SlideShare una empresa de Scribd logo
1 de 6
PROPOSAL
                      PRAKTEK KERJA LAPANGAN
                DI PT. PERTAMINA (Persero) RU II DUMAI




1.1   Latar Belakang Kerja Praktek
      Dalam rangka meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia Kota Dumai yang
berkualitas serta menjawab kebutuhan akan tenaga kerja lokal yang handal, perlu
adanya suatu proses peningkatan keterampilan. Perguruan tinggi di Kota Dumai
mengupayakan untuk memberikan pemahaman kondisi kongkrit kepada
mahasiswa tentang kondisi riil dunia industri sesungguhnya. Pesatnya kemajuan
teknologi khususnya di industri juga menuntut mahasiswa untuk perlu mengetahui
berbagai perubahan tersebut. Kondisi ini tentunya akan mempengaruhi pada mutu
kelulusan mahasiswa tersebut nantinya. Untuk itu dipandang perlu untuk menjalin
hubungan kerja sama dengan pihak industri dalam membekali lulusan (graduate)
perguruan tinggi nantinya, dengan pengetahuan situasi industri, sehingga
diharapkan ada suatu nilai tambah dari lulusan perguruan tinggi tersebut. Salah
satu metode yang digunakan adalah sistem magang atau Kerja Praktek.
      Kerja praktek adalah suatu kewajiban setiap mahasiswa Jurusan Teknik
Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai yang sudah memenuhi persyaratan
untuk melaksanakan kerja praktek dan harus dilaksanakan sebaik-baiknya dengan
tujuan agar mahasiswa memperoleh nilai tambah dalam bidang ilmu pengetahuan,
khususnya di bidang industri.
        Dengan adanya kerja praktek ini, para mahasiswa diharapkan mendapat
pengetahuan dan pengalaman yang bermanfaat sebagai bekal bagi mahasiswa
setelah menyelesaikan studinya dan memasuki lapangan pekerjaan.
      Dalam kegiatan ini, akan dilakukan pengamatan dan pengkajian terhadap
proses produksi Gasoline Premium 88 di PT. PERTAMINA (Persero) RU II
DUMAI yang mencakup proses produksi, engineering, quality control dan
sebagainya.
1.2     Tujuan Kerja Praktek

         Adapun tujuan dari pelaksanaan kerja praktek pada program studi Teknik
Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai adalah untuk:
      1. Melihat dan mengenal lapangan kerja secara langsung serta memperdalam
         teori yang diperoleh selama berada di bangku kuliah.
      2. Melatih mahasiswa bekerja disiplin dan bertanggung jawab.
      3. Dapat memperoleh keterampilan dalam penguasaan pekerjaan.
      4. Sebagai landasan penyusunan tugas akhir.




1.3    Manfaat Kerja Praktek

1. Bagi Mahasiswa :
      a. Dapat memahami atau mengetahui berbagai aspek perusahaan seperti:
         aspek teknik, aspek pemasaran, organisasi, ekonomi, persediaan dan
         sebagainya.
      b. Memperoleh kesempatan berlatih bekerja di lapangan.
      c. Membandingkan teori-teori yang diperoleh di bangku perkuliahan.
      d. Untuk memahami cara melaksanakan penelitian untuk karya ilmiah.
      e. Dapat mengumpulkan data dari lapangan guna penyusunan tugas akhir.


      2. Bagi Akademis
         a. Untuk memperluas perkenalan Sekolah Tinggi Teknologi Dumai dan
             khususnya program studi Teknik Industri kepada lingkungan
             masyarakat dan pihak perusahaan.
         b. Mempererat kerja sama antara akademis dengan instansi pemerintah
             maupun perusahaan swasta.
3. Bagi Perusahaan
      a. Laporan kerja praktek dapat dijadikan sebagai bahan masukan ataupun
         usulan perbaikan seperlunya dalam pemecahan masalah-masalah di
         perusahaan.
      b. Dapat melihat keadaan perusahaan dari sudut pandang mahasiswa yang
         melakukan kerja praktek.
      c. Sebagai sumbangan perusahaan dalam memajukan pembangunan di
         bidang pendidikan.


1.4    Deskripsi Kerja Praktek

      1. Setiap mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan harus melaksanakan
         kerja praktek pada suatu perusahaan dan badan / lembaga pemerintah atau
         badan swasta yang mana kerja praktek ini dilaksanakan minimal 1 (satu)
         bulan dan maksimal 3 (tiga) bulan.
      2. Kerja praktek ini harus bersifat latihan kerja praktek yang disiplin dan
         bertanggung jawab sesuai para pekerja dan perusahaan yang bersangkutan.
      3. Membuat laporan kerja praktek yang harus dilaporkan serta dilegalisasi
         oleh perusahaan / badan yang bersangkutan.
      4. Laporan kerja praktek terpisah dengan penyusunan tugas akhir.



1.5    Rencana Kegiatan
         Pada proposal PKL ini, rencana kegiatan yang kami susun dan ajukan.
Kepada PT. PERTAMINA (Persero) RU II Dumai tersebut mencakup :
A.       Peserta Magang
         Nama                  : Hengky Fitrayco
         Tempat/Tgl.Lahir      : Duri, 02 juli 1988
         NIM                   : 06 207 027
         Program studi         : Teknik Industri
         Program pendidikan : Sarjana (S1)
         Alamat                : Jl. Muslim No. 12 RT.020 Kel. Jaya Mukti
                                 Kec.Dumai Timur – DUMAI
B.     Metode Praktek Kerja Lapangan
       Metode yang digunakan dalam Praktek Kerja Lapangan ini dibagi ke
dalam beberapa rangkaian kegiatan, yaitu:
       1. Orientasi
          Orientasi bertujuan untuk mengenal, mengetahui dan mempelajari
          kegiatan yang terdapat pada bagian atau departemen yang dikunjungi
          selama PKL.
       2. Observasi Pokok Bahasan
          Obsevasi atau pengamatan terhadap pokok bahasan ini bertujuan agar
          mahasiswa dapat melihat dan menemukan suatu permasalahan yang
          terdapat pada bagian atau departemen yang dikunjungi selama PKL
          sesuai dengan disiplin ilmu yang dimiliki.
       3. Pengerjaan PKL
          Bidang-bidang yang menjadi pengamatan atau observasi dalam
          kegiatan ini adalah:
          a. Sistem organisasi dan manajemen.
          b. Sistem operasi dan Produksi.
          c. Fasilitas yang ada di perusahaan.
          d. Teknologi yang digunakan.
          Selanjutnya data yang didapat akan diolah menjadi laporan PKL sesuai
          dengan tugas khusus (Pokok Bahasan) masing-masing.
       4. Konsultasi dan Diskusi
          Konsultasi ini dapat dilakukan dengan dosen pembimbing dan
          pembimbing di lapangan. Sedangkan diskusi dapat dilakukan dengan
          para teknisi dan rekan-rekan kuliah atau rekan-rekan selama sesama
          peserta PKL. Kegiatan ini akan memberikan masukan yang berguna
          dalam menyelesaikan dan menyempurnakan laporan PKL
1.6    Tugas Khusus
a. Judul

      Tugas khusus yang dikemukakan dalam penulisan kerja praktek ini adalah :
“Proses Produksi Gasoline Premium 88 pada PT. PERTAMINA (Persero)
RU II DUMAI”.


b. Latar Belakang Pemilihan Judul

      Minyak bumi adalah sumber energi yang paling besar yang digunakan
manusia saat ini. Pada masa ini manusia telah mengolah sekitar ribuan bahkan
jutaan barel minyak mentah guna memenuhi kebutuhan energi umat manusia
terutama kebutuhan bahan bakar motor.
      Secara teoritis, minyak bumi merupakan bahan bakar fosil yang dihasilkan
dari material-material organik, baik tumbuhan maupun hewan yang tertimbun
dalam tanah dalam kurun waktu jutaan tahun dan terkonversi menjadi senyawa
hidrokarbon. Minyak bumi atau yang dikenal sebagai minyak mentah (crude oil)
dapat diproses dengan berbagai metode menjadi berbagai macam produk. Salah
satu produk utamanya ialah gasoline.
      Gasoline atau yang biasa disebut bensin merupakan produk yang dihasilkan
dari penyulingan minyak mentah yang menghasilkan naphta dan kemudian
dilanjutkan dengan proses perengkahan, platforming, pemurnian, serta blending
sehingga didapat produk gasoline. Gasoline terbagi atas premium 88 (bensin) dan
premix 92 (pertamax). Angka 88 dan 92 menunjukkan bilangan oktan yang
dimiliki oleh senyawa tersebut. Gasoline merupakan bahan bakar yang paling
banyak digunakan dalam menggerakkan mesin-mesin kendaraan bermotor di
seluruh dunia, terutama di Indonesia. Di Indonesia terdapat sebuah perusahaan
pengolah minyak yaitu PT. PERTAMINA (Persero).
      PT. PERTAMINA (Persero) merupakan perusahaan pengolah minyak mentah
yang saat ini telah menjadi perusahaan pengolah minyak terbesar di Indonesia.
Perusahaan ini memiliki unit-unit pengolahan yang tersebar di seluruh Indonesia.
Salah satunya adalah kilang minyak PT. PERTAMINA (persero) RU II Dumai.
Kilang minyak ini dibangun oleh Pertamina pada tahun 1968 yang mampu
mengolah 130.000 barel minyak mentah perhari. Produk-produk minyak yang
dihasilkan oleh kilang Pertamina RU II Dumai adalah LPG, gasoline premium 88,
kerosene, avtur, JP-5, ADO, calcined coke, dan produk lebih (excess) yaitu
naphta, LSWR, HVGO, dan LOMC.
      Berdasarkan dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka tujuan
pemilihan judul tersebut adalah untuk mengetahui sistem dan proses produksi
gasoline premium 88 serta standar mutu yang diterapkan pada produk gasoline
tersebut.
c. Batasan Masalah
      Agar pengumpulan dan pengolahan data dalam penulisan laporan kerja
praktek lapangan dapat terarah, maka perlu dibuat suatu batasan masalah berupa :
       1. Penelitian dilakukan di PT. PERTAMINA (Persero) RU II Dumai.
       2. Fokus penelitian pada proses produksi Gasoline Premium 88 dan standar
            mutu produk yang digunakan.


1.7    Penutup
          Demikian proposal ini saya ajukan dengan harapan bahwa Bapak dapat
menerima pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan ini. Atas perhatiannya, saya
ucapkan terima kasih.




                                                        Dumai, 08 Oktober 2009




                                                       HENGKY FITRAYCO
                                                          NIM : 06 207 027

Más contenido relacionado

La actualidad más candente

KOMEN DAN CADANGAN
KOMEN DAN CADANGANKOMEN DAN CADANGAN
KOMEN DAN CADANGAN
cik Ena
 
Tujuan latihan industri
Tujuan latihan industriTujuan latihan industri
Tujuan latihan industri
Wan Asyura
 
Kesimpulan Report Latihan Industri
Kesimpulan Report Latihan IndustriKesimpulan Report Latihan Industri
Kesimpulan Report Latihan Industri
cik Ena
 

La actualidad más candente (20)

INTRODUCTION TO IKM LUMUT
INTRODUCTION TO IKM LUMUTINTRODUCTION TO IKM LUMUT
INTRODUCTION TO IKM LUMUT
 
Manual latihan industri
Manual latihan industriManual latihan industri
Manual latihan industri
 
report latihan industri politeknik ( Bab 1 )
report latihan industri politeknik ( Bab 1 )report latihan industri politeknik ( Bab 1 )
report latihan industri politeknik ( Bab 1 )
 
KOMEN DAN CADANGAN
KOMEN DAN CADANGANKOMEN DAN CADANGAN
KOMEN DAN CADANGAN
 
Final report 2015
Final report 2015Final report 2015
Final report 2015
 
Bab i pendahuluan
Bab i pendahuluanBab i pendahuluan
Bab i pendahuluan
 
Proposal PI
Proposal PI Proposal PI
Proposal PI
 
Panduan mencari tempat praktikal edisi 1
Panduan mencari tempat praktikal edisi 1Panduan mencari tempat praktikal edisi 1
Panduan mencari tempat praktikal edisi 1
 
(Jke) pic essential kit
(Jke) pic essential kit(Jke) pic essential kit
(Jke) pic essential kit
 
Kg sayap kota belud
Kg sayap kota beludKg sayap kota belud
Kg sayap kota belud
 
Report latihan industri
Report latihan industriReport latihan industri
Report latihan industri
 
Panduan menulis report akhir
Panduan menulis report akhirPanduan menulis report akhir
Panduan menulis report akhir
 
Tujuan latihan industri
Tujuan latihan industriTujuan latihan industri
Tujuan latihan industri
 
Laporan Akhir Latihan Industri
Laporan Akhir Latihan IndustriLaporan Akhir Latihan Industri
Laporan Akhir Latihan Industri
 
MADA internship report
MADA internship reportMADA internship report
MADA internship report
 
My Internship Reflection(Latihan Industri)
My Internship Reflection(Latihan Industri)My Internship Reflection(Latihan Industri)
My Internship Reflection(Latihan Industri)
 
Kesimpulan Report Latihan Industri
Kesimpulan Report Latihan IndustriKesimpulan Report Latihan Industri
Kesimpulan Report Latihan Industri
 
PROPOSAL PENGEMBANGAN TEACHING FACTORY.docx
PROPOSAL PENGEMBANGAN TEACHING FACTORY.docxPROPOSAL PENGEMBANGAN TEACHING FACTORY.docx
PROPOSAL PENGEMBANGAN TEACHING FACTORY.docx
 
Proposal pkl
Proposal pklProposal pkl
Proposal pkl
 
Isi mamin
Isi maminIsi mamin
Isi mamin
 

Similar a Proposal Magang Gasoline Premium 88

Pendahuluan sp36
Pendahuluan sp36Pendahuluan sp36
Pendahuluan sp36
karinaayin
 
Bab iii
Bab iiiBab iii
Bab iii
1933R
 
Bab iii
Bab iiiBab iii
Bab iii
1933R
 
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometerModul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
Leo Sausul
 
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALIlaporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
Syaifa Altari
 

Similar a Proposal Magang Gasoline Premium 88 (20)

BAB I
BAB IBAB I
BAB I
 
Contoh proposal pkl
Contoh proposal pklContoh proposal pkl
Contoh proposal pkl
 
Laporan PRAKTEK INDUSTRI (dandi heryana)
Laporan PRAKTEK INDUSTRI (dandi heryana)Laporan PRAKTEK INDUSTRI (dandi heryana)
Laporan PRAKTEK INDUSTRI (dandi heryana)
 
Bab iv
Bab ivBab iv
Bab iv
 
Bab i
Bab iBab i
Bab i
 
Bab i pendahuluan sg
Bab i   pendahuluan sgBab i   pendahuluan sg
Bab i pendahuluan sg
 
Bab i
Bab iBab i
Bab i
 
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdfLAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN.pdf
 
Laporan intruksi kerja
Laporan intruksi kerjaLaporan intruksi kerja
Laporan intruksi kerja
 
Laporan Prakkerin
Laporan PrakkerinLaporan Prakkerin
Laporan Prakkerin
 
Contoh proposal magang 2.docx
Contoh proposal magang 2.docxContoh proposal magang 2.docx
Contoh proposal magang 2.docx
 
laporanIsi 2(1)
laporanIsi 2(1)laporanIsi 2(1)
laporanIsi 2(1)
 
Pendahuluan sp36
Pendahuluan sp36Pendahuluan sp36
Pendahuluan sp36
 
Bab iii
Bab iiiBab iii
Bab iii
 
Bab iii
Bab iiiBab iii
Bab iii
 
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometerModul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
Modul penggunaan dan pemeliharaan hidrometer
 
Laporan coling suherman
Laporan coling suhermanLaporan coling suherman
Laporan coling suherman
 
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALIlaporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
laporan prektek kerja nyata di PT WIJAYA KARYA BOYOLALI
 
Fuel system ibnu hajar
Fuel system ibnu hajarFuel system ibnu hajar
Fuel system ibnu hajar
 
Laporan cooling sistem habibi
Laporan cooling sistem habibiLaporan cooling sistem habibi
Laporan cooling sistem habibi
 

Proposal Magang Gasoline Premium 88

  • 1. PROPOSAL PRAKTEK KERJA LAPANGAN DI PT. PERTAMINA (Persero) RU II DUMAI 1.1 Latar Belakang Kerja Praktek Dalam rangka meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia Kota Dumai yang berkualitas serta menjawab kebutuhan akan tenaga kerja lokal yang handal, perlu adanya suatu proses peningkatan keterampilan. Perguruan tinggi di Kota Dumai mengupayakan untuk memberikan pemahaman kondisi kongkrit kepada mahasiswa tentang kondisi riil dunia industri sesungguhnya. Pesatnya kemajuan teknologi khususnya di industri juga menuntut mahasiswa untuk perlu mengetahui berbagai perubahan tersebut. Kondisi ini tentunya akan mempengaruhi pada mutu kelulusan mahasiswa tersebut nantinya. Untuk itu dipandang perlu untuk menjalin hubungan kerja sama dengan pihak industri dalam membekali lulusan (graduate) perguruan tinggi nantinya, dengan pengetahuan situasi industri, sehingga diharapkan ada suatu nilai tambah dari lulusan perguruan tinggi tersebut. Salah satu metode yang digunakan adalah sistem magang atau Kerja Praktek. Kerja praktek adalah suatu kewajiban setiap mahasiswa Jurusan Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai yang sudah memenuhi persyaratan untuk melaksanakan kerja praktek dan harus dilaksanakan sebaik-baiknya dengan tujuan agar mahasiswa memperoleh nilai tambah dalam bidang ilmu pengetahuan, khususnya di bidang industri. Dengan adanya kerja praktek ini, para mahasiswa diharapkan mendapat pengetahuan dan pengalaman yang bermanfaat sebagai bekal bagi mahasiswa setelah menyelesaikan studinya dan memasuki lapangan pekerjaan. Dalam kegiatan ini, akan dilakukan pengamatan dan pengkajian terhadap proses produksi Gasoline Premium 88 di PT. PERTAMINA (Persero) RU II DUMAI yang mencakup proses produksi, engineering, quality control dan sebagainya.
  • 2. 1.2 Tujuan Kerja Praktek Adapun tujuan dari pelaksanaan kerja praktek pada program studi Teknik Industri Sekolah Tinggi Teknologi Dumai adalah untuk: 1. Melihat dan mengenal lapangan kerja secara langsung serta memperdalam teori yang diperoleh selama berada di bangku kuliah. 2. Melatih mahasiswa bekerja disiplin dan bertanggung jawab. 3. Dapat memperoleh keterampilan dalam penguasaan pekerjaan. 4. Sebagai landasan penyusunan tugas akhir. 1.3 Manfaat Kerja Praktek 1. Bagi Mahasiswa : a. Dapat memahami atau mengetahui berbagai aspek perusahaan seperti: aspek teknik, aspek pemasaran, organisasi, ekonomi, persediaan dan sebagainya. b. Memperoleh kesempatan berlatih bekerja di lapangan. c. Membandingkan teori-teori yang diperoleh di bangku perkuliahan. d. Untuk memahami cara melaksanakan penelitian untuk karya ilmiah. e. Dapat mengumpulkan data dari lapangan guna penyusunan tugas akhir. 2. Bagi Akademis a. Untuk memperluas perkenalan Sekolah Tinggi Teknologi Dumai dan khususnya program studi Teknik Industri kepada lingkungan masyarakat dan pihak perusahaan. b. Mempererat kerja sama antara akademis dengan instansi pemerintah maupun perusahaan swasta.
  • 3. 3. Bagi Perusahaan a. Laporan kerja praktek dapat dijadikan sebagai bahan masukan ataupun usulan perbaikan seperlunya dalam pemecahan masalah-masalah di perusahaan. b. Dapat melihat keadaan perusahaan dari sudut pandang mahasiswa yang melakukan kerja praktek. c. Sebagai sumbangan perusahaan dalam memajukan pembangunan di bidang pendidikan. 1.4 Deskripsi Kerja Praktek 1. Setiap mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan harus melaksanakan kerja praktek pada suatu perusahaan dan badan / lembaga pemerintah atau badan swasta yang mana kerja praktek ini dilaksanakan minimal 1 (satu) bulan dan maksimal 3 (tiga) bulan. 2. Kerja praktek ini harus bersifat latihan kerja praktek yang disiplin dan bertanggung jawab sesuai para pekerja dan perusahaan yang bersangkutan. 3. Membuat laporan kerja praktek yang harus dilaporkan serta dilegalisasi oleh perusahaan / badan yang bersangkutan. 4. Laporan kerja praktek terpisah dengan penyusunan tugas akhir. 1.5 Rencana Kegiatan Pada proposal PKL ini, rencana kegiatan yang kami susun dan ajukan. Kepada PT. PERTAMINA (Persero) RU II Dumai tersebut mencakup : A. Peserta Magang Nama : Hengky Fitrayco Tempat/Tgl.Lahir : Duri, 02 juli 1988 NIM : 06 207 027 Program studi : Teknik Industri Program pendidikan : Sarjana (S1) Alamat : Jl. Muslim No. 12 RT.020 Kel. Jaya Mukti Kec.Dumai Timur – DUMAI
  • 4. B. Metode Praktek Kerja Lapangan Metode yang digunakan dalam Praktek Kerja Lapangan ini dibagi ke dalam beberapa rangkaian kegiatan, yaitu: 1. Orientasi Orientasi bertujuan untuk mengenal, mengetahui dan mempelajari kegiatan yang terdapat pada bagian atau departemen yang dikunjungi selama PKL. 2. Observasi Pokok Bahasan Obsevasi atau pengamatan terhadap pokok bahasan ini bertujuan agar mahasiswa dapat melihat dan menemukan suatu permasalahan yang terdapat pada bagian atau departemen yang dikunjungi selama PKL sesuai dengan disiplin ilmu yang dimiliki. 3. Pengerjaan PKL Bidang-bidang yang menjadi pengamatan atau observasi dalam kegiatan ini adalah: a. Sistem organisasi dan manajemen. b. Sistem operasi dan Produksi. c. Fasilitas yang ada di perusahaan. d. Teknologi yang digunakan. Selanjutnya data yang didapat akan diolah menjadi laporan PKL sesuai dengan tugas khusus (Pokok Bahasan) masing-masing. 4. Konsultasi dan Diskusi Konsultasi ini dapat dilakukan dengan dosen pembimbing dan pembimbing di lapangan. Sedangkan diskusi dapat dilakukan dengan para teknisi dan rekan-rekan kuliah atau rekan-rekan selama sesama peserta PKL. Kegiatan ini akan memberikan masukan yang berguna dalam menyelesaikan dan menyempurnakan laporan PKL
  • 5. 1.6 Tugas Khusus a. Judul Tugas khusus yang dikemukakan dalam penulisan kerja praktek ini adalah : “Proses Produksi Gasoline Premium 88 pada PT. PERTAMINA (Persero) RU II DUMAI”. b. Latar Belakang Pemilihan Judul Minyak bumi adalah sumber energi yang paling besar yang digunakan manusia saat ini. Pada masa ini manusia telah mengolah sekitar ribuan bahkan jutaan barel minyak mentah guna memenuhi kebutuhan energi umat manusia terutama kebutuhan bahan bakar motor. Secara teoritis, minyak bumi merupakan bahan bakar fosil yang dihasilkan dari material-material organik, baik tumbuhan maupun hewan yang tertimbun dalam tanah dalam kurun waktu jutaan tahun dan terkonversi menjadi senyawa hidrokarbon. Minyak bumi atau yang dikenal sebagai minyak mentah (crude oil) dapat diproses dengan berbagai metode menjadi berbagai macam produk. Salah satu produk utamanya ialah gasoline. Gasoline atau yang biasa disebut bensin merupakan produk yang dihasilkan dari penyulingan minyak mentah yang menghasilkan naphta dan kemudian dilanjutkan dengan proses perengkahan, platforming, pemurnian, serta blending sehingga didapat produk gasoline. Gasoline terbagi atas premium 88 (bensin) dan premix 92 (pertamax). Angka 88 dan 92 menunjukkan bilangan oktan yang dimiliki oleh senyawa tersebut. Gasoline merupakan bahan bakar yang paling banyak digunakan dalam menggerakkan mesin-mesin kendaraan bermotor di seluruh dunia, terutama di Indonesia. Di Indonesia terdapat sebuah perusahaan pengolah minyak yaitu PT. PERTAMINA (Persero). PT. PERTAMINA (Persero) merupakan perusahaan pengolah minyak mentah yang saat ini telah menjadi perusahaan pengolah minyak terbesar di Indonesia. Perusahaan ini memiliki unit-unit pengolahan yang tersebar di seluruh Indonesia. Salah satunya adalah kilang minyak PT. PERTAMINA (persero) RU II Dumai.
  • 6. Kilang minyak ini dibangun oleh Pertamina pada tahun 1968 yang mampu mengolah 130.000 barel minyak mentah perhari. Produk-produk minyak yang dihasilkan oleh kilang Pertamina RU II Dumai adalah LPG, gasoline premium 88, kerosene, avtur, JP-5, ADO, calcined coke, dan produk lebih (excess) yaitu naphta, LSWR, HVGO, dan LOMC. Berdasarkan dari latar belakang yang telah diuraikan di atas, maka tujuan pemilihan judul tersebut adalah untuk mengetahui sistem dan proses produksi gasoline premium 88 serta standar mutu yang diterapkan pada produk gasoline tersebut. c. Batasan Masalah Agar pengumpulan dan pengolahan data dalam penulisan laporan kerja praktek lapangan dapat terarah, maka perlu dibuat suatu batasan masalah berupa : 1. Penelitian dilakukan di PT. PERTAMINA (Persero) RU II Dumai. 2. Fokus penelitian pada proses produksi Gasoline Premium 88 dan standar mutu produk yang digunakan. 1.7 Penutup Demikian proposal ini saya ajukan dengan harapan bahwa Bapak dapat menerima pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan ini. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih. Dumai, 08 Oktober 2009 HENGKY FITRAYCO NIM : 06 207 027