015), Mashlahat adalah tujuan syariat (Allah SWT) yang ingin dicapai pada seti- ap makhluk-Nya, (yang terdiri dari) lima (hal, yaitu) melindungi agamanya, jiwanya, akalnya, keturunannya, dan hartanya. Standarnya adalah, setiap us- aha yang merealisasikan lima tujuan tersebut, maka itu termasuk maslahat, dan sebaliknya, setiap usaha yang menghilangkan lima tujuan tersebut, maka termasuk mudarat. Penggunaan Maqashid Syari’ah sebagai pedoman teknis yang mengiringi al- Qur`an dan al-Hadits menjadikan hukum Islam lebih bercita rasa responsif serta
  • 18. 18 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi fleksibel sejalan dengan perubahan zaman. Betapa pentingnya Maqashid Syari’ah ini, Prof. Ali Jum’ah di dalam karyanya Sejarah Ushul Fiqih (2017) di dalam karyan- ya Taariikh Ushuul al-Fiqh menyatakan, Ringkasnya, seorang mujtahid (orang yang berijtihad untuk merumuskan hu- kum sebuah persoalan dalam perspektif Islam) ketika berolah pikir terhadap dalil-dalil syara’ (syariah) agar sampai kepada hukum yang dituju dari satu kasus, maka dia harus mempertimbangkan hukum yang dihasilkan dari pros- es istinbat (penggalian sebuah hukum) itu dengan maqashid (syari’ah) tadi. Jika dia menemukan hukum yang dihasilkannya tadi akan mendatangkan penganuliran maqashid (syari’ah) itu, atau malah menyia-nyiakannya, maka dia harus intropeksi diri dan mengevaluasi perkara itu sehingga sampai ke- pada hukum yang dapat menjaga maqashid syariat dan bernaung di bawah payungnya. PRINSIP PELESTARIAN ALAM DAN PEMAKMURAN BUMI SEBAGAI FONDASI ANCAMAN TERHADAP MAQASHID SYARI’AH: KERUSAKAN LINGKUNGAN Pada mulanya, makna Maqashid Syari’ah kelima, hifdzul-maal atau perlindun- gan harta dapat dimaknai sebagai dibolehkan bahkan dianjurkannya umat Is- lam untuk melakukan kegiatan ekonomi. Namun demikian, bersamaan dengan meningkatnya kesejahteraan manusia secara global sebagai akibat dari kegiatan perekonomian, ternyata muncul pula kerusakan lingkungan yang juga turut mend- unia. Puncak dari kerusakan lingkungan masif tersebut adalah fenomena pemana- san global dan perubahan iklim yang disepakati oleh mayoritas ilmuwan sebagai akibat oleh akumulasi kegiatan ekonomi manusia dalam meraih kesejahteraan, utamanya di 200 tahun terakhir, terhitung sejak ditemukannya mesin uap dan kemudian penggunaan energi fosil (minyak, gas, dan batu bara), untuk berpro- duksi, berkendara, hingga menyalakan listrik. United Nations of Development Pro- gramme (UNDP) menjelaskan bahwa perubahan iklim sedang dan akan terus me- nimbulkan reaksi berantai yang merusak sendi-sendi kehidupan umat manusia, apabila manusia tidak melakukan apapun dalam menangani perubahan iklim. Di titik inilah, kegiatan ekonomi (hifdzul-maal) yang semula merupakan bagian dari perwujudan Maqashid Syari’ah, menjadi berbalik: mengancam jiwa umat ma- nusia (hifdzul-nafs), juga kesempatannya untuk berketurunan (hifdzul-nasl), bah- kan kegiatan ekonomi sendiri menjadi terancam karena kerusakan lingkungan hidup sama artinya dengan kehancuran bahan-bahan utama penggerak kegiatan ekonomi. Salah satu solusi yang ditawarkan adalah mengubah sumber energi yang selama ini digunakan menjadi energi terbarukan yang ramah lingkungan. Lalu bagaimana sebenarnya pandangan Islam terhadap energi terbarukan, se- cara lebih khusus, pembangkit listrik tenaga surya (PLTS)? Uraian berikut ini di- ulas berdasarkan buku “Fikih Energi Terbarukan - Pandangan dan Respons Islam atas Pembangkit Listrik Tenaga Surya” . Sesungguhnya Islam mempunyai perhatian besar pada persoalan lingkungan
  • 19. 19 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi hidup, mengingat betapa besarnya pengaruh lingkungan hidup terhadap kondisi jiwa dan raga setiap manusia. Salah satu yang paling dikenal adalah hadis Nabi Muhammad SAW yang artinya, Kebersihan adalah sebagian dari iman (Riwayat Imam at-Thabarany). Di antara konsekuensi logis dari hadis ini adalah bahwa, (1) siapapun yang tidak peduli pada lingkungan di sekitarnya berarti terdapat kekurangan dalam kei- mananannya, atau, (2) ada relasi sangat kuat antara keberlangsungan lingkungan hidup dengan keimanan, bahkan, (3) seorang perusak alam adalah seorang yang kafir secara ekologis (kufr al-bi’ah) karena perbuatan tersebut setara dengan tak mensyukuri anugerah agung berupa ekosistem yang dirancang secara seimbang oleh Allah SWT. a. Ajakan Bersyukur, Bukan Eksploitasi Fenomena bencana alam secara keseluruhan selalu kendali Allah SWT dan tercakup dalam takdir-Nya. Namun, selain bencana alam karena faktor geologis (gempa, tsunami, dan gunung api), terdapat pula bencana alam yang diakibatkan oleh peran manusia. Banjir, misalnya. Awalnya, banjir merupakan limpahan rah- mat Allah SWT berupa hujan, yang karena kurangnya resapan akibat masifnya pembangunan atau karena pendangkalan sungai, berubah menjadi bencana rutin tahunan. Kerusakan semacam ini digambarkan di dalam al-Qur’an, melalui ayat yang sangat masyhur, yang maknanya, Telah nampak kerusakan di darat dan laut disebabkan karena perbuatan tan- gan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebagian dari (akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali ke jalan yang benar (ar-Rum: 41). Ayat ini menggambarkan hubungan yang tak terpisahkan antara manusia den- gan lingkungannya. Apabila perbuatan manusia secara kolektif menimbulkan ker- usakan di alam, maka akibatnya akan berbalik kepada manusia sendiri. Allah SWT mengizinkan terjadinya bencana tersebut semata-mata sebagai pelajaran bagi manusia agar menghentikan kerusakan yang telah diperbuatnya. Lebih dari itu, Allah SWT juga menegaskan di dalam al-Qur’an dengan bahasa yang tegas namun tetap memotivasi, Dan janganlah kalian membuat kerusakan di atas muka bumi setelah Allah memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut tidak diteri- ma dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik. (al-A’raf: 56). Ajakan ini menunjukkan adanya kondisi lingkungan yang baik,sedemikian rupa sehingga, menyediakan sumber daya alam yang melimpah. Keterlimpahan terse- but membawa rahmat Allah SWT, yakni ketika manusia mampu memanfaatkan- nya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Namun pemanfaatan tersebut harus hati-hati: tidak mengeksploitasinya sehingga berpotensi menimbulkan kerusakan. Motivasinya berada di penggalan terakhir ayat, yakni bertambahnya limpahan rahmat Allah SWT ketika manusia memilih jalan yang lebih lestari dalam menge- lola sumber daya untuk memenuhi kebutuhannya.
  • 20. 20 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Allah SWT juga mengingatkan kita kepada kejadian di masa lampau, ketika manusia tidak mensyukuri limpahan rahmat Allah SWT dan justru melakukan ek- sploitasi alam secara berlebihan sehingga menimbulkan efek kerusakan, Dan Allah telah membuat suatu perumpamaan (dengan) sebuah negeri yang dahulunya aman lagi tentram, rezekinya datang kepadanya melimpah ruah dari segenap tempat, tetapi (penduduk)nya mengingkari nikmat-nikmat Allah, karena itu Allah merasakan kepada mereka pakaian kelaparan dan ketaku- tan, disebabkan apa yang selalu mereka perbuat (an-Nahl: 112). b. Prinsip-Prinsip Pelestarian Alam Islam juga memiliki prinsip-prinsip pokok yang sejalan dengan kepedulian pada lingkungan dan alam sekitar. Wujudnya Allah SWT dan hadirnya Nabi Mu- hammad SAW juga diyakini oleh Islam bukan hanya diutus untuk spesies manusia saja, tetapi seluruh alam semesta, tanpa kecuali. Terdapat dua argumen atas tesis ini. Pertama, penggunaan panggilan Rabbul ‘alamin (Tuhan pemelihara semesta alam) yang menjadi salah satu cara menyebut Allah SWT dan kedua, frasa rah- matan lil ‘alamin (rahmat untuk semesta alam) yang menyertai berita diutusnya Nabi Muhammad SAW. Dua prinsip universalitas ketuhanan dan kerasulan Islam tersebut bermakna bahwa ajaran Islam mencakup semua makhluk di satu bumi yang sama. Artinya, manusia, tumbuhan, hewan, dan mikroba sekalipun, tidak bisa lepas satu sama lain: harus hidup berdampingan dan terus menjaga keharmonisan, keselarasan, serta keseimbangan demi mencegah kerusakan semesta. Lebih dari itu, dua prin- sip tersebut dapat dijabarkan menjadi tiga konsep filosofi esensial yang harus dipahami manusia. Pertama, ta’abbudy, bahwa menjaga kelestarian semesta merupakan bagian dari penghambaan dan kepatuhan kepada Allah SWT. Kedua, ta’aqquly, bahwa memelihara lingkungan berarti memelihara dan memperpanjang usia kemaslaha- tan alam kepada semua makhluk penghuninya, terutama manusia sendiri. Ketiga, takhalluqy, bahwa melangsungkan kehidupan sebagai manusia yang memanfaat- kan semesta untuk memenuhi kebutuhannya harus selalu diiringi dengan watak, tabiat, dan akhlak untuk menjaga kelestariannya. Ketiga konsep filosofis ini meng- gambarkan sebuah proses seorang manusia: pelestarian alam yang didorong kare- na iman (ta’abbudy) dan diperkuat secara logis (ta’aqquly), akan menumbuhkan watak (takhalluqy) yang genuine dari manusia kepada semesta. Alhasil, Islam sesungguhnya memaknai relasi manusia dengan semesta bukan antara penakluk dan yang ditaklukkan atau bukan pula antara tuan dan hamban- ya, tetapi kebersamaan sebagai sesama ciptaan yang tunduk pada Sang Pencipta. Alam memang dikaruniakan dari Allah SWT kepada manusia, tetapi tidak berarti dieksploitasi hingga merusak. Karunia tersebut merupakan modal kemaslahatan, kemakmuran, dan keberlangsungan kehidupan. Allah SWT mengingatkan di da- lam al-Qur`an, Allah telah menciptakan langit dan bumi dan menurunkan air dari langit, kemudian dengan air hujan itu Dia mengeluarkan berbagai buah-buahan se-
  • 21. 21 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi bagai rizki untukmu,dan Dia telah menundukkan kapal bagimu agar berlayar di lautan dengan kehendakNya dan Dia telah menundukkan sungai-sungai bagimu (Ibrahim: 32) Selain itu, dua prinsip universalitas dan tiga konsep filosofis tersebut kemu- dian diperjelas menjadi tiga prinsip pokok Islam dalam membangun interaksi dengan alam semesta. Ketiga prinsip tersebut adalah al-akhlaq al-makhluqiyyah, al-mas’uliyyah al-makhluqiyyah, dan al-ukhuwwah al-makhluqiyyah. Al-akhlaq al-makhluqiyyah dapat disejajarkan dengan respect for nature yang dimaknai sebagai penghargaan atas keragaman semesta. Allah SWT menciptakan perbedaan tersebut sebagai rahmat, karena perbedaan tersebutlah satu pihak dapat memanfaatkan pihak lain untuk memenuhi kebutuhannya. Tetapi perlu diingat bahwa ketergantungan tersebut membawa arti agar saling menjaga hak hidup dan lestari satu sama lain, bukan eksploitasi berlebihan yang merusak ke- hidupan satu sama lain. Ada tanggung jawab moral untuk menjaga kohesivitas alami ini dengan integritas komunitas ekologi, karena semua berada di atas satu bumi yang sama. Allah SWT berfirman, Dan Dialah yang menjadikan kebun-kebun yang berjunjung dan yang tidak berjunjung, pohon kurma, tanam-tanaman yang bermacam-macam buahn- ya, zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak sama (rasanya). Makanlah dari buahnya (yang bermacam-macam itu) bila dia ber- buah, dan tunaikanlah haknya dihari memetik hasilnya (dengan disedekah- kan kepada fakir miskin); dan janganlah kamu berlebih-lebihan. Sesungguhn- ya Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan (al-An’am: 141) Kemudian, Al-mas’uliyyah al-makhluqiyyah dimaknai serupa dengan moral re- sponsibility for nature atau tanggung jawab sebagai khalifatullah fil ardl. Prinsip ini berkaitan dengan diutusnya manusia sebagai wakil Allah SWT di muka bumi, dengan salah satu tugasnya untuk memastikan kelestarian alam dan lingkungan hidup, mengingat universalitas pemeliharaan Allah SWT, sebagaimana tercermin dalam rabbul ‘alamin. Sementara al-ukhuwwah al-makhluqiyyah bisa diartikan sebagai cosmic solidar- ity for saving ecosystem atau solidaritas kosmis untuk penyelamatan ekosistem. Solidaritas sendiri berangkat dari realitas kesamaan ruang hidup di alam semes- ta, sehingga menolong (melestarikan) alam berarti menolong kehidupan semua makhluk, termasuk manusia sendiri. Rasulullah SAW menggambarkan prinsip sol- idaritas kosmik ini melalui salah satu sabda beliau yang masyhur, Ada seorang perempuan pezina melihat seekor anjing di hari yang panasnya begitu terik. Anjing itu mengelilingi sumur tersebut sambil menjulur-julurkan lidahnya karena kehausan. Lalu, perempuan itu melepas sepatunya (lalu me- nimba air dengannya). Ia pun diampuni karena amalannya tersebut. (Riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dalam Shahih Muslim, hadis nomor 4170).
  • 22. 22 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi c. Teladan Nabi Muhammad SAW dalam Mengelola Bumi Secara Berkelanjutan Berdasarkan dari banyak hadis, terdapat teladan dari Nabi Muhammad SAW dalam mengelola bumi secara berkelanjutan. Teladan Nabi Muhammad SAW ini dikelompokkan menjadi tujuh perbuatan, yaitu sebagai berikut: 1. Pertama, larangan eksploitasi dan monopoli sumber daya energi Rasulullah SAW mengajarkan agar kita menghemat air, sekalipun itu untuk kepentingan ibadah atau meskipun sumbernya melimpah. Rasulullah SAW juga menganjurkan agar pemanfaatan sumber energi diorientasikan untuk kepentin- gan umum dan dikelola secara komunal. Rasulullah SAW bersabda, Dari Abdullah bin ‘Amr bin ‘Ash bahwasanya Rasulullah SAW berjalan mele- wati Sa’ad yang sedang berwudlu dan menegurnya, “Kenapa kamu boros me- makai air?” . Sa’ad balik bertanya, “Apakah untuk wudlu pun tidak boleh boros?” . Beliau SAW menjawab,” Ya, tidak boleh boros meskipun kamu berwudlu di sungai yang mengalir” (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ah- mad bin Hanbal, hadis nomor 6689). Rasulullah SAW bersabda: umat Islam bersekutu dalam tiga hal: air, rumput, dan api (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ahmad bin Han- bal, hadis nomor 22004). 2. Kedua, menjaga kebersihan lingkungan Rasulullah SAW senantiasa menganjurkan pentingnya hidup bersih dan mem- posisikan kebersihan menjadi bagian dari kualitas iman seseorang. Rasulullah SAW bersabda, Dari Sa’id bin Musayyab berkata, Rasulullah bersabda: “Sesungguhnya Allah baik dan menyukai kebaikan, bersih menyukai kebersihan, mulia menyukai kemuliaan,murah hati (baik) menyukai kebaikan,maka bersihkanlah lingkun- gan rumahmu dan janganlah kamu menyerupai orang Yahudi.”(Riwayat Imam Muhammad Isa at-Turmudzi dalam Jami’ at-Turmudzi, hadis nomor 2742). 3. Ketiga, melakukan penanaman pohon dan penghijauan Rasulullah SAW mengisyaratkan pentingnya menanam pohon dan keberman- faatan tumbuhan sebagai penyimpan air, sebagaimana disabdakan, Dari Anas bin Malik berkata, Rasulullah SAW bersabda: “Apabila kiamat tiba terhadap salah seorang di antara kamu dan di tangannya ada benih tum- buhan, maka tanamlah.” (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ahmad bin Hanbal, hadis nomor 12737) Dari Abu Hurairah, sesungguhnya Rasulullah SAW bersabda: “Tak akan tegak hari kiamat sampai tanah Arab menjadi subur dan sungai-sungai.” (Riwayat Imam Ahmad bin Hanbal dalam Musnad Ahmad bin Hanbal, hadis nomor 8634 dan dalam Akhbar al-Ashbahani li Abi Na’im karya Abu Na’im, hadis nomor 921)
  • 23. 23 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi 4. Keempat, tidak mencemari lingkungan Larangan mencemari lingkungan secara tegas disampaikan Nabi Muhammad SAW, seperti misalnya agar tidak kencing dan buang air besar di bawah pohon yang berbuah. Rasulullah SAW juga melarang umatnya untuk tidak kencing di genangan air, sebagaimana sabda beliau, Janganlah salah seorang dari kalian kencing dalam air yang diam, yaitu air yang tidak mengalir kemudian ia mandi di dalamnya (Riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dalam Shahih Muslim, hadis nomor 234) 5. Kelima, tidak menebang hutan sembarangan atau melakukan penggundulan hutan Larangan untuk menebang hutan ini didasarkan pada wasiat Khalifah Abu Ba- kar ketika tentaranya akan berangkat berjihad ke Syam, sebagaimana ditulis da- lam kitab al-Muwaththa’ karya Imam Malik bin Anas, Saya berwasiat kepada Anda (bala tentara yang hendak berperang) sepuluh macam: [1] janganlah membunuh perempuan; [2] janganlah membunuh anak-anak; [3] janganlah membunuh orang-orang yang sudah tua; [4] jan- ganlah memotong pohon yang sedang berbuah; [5] janganlah meruntuhkan bangunan; [6] janganlah memotong domba; [7] janganlah memotong unta, kecuali bila domba dan unta itu untuk dimakan; [8] janganlah membakar pohon kurma dan jangan pula menenggelamkannya (memusnahkannya); [9] janganlah berlaku khianat; dan [10] Janganlah menakut-nakuti (rakyat). (da- lam Nasbu ar-Rayah karya Abu Muhammad Abdullah, hadis nomor 5850) 6. Keenam, mendayagunakan tanah yang terlantar Rasulullah SAW sangat menganjurkan agar tanah tidak dibiarkan kosong, tetapi dimanfaatkan untuk tempat tinggal atau bercocok tanam. Dorongan untuk me- manfaatkan lahan ini sangat kuat, sebagaimana digambarkan dari sabda Nabi Muhammad SAW, Dari Sa’id bin Zaid, dari Nabi SAW bersabda: “Barang siapa mengolah tanah yang mati (gersang), maka ia menjadi miliknya.” (Riwayat Imam Malik dalam al-Muwaththa’, hadis nomor 1402 dan Riwayat Imam Abu Dawud dalam Su- nan Abi Dawud, hadis nomor 2675) Dari Asmar bin Mudarris berkata: saya datang menemui Nabi, dan membai’at- kannya, Nabi bersabda: Barang siapa yang lebih dahulu melakukan sesuatu yang tidak dilakukan oleh seseorang muslim yang lain sebelumnya, tanah tersebut menjadi miliknya, Asmar berkata: maka beberapa orang berlomba menuju lah- an kosong untuk membuat patok menandai bahwa tanah itu miliknya” (Riwayat Imam Abu Dawud dalam al-Muntaqa min as-Sunan al-Musannadah karya Ibn al- Jarud al-Nisaburi, hadis nomor 999 dan dalam al-Fiqh al-Islamiy wa Adillatuhu karya Syaikh Wahbah az-Zuhaily Juz VI (Damaskus: Darl al-Fikr, 1997) halaman 4616)
  • 24. 24 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi 7. Ketujuh, menetapkan wilayah konservasi Rasulullah SAW mengenakan terminologi hima, yakni sebuah kawasan yang didesain memiliki fungsi sebagai wilayah konservasi. Di wilayah yang dikategori- kan hima, bangunan tidak boleh didirikan di atasnya, karena digunakan untuk kepentingan umum seperti tempat tumbuhnya padang rumput dan tempat meng- umbar ternak. Rasulullah SAW juga pernah menetapkan hima seluas 6 mil persegi untuk kuda kaum muslimin Muhajirin dan Anshar. Rasulullah SAW bersabda, Dari Ibn Abbas r.a.berkata: “Sesungguhnya Rasulullah SAW telah menetapkan Naqi’ sebagai daerah konservasi, begitu juga Umar telah menetapkan Saraf dan Rabadzah sebagai daerah konservasi.” (Riwayat Ibn Syabh al-Namiri da- lam Tarikh al-Madinah, hadis nomor 419). Dari Jabir berkata, Nabi SAW bersabda: “Sesungguhnya Ibrahim memaklum- kan Mekkah sebagai tempat suci dan sekarang aku memaklumkan Madinah yang terletak di antara dua lava mengalir (lembah) sebagai tempat suci. Po- hon-pohonnya tidak boleh dipotong dan binatang-binatangnya tidak boleh diburu.”(Riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dalam Shahih Muslim,hadis nomor 2433). PERSPEKTIF ISLAM TENTANG PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA Terdapat beberapa perspektif di Islam dalam memandang penggunaan te- knologi PLTS sebagai sumber energi yang ramah lingkungan. Perspektif Pertama, bahwa pemenuhan energi bagi masyarakat dengan ener- gi terbarukan sebagai prioritas adalah sebuah keniscayaan. Bahkan, pemenuhan energi tersebut, sebagai bagian dari kepentingan umum, merupakan kewajiban negara kepada rakyatnya. Catatan pentingnya adalah: energi yang apabila dipenuhi dapat mendatangkan maslahat yang berlipat tersebut harus dihadirkan dengan cara yang maslahat pula dari hulu hingga hilir. Kemaslahatan harus menjadi parameter utama dalam me- menuhi keperluan umum, yang diukur dengan partisipasi publik. Imam ‘Izuddin ibn Abdissalam asy-Syafi’i di dalam Qawa’id al-Ahkam fiy Mashalih al-Anam, Juz II, (Kairo: Maktabah al-Kulliyat al-Azhariyyah, 1991), halaman 75 menyatakan, Pasal tentang kebijakan (tasharruf) seorang pemimpin atau penggantinya. Sebagaimana yang sudah dijelaskan tentang jenis-jenis tasharruf (kebijakan), seorang pemimpin harus membuat kebijakan yang terbaik/paling maslahat (alashlah) buat rakyatnya.Yaitu,dengan menghindari madlarat dan kerusakan dan mengambil yang manfaat dan benar. Pemimpin tidak boleh mengambil sebuah kebijakan yang baik sementara masih ada yang lebih baik lagi, kecuali ada halangan atau kendala untuk merealisasikannya (masyaqah syadidah). Sementara prioritas penggunaan energi terbarukan dibandingkan energi fosil, di dalam ilmu fikih, dipandang dari perspektif banyak atau sedikitnya mafsadat atau kerusakan yang ditimbulkan. Penggunaan energi terbarukan menjadi dipri- oritaskan karena mafsadatnya yang lebih sedikit dibandingkan energi fosil. Walid
  • 25. 25 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi bin Rasyid al-Saidan menulis dalam Talkih al-Afham al-Aliyah bi Syarh al-Qawa’id al-Fiqhiyyah, Juz III, (Beirut: Dar al-Kutub al-Ilmiyah, 1997), halaman 17, Sesungguhnya syariat (di)datang(kan) untuk menetapkan kemaslahatan dan menyempurnakannya. Juga untuk menghilangkan dan meminimalisasi maf- sadat (kerusakan). Jika ada dua mafsadat yang salah satunya lebih besar, maka keduanya harus ditinggalkan. Ini adalah bentuk pilihan penghilangan terhadap mafsadat. Namun, jika tidak mampu, maka diambil yang paling ke- cil mafsadatnya. Ini adalah pilihan untuk meminimalisasi mafsadat. Beberapa ulama menulis kaidah fikih serupa, misalnya, a) Abu Abdurrahman al-Jazairi dalam Al-Qawa’id al-Fiqhiyyah al-Mustakhrajah min Kitab I’lam al-Muwaqqi’in, (Riyadh: Dar Ibn Affan, 2011), halaman 333, Apabila terdapat dua kemafsadatan, maka kemafsadatan yang lebih ringan harus didahulukan. b) Jalaludin As-Suyuthi dalam al-Asybah wa an-Nadha’ir, Cet. 1, (Beirut: Dar al-Kutub al-‘Ilmiyah, 1983), halaman 84, Bahaya atau kerusakan harus dihilangkan. c) Abdul Karim Zaydan dalam Al-Madkhal li Dirasah asy-Syari’ah al-Islamiyyah, cet.1, (Iskandariyah: Dar Umar ibn Khattab, 1969), halaman 99, Bahaya atau kerusakan harus ditolak sesuai dengan kemampuan. d) Sayyid Abdurrahman al-Ahdal dalam al-Mawahib As-Saniyyah, Cet. 1, (Beirut: Dar al-Mahajjah wa alBaidha’, 2008), halaman 260, Menolak kerusakan lebih diutamakan daripada memperoleh kemaslahatan. e) Jalaluddin as-Suyuthi dalam al-Asybah wa an-Nadha’ir, Cet. 1, (Beirut: Dar al-Kutub al-‘Ilmiyah, 1983), halaman 87, Ketika dua kemafsadatan berkumpul (dalam satu keadaan), maka kemafsa- datan yang lebih ringan dipilih untuk dilaksanakan. Kaidah-kaidah tersebut menggambarkan bahwa setiap energi pasti menimbul- kan mafsadat yang dapat diketahui, termasuk energi terbarukan termasuk energi surya. Oleh sebab itu kita harus mengutamakan penggunaan energi surya, karena lebih ringan dampak kerusakannya pada lingkungan. Perspektif Kedua, bahwa energi sangat urgensi dalam kehidupan. Pentingnya energi bagi masyarakat sedikitnya diisyaratkan oleh Nabi SAW melalui hadisnya yang diriwayatkan oleh Imam Ibnu Majah, Imam Abu Dawud, dan Imam Ahmad bin Hanbal. Redaksi riwayat Abu Dawud, sebagaimana ditulis dalam Sunan Abu Dawud (Beirut: Dar Fikr, tanpa tahun), hadis nomor 3745, Diriwayatkan dari salah seorang sahabat Rasulullah SAW bahwa ia berkata, “Suatu ketika saya pulang perang bersama Rasulullah SAW dan mendengar beliau bersabda, “Manusia berserikat dalam tiga hal: padang rumput, air, dan api.” Syaikh Wahbah az-Zuhayli, seorang pakar fikih berkebangsaan Suriah men- jelaskan bahwa hadits ini yang menyebut tiga komoditas saja tidak bisa dimaknai
  • 26. 26 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi tidak ada yang lain selain ketiganya. Ketiga komoditas yang disebut dalam hadis adalah kebutuhan yang sangat primer, sehingga ke-primer-an ini yang menjadi penekanan. Selengkapnya, Syaikh Wahbah az-Zuhayli menyatakan, Rasulullah SAW bersabda, “Manusia itu serikat dalam tiga hal, yaitu air, padang rumput, dan api” . Dalam riwayat lain dikatakan, “empat, yaitu air, padang rumput, api, dan garam” . Penyebutan nash hadits hanya tiga atau empat hal saja lebih dikarenakan hal itu menjadi kebutuhan mendasar da- lam lingkungan kehidupan masyarakat Arab, sehingga bisa saja diberlakukan bagi semua umat manusia. Dan negara sebagai pihak yang mewakili kepent- ingan publik sudah sepatutnya terlibat secara penuh dalam pengelolaannya. Begitu juga negara sudah sepatutnya menguasai sesuatu yang menjadi kebu- tuhan mendasar dari sisi kekayaan alam mentah, industri-industri ekstraktif, dan produksi bahan mentah. Negara juga sepatutnya menguasai kepentingan umum dan sesuatu yang berubah serta berkembang sesuai dengan perkem- bangan lingkungan dan zaman seperti berbagai macam sungai-sungai umum, mineral dan minyak meskipun didapati pada lahan yang dimiliki oleh pihak tertentu. Begitu juga terlibat secara penuh dalam pengadaan energi listrik, fasilitas umum dan sejenisnya yang termasuk dari fasilitas-fasilitas vital demi kepentingan publik (al-Fiqh al-Islami wa Adillatuhu, Cetakan ke-12, Juz VII, (Damaskus: Dar al-Fikr), halaman 20-21). Perspektif Ketiga, bahwa penyediaan lahan PLTS boleh jadi termasuk dalam amal jariyah. Perspektif ini didasari pada realitas yang sering dihadapi saat pros- es pembangunan PLTS, di mana dibutuhkan lahan untuk menempatkannya. Ke- butuhan ini boleh jadi direspon oleh umat dengan menjual atau menghibahkan lahannya. Sementara menghibahkan tanah untuk kepentingan umum, termasuk untuk penyediaan energi terbarukan, tercakup dalam kategori wakaf atau sedekah jari- yah. Manfaat tanah yang dihibahkan akan diterima oleh masyarakat umum dan selama manfaat itu berlangsung, pahalanya akan mengalir kepada orang yang menghibahkan, meskipun telah meninggal dunia. Perspektif Ketiga ini dibangun berdasarkan beberapa argumentasi, di antaran- ya: a. Hadis Nabi SAW riwayat Imam Muslim bin Hajjaj beserta penjelasan dari Imam Baghawi, Ketika manusia meninggal dunia, maka terputus semua amalnya, kecuali tiga hal, yaitu sedekah jariyah, ilmu yang bermanfaat atau anak saleh yang men- doakan kedua orang tuanya (Riwayat Imam Muslim) Menurut asy-Syaikh (al-Baghawi) r.a. bahwa hadits ini menunjukkan kebole- han dan anjuran mewakafkan harta benda untuk berbagai ragam kebajik- an. Itulah yang dimaksud dengan sedekah jariyah (Imam al-Mas’ud Husain al-Baghawi dalam Syarh as-Sunnah, Cetakan ke-2, Juz I (Damaskus: al-Maktab al-Islami, 1403 H / 1983 M), halaman 300). b. Hadis Nabi SAW riwayat Imam Muslim bin Hajjaj dan penjelasannya dari Imam Nawawi,
  • 27. 27 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Dari Ibnu Umar r.a., ia berkata bahwa Umar r.a. telah memperoleh bagian tanah kebun di Khaibar, lalu beliau sowan kepada Kanjeng Nabi Muhammad SAW sembari berkata,”Aku telah mendapatkan bagian tanah kebun, di mana saya belum pernah sama sekali merasa memperoleh harta yang lebih bernilai dibanding ini. Lantas, apa titah engkau terhadapku mengenai tanah kebun tersebut? Kemudian, Nabi pun berujar: ”Jika kamu mau, kamu bisa menahan tanah dan apa yang ada di atasnya/hasilnya (mewakafkan) dan menyedekah- kan hasilnya. Umar r.a. pun menyedekahkan hasilnya. Ibnu Umar r.a. berkata, Umar pun menyedekahkan hasilnya, tidak dijual tanah dan hasilnya, tidak diwariskan, dan tidak dihibahkan. Ibnu Umar meneruskan kisahnya, bahwa Umar r.a. menyedekahkan hasilnya kepada orang-orang fakir, kerabat dekat, pemerdekaan budak, dana perjuangan di jalan Allah, dan menjamu tamu, dan memperbolehkan kepada orang yang mengelolanya dan memakan hasil- nya dengan sepantasnya atau memberikan makan kepada temannya dengan tidak menyimpannya (Riwayat Imam Muslim). Hadits ini merupakan dalil keabsahan asal wakaf, dan menentang atas tra- disi-tradisi jahiliyah. Inilah pandangan dari madzhab kami (madzhab Syafi’i) dan pandangan mayoritas ulama. Hadits ini juga menunjukkan konsensus (ijma`) kaum muslim atas keabsahan mewakafkan masjid dan tempat penampungan air (biasanya ditaruh di pinggir jalan yang disediakan untuk orang yang lewat (Muhy- iddin Syarf an-Nawawi, al-Minhaj Syarhu Shahih Muslim bin al-Hajjaj, cet ke-2, juz XI, (Beirut: Dar Ihya` at-Turats al-‘Arabi, 1392 H), halaman 86). Perspektif Keempat, tentang kebolehan memanfaatkan uang iuran atau tabun- gan untuk pembelian komponen PLTS digunakan terlebih dahulu dalam usaha produktif, agar dapat berkembang. Perspektif ini dirancang berdasarkan dua prin- sip. Prinsip yang pertama, tentang status uang dan penggunaannya. Lembaga yang mengelola uang angsuran atau iuran tidak diperkenankan mentasarufkan atau menggunakan uang tersebut untuk keperluan selain pembelian baterai –terma- suk pembiayaan usaha-usaha produktif– kecuali atas seizin para pengiur atau pengangsur sebagai shahibul mal. Hal ini disebabkan karena amanat awal peng- umpulan uang adalah sebagai tabungan membeli baterai. Ahmad bin Ali ar-Razi al-Jashshash dalam al-Fushul fi al-Ushul (cet ke-1, juz III, Kuwait: Kementerian Wakaf dan Urusan Agama, 1408 H/1988 M), halaman 250 menyatakan bahwa, Tidak boleh memanfaatkan milik orang lain, kecuali dengan izinnya. Penggunaan harta tanpa seizin shahibul mal masuk ke dalam kategori ba’i fud- luli atau jual-beli sesuatu yang bukan miliknya dan tanpa kewenangan pemiliknya, yang hukumnya tidak sah. Sebagaimana disampaikan al-Bakri Muhammad Syatha ad-Dimyathi dalam I’anah ath-Thalibin (Juz III, Beirut: Dar al-Fikr, t.t.), halaman 8, (Perkataan penulis: maka tidak sah bai’fudluli), yaitu jual-beli yang dilakukan oleh bukan pemilik harta, wakil pemilik, atau walinya. Bai’ fudluli tidak sah karena didasarkan kepada hadits yang menyatakan; “Tidak ada jual-beli, kec- uali terhadap harta yang dimiliki.” (HR. Abu Dawud dan selainnya)
  • 28. 28 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Nabi Muhammad SAW juga bersabda secara tegas tentang hal ini, sebagaimana diriwayatkan Imam Thabarani, Tidak halal (menggunakan) harta orang muslim, kecuali dengan kerelaan hat- inya. Prinsip Kedua, kebolehan penggunaannya. Kebolehan penggunaan dana iuran atau angsuran tersebut berdasarkan izin dari pemiliknya. Sementara salah satu bentuk akadnya adalah wakalah bil ujrah lil istitsmar, yakni masyarakat sebagai shahibul mal mewakilkan kepada lembaga pengumpul uang iuran atau angsuran dengan imbalan yang telah disepakati untuk mengembangkan uangnya. Wakalah bil ujrah (dengan imbalan) maupun tanpa imbalan, hukumnya sah dan diperbolehkan, berdasarkan riwayat bahwa Rasulullah SAW pernah mewakilkan pelaksanaan hukuman (iqamat al-hadd) kepada Sahabat Unais. Rasulullah SAW juga pernah mewakilkan pembelian kambing kepada Sahabat Urwah serta pernah pula mewakilkan qabul nikah (jawaban penerimaan dari ijab nikah) kepada Saha- bat Amr dan Sahabat Abu Rafi’. Semuanya dilakukan tanpa ada imbalan (ujrah). Sementara wakalah bil ujrah (dengan imbalan) juga pernah dilakukan Rasulullah SAW ketika memungut zakat melalui para pegawai beliau. Rasulullah SAW mem- berikan imbalan atas pekerjaan memungut zakat tersebut. Ketiga ilustrasi waka- lah ini termaktub di dalam al-Mughni (cet ke-1, juz V, Beirut: Dar al-Fikr, 1405 H), halaman 210, karya Ibnu Qudamah al-Maqdisi, Keuntungan dari pengembangan dana tersebut sepenuhnya milik masyarakat sebagai shahibul mal, sedangkan lembaga pengelolanya mendapatkan imbal- an (ujrah) atas pengembangan tersebut. Skema lain yang dapat dipilih adalah mudlarabah, yakni menyerahkan mod- al dari masyarakat kepada lembaga pengelola untuk dibisniskan. Keuntungan pada skema ini dibagi sesuai dengan kesepakatan kedua belah pihak. Khathib asy-Syarbini dalam Mughni al-Muhtaj ila Syarh al-Minhaj (Beirut: Darul Fikr), hala- man 309-310 menyatakan, Adapun qiradl, mudlarabah, dan muqaradlah menurut syara’ adalah penyer- ahan modal oleh investor kepada pengelola untuk dibisniskan. Sedangkan keuntungan dari bisnis tersebut dibagi antara kedua belah pihak. Perspektif Kelima, kebolehan dana negara digunakan untuk keberlanjutan PLTS. Pemerintah boleh, bahkan pada keadaan tertentu wajib, untuk mentasar- rufkan dana negara (APBN, APBD, APB-Desa) untuk kepentingan kemaslahatan masyarakat, termasuk PLTS, baik untuk membangun atau memperbaiki. Beberapa ulama membahas hal ini, di antaranya: Imam az-Zarkasyi asy-Syafi’i, al-Mantsur fi al-Qawa’id, Juz 1, halaman 309 Perbuatan imam terhadap rakyat bergantung kepada kemaslahatan, se- bagaimana penegasan Imam Syafi’i. Al-Farisi menyampaikan dalam ‘Uyun al-Masa’il dari Imam al-Syafi’i: kedudukan seorang pemimpin atas rakyatnya sama dengan kedudukan wali yatim atasnya. Syamsyuddin Muhammad bin Khatib al-Syirbini, Mughni al-Muhtaj, vol II, (Bairut: Dar al-Ma’rifat, 1997), halaman 370
  • 29. 29 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Kewajiban seorang pemimpin dalam membelanjakan uang negara, yaitu mendahulukan yang lebih penting di atas yang penting terkait dengan ke- maslahatan umat Islam yang manfaatnya bisa dirasakan oleh orang banyak. Sayyid Abu Bakar bin Syato, I’anatu al-Tholibin, vol III, (Beirut: Dar al-Fikr, t.t.), halaman 126 Al-Asnawi berkata tentang meminjamkan harta Baitul Mal. Jika memberi- kan harta saja boleh apalagi meminjamkannya. Pendapat ini disanggah. Jika meminjamkan harta Baitul Mal kepada orang yang berhak memilikinya,maka harta tersebut menjadi miliknya. Statusnya bukan lagi sebagai pinjaman. Na- mun, jika meminjamkan bukan kepada orang yang berhak menerimanya, itu tidak diperbolehkan. Karena pemimpin itu seperti pengasuh yang menjaga harta asuhanya. Hartanya tidak boleh dipinjamkan kepada siapa pun. Termasuk dalam Perspektif Kelima ini adalah sebaliknya, bahwa apabila Pemer- intah atau siapapun membangun fasilitas PLTS atau sejenisnya,tanpa memikirkan keberlangsungan hidup fasilitas tersebut, sehingga terbengkalai fasilitasnya dan tak bisa dimanfaatkan sebagaimana mestinya, maka hukumnya haram, karena perbuatan tersebut tercakup dalam makna menyia-nyiakan harta (idla’atul mal). PENGEMBANGAN PEREKONOMIAN PESANTREN YANG MANDIRI: EKONOMI SIRKULAR Saat ini, Kementerian Agama Republik Indonesia mencatat terdapat 27.722 pe- santren yang mendidik sekitar 4.175.531 orang santri, baik yang mukim (tinggal di pesantren) maupun yang tidak mukim. Nilai-nilai statistik ini mencerminkan sebuah potensi yang besar, utamanya di bidang ekonomi dan energi. Nilai ekonomi pesantren dihitung dalam konteks kemampuannya untuk me- menuhi kebutuhan dasar santri dan guru dalam kehidupan sehari-hari, seperti makan, air bersih, dan listrik. Kebutuhan makan berarti ketercukupan gizi, seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan serat. Kebutuhan air bersih dimaknai sebagai terpenuhinya air untuk minum, wudlu, mandi, mencuci, dan buang air. Se- mentara listrik adalah bagaimana pesantren dapat menjalankan kegiatan belajar dan mengajar di setiap waktu, siang maupun malam. Jika diasumsikan separuh dari jumlah santri tinggal di pesantren, maka ada sekitar 2.087.000-an santri yang harus dikelola kehidupannya oleh pesantren. Pada konteks makanan dan minuman, apabila santri diharuskan makan tiga kali dalam sehari dengan biaya setiap kali makan adalah Rp10.000,00; maka nilai ekonomi makanan di pesantren dapat mencapai Rp62.610.000.000,00 per hari. Termasuk dalam perhitungan kasar ini adalah besarnya biaya energi untuk mema- sak makanan. Apabila ditinjau dari kebutuhan air bersih, dimana idealnya terpenuhinya 60 liter per orang per hari, maka kebutuhan air bagi santri yang mukim totalnya 125,22 juta liter atau 125.220 m3 per hari. Nilai 125.220 m3 akan setara den- gan Rp125.220.000,00 per hari jika harga per-m3 Rp1.000,00 dan bernilai hingga Rp45.705.300.000,00 per tahun. Hitungan ini belum termasuk biaya listrik apabi-
  • 30. 30 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi Gambar 4 Pesantren dengan PLTS di atap bangunannya la pesantren menggunakan mesin cuci atau memanfaatkan jasa binatu. Sementara itu, dalam konteks energi, jika konsumsi listrik per kapita Indonesia berada di angka 1.109 kWh per tahun, maka santri mukim akan mengonsumsi hingga 2.314.483.000 kWh listrik per tahun. Jika dirupiahkan, di mana harga listrik per kWh mencapai Rp1.444,00; maka biaya konsumsi listrik santri akan mencapai Rp3.342.113.452.000,00 atau sekitar Rp3,3 triliun per tahun. Nilai ekonomi pesantren yang besar tersebut di antaranya dapat dikelola se- cara mandiri oleh pesantren melalui praktik ekonomi sirkular, yakni sebuah ke- giatan produksi yang mengolah limbahnya agar sesedikit mungkin yang dibuang ke lingkungan, sehingga pergerakan uang, barang, dan jasa dalam kegiatan terse- but membentuk siklus tertutup. Pada konteks pesantren, ekonomi sirkular dapat dilakukan misalnya dengan menggunakan konsep pertanian terintegrasi dalam memenuhi kebutuhan gizi penghuni pesantren. Seperangkat PLTS dapat dimanfaatkan untuk memompa/mengangkat air, kemudian ditampung, dan digunakan untuk kegiatan sehari-hari, seperti mema-
  • 31. 31 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Perekonomian Pesantren dalam Perspektif Transisi Energi sak makanan dan minuman, wudlu dan mandi, cuci dan kakus, hingga aktivitas pertanian dan peternakan. PLTS yang sama dapat pula dimanfaatkan sebagai lis- trik penunjang kegiatan belajar dan mengajar serta ibadah di masjid. Sementara itu, kegiatan pertanian dan peternakan di pesantren, apabila dikelo- la dalam payung besar ekonomi sirkular akan menjadi sumber pangan, energi, dan ekonomi sekaligus: hasil pertanian dan peternakan digunakan untuk memenuhi kebutuhan sendiri; sedangkan limbah makanan, pertanian, dan peternakan, ber- sama limbah manusianya dapat dimanfaatkan menjadi sumber energi biogas un- tuk memasak hingga menyalakan listrik bagi mesin-mesin produksi yang meng- hasilkan produk-produk tertentu. Lebih dari itu semua, apabila pesantren mampu menerapkan ekonomi sirkular, maka lulusan pesantren selain memiliki keahlian keagamaan yang mumpuni, na- mun juga menguasai berbagai kepakaran lain yang bermanfaat bagi orang keban- yakan, sehingga tercapailah cita-cita besar mulia Nabi Muhammad SAW: menjadi sebaik-baik manusia, yakni yang menjadi sumber manfaat bagi manusia lainnya.
  • 32. 32 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya MATAHARI SEBAGAI SUMBER DAYA ENERGI DAN PEMANFAATANNYA
  • 33. 33 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 5 Rotasi dan Revolusi Bumi terhadap Mataha- TENTANG SINAR MATAHARI DI INDONESIA Matahari merupakan salah satu bin- tang yang menjadi pusat tata surya bagi planet-planetnya, bumi merupakan salah satunya. Bumi bergerak secara berotasi dan berevolusi, berotasi artin- ya bergerak mengikuti sumbunya. Hal ini mengakibatkan terjadinya siang dan malam di bumi karena ada sebagian area yang menghadap matahari (siang hari) dan sebagian area lain membe- lakangi matahari (malam hari). Semen- tara itu, revolusi bumi adalah gerak bumi mengelilingi matahari pada or- bitnya. Akibat dari pergerakan ini ada- lah terjadinya perubahan musim. Pada belahan bumi bagian utara dan selatan yang memiliki empat musim berbeda, pada waktu yang sama, akan mengala- mi musim yang berbeda karena adanya revolusi bumi.
  • 34. 34 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Indonesia terletak di daerah garis khatulistiwa. Garis ini tidak nyata atau disebut juga garis khayal yang memiliki nilai nol lintang utara maupun lintang selatan. Garis khatulistiwa disebut juga garis equator. Karena letaknya ini, Indo- nesia termasuk negara yang beriklim tropis. Pada iklim ini, kita hanya memi- liki dua musim, panas dan penghujan. Salah satu keuntungan daerah tropis adalah tersedianya energi matahari dapat kita nikmati setiap hari. Gambar 6 Gambar Manfaat Matahari untuk Mengeringkan Pakaian
  • 35. 35 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 7 Sinar Mataha- ri untuk kesehatan dan Fotosintesis Tanaman Energi matahari yang dapat kita manfaatkan, diantaranya dalam bentuk panas dan cahaya. Matahari terletak 93 juta mil jauhnya dari bumi dan memi- liki suhu 5.500 derajat celcius. Panas matahari ini dapat kita manfaatkan da- lam berbagai aspek kehidupan, seperti membantu proses pertumbuhan tana- man, menghangatkan suhu lingkun- gan, mempercepat pengeringan hingga memperkuat sistem kekebalan tubuh manusia. Selain panas, cahaya matahari juga merupakan salah satu sumber energi yang dimanfaatkan oleh manusia. Ca- haya matahari juga menjadi sumber kehidupan bagi tanaman untuk dapat berfotosintesis atau menghasilkan makanannya sendiri. Selain itu, ca- haya matahari juga bermanfaat bagi manusia untuk meningkatkan produk- si vitamin D, meningkatkan imunitas, mencegah depresi hingga memperbaiki kualitas tidur. Gambar 8 Solar power meter yang digunakan untuk mengukur intensi- tas radiasi matahari (sumber: https://www.fluke.com/)
  • 36. 36 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 9 Peta Global Horizontal Irradiation (GHI) sebaran radiasi matahari yang diterima secara horizontal oleh permukaan tanah di Dunia (Sumber: Solar Resource map, Solar GIS) Cahaya matahari adalah bentuk energi yang merambat secara radiasi. Peram- batan tersebut tidak memerlukan media untuk berpindah. Cahaya matahari dari luar angkasa, melewati ruang hampa udara, tetap bisa sampai di permukaan bumi, tempat tinggal kita. Radiasi matahari bisa diukur dengan alat ukur solar power meter. Alat ini dapat digunakan untuk mendeteksi seberapa besar radiasi mataha- ri di suatu titik tertentu. Seiring perkembangan teknologi, radiasi matahari di bumi telah disajikan da- lam sebuah peta yang dapat diakses dengan mudah. Salah satunya ditunjukkan pada peta dalam Gambar 9. Global Horizontal Irradiation (GHI) diartikan sebagai jumlah radiasi matahari yang diterima secara horizontal oleh permukaan tanah. Besarnya nilai GHI ditunjukkan dengan satuan kWh/m2 . Bila dilihat lebih dekat, besarnya GHI di Indonesia berada pada rentang nilai 3,6 kWh/m2 - 6 kWh/m2 . Sementara itu, Indonesia terletak di daerah tropis, yang mendapat cahaya matahari sepanjang tahun. Keuntungan dari akses cahaya matahari sepanjang tahun dengan nilai yang cukup besar ini dapat dimanfaatkan untuk menghasilkan energi listrik. Alat yang digunakan untuk mengubah cahaya matahari menjadi listrik disebut sebagai pan- el surya atau photovoltaic (PV). Di Indonesia, PLTS telah digunakan sejak tahun 1990-an. Namun pemanfaatan PLTS mulai makin marak diimplementasikan pada sekitar tahun 2010-an. Potensi implementasi panel surya di Indonesia juga telah digambarkan pada peta dalam Gambar 11.
  • 37. 37 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 10 Peta Global Horizontal Irradiation (GHI) sebaran radiasi matahari yang diterima secara horizontal oleh permukaan tanah di Indonesia (Sumber: Solar Resource map, Solar GIS) Gambar 11 Peta Sebaran Potensi PLTS di Indonesia (Sumber: Solar Resource map, Solar GIS)
  • 38. 38 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya CARA KERJA PLTS PLTS merupakan suatu sistem yang mampu mengubah energi yang ada pada cahaya matahari menjadi energi listrik. Komponen yang mampu merubah energi ini adalah material semikonduktor. Artinya material ini dapat menjadi pengantar (konduktor) maupun penghambat (isolator) listrik. Salah satu material semikon- duktor yang paling banyak digunakan adalah silikon (Si). PLTS dapat dimanfaatkan secara on-grid maupun off-grid. Perbedaannya ter- dapat pada jaringan yang terhubung. PLTS on-grid artinya terhubung dengan jar- ingan listrik PLN. Misalnya, jika suatu rumah memasang PLTS dan listrik dari PLTS dihubungkan dengan jaringan listrik PLN, maka pemanfaatan tersebut disebut on-grid. Gambar 10 Susunan Sistem PLTS Off-Grid
  • 39. 39 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Sementara PLTS off-grid berarti bahwa jaringan listrik tidak terhubung dengan listrik PLN. Misalnya, pada suatu pulau yang tidak terdapat listrik PLN, PLTS yang dibangun hanya digunakan untuk masyarakat di pulau tersebut. Maka, peman- faatan itu disebut off-grid. PLTS pada pesantren, dapat dimanfaatkan secara on- grid maupun off-grid. Penentuan ini perlu mempertimbangkan berbagai aspek diantaranya, ketersediaan listrik PLN, serta hitungan ekonomi dari pemanfaatan PLTS. Gambar 11 Susunan Sistem PLTS On-Grid
  • 40. 40 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya KOMPONEN DASAR PANEL SURYA Panel surya merupakan komponen utama pada sistem PLTS. Berbagai ma- cam jenis panel surya dikembangkan untuk memperoleh kualitas terbaik dalam memanfaatkan cahaya matahari. Terdapat beberapa jenis panel surya yang ada dipasaran, diantaranya monokristalin (monocrystalline), polikristalin (polycrys- talline), dan amorf (amorphous). Ketiga jenis panel surya tersebut terbuat dari silikon. Perbedaannya terdapat pada struktur kristal yang membentuk material sebagaimana ditunjukkan pada gambar berikut. JENIS SEL SURYA MONOCRYSTALLINE paling efisien, lebih mahal, lebih rendah tingkat keber- lanjutannya dalam tahap produksi POLYCRYSTALLINE efisiensi lebih rendah, har- ga lebih rendah, lebih ting- gi tingkat keberlanjutannya dalam tahap produksi tingkat keberlanjutannya dalam tahap produksi THIN FILM diantara tiga jenis paling rendah efisiensinya, harga lebih rendah, lebih tinggi tingkat keberlanjutannya dalam tahap produksi Gambar 12 jenis sel surya (atas) dan panel surya (bawah)
  • 41. 41 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Sel surya merupakan komponen terkecil dari panel surya. Beberapa sel surya yang dirangkai menjadi satu, disebut panel surya/solar module. Bentuk ini yang biasanya dijual secara kepingan dengan kapasitas 50, 100, hingga 300 watt-peak (Wp). Panel surya yang dirangkai menjadi satu sistem yang memiliki tegangan dan arus tertentu, disebut array. Penjelasan dari perbedaan ketiganya ditunjukkan pada Gambar berikut. Gambar 13 Komponen Panel Surya Berdasarkan perkembangan teknologi, terdapat panel surya yang terbuat dari tumbuh-tumbuhan. Hal ini mirip dengan cara kerja fotosintesis pada tanaman. Panel surya ini disebut dye sensitized solar cell (DSSC). Konsepnya, ekstrak tum- buhan ditambah dengan bahan kimia tertentu yang dapat menghantarkan listrik, diletakkan diantara dua kaca kecil yang sudah bisa disebut sel surya. Sel surya ini kemudian dirangkai menjadi sebuah panel surya. Efisiensi DSSC relatif rendah dibandingkan dengan PLTS silikon. Tetapi karena adanya perbedaan ekstrak tum- buhan, jika diaplikasikan, bisa memberikan efek warna-warni seperti pada Gam- bar berikut.
  • 42. 42 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 14 Gedung EPFL Swiss Tech Convention Center yang dindingnya menggunakan DSSC (sumber: www.joshuagallaway.com(2019))
  • 43. 43 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gedung Solar Dome Kolkata’s Eco Park di Kolkata, India
  • 44. 44 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Baterai pada sistem PLTS merupakan komponen yang berguna untuk menyim- pan energi listrik dari panel surya. Baterai berfungsi saat cahaya matahari kurang atau tidak cerah (saat cuaca mendung atau saat malam hari). Jenis baterai yang sering digunakan pada sistem PLTS adalah lead-acid battery dan nickel-cadmium battery. Pada dasarnya cara kerja baterai pada sistem PLTS sama dengan baterai pada remote televisi, jam tangan dan berbagai peralatan umum lainnya. Sebagaimana umumnya, baterai pada PLTS juga memiliki umur dan periode penggunaan yang mau tidak mau perlu diganti pada rentang periode tertentu. Salah satu besaran yang mewakili karakter baterai adalah depth of discharge (DoD). DoD menyatakan besarnya kapasitas baterai yang diambil selama penggunaan.Misalnya pada hand- phone (HP), biasanya terdapat indikator berapa sisa kapasitas pada baterai. Seh- ingga kita dapat mengetahui kapan baterai perlu di-charge. Baterai juga memiliki siklus hidup (cycle life) yang menunjukkan jumlah siklus yang dapat dimanfaatkan sepanjang usia baterai. Secara teori, semakin besar DoD yang diterapkan, semakin rendah siklus hidupnya. Artinya, jika energi pada baterai dimanfaatkan 100% hingga kosong kemudian baru diisi kembali, maka baterai tersebut tidak akan berumur panjang. Lagi-lagi, konsep ini sama dengan baterai HP . Jika penggunaan HP dimaksimalkan hingga baterainya 0%, kemudian baru dilakukan charging, maka umur baterai ti- dak akan panjang. Jika sebelum habis, sudah di-charge, maka umur baterai akan lebih panjang. BATERAI SOLAR CHARGE CONTROLLER (SCC) Solar charge controller berfungsi untuk melindungi baterai. Caranya adalah dengan membatasi energi yang masuk pada baterai. Terdapat dua teknologi SCC yang umum digunakan pada sistem PLTS, yaitu pulse width modulation (PWM) dan maximum power point tracking (MPPT). Gambar 15 Solar Charge Controller (sumber: https://westech-pv.com/)
  • 45. 45 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Listrik yang dihasilkan dari panel surya dan yang disimpan dalam baterai mer- upakan listrik searah (direct current atau DC). Sementara itu, peralatan rumah tangga mayoritas menggunakan listrik bolak balik (alternating current atau AC). Untuk itu, diperlukan inverter. Alat ini bertugas untuk mengubah listrik DC men- jadi AC. Kapasitas inverter tergantung pada beban listrik maksimum. Kapasitas inverter harus lebih tinggi dari beban maksimal yang mungkin terjadi pada sistem PLTS. Listrik AC yang dihasilkan inverter umumnya memiliki tegangan lebih besar atau sama dengan 220 volt agar dapat dimanfaatkan pada peralatan rumah tangga. INVERTER Gambar 16 Berbagai contoh kapasitas inverter (sumber: https://tokoonline88.com/inverter-watt/) PERHITUNGAN KINERJA Untuk menghitung kinerja sistem PLTS, secara sederhana dapat menggunakan persamaan sebagai berikut: Energi yang dihasilkan PLTS = Daya PLTS x PSH Energi yang dihasilkan PLTS memiliki satuan watthour (Wh). Daya PLTS mer- upakan total panel surya yang digunakan dalam sistem dalam satuan wattpeak (Wp). Variabel PSH adalah peak sun hour, yaitu total intensitas matahari dalam sehari ketika intensitasnya mencapai rata-rata 1000 W/m2 . Di Indonesia, secara praktis nilai PSH yang digunakan biasanya berkisar antara 4,5-5 jam sehari.
  • 46. 46 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Selama pembangkit listrik beroperasi, selalu terdapat risiko terjadinya gang- guan dan kerusakan pada komponen maupun sistem. Karena itu, diperlukan pe- meliharaan komponen, baik secara berkala maupun pada kondisi khusus. Den- gan adanya pemeliharaan, diharapkan kinerja dari sistem pembangkit listrik tidak mengalami penurunan atau bahkan kegagalan serta kinerjanya dapat terjaga sesuai dengan rancangan awalnya. Pemeliharaan ini secara tidak langsung akan mempengaruhi biaya operasional pembangkit listrik. Berbagai kerusakan komponen yang sering terjadi pada PLTS diantaranya ker- usakan baterai dan inverter karena overload. Untuk menyelesaikan berbagai mas- alah pada sistem PLTS, banyak orang yang memilih untuk melakukan penggantian komponen-komponen baru alih-alih memperbaiki komponen yang mengalami kerusakan. Kemudahan dan kepraktisan adalah alasan bagi sebagian orang untuk mengganti dibandingkan memperbaiki komponen yang rusak, dan tentu saja hal tersebut akan menambah biaya pemeliharaan. Lebih lanjut diperlukan adanya im- plementasi mekanisme pemeliharaan sistem pembangkit listrik yang dapat ber- jalan secara berkelanjutan. Sebelum merancang pembangkit listrik, terlebih dahulu perlu dilihat kebutu- han beban dari konsumen yang ada. Gambar berikut menunjukkan bahwa pa- DASAR OPERASIONAL DAN PEMELIHARAAN Gambar 17 Skema Dasar Pemenuhan Kebutuhan Energi
  • 47. 47 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya sok energi yang secara teori didapat dari daya terpasang dikalikan dengan waktu tinjauan dan faktor kapasitas diproduksi berdasarkan kebutuhan energi dari kon- sumen (Budiarto dkk, 2018). Pemeliharaan PLTS dapat dilakukan secara rutin. Contoh beberapa kegiatan un- tuk dasar operasional dan pemeliharaan ditunjukkan pada tabel berikut. Berbagai aktivitas pemeliharaan yang dapat dilakukan sendiri. Pesantren dapat melakukannya sendiri dengan baik, apalagi jika dilakukan pelatihan terhadap warga pesantren yang ditugaskan. Pelatihan dapat diberikan, misalnya sebelum pemasangan PLTS. Aktivitas magang dapat disertakan dalam program pelatihan tersebut. Dalam tabel aktivitas pemeliharaan, terdapat paling tidak dua aktivitas peme- liharaan sederhana yang dapat dilakukan sendiri oleh warga pesantren, bahkan tanpa mengikuti program pelatihan khusus. Berbagai aktivitas pemeliharaan lain- nya sebenarnya bisa juga dijalankan oleh warga pesantren yang telah mengikuti pelatihan dengan baik. Jika kompetensi warga pesantren mencukupi, aktivitas per- baikan ringan dapat pula dilakukan sendiri. Aktivitas Pemeliharaan Sesuai kebutuhan komponen Bulanan Setiap 6 bulan Inspeksi kerusakan panel surya x Pengecekan bayangan pada panel surya *) x Membersihkan sampah di sekitar area PLTS *) x x Pengecekan alat PLTS x Pengecekan kemiringan panel surya x Pengecekan inverter dan solar charge controller x Pengecekan baterai x Pengecekan beban baterai x Pengecekan kapasitas baterai x Pengecekan dan membersihkan semua peralatan elektrikal x Memonitor arus dan tegangan sistem x x Tabel 1 Jadwal Aktivitas Pemeliharaan (Sumber: U.S Department Of Energy. Keterangan: *) dapat dilakukan sendiri oleh warga pesantren)
  • 48. 48 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA PLTS Gangguan dan kerusakan yang terjadi dalam sistem PLTS dapat berimbas pada penurunan daya atau bahkan masalah keamanan. Berikut, beberapa kemungk- inan gangguan dan kerusakan pada tiap-tiap komponen dalam sistem PLTS. GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA PANEL SURYA a. Akumulasi Debu dan Kotoran di Permukaan Panel Surya Akumulasi debu dan kotoran di permukaan atas panel surya dapat mengaki- batkan berkurangnya kinerja modul dalam menangkap energi foton dikarenakan terhalangnya cahaya matahari yang akan jatuh ke permukaan sel surya. Untuk mengatasi masalah ini dapat dilakukan dengan cara melakukan pembersihan pada permukaan panel surya secara berkala. Pembersihan permukaan panel surya juga bisa terjadi dengan sendirinya dengan bantuan air hujan dan hembusan an- gin. Pemasangan panel surya dengan kemiringan tertentu akan membantu air hujan untuk mengalir meninggalkan area permukaan panel surya dan membawa kotoran dan debu yang menempel. Gambar 18 Pembersihan panel surya dengan menggunakan alat pembersih
  • 49. 49 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 19 Keretakan pada solar module Gambar 20 Hot spot pada panel surya (sumber: https://www.energetica-pv.com/) b. Keretakan Sel Surya Keretakan (crack) pada sel surya dapat terjadi karena beberapa hal, mulai dari tekanan termal, tekanan mekanik (seperti terkena material saat hujan lebat atau angin kencang yang mengakibatkan batuan kerikil terbang dan jatuh mengenai panel surya), hingga keretakan kecil yang terjadi pada saat proses manufaktur yang kemudian tidak terdeteksi pada saat inspeksi dan kemudian keretakannya semakin membesar seiring berjalannya waktu. Keretakan pada sel surya ini kemudian menyebabkan sel-sel pada panel surya yang mulanya saling terhubung menjadi terputus (open circuit) dan berdampak pada pengurangan daya keluaran panel surya. Keretakan pada sel surya cukup su- lit untuk dihindari. Sepanjang panel surya beroperasi retakan pada modul bahkan dapat berkembang menjadi lebih panjang dan lebih lebar. c. Hot Spot Hot spot adalah bagian solar module atau panel surya yang memiliki tempera- tur lebih tinggi dibanding bagian lainnya. Hot spot dapat terjadi jika salah satu atau lebih sel pada panel surya tidak menghasilkan energi listrik atau dengan kata lain sel tersebut ada yang mengalami open circuit. Hal ini bisa dipicu karena pada sel tersebut terjadi keretakan, terkena shading atau tertutup bayangan da- lam waktu lama, hingga korosi atau cacat di bagian sambungan diantara sel-sel PV. Satu sel yang mengalami kerusakan dalam sebuah jalur, berakibat pada sel-sel yang masih dalam keadaan baik tidak dapat menyalurkan energi listrik. Terham- batnya arus listrik pada satu jalur panel mengakibatkan muatan listrik terhambat, yang kemudian terkonversi menjadi panas (heat) dan menimbulkan bercak (hot spot) pada panel surya. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hot spot berkontribusi terhadap pengurangan daya solar module hingga sebesar 2% per tahun (Rajput dkk, 2016).
  • 50. 50 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA BATERAI Korosi Korosi dapat terjadi saat baterai pada kondisi tegangan tinggi atau pengisian berlebihan (overcharge).Korosi juga terjadi apabila baterai dibiarkan dalam kondi- si tidak digunakan cukup lama. Korosi menimbulkan berbagai gangguan antara lain mengurangi mengurangi kapasitas pengisian baterai, serta mengakibatkan baterai mudah rusak. GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA INVERTER Overheating Inverter terbuat dari komponen-komponen elektronik yang sensitif terhadap temperatur. Temperatur yang tinggi akan menyebabkan pengurangan daya yang signifikan dan dapat menyebabkan inverter berhenti beroperasi apabila menca- pai temperatur operasi maksimumnya. Untuk mencegah terjadinya overheating, perlu dilakukan pengecekan secara berkala sistem pendinginan pada inverter se- lama inverter beroperasi dan memastikan bahwa sistem pendingin atau sistem ventilasi inverter beroperasi secara tepat. Selain itu dapat juga dilakukan tinda- kan preventif lain seperti membersihkan filter debu serta menghilangkan kotoran yang mampu menghalangi aliran udara. GANGGUAN DAN KERUSAKAN PADA SISTEM PERKABELAN Kegagalan Isolasi Kegagalan ini terjadi karena adan- ya arus singkat atau korsleting dian- tara bagian-bagian dari rangkaian. Arus singkat biasanya terjadi karena sel- ongsong kabel mengalami kerusakan atau dalam kondisi lembab, kesalahan instalasi, maupun koneksi yang lemah antara kabel DC dan panel. Kegagalan isolasi menyebabkan inverter berhenti beroperasi secara total atau beropera- si pada kondisi yang tidak optimal. Hal yang perlu diperhatikan untuk mence- gah kegagalan ini terjadi adalah dengan memastikan kabel DC memiliki kualitas yang baik dan terpasang dengan benar. Gambar 21 Instalasi kabel yang buruk dapat menyebabkan korsleting listrik
  • 51. 51 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Secara teknis energi diartikan sebagai kemampuan untuk melakukan usaha. Peran energi sangat penting dalam kehidupan manusia karena mempengaruhi ak- tivitas kehidupan manusia sehari-hari. Berbagai macam manfaat yang dihasilkan oleh pembawa energi bagi kehidupan manusia guna menjalankan berbagai akti- vitas disebut layanan energi (energy service). Inilah yang membuat energi menjadi salah satu kebutuhan dasar manusia. Pemenuhan energi merupakan bagian dari pemenuhan kebutuhan pokok ma- nusia demi mencapai kesejahteraannya. Melalui pemanfaatan energi, manusia akan mampu menjalankan berbagai akti- vitas. Lebih dari itu, akses terhadap ener- gi merupakan syarat inti dalam pengen- tasan kemiskinan. Layanan energi sangat penting, karena fungsinya yang mampu antara lain 1) meningkatkan produkti- vitas usaha dan aktivitas ekonomi, 2) menciptakan lapangan kerja dan sumber pendapatan baru, serta 3) meningkatkan kualitas hidup. Gambar 22 Monitoring Online Produksi Listrik dari PLTS Pesantren Penerapan teknologi energi terbaru- kan di masyarakat untuk memberikan manfaat yang berkelanjutan (benefit sustainability) merupakan tantangan yang kompleks. Sisi keberlanjutan yang diusahakan melalui adanya penyediaan energi (be- rupa listrik dan bahan bakar) berbasis energi terbarukan tidak hanya keber- lanjutan lingkungan namun juga dari sisi teknis, teknologi, sosial, ekonomi, dan institusional. Seluruh sisi keberlan- jutan ini perlu ditekankan agar dapat memberi jaminan bahwa teknologi en- ergi terbarukan tersebut dapat bekerja sepanjang umur kerjanya (lifetime) me- masok energi (baik berupa bahan bakar atau listrik). Hal ini yang pada giliran- nya akan menjamin bahwa teknologi yang diterapkan bisa terus memberikan manfaat. KEBERLANJUTAN MANFAAT PLTS
  • 52. 52 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Gambar 23 Aspek Keberlanjutan Manfaat PLTS
  • 53. 53 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Di lapangan ditemukan pula kasus-kasus kegagalan PLTS dengan beragam penyebab. Salah satu kegagalan yang mencolok adalah PLTS yang belum dapat beroperasi karena perizinan teknis, terutama pada sistem on-grid yang terkoneksi dengan PLN. Kasus ini memberikan pelajaran penting mengenai aspek legalitas yang harus diperhatikan. Komunikasi dan koordinasi dengan pihak lain (PLN) per- lu dilakukan sebelum melakukan pemasangan PLTS. Proses difusi teknologi memang bukan terbatas pada permasalahan pasokan berbagai alat teknis kepada orang atau komunitas. Lebih kompleks dari itu, proses tersebut perlu diintegrasikan dengan aspek know-how, keterampilan dan budaya di wilayah dimana suatu teknologi akan dimanfaatkan/dioperasikan. Pendekat- an “user-perspective” perlu diterapkan sebagai penghubung antara teknologi dan (calon) pemakainya. Difusi teknologi harus mampu menjembatani antara teori dan praktik (yang kuat terkait dengan pengetahuan dan kemampuan lokal). Untuk itu perlu diper- timbangkan perlakuan adaptasi teknologi. Langkah tersebut merupakan usaha untuk mewujudkan berbagai potensi manfaat suatu teknologi yang akan dioper- asikan. Proses transfer teknologi tepat guna dalam proses ini menjadi salah satu inti tantangan. Perlu dipertimbangkan dua aspek dalam proses itu yaitu teknologi tepat guna dan penyerapan teknologi tersebut. KEBERLANJUTAN TEKNIS Dimensi ini mencakup kualitas/keandalan teknologi energi terbarukan yang dimanfaatkan, yang dijamin antara lain oleh rancangan, pilihan spesifikasi, pema- sangan, commissioning, hingga pemakaian dan pemeliharaan. Hal ini membutuh- kan proses transfer kepada warga pesantren terkait kemampuan operation and maintenance (OM) peralatan energi terbarukan agar produksi listrik PLTS (kWh) terus berlanjut. Keandalan suatu sistem energi merupakan kombinasi tiga faktor: 1) keandalan yang terkait pada kinerja satu bagian alat atau komponen sistem tersebut, 2) kemampuan untuk dipelihara (maintainability), yaitu kemungkinan untuk mende- teksi kesalahan kemudian mengatasi masalah pada komponen itu sampai meng- gantinya jika perlu, dan 3) terpenuhinya kebutuhan pemeliharaan yang mencakup suku cadang, peralatan pemeliharaan dan kemampuan SDM, baik warga pesant- ren atau mitra pendukung lainnya. Dimensi ini menegaskan perlunya proses penguatan warga pesantren sejak tahap inisiasi karena mereka yang akan memiliki dan mengelola PLTS yang dipas- ang. Warga pesantren tidak menjadi objek teknologi, namun menjadi subjek yang turut mengelola perkembangan teknologi, yang dapat menghasilkan berbagai manfaat. Warga pesantren, sejak tahap perencanaan awal, ditempatkan dalam posisi strategis dalam mencari dan menentukan berbagai langkah yang diimple- mentasikan. KEBERLANJUTAN SOSIAL
  • 54. 54 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya Aplikasi PLTS untuk memenuhi kebutuhan energi akan memberikan keuntun- gan, antara lain berupa penghematan biaya listrik terutama oleh pesantren yang menjalankan usaha. Sedikit dari hasil penghematan yang nantinya didapatkan akan disisihkan untuk ditabungkan/disimpan. Tabungan tersebut nantinya akan digunakan untuk keperluan membeli suku cadang jika ada bagian sistem PLTS yang rusak. Selain itu akan muncul bisnis baru yang didukung PLTS, yang akan menjadi sumber tambahan profit. Akan bisa muncul pula kebutuhan tenaga kerja dengan keahlian khusus PLTS. Para tenaga kerja, yaitu warga pesantren dan warga sekitar pesantren dengan keahlian PLTS dapat pula memberikan layanan untuk berbagai tempat lain. Pemanfaatan PLTS (dan energi terbarukan setempat) ditujukan salah satun- ya agar mendorong kegiatan produktif yang mampu menciptakan lapangan kerja KEBERLANJUTAN FINANSIAL/EKONOMI Gambar 24 Teknisi PLTS Pesantren Menunjukkan Panel Kontrol PLTS Kelompok yang dibina diharapkan mampu melahirkan SDM dengan kemam- puan terkait desain, instalasi, serta operasional dan pemeliharaan PLTS. Pelatihan lebih lanjut bahkan bisa menumbuhkan kemampuan lebih tinggi, misalnya mem- buat komponen-komponen PLTS, dimulai dengan spesifikasi yang sederhana. Kemampuan SDM pesantren tersebut merupakan potensi yang sangat berharga untuk keberlanjutan manfaat PLTS, tidak hanya di pesantren namun juga untuk daerah di sekitar pesantren.
  • 55. 55 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Matahari sebagai Sumber Daya Energi dan Pemanfaatannya KEBERLANJUTAN INSTITUSIONAL Berbagai tantangan dalam pengembangan sistem energi terbarukan (khusus- nya skala kecil) antara lain mencakup tidak memadainya kemampuan teknis di tingkat lokal dan tidak memadainya dukungan sepanjang umur (lifetime) infras- truktur energi terbarukan yang dibangun. PLTS merupakan teknologi dan pengetahuan yang relatif baru bagi banyak pondok pesantren. Kondisi tersebut memunculkan tantangan tambahan bagi para pihak untuk memastikan kesuksesan dan keberlanjutan dari pemanfaatan energi surya. Kelembagaan pengelola merupakan hal mendasar yang mesti diperhatikan. Beberapa pesantren menempatkan pengelolaan panel surya di dalam struktur or- ganisasi pesantren yang membidangi sarana prasarana yang memiliki tugas an- tara lain untuk: 1. Memastikan PLTS yang terpasang bekerja secara maksimal dalam menang- kap energi matahari, yang dapat dipantau melalui aplikasi di smartphone. 2. Membersihkan panel surya yang terpasang secara rutin atau minimal 1 kali dalam seminggu. 3. Memastikan keamanan atap dan gedung yang terpasang panel surya dari resiko terpasangnya rangkaian panel (misalnya kebocoran atap). 4. Menghubungi pihak vendor panel surya jika terjadi kendala termasuk jika terpantau energi yang masuk ke panel dan teraliri di panel sentral tidak sesuai ukuran standar. 5. Memastikan pesantren menyisihkan dana dari penghematan biaya listrik untuk operasional, pemeliharaan, dan pengembangan PLTS. 6. Mensosialisasikan pengetahuan dasar tentang energi surya kepada para santri dan guru. Pengelolaan seperti ini merupakan salah satu bentuk pengelolaan yang bisa menjadi pilihan bagi pesantren. KEBERLANJUTAN LINGKUNGAN Aplikasi PLTS akan mereduksi emisi CO2 yang manfaatnya akan berdampak positif bagi lingkungan hidup. Capaian ini bersifat makro dan strategis. Investasi yang ditanamkan akan mampu mereduksi dan mencegah CO2 yang dapat dihitung secara kuantitatif. Lebih lanjut,jika PLTS yang dimanfaatkan memakai baterai,perlu direncanakan langkah perlakuan pasca battery tersebut habis masa pakainya. Kerjasama yang baik dengan mitra akan memastikan minimalisasi dampak negatif lingkungan yang dapat ditimbulkan oleh limbah baterai tersebut. baru, baik langsung (menangani unit PLTS) maupun tidak langsung (menangani kegiatan produktif yang ditumbuhkan). Artinya, idealnya, PLTS tidak dimanfaat- kan terbatas pada pemenuhan kebutuhan nonbisnis atau rumah tangga saja. Jika dapat terwujud, penguatan kegiatan ekonomi di pesantren yang didukung PLTS akan memberikan daya tarik bagi masyarakat di sekitar pesantren pula untuk mengembangkan berbagai alternatif kegiatan ekonomi baru.
  • 56. 56 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren AKTIVITAS DAN USAHA YANG DIDUKUNG PLTS DI PESANTREN Gambar 25 Pengenalan Listrik dan Kom- ponen-komponen PLTS di Pesantren Pondok pesantren membutuhkan energi listrik dalam kapasitas besar dalam menjalankan kegiatannya. Pe- manfaatan energi matahari akan mem- berikan manfaat besar bagi pondok pe- santren. Pemanfaatan potensi ini perlu mendapat dorongan dari makin banyak pihak dengan tetap memperhatikan berbagai aspek agar dapat berjalan dengan baik. Kegiatan di pesantren secara umum dapat dipilah menjadi dua, yakni ke- giatan utama dan kegiatan tambah- an. Kegiatan utama di pesantren ada- lah menyelenggarakan pendidikan. Kegiatan tambahan di pesantren san- gat beragam tergantung pada kondisi masing-masing pesantren. Kegiatan tambahan ini antara lain binatu (laun- dry), kantin, toko, dan pembuatan air minum. Kegiatan utama dan tambahan ini membutuhkan energi listrik. Beberapa pesantren di Indonesia telah menggu- nakan panel surya untuk memenuhi sebagian kebutuhan listrik dalam men- jalankan kegiatannya. Kesuksesan dan kegagalan menjadi cerita yang men- giringi proses-proses ini. Aspek teknis dan tata kelola menjadi dua hal penting yang perlu diperhatikan agar cerita suk- ses lebih besar dari pada cerita gagal.
  • 57. 57 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren Manfaat ekonomi ini akan lebih besar jika PLTS yang terpasang dilengkapi den- gan baterai atau tipe off grid sehingga dapat dipergunakan pada malam hari. Namun demikian, opsi ini berkonsekuensi pada kebutuhan pengelolaan keuangan yang ketat, mengingat usia baterai yang hanya 4-5 tahun, sementara usia teknis panel surya mencapai 20 tahun: setiap lima tahun sekali harus mengganti baterai untuk mengimbangi usia panel. Pilihan lain untuk memperbesar manfaat adalah tersambungnya PLTS dengan jaringan PLN sehingga kelebihan daya dapat mem- berikan manfaat ekonomi tambahan bagi pesantren. Manfaat lain yang diperoleh adalah pengenalan mengenai energi terbarukan kepada kalangan internal pesantren (santri dan guru) serta masyarakat di seki- tar pesantren. Pengenalan ini dalam jangka panjang diharapkan dapat menjadi embrio masuknya energi terbarukan di dalam kurikulum pendidikan dasar dan menengah di Indonesia. Sosialisasi energi terbarukan ini diharapkan dapat mem- berikan pengetahuan dan kesadaran mengenai energi terbarukan.
  • 58. 58 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren PENDIDIKAN Kegiatan utama pesantren adalah menyelenggara- kan pendidikan. Kegiatan ini menggunakan beberapa peralatan yang membutuhkan energi listrik baik un- tuk belajar mengajar maupun administrasi. Peralatan tersebut antara lain adalah lampu, kipas angin, dan komputer. KANTIN Kantin merupakan salah satu usaha ekonomi pe- santren yang berjalan dengan baik. Produk yang disediakan di kantin pesantren antara lain minuman, makanan ringan, roti, dan kue. Konsumen utama kan- tin adalah santri, guru, pengasuh, dan keluarga santri yang berkunjung. Peralatan di kantin yang membu- tuhkan listrik antara lain kulkas, lampu, kipas angin, dan komputer. Gambar 26 Kegiatan Belajar Mengajar di Pesantren Gambar 27 Usaha Toko di Pesantren
  • 59. 59 Model Bisnis Pengembangan Ekonomi Pesantren Berbasis Energi Terbarukan Aktivitas dan Usaha Yang Didukung PLTS di Pesantren PENUNJANG PENDIDIKAN Aktivitas sehari-sehari warga pesantren sangat erat dengan peralatan yang mengkonsumsi listrik. Pera- latan tersebut mencakup antara lain pompa air, yang berfungsi untuk mendukung keperluan mencuci pa- kaian atau juga mandi. Beberapa pesantren memiliki toko sebagai salah satu usaha ekonomi. Toko milik pesantren menye- diakan alat tulis, buku, dan seragam. Konsumen toko pesantren ini adalah internal pesantren (santri, guru, dan pengasuh) dan masyarakat di sekitar pesantren. Peralatan di dalam toko yang membutuhkan listrik adalah lampu, kipas angin, dan komputer. TOKO Gambar 28 Aktivitas Penunjang Pendidikan; Pompa Air untuk Keperluan Sehari-hari