SlideShare una empresa de Scribd logo
1 de 24
Descargar para leer sin conexión
i
Diusulkan oleh:
Muhammad Iqbal Nur Budiyanto Putra, NIM. 13430018 (angkatan 2013)
Bobby Sujangkung, NIM. 13430016 (angkatan 2013)
Widha Utama Putra, NIM. 14430008 (angkatan 2014)
UNIVERSITAS MERDEKA MALANG
MALANG
2014
USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA
JUDUL PROGRAM
SOWAN MBAH YUNUS
(Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus)
BIDANG KEGIATAN:
PKM KEWIRAUSAHAAN
ii
iii
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ………………………………………………………
LEMBAR PENGESAHAN ………………………………………………..
RINGKASAN ……………………………………………………………...
DAFTAR ISI ………………………………………………………………
DAFTAR GAMBAR ………………………………………………………
BAB 1. PENDAHULUAN ………………………………………………...
1.1 Latar Belakang ………………………………………………………..
1.2 Perumusan Masalah …………………………………………………..
1.3 Tujuan ………………………………………………………………...
1.4 Target Luaran ………………………………………………………...
BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA …………………….
2.1 Kondisi Umum Lingkungan Yang Menimbulkan Gagasan
Menciptakan Kegiatan Usaha ………………………………………...
2.2 Potensi Sumberdaya ………………………………………………….
2.3 Potensi Pasar ………………………………………………………….
2.4 Analisis Ekonomi Usaha (Kelayakan Usaha) .......................................
BAB 3. METODE PELAKSANAAN ..........................................................
3.1 Desain ...................................................................................................
3.2 Bahan dan Alat .....................................................................................
3.3 Tahapan Pelaksanaan Produksi ............................................................
BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN ..........................................
4.1 Rencana Anggara Biaya .......................................................................
4.2 Jadwal Kegiatan ....................................................................................
LAMPIRAN
Lampiran 1: Biodata Ketua, Anggota, dan Dosen Pendamping ..................
Lampiran 2 : Justifikasi Anggaran Kegiatan ................................................
Lampiran 3: Susunan Organisasi Tim PKM-K dan Pembagian Tugas ……
Lampiran 4: Surat Pernyataan Ketua Pelaksana …………………………
Lampiran 5: Surat Pernyataan Kesediaan Kerjasama Dari Mitra Usaha
Dalam Pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa ……….
i.
ii.
iii.
iv.
v.
1.
1.
3.
3.
3.
5.
5.
5.
5.
7.
8.
8.
8.
9.
10.
10.
10.
11.
15.
17.
18.
19.
iv
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1: Limbah Kayu Kerajinan ………………………………………
Gambar 2: Limbah Kayu Industri ………………………………………...
Gambar 3: Kayu Bekas Palet Petikemas…………………………………..
Gambar 4: Contoh Souvenir BahanKayu …………………………………
Gambar 5: Desain Souvenir Kayu ………………………………………..
Gambar 6: Tahap Pelaksanaan Produksi ………………………………….
2.
2.
2.
2.
8.
9.
v
RINGKASAN
Usaha yang akan dibuat adalah Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus
(SOWAN MBAH YUNUS) dengan fokus kepada pemanfaatan limbah kayu yang
dihasilkan oleh usaha industri pengguna bahan kayu, kerajinan kayu, dan peti
kemas dari bahan kayu pinus. Souvenir merupakan salah satu barang yang sangat
diperlukan untuk berbagai kegiatan, misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun,
reuni dan lain-lain. Kebutuhan souvenir saat ini di Kota Malang sangat besar,
seiring dengan keinginan masyarakat untuk memberikan kenangan terbaik dan
indah kepada tamu (pada acara resepsi) maupun sebagai kenangan-kenangan
terhadap suatu peristiwa atau tempat wisata. Diperlukan kreativitas dan inovasi
dalam pembuatan desain-desain baru yang memungkinkan konsumen dapat
memilih lebih banyak variasi desainnya. Inovasi dan kreativitas yang akan kami
kembangkan pada program PKM-K ini adalah cara mengolah kayu meskipun
dengan bahan baku kayu berasal dari limbah/sisa industri pengolahan kayu,
perabot kayu, peti kemas, dan kerajinan kayu untuk diolah menjadi produk
souvenir yang menawan serta bernilai jual tinggi. Perhitungan ekonomi
menunjukkan bahwa usaha ini merupakan usaha yang menguntungkan dan
mempunyai prospek pengembangan yang bagus. Pemasaran produk akan
dilakukan dengan 2 (dua) cara, yaitu: Pertama, secara pasif melakukan penitipan
pemasaran produk kepada Galeri Asosiasi Perajin Kota Malang yang telah eksis
dalam menjalankan usaha penjualan produk kerajinan dan tempat-tempat
penjualan souvenir lainnya; Kedua, secara aktif mengikuti pameran produk
kerajinan yang diadakan oleh organizer yang ada di Malang. Dengan kedua cara
tersebut diharapkan produk souvenir kayu yang dibuat dapat diedarkan di pasaran
terutama di kawasan Malang Raya
Kata kunci: Souvenir, Limbah, Kayu, Pinus
1
BAB 1. PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Jenis usaha yang akan dibuat adalah usaha produksi dan pemasaran
Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus (SOWAN MBAH YUNUS)
dengan fokus kepada pemanfaatan limbah kayu yang dihasilkan oleh
usaha industri pengguna bahan kayu (Gambar 1), kerajinan kayu (Gambar
2), dan peti kemas dari bahan kayu pinus (Gambar 3). Bahan-bahan
tersebut dibuat menjadi produk souvenir yang estetis dan menawan sesuai
dengan tuntutan pasar.
Saat ini usaha di bidang souvenir dari bahan kayu sedang mengalami
kelesuan. Hal ini disebabkan karena desain produk souvenir dari para
pengusaha kerajinan kayu kurang berkembang sehingga para pengusaha
memproduksi produk souvenir dengan motif-motif yang sama dan
cenderung bersaing tidak sehat satu sama lain. Sementara permintaan
produk souvenir sangat besar seiring dengan kebutuhan souvenir untuk
berbagai kegiatan, misalnya pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dan
lain-lain. Untuk itu diperlukan inovasi dan pembuatan desain-desain baru
yang memungkinkan konsumen dapat memilih lebih banyak variasi
desainnya. Inovasi dan kreativitas yang akan kami kembangkan pada
program PKM-K ini adalah cara mengolah kayu meskipun dengan bahan
baku kayu berasal dari limbah/sisa industri pengolahan kayu, perabot
kayu, peti kemas, dan kerajinan kayu untuk diolah menjadi produk
souvenir yang menawan serta bernilai jual tinggi.
Aspek pemasaran produk akan dilakukan dengan 2 (dua) cara, yaitu:
Pertama, secara pasif melakukan penitipan pemasaran produk kepada
Galeri Asosiasi Perajin Kota Malang yang telah eksis dalam menjalankan
usaha penjualan produk kerajinan dan tempat-tempat penjualan souvenir
lainnya; Kedua, secara aktif mengikuti pameran produk kerajinan yang
diadakan oleh organizer yang ada di Malang. Dengan kedua cara tersebut
diharapkan produk souvenir kayu yang dibuat dapat diedarkan di pasaran
terutama di kawasan Malang Raya.
2
Gambar 1: Limbah Kayu Kerajinan
Gambar 2: Limbah Kayu Industri
Gambar 3: Kayu Bekas Palet Peti Kemas
Gambar 4: Contoh Souvenir Bahan Kayu
3
1.2 Perumusan Masalah
1. Pasar souvenir saat ini sangat besar untuk berbagai kebutuhan,
misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dll.
2. Persoalan yang dihadapi pengusaha souvenir saat ini antara lain pada
kurangnya keanekaragaman kreasi dan desain.
3. Limbah/sisa kayu hasil industri pengolahan kayu dapat dijadikan
produk souvenir bernilai jual tinggi;
4. Penguasaan pasar souvenir bebahan kayu pinus dapat dilakukan
dengan inovasi dan kreasi desain sesuai dengan keinginan pasar.
1.3 Tujuan
Tujuan kegiatan ini adalah:
1. Membuat usaha produksi souvenir berbahan kayu pinus sisa produksi
usaha industi dan kerajinan kayu.
2. Melakukan aktivitas pemasaran produk souvenir berbahan kayu
3. Mendapatkan profit dari usaha souvenir berbahan baku limbah kayu
pinus
4. Membuat artikel ilmiah berdasarkan kegiatan usaha pembuatan
souvenir berbahan baku limbah kayu pinus
1.4 Target Luaran
Target dan luaran dijabarkan pada tabel berikut
No AKTIVITAS TARGET LUARAN
1. Penyiapan desain produk Eksplorasi desain souvenir
dengan bahan kayu pinus
sisa industri dan kerajinan
kayu.
Memperoleh 10 buah
desain produk souvenir
kayu
2. Pemilihan produk kayu Mendapatkan jenis-jenis
produk souvenir berbahan
kayu pinus yang akan
diproduksi
Penetapan 10 jenis
produk souvenir kayu
3. Produksi Melakukan aktivitas
pembuatan produk
100 produk/minggu
4
kerajinan souvenir kayu
4. Pemasaran Mendapatkan pasar
melalui:
- Menitipkan produk di
galeri kerajinan dan
toko souvenir
- mengikuti pameran
kerajinan di Kota
Malang.
Menjual produk di Galeri
Kerajinan dan toko
souvenir serta mengikuti
1 x pameran tingkat lokal
Malang
5. Evaluasi dan Laporan Penyelesaian analisis,
evaluasi dan laporan
kegiatan
Laporan kegiatan PKM-
K
6. Artikel ilmiah Menyusun artikel ilmiah
kegiatan produksi dan
pemasaran souvenir kayu
1 buah artikel ilmiah
5
BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA
2.1 Kondisi Umum Lingkungan Yang Menimbulkan Gagasan
Menciptakan Kegiatan Usaha
Souvenir merupakan salah satu barang yang sangat diperlukan untuk
berbagai kegiatan, misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni dan
lain-lain. Kebutuhan souvenir saat ini di Kota Malang sangat besar, seiring
dengan keinginan masyarakat untuk memberikan kenangan terbaik dan
indah kepada tamu (pada acara resepsi) maupun sebagai kenangan-
kenangan terhadap suatu peristiwa atau tempat wisata.
Produk-produk souvenir dibuat dengan berbagai bahan, misalnya keramik,
gips, kayu, daur ulang, dan lain-lain. Desain souvenir juga bermacam-
macam, mulai dari benda hiasa hingga fungsional.
Kota Malang mempunyai banyak pengusaha bidang kerajinan souvenir.
Saat ini usaha di bidang souvenir dari bahan kayu sedang mengalami
kelesuan. Hal ini disebabkan karena desain produk souvenir dari para
pengusahanya kurang berkembang dalam inovasi dan kreasi dalam desain
dan motifnya.
2.2 Potensi Sumberdaya
Limbah/sisa produksi dari industri pengolahan kayu, perabot kayu,
kerajinan kayu, dan bekas peti kemas di Kota Malang sangat banyak, sisa-
sisa kayu tersebut dapat di temukan di penjual kayu sisa (biasanya
masyarakat menyebut sebagai kayu kas). Bahan kayu tersebut dijual dalam
bentuk papan dan balok, dijual dengan ukuran berat (timbangan).
Sementara sisa kayu kerajinan diperoleh dari pengusaha kerajinan dan
perabot kayu yang masih layak untuk dijadikan bahan untuk membuat
souvenir.
Mahasiswa arsitektur sebagai pengusul PKM-K ini memiliki potensi
mampu membuat desain produk, manajemen dan mempunyai hubungan
baik dengan beberapa pengusaha di bidang kerajinan serta pengurus
Galeri Kerajinan Kota Malang, sehingga memungkinkan untuk membuat
usaha di bidang produksi dan pemasaran produk souvenir dari bahan kayu.
Jenis kayu pinus dipilih karena kayu tersebut mempunyai warna putih dan
tekstur serat yang indah serta mudah dalam pengerjaannya.
2.3 Potensi Pasar
1. Peluang pasar
Pencarian pasar kerajinan souvenir kayu ini dapat dilakukan dengan
penjualan tidak langsung yaitu penjualan yang dititipkan ke toko-toko
maupun penjualan langsung dengan mengikuti berbagai pameran dan
bazaar.
6
Pemasaran akan dilakukan bekerjasama dengan Galeri Kerajinan Kota
Malang yang telah berpengalaman dalam pemasaran produk-produk
kerajinan, terutama produk kerajinan kayu, dimana terdapat kurang
lebih 12 pengusaha yang telah eksis di bidang kerajinan. Para anggota
Galeri Kerajinan Kota Malang telah memiliki pasar baik tingkat lokal,
regional hingga nasional sehingga dapat dijadikan rekan usaha dalam
mempercepat pencapaian pasar.
Pada program PKM-K ini direncanakan mengikuti salah satu pameran
produk kerajinan yang diikuti oleh para perajin Galeri Kerajinan Kota
Malang. Keikutsertaan di dalam pameran kerajinan ini akan membawa
dampak peningkatan jaringan pasar diantara penyelenggara PKM-K
dengan para perajin Kota Malang serta memperkenalkan produk
souvenir baru.
2. Analisis Potensi Pasar
a. Segmen Pasar
Segmen pasar yang dituju adalah:
- Kelompok masyarakat berpenghasilan menengah keatas
- Kelompok usia anak-anak dan dewasa
b. Targetting (Target Utama)
- Kelompok masyarakat yang sedang mencari souvenir
pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dll.Kebanyakan kaum
muda.
- Kelompok masyarakat yang sedang mencari souvenir khas
Kota Malang, antara lain para wisatawan yang berkunjung ke
Malang.
- Perusahaan yang akan memberi ceneramata bagi: tamu, rekan
usaha, karyawan berprestasi.
c. Positioning
Konsumen melihat produk souvenir kayu pinus produksi Tim
PKM-K ini sebagai produk yang kreatif, inovatif, lain dari yang
lain dan harganya tidak mahal.
7
2.4 Analisis Ekonomi Usaha (Kelayakan Usaha)
1. Perhitungan Harga Produksi dan Keuntungan
Untuk memproduksi 100 buah gantungan kunci, perhitungannya
adalah sebagai berikut:
 Pembelian kayu matang: 1 lembar x 30.000,- = 30.000,-
 Ongkos tukang rakit dan finishing 100 x 750,- = 75.000,-
 Bahan finishing 100 x 750,- = 75.000,-
 Sablon 100 x 1.250,- = 50.000,-
 Besi penggantung kunci 100x500,- = 50.000,-
 Biaya-biaya listrik, air, dll = 20.000,-
 Administrasi dan Promosi = 10.000,-
Jumlah = 310.000,-
Harga Pokok Produksi 1 bh gantungan kunci = 3.100,-
Harga Jual = 5.000,-
Keuntungan Kotor = 1.900,-
Apabila dalam 1 minggu memproduksi 100 buah gantungan kunci, maka
dalam 10 minggu akan menghasilkan 1.000 buah souvenir gantungan
kunci serta akan meghasilkan keuntungan kotor sebesar 1.000 x Rp.
1.900,- = Rp. 1.900.000,- Dalam program PKM-K ini akan dibuat 10 jenis
produk sehingga perkiraan keuntungan kotor selama 10 mingga dapat
menghasilkan keuntungan kotor sebesar Rp. 19.000.000,-
2. Analisis kelayakan usaha
a. Bahan baku murah, karena dari bahan sisa produksi;
b. Desain kreatif dan inovatif sesuai dengan kebutuhan pasar;
c. Profit menjanjikan sebagai penghasilan tambahan;
d. Pemasaran jelas, bekerjasama dengan Galeri Kerajinan Kota Malang
dan mengikuti satu acara pameran di Kota Malang.
3. Strategi pengembangan usaha
a. Strategi pemasaran
- Membuat katalog produk untuk disebarkan ke calon konsumen
- Membuat produk sesuai permintaan pasar
- Memasarkan secara online, kerjasama, dan mengikuti pameran
b. Strategi produksi
- Peningkatan produktivitas tenaga kerja
- Penentuan harga souvenir dengan kualitas bagus
- Penataan dan pengembangan SDM tenaga kerja
- Pengelolaan dan pengendalian sistem keuangan
- Penambahan investasi modal usaha
8
BAB 3. METODE PELAKSANAAN
3.1 Desain
Pembuatan desain souvenir kayu pinus dilakukan dengan pencarian ide
dari internet dan memperhatikan produk-produk souvenir yang ada di
pasaran. Selanjutya Tim akan membuat desain berdasarkan tren pasar dan
membuat modifikasi desain agar desain mempunyai keunikan serta tidak
sama dengan desain yang telah ada di pasaran.
Key Holder Temp tusuk gigi Tempat memo Tempat Kunci Kalender kayu Temp Kartu Nama Pinsil karakter
Gambar 5: Desain Souvenir Kayu
3. 2 Bahan dan Alat
a. Bahan
Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat usaha souvenir dengan
bahan kayu pinus, antara lain:
- Papan kayu pinus
- Bahan untuk mengecat yaitu cat poster
- Kertas kalkir dan pinsil
- Bahan finishing: wood filler, sanding sealer, melamic clear
- Amplas, dll
b. Alat
Peralatan yang digunakan, antara lain:
- Gergaji scrollsaw, digunakan untuk memotong dan membentuk
produk kayu
- Kompresor dan spray gun untuk finishing akhir
- Kuas untuk mengecat produk souvenir
- Laptop dan modem untuk pemasaran secara online
9
2.3 Tahapan Pelaksanaan Produksi
Langkah-langkah produksi souvenir kayu pinus digambarkan sebagai
berikut:
Gambar 6: Tahap Pelaksanaan Produksi
10
BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN
4.1 Rencana Anggaran Biaya
Anggaran biaya pelaksanaan PKM-K adalah sebagai berikut:
No. Nama alat/komponen Jumlah (Rp)
1. Peralatan Penunjang 3.120.000,-
2. Bahan Habis Pakai 4.370.000,-
3. Perjalanan 3.120.000,-
4. Selang dan kabel 1.870.000,-
Jumlah 12.450.000,-
Terbilang: dua belas juta empat ratus lima puluh ribu rupiah
4.2 Jadwal Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan dilakukan selama 5 (lima) bulan dengan perincian
jadual sebagai berikut :
No. Kegiatan Bulan
I II III IV V
1. Persiapan
a. Penyiapan program
b. Penyiapan bahan
dan alat
c. Penyiapan desain
2. Pembuatan desain
produk
3. Produksi
4. Pemasaran
5. Monitoring dan analisa
6. Evaluasi dan perbaikan
7. Laporan hasil
11
Lampiran 1: Biodata Ketua, Anggota dan Dosen Pendamping
12
Biodata Anggota 1
13
Biodata Anggota 2
14
Biodata Dosen Pendamping
15
Lampiran 2:
Justifikasi Anggaran Kegiatan
1. Peralatan Penunjang
No. Material Justifikasi
Pemakaian
Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp)
1. Scrollsaw Memotong
bentuk
1 bh 1.500.000,- 1.500.000,-
2. Kompresor ½ PK Menghasilkan
udara untuk
mengecat
1 bh 1.250.000,- 1.250.000,-
3. Spray Gun Mengecat 1 bh 250.000,- 250.000,-
4. Selang dan kabel Perlengkapan
pengecatan
1 set 120.000,- 120.000,-
Sub Total 3.120.000,-
2. Bahan Habis Pakai
No. Material Justifikasi
Pemakaian
Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp)
1. Kayu Pinus Bahan baku
produk
0,5 m3 5.000.000,- 2.500.000,-
2. Cat poster Membuat
lukisan produk
2 set 250.000,- 500.000,-
3. Kuas Alat megecat 4 set 50.000,- 200.000,-
4. Melamic Clear Lapisan
penutup
4 kg 60.000,-. 240.000,-
5. Sanding Sealer Meratakan
permukaan
4 kg 60.000,- 240.000,-
6. Wood Filler Menutup pori-
pori
2 kg 60.000,- 120.000,-
7. Thinner Campuran
sanding &
melamic clear
10 lt 10.000,- 100.000,-
8. Kertas Amplas Menghaluskan
kayu
20 bh 5.000,- 100.000,-
9. Mata gergaji scroll Memotong
kayu
20 bh 5.000,- 100.000,-
10. Kertas HVS konsep &
laporan
2 rim 35.000,- 70.000,-
11 Tinta printer Isi catridge
printer
4 botol 50.000,- 200.000,-
Sub Total 4.370.000,-
16
3. Perjalanan
No. Material Justifikasi
Pemakaian
Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp)
1.
2.
3.
4.
5.
6.
Tahap perijinan
Desain
Beli Bahan
Beli Alat
Produksi
Pemasaran
Mengurus ijin
Membuat desain
Pengadaan bahan
Membeli alat
Analisa data
Memasarkan prod
4 kali
11 kali
6 kali
4 kali
6 kali
20 kali
45.000,-
40.000,-
150.000,-
75.000,-
50.000,-
50.000,-
180.000,-
440.000,-
900.000,-
300.000,-
300.000,-
1.000.000,-
Sub Total 3.120.000,-
4. Lain-lain
No. Material Justifikasi
Pemakaian
Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp)
1. Pembuatan
laporan
Penyusunan hingga
pembuatan laporan
1 paket 250.000,- 250.000,-
2. Penggandaan
Laporan
Fotocoy dan jilid
laporan
5 buah 70.000,- 350.000,-
3. Pembuatan
Poster
Pembuatan hingga
pencetakan poster
1 paket 220.000,- 220.000,-
4. Seminar &
Publikasi
Pendaftaran hingga
pelaksanaan
seminar &
publikasi
1 paket 1.000.000,- 1.000.000,-
Sub Total 1.870.000,-
Total (Keseluruhan) 12.450.000,-
JUMLAH BIAYA SELURUHNYA (1+2+3+4) = Rp. 12.450.000,-
(Dua belas juta empat ratus lima puluh ribu rupiah)
17
Lampiran 3:
Susunan Organisasi Tim PKM-K dan Pembagian Tugas
No Nama/NIM Program
Studi
Bidang
Ilmu
Alokasi
Waktu
(jam/minggu)
Uraian Tugas
1. Muhammad Iqbal
Nur Budiyanto
Putra/13430018
Arsitektur Arsitektur 10 a. Mengkoordinir
b. Membuat desain
souvenir
2. Bobby Sujangkung/
13430016
Arsitektur Arsitektur 10 a. Menata dekorasi
pameran,
b. Penanggungjawab
Pemasaran
3. Widha Utama Putra/
14430008
Arsitektur Arsitektur 10 a. Melakukan
Pendataan desain,
produk dan pasar
b. Melakukan Analisis
terhadap data
18
Lampiran 4:
19
Lampiran 5:

Más contenido relacionado

La actualidad más candente

Contoh proposal pkm penelitian
Contoh proposal pkm penelitianContoh proposal pkm penelitian
Contoh proposal pkm penelitian
Zakiyul Mu'min
 
Daftar isi dan lampiran
Daftar isi dan lampiranDaftar isi dan lampiran
Daftar isi dan lampiran
Rezza Adzmi
 
Pertanyaan dan jawaban presentasi p kn
Pertanyaan dan jawaban presentasi p knPertanyaan dan jawaban presentasi p kn
Pertanyaan dan jawaban presentasi p kn
natal kristiono
 
Tabel t, z dan f dan chi kuadrat
Tabel t, z dan f dan chi kuadratTabel t, z dan f dan chi kuadrat
Tabel t, z dan f dan chi kuadrat
Ir. Zakaria, M.M
 

La actualidad más candente (20)

Materi P3_Distribusi Normal
Materi P3_Distribusi NormalMateri P3_Distribusi Normal
Materi P3_Distribusi Normal
 
Contoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel KonseptualContoh Artikel Konseptual
Contoh Artikel Konseptual
 
Contoh Review Jurnal Ilmiah (PENGARUH KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN LIN...
Contoh Review Jurnal Ilmiah (PENGARUH KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN LIN...Contoh Review Jurnal Ilmiah (PENGARUH KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN LIN...
Contoh Review Jurnal Ilmiah (PENGARUH KEPEMIMPINAN, BUDAYA ORGANISASI DAN LIN...
 
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-EDMAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
MAKALAH Tugas kelompok 1 PASCASARJANA SABURAI ANGKATAN 15-ED
 
Tabel f-0-05
Tabel f-0-05Tabel f-0-05
Tabel f-0-05
 
Proposal Business Plan - business
Proposal Business Plan - businessProposal Business Plan - business
Proposal Business Plan - business
 
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
285 Proposal PKM 5 Bidang Mahasiswa UGM yang Didanai 2015/2016
 
Contoh proposal pkm penelitian
Contoh proposal pkm penelitianContoh proposal pkm penelitian
Contoh proposal pkm penelitian
 
Kata pengantar, abstrak dan daftar isi
Kata pengantar, abstrak dan daftar isiKata pengantar, abstrak dan daftar isi
Kata pengantar, abstrak dan daftar isi
 
Daftar isi dan lampiran
Daftar isi dan lampiranDaftar isi dan lampiran
Daftar isi dan lampiran
 
Sejarah Korupsi di Indonesia
Sejarah Korupsi di IndonesiaSejarah Korupsi di Indonesia
Sejarah Korupsi di Indonesia
 
Power point smk penjualan usaha kue
Power point smk penjualan usaha kuePower point smk penjualan usaha kue
Power point smk penjualan usaha kue
 
Distribusi sampling
Distribusi samplingDistribusi sampling
Distribusi sampling
 
Pertanyaan dan jawaban presentasi p kn
Pertanyaan dan jawaban presentasi p knPertanyaan dan jawaban presentasi p kn
Pertanyaan dan jawaban presentasi p kn
 
Nuzulatul Afifah - Entrepreneurship Usaha Buket Snack
Nuzulatul Afifah - Entrepreneurship Usaha Buket SnackNuzulatul Afifah - Entrepreneurship Usaha Buket Snack
Nuzulatul Afifah - Entrepreneurship Usaha Buket Snack
 
Ppt proposal
Ppt proposalPpt proposal
Ppt proposal
 
Ppt pkm k
Ppt pkm kPpt pkm k
Ppt pkm k
 
Contoh Slide Presentasi Proposal Penelitian yang Bagus
Contoh Slide Presentasi Proposal Penelitian yang BagusContoh Slide Presentasi Proposal Penelitian yang Bagus
Contoh Slide Presentasi Proposal Penelitian yang Bagus
 
Tabel t, z dan f dan chi kuadrat
Tabel t, z dan f dan chi kuadratTabel t, z dan f dan chi kuadrat
Tabel t, z dan f dan chi kuadrat
 
Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni (IPTEKS) dalam Islam
Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni (IPTEKS) dalam IslamIlmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni (IPTEKS) dalam Islam
Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni (IPTEKS) dalam Islam
 

Destacado

Contoh Proposal usaha
Contoh Proposal usahaContoh Proposal usaha
Contoh Proposal usaha
Galuh Musa
 
Proposal usaha mebel
Proposal usaha mebelProposal usaha mebel
Proposal usaha mebel
k4rn43n
 
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
Huda Al-faqir
 
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkanDaftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
Operator Warnet Vast Raha
 
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
Winarto Winartoap
 
Proposal kegiatan praktek lapangan
Proposal kegiatan praktek lapanganProposal kegiatan praktek lapangan
Proposal kegiatan praktek lapangan
sindy amalia
 

Destacado (20)

Contoh Proposal usaha
Contoh Proposal usahaContoh Proposal usaha
Contoh Proposal usaha
 
Proposal Pembuatan Produk Kerajinan Dari Bahan Keras
Proposal Pembuatan Produk Kerajinan Dari Bahan KerasProposal Pembuatan Produk Kerajinan Dari Bahan Keras
Proposal Pembuatan Produk Kerajinan Dari Bahan Keras
 
Proposal usaha mebel
Proposal usaha mebelProposal usaha mebel
Proposal usaha mebel
 
Proposal pembuatan kerajinan dari Bahan Keras
Proposal pembuatan kerajinan dari Bahan KerasProposal pembuatan kerajinan dari Bahan Keras
Proposal pembuatan kerajinan dari Bahan Keras
 
Proposal Kewirausahaan Usaha "Tempat Pensil Flanel"
Proposal Kewirausahaan Usaha "Tempat Pensil Flanel"Proposal Kewirausahaan Usaha "Tempat Pensil Flanel"
Proposal Kewirausahaan Usaha "Tempat Pensil Flanel"
 
PKM GT " Pembanunan kota di atas kota "
PKM GT " Pembanunan kota di atas kota "PKM GT " Pembanunan kota di atas kota "
PKM GT " Pembanunan kota di atas kota "
 
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
Pkm k (usaha kerajinan tangan dengan memanfaatkan pakaian bekas sebagai bahan...
 
Kerajinan Fungsi Hias
Kerajinan Fungsi HiasKerajinan Fungsi Hias
Kerajinan Fungsi Hias
 
Proposal
ProposalProposal
Proposal
 
Sarpras 28 14
Sarpras 28 14Sarpras 28 14
Sarpras 28 14
 
Proposal pkm k palu besi (pakaian Lukis)
Proposal pkm k palu besi (pakaian Lukis)Proposal pkm k palu besi (pakaian Lukis)
Proposal pkm k palu besi (pakaian Lukis)
 
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkanDaftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
Daftar lampiran proposal bantuan dana yang dibutuhkan
 
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
23 ps-2014 bantuan pameran produktif siswa
 
Buku Panduan Perizinan HKm
Buku Panduan Perizinan HKmBuku Panduan Perizinan HKm
Buku Panduan Perizinan HKm
 
Proposal kegiatan praktek lapangan
Proposal kegiatan praktek lapanganProposal kegiatan praktek lapangan
Proposal kegiatan praktek lapangan
 
Belut Kewirausahaan Dokumen Proposal
Belut Kewirausahaan Dokumen ProposalBelut Kewirausahaan Dokumen Proposal
Belut Kewirausahaan Dokumen Proposal
 
Ketentuan ekspor kayu
Ketentuan ekspor kayuKetentuan ekspor kayu
Ketentuan ekspor kayu
 
Tawonsting profile
Tawonsting profileTawonsting profile
Tawonsting profile
 
Proposal jamur
Proposal jamurProposal jamur
Proposal jamur
 
Proposal mubes
Proposal mubesProposal mubes
Proposal mubes
 

Similar a Contoh Proposal PKMK

Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptxBab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
FadliTambue2
 
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
John Kelik
 
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.pptPrakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
Flame37
 
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptxPPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
Dewi426263
 

Similar a Contoh Proposal PKMK (20)

Kelas viii prakarya bs semester 2 kerajinan bahan lunak
Kelas viii prakarya bs semester 2   kerajinan bahan lunakKelas viii prakarya bs semester 2   kerajinan bahan lunak
Kelas viii prakarya bs semester 2 kerajinan bahan lunak
 
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan lunak)
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan lunak)Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan lunak)
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan lunak)
 
PKM-K (Kujajah)
PKM-K (Kujajah)PKM-K (Kujajah)
PKM-K (Kujajah)
 
Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptxBab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
Bab 1 Usaha kerajinan Berdasarkan pada Kebutuhan Pasar Lokal.pptx
 
Pemanfaatan sampah plastik
Pemanfaatan sampah plastikPemanfaatan sampah plastik
Pemanfaatan sampah plastik
 
Kwu irma
Kwu irmaKwu irma
Kwu irma
 
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
ANALISIS PENGARUH PERBEDAAN SUHU PENGAKTIFAN LIGNIN DAN TEKANAN PENGEMPAAN PA...
 
Recycle
RecycleRecycle
Recycle
 
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan keras)
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan keras)Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan keras)
Pertemuan 1 (prinsip kerajinan bahan keras)
 
14272280.ppt
14272280.ppt14272280.ppt
14272280.ppt
 
Prakarya-dan-Kewirausahaan-Kelas-XI.pptx
Prakarya-dan-Kewirausahaan-Kelas-XI.pptxPrakarya-dan-Kewirausahaan-Kelas-XI.pptx
Prakarya-dan-Kewirausahaan-Kelas-XI.pptx
 
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.pptPrakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
Prakarya dan Kewirausahaan kls xi.ppt
 
MATERI XI PRAKARYA.pptx
MATERI XI PRAKARYA.pptxMATERI XI PRAKARYA.pptx
MATERI XI PRAKARYA.pptx
 
Rpp prakarya kerajinan
Rpp prakarya kerajinanRpp prakarya kerajinan
Rpp prakarya kerajinan
 
Rpp prakarya kerajinan lunak
Rpp prakarya kerajinan lunakRpp prakarya kerajinan lunak
Rpp prakarya kerajinan lunak
 
Laporan pembuatan daur ulang plastik hiasan gantung
Laporan pembuatan daur ulang plastik hiasan gantungLaporan pembuatan daur ulang plastik hiasan gantung
Laporan pembuatan daur ulang plastik hiasan gantung
 
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptxPPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
PPT SISTEM PRODUKSI BANGUN RUANG.pptx
 
PERTEMUAN 1.pptx
PERTEMUAN 1.pptxPERTEMUAN 1.pptx
PERTEMUAN 1.pptx
 
Kelas viii prakarya bs semester 2 kerajinan bahan limbah keras
Kelas viii prakarya bs semester 2   kerajinan bahan limbah kerasKelas viii prakarya bs semester 2   kerajinan bahan limbah keras
Kelas viii prakarya bs semester 2 kerajinan bahan limbah keras
 
Kemasan
KemasanKemasan
Kemasan
 

Más de Hery budiyanto

Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashionProposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
Hery budiyanto
 
Proposal Stranas Air Inflated Greenhouse
Proposal Stranas Air Inflated GreenhouseProposal Stranas Air Inflated Greenhouse
Proposal Stranas Air Inflated Greenhouse
Hery budiyanto
 

Más de Hery budiyanto (8)

RPS SKB III
RPS SKB IIIRPS SKB III
RPS SKB III
 
Atap panggung inflatable energi surya fotovoltaik
Atap panggung inflatable energi surya fotovoltaikAtap panggung inflatable energi surya fotovoltaik
Atap panggung inflatable energi surya fotovoltaik
 
Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashionProposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
Proposal Ipteks bagi produk ekspor (IbPE) fashion
 
Proposal Stranas Air Inflated Greenhouse
Proposal Stranas Air Inflated GreenhouseProposal Stranas Air Inflated Greenhouse
Proposal Stranas Air Inflated Greenhouse
 
Proposal IbK Hery Budiyanto Universitas Merdeka Malang
Proposal IbK Hery Budiyanto Universitas Merdeka MalangProposal IbK Hery Budiyanto Universitas Merdeka Malang
Proposal IbK Hery Budiyanto Universitas Merdeka Malang
 
Industri kreatif kerajinan kota malang
Industri kreatif kerajinan kota malangIndustri kreatif kerajinan kota malang
Industri kreatif kerajinan kota malang
 
Membangun jaringan wirausaha kerajinan kota malang
Membangun jaringan wirausaha kerajinan kota malangMembangun jaringan wirausaha kerajinan kota malang
Membangun jaringan wirausaha kerajinan kota malang
 
Booklet plpbk desa panempan pamekasan edit
Booklet plpbk desa panempan pamekasan editBooklet plpbk desa panempan pamekasan edit
Booklet plpbk desa panempan pamekasan edit
 

Último

bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ikabab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
AtiAnggiSupriyati
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
nabilafarahdiba95
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
JarzaniIsmail
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
pipinafindraputri1
 

Último (20)

Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptxPendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
Pendidikan-Bahasa-Indonesia-di-SD MODUL 3 .pptx
 
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptxRefleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
Refleksi Mandiri Modul 1.3 - KANVAS BAGJA.pptx.pptx
 
Prakarsa Perubahan ATAP (Awal - Tantangan - Aksi - Perubahan)
Prakarsa Perubahan ATAP (Awal - Tantangan - Aksi - Perubahan)Prakarsa Perubahan ATAP (Awal - Tantangan - Aksi - Perubahan)
Prakarsa Perubahan ATAP (Awal - Tantangan - Aksi - Perubahan)
 
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptxSesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
Sesi 1_PPT Ruang Kolaborasi Modul 1.3 _ ke 1_PGP Angkatan 10.pptx
 
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.pptLATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
LATAR BELAKANG JURNAL DIALOGIS REFLEKTIF.ppt
 
Membaca dengan Metode Fonik - Membuat Rancangan Pembelajaran dengan Metode Fo...
Membaca dengan Metode Fonik - Membuat Rancangan Pembelajaran dengan Metode Fo...Membaca dengan Metode Fonik - Membuat Rancangan Pembelajaran dengan Metode Fo...
Membaca dengan Metode Fonik - Membuat Rancangan Pembelajaran dengan Metode Fo...
 
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKAMODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
MODUL AJAR IPAS KELAS 6 KURIKULUM MERDEKA
 
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ikabab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
bab 6 ancaman terhadap negara dalam bingkai bhinneka tunggal ika
 
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.pptHAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA ppkn i.ppt
 
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdfAksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
Aksi Nyata Sosialisasi Profil Pelajar Pancasila.pdf
 
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKAKELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
KELAS 10 PERUBAHAN LINGKUNGAN SMA KURIKULUM MERDEKA
 
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsxvIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
vIDEO kelayakan berita untuk mahasiswa.ppsx
 
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ikaIntegrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
Integrasi nasional dalam bingkai bhinneka tunggal ika
 
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptxDEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
DEMONSTRASI KONTEKSTUAL MODUL 1.3 CGP 10.pptx
 
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptxPPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
PPT Mean Median Modus data tunggal .pptx
 
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptxPEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
PEMANASAN GLOBAL - MATERI KELAS X MA.pptx
 
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
Modul 2 - Bagaimana membangun lingkungan belajar yang mendukung transisi PAUD...
 
Modul Ajar Bahasa Inggris - HOME SWEET HOME (Chapter 3) - Fase D.pdf
Modul Ajar Bahasa Inggris - HOME SWEET HOME (Chapter 3) - Fase D.pdfModul Ajar Bahasa Inggris - HOME SWEET HOME (Chapter 3) - Fase D.pdf
Modul Ajar Bahasa Inggris - HOME SWEET HOME (Chapter 3) - Fase D.pdf
 
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
RENCANA & Link2 Materi Pelatihan_ "Teknik Perhitungan TKDN, BMP, Preferensi H...
 
algoritma dan pemrograman komputer, tugas kelas 10
algoritma dan pemrograman komputer, tugas kelas 10algoritma dan pemrograman komputer, tugas kelas 10
algoritma dan pemrograman komputer, tugas kelas 10
 

Contoh Proposal PKMK

  • 1. i Diusulkan oleh: Muhammad Iqbal Nur Budiyanto Putra, NIM. 13430018 (angkatan 2013) Bobby Sujangkung, NIM. 13430016 (angkatan 2013) Widha Utama Putra, NIM. 14430008 (angkatan 2014) UNIVERSITAS MERDEKA MALANG MALANG 2014 USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA JUDUL PROGRAM SOWAN MBAH YUNUS (Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus) BIDANG KEGIATAN: PKM KEWIRAUSAHAAN
  • 2. ii
  • 3. iii DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL ……………………………………………………… LEMBAR PENGESAHAN ……………………………………………….. RINGKASAN ……………………………………………………………... DAFTAR ISI ……………………………………………………………… DAFTAR GAMBAR ……………………………………………………… BAB 1. PENDAHULUAN ………………………………………………... 1.1 Latar Belakang ……………………………………………………….. 1.2 Perumusan Masalah ………………………………………………….. 1.3 Tujuan ………………………………………………………………... 1.4 Target Luaran ………………………………………………………... BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA ……………………. 2.1 Kondisi Umum Lingkungan Yang Menimbulkan Gagasan Menciptakan Kegiatan Usaha ………………………………………... 2.2 Potensi Sumberdaya …………………………………………………. 2.3 Potensi Pasar …………………………………………………………. 2.4 Analisis Ekonomi Usaha (Kelayakan Usaha) ....................................... BAB 3. METODE PELAKSANAAN .......................................................... 3.1 Desain ................................................................................................... 3.2 Bahan dan Alat ..................................................................................... 3.3 Tahapan Pelaksanaan Produksi ............................................................ BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN .......................................... 4.1 Rencana Anggara Biaya ....................................................................... 4.2 Jadwal Kegiatan .................................................................................... LAMPIRAN Lampiran 1: Biodata Ketua, Anggota, dan Dosen Pendamping .................. Lampiran 2 : Justifikasi Anggaran Kegiatan ................................................ Lampiran 3: Susunan Organisasi Tim PKM-K dan Pembagian Tugas …… Lampiran 4: Surat Pernyataan Ketua Pelaksana ………………………… Lampiran 5: Surat Pernyataan Kesediaan Kerjasama Dari Mitra Usaha Dalam Pelaksanaan Program Kreativitas Mahasiswa ………. i. ii. iii. iv. v. 1. 1. 3. 3. 3. 5. 5. 5. 5. 7. 8. 8. 8. 9. 10. 10. 10. 11. 15. 17. 18. 19.
  • 4. iv DAFTAR GAMBAR Gambar 1: Limbah Kayu Kerajinan ……………………………………… Gambar 2: Limbah Kayu Industri ………………………………………... Gambar 3: Kayu Bekas Palet Petikemas………………………………….. Gambar 4: Contoh Souvenir BahanKayu ………………………………… Gambar 5: Desain Souvenir Kayu ……………………………………….. Gambar 6: Tahap Pelaksanaan Produksi …………………………………. 2. 2. 2. 2. 8. 9.
  • 5. v RINGKASAN Usaha yang akan dibuat adalah Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus (SOWAN MBAH YUNUS) dengan fokus kepada pemanfaatan limbah kayu yang dihasilkan oleh usaha industri pengguna bahan kayu, kerajinan kayu, dan peti kemas dari bahan kayu pinus. Souvenir merupakan salah satu barang yang sangat diperlukan untuk berbagai kegiatan, misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni dan lain-lain. Kebutuhan souvenir saat ini di Kota Malang sangat besar, seiring dengan keinginan masyarakat untuk memberikan kenangan terbaik dan indah kepada tamu (pada acara resepsi) maupun sebagai kenangan-kenangan terhadap suatu peristiwa atau tempat wisata. Diperlukan kreativitas dan inovasi dalam pembuatan desain-desain baru yang memungkinkan konsumen dapat memilih lebih banyak variasi desainnya. Inovasi dan kreativitas yang akan kami kembangkan pada program PKM-K ini adalah cara mengolah kayu meskipun dengan bahan baku kayu berasal dari limbah/sisa industri pengolahan kayu, perabot kayu, peti kemas, dan kerajinan kayu untuk diolah menjadi produk souvenir yang menawan serta bernilai jual tinggi. Perhitungan ekonomi menunjukkan bahwa usaha ini merupakan usaha yang menguntungkan dan mempunyai prospek pengembangan yang bagus. Pemasaran produk akan dilakukan dengan 2 (dua) cara, yaitu: Pertama, secara pasif melakukan penitipan pemasaran produk kepada Galeri Asosiasi Perajin Kota Malang yang telah eksis dalam menjalankan usaha penjualan produk kerajinan dan tempat-tempat penjualan souvenir lainnya; Kedua, secara aktif mengikuti pameran produk kerajinan yang diadakan oleh organizer yang ada di Malang. Dengan kedua cara tersebut diharapkan produk souvenir kayu yang dibuat dapat diedarkan di pasaran terutama di kawasan Malang Raya Kata kunci: Souvenir, Limbah, Kayu, Pinus
  • 6. 1 BAB 1. PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Jenis usaha yang akan dibuat adalah usaha produksi dan pemasaran Souvenir Menawan Limbah Kayu Pinus (SOWAN MBAH YUNUS) dengan fokus kepada pemanfaatan limbah kayu yang dihasilkan oleh usaha industri pengguna bahan kayu (Gambar 1), kerajinan kayu (Gambar 2), dan peti kemas dari bahan kayu pinus (Gambar 3). Bahan-bahan tersebut dibuat menjadi produk souvenir yang estetis dan menawan sesuai dengan tuntutan pasar. Saat ini usaha di bidang souvenir dari bahan kayu sedang mengalami kelesuan. Hal ini disebabkan karena desain produk souvenir dari para pengusaha kerajinan kayu kurang berkembang sehingga para pengusaha memproduksi produk souvenir dengan motif-motif yang sama dan cenderung bersaing tidak sehat satu sama lain. Sementara permintaan produk souvenir sangat besar seiring dengan kebutuhan souvenir untuk berbagai kegiatan, misalnya pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dan lain-lain. Untuk itu diperlukan inovasi dan pembuatan desain-desain baru yang memungkinkan konsumen dapat memilih lebih banyak variasi desainnya. Inovasi dan kreativitas yang akan kami kembangkan pada program PKM-K ini adalah cara mengolah kayu meskipun dengan bahan baku kayu berasal dari limbah/sisa industri pengolahan kayu, perabot kayu, peti kemas, dan kerajinan kayu untuk diolah menjadi produk souvenir yang menawan serta bernilai jual tinggi. Aspek pemasaran produk akan dilakukan dengan 2 (dua) cara, yaitu: Pertama, secara pasif melakukan penitipan pemasaran produk kepada Galeri Asosiasi Perajin Kota Malang yang telah eksis dalam menjalankan usaha penjualan produk kerajinan dan tempat-tempat penjualan souvenir lainnya; Kedua, secara aktif mengikuti pameran produk kerajinan yang diadakan oleh organizer yang ada di Malang. Dengan kedua cara tersebut diharapkan produk souvenir kayu yang dibuat dapat diedarkan di pasaran terutama di kawasan Malang Raya.
  • 7. 2 Gambar 1: Limbah Kayu Kerajinan Gambar 2: Limbah Kayu Industri Gambar 3: Kayu Bekas Palet Peti Kemas Gambar 4: Contoh Souvenir Bahan Kayu
  • 8. 3 1.2 Perumusan Masalah 1. Pasar souvenir saat ini sangat besar untuk berbagai kebutuhan, misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dll. 2. Persoalan yang dihadapi pengusaha souvenir saat ini antara lain pada kurangnya keanekaragaman kreasi dan desain. 3. Limbah/sisa kayu hasil industri pengolahan kayu dapat dijadikan produk souvenir bernilai jual tinggi; 4. Penguasaan pasar souvenir bebahan kayu pinus dapat dilakukan dengan inovasi dan kreasi desain sesuai dengan keinginan pasar. 1.3 Tujuan Tujuan kegiatan ini adalah: 1. Membuat usaha produksi souvenir berbahan kayu pinus sisa produksi usaha industi dan kerajinan kayu. 2. Melakukan aktivitas pemasaran produk souvenir berbahan kayu 3. Mendapatkan profit dari usaha souvenir berbahan baku limbah kayu pinus 4. Membuat artikel ilmiah berdasarkan kegiatan usaha pembuatan souvenir berbahan baku limbah kayu pinus 1.4 Target Luaran Target dan luaran dijabarkan pada tabel berikut No AKTIVITAS TARGET LUARAN 1. Penyiapan desain produk Eksplorasi desain souvenir dengan bahan kayu pinus sisa industri dan kerajinan kayu. Memperoleh 10 buah desain produk souvenir kayu 2. Pemilihan produk kayu Mendapatkan jenis-jenis produk souvenir berbahan kayu pinus yang akan diproduksi Penetapan 10 jenis produk souvenir kayu 3. Produksi Melakukan aktivitas pembuatan produk 100 produk/minggu
  • 9. 4 kerajinan souvenir kayu 4. Pemasaran Mendapatkan pasar melalui: - Menitipkan produk di galeri kerajinan dan toko souvenir - mengikuti pameran kerajinan di Kota Malang. Menjual produk di Galeri Kerajinan dan toko souvenir serta mengikuti 1 x pameran tingkat lokal Malang 5. Evaluasi dan Laporan Penyelesaian analisis, evaluasi dan laporan kegiatan Laporan kegiatan PKM- K 6. Artikel ilmiah Menyusun artikel ilmiah kegiatan produksi dan pemasaran souvenir kayu 1 buah artikel ilmiah
  • 10. 5 BAB 2. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA 2.1 Kondisi Umum Lingkungan Yang Menimbulkan Gagasan Menciptakan Kegiatan Usaha Souvenir merupakan salah satu barang yang sangat diperlukan untuk berbagai kegiatan, misalnya: pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni dan lain-lain. Kebutuhan souvenir saat ini di Kota Malang sangat besar, seiring dengan keinginan masyarakat untuk memberikan kenangan terbaik dan indah kepada tamu (pada acara resepsi) maupun sebagai kenangan- kenangan terhadap suatu peristiwa atau tempat wisata. Produk-produk souvenir dibuat dengan berbagai bahan, misalnya keramik, gips, kayu, daur ulang, dan lain-lain. Desain souvenir juga bermacam- macam, mulai dari benda hiasa hingga fungsional. Kota Malang mempunyai banyak pengusaha bidang kerajinan souvenir. Saat ini usaha di bidang souvenir dari bahan kayu sedang mengalami kelesuan. Hal ini disebabkan karena desain produk souvenir dari para pengusahanya kurang berkembang dalam inovasi dan kreasi dalam desain dan motifnya. 2.2 Potensi Sumberdaya Limbah/sisa produksi dari industri pengolahan kayu, perabot kayu, kerajinan kayu, dan bekas peti kemas di Kota Malang sangat banyak, sisa- sisa kayu tersebut dapat di temukan di penjual kayu sisa (biasanya masyarakat menyebut sebagai kayu kas). Bahan kayu tersebut dijual dalam bentuk papan dan balok, dijual dengan ukuran berat (timbangan). Sementara sisa kayu kerajinan diperoleh dari pengusaha kerajinan dan perabot kayu yang masih layak untuk dijadikan bahan untuk membuat souvenir. Mahasiswa arsitektur sebagai pengusul PKM-K ini memiliki potensi mampu membuat desain produk, manajemen dan mempunyai hubungan baik dengan beberapa pengusaha di bidang kerajinan serta pengurus Galeri Kerajinan Kota Malang, sehingga memungkinkan untuk membuat usaha di bidang produksi dan pemasaran produk souvenir dari bahan kayu. Jenis kayu pinus dipilih karena kayu tersebut mempunyai warna putih dan tekstur serat yang indah serta mudah dalam pengerjaannya. 2.3 Potensi Pasar 1. Peluang pasar Pencarian pasar kerajinan souvenir kayu ini dapat dilakukan dengan penjualan tidak langsung yaitu penjualan yang dititipkan ke toko-toko maupun penjualan langsung dengan mengikuti berbagai pameran dan bazaar.
  • 11. 6 Pemasaran akan dilakukan bekerjasama dengan Galeri Kerajinan Kota Malang yang telah berpengalaman dalam pemasaran produk-produk kerajinan, terutama produk kerajinan kayu, dimana terdapat kurang lebih 12 pengusaha yang telah eksis di bidang kerajinan. Para anggota Galeri Kerajinan Kota Malang telah memiliki pasar baik tingkat lokal, regional hingga nasional sehingga dapat dijadikan rekan usaha dalam mempercepat pencapaian pasar. Pada program PKM-K ini direncanakan mengikuti salah satu pameran produk kerajinan yang diikuti oleh para perajin Galeri Kerajinan Kota Malang. Keikutsertaan di dalam pameran kerajinan ini akan membawa dampak peningkatan jaringan pasar diantara penyelenggara PKM-K dengan para perajin Kota Malang serta memperkenalkan produk souvenir baru. 2. Analisis Potensi Pasar a. Segmen Pasar Segmen pasar yang dituju adalah: - Kelompok masyarakat berpenghasilan menengah keatas - Kelompok usia anak-anak dan dewasa b. Targetting (Target Utama) - Kelompok masyarakat yang sedang mencari souvenir pernikahan, sunatan, ulang tahun, reuni, dll.Kebanyakan kaum muda. - Kelompok masyarakat yang sedang mencari souvenir khas Kota Malang, antara lain para wisatawan yang berkunjung ke Malang. - Perusahaan yang akan memberi ceneramata bagi: tamu, rekan usaha, karyawan berprestasi. c. Positioning Konsumen melihat produk souvenir kayu pinus produksi Tim PKM-K ini sebagai produk yang kreatif, inovatif, lain dari yang lain dan harganya tidak mahal.
  • 12. 7 2.4 Analisis Ekonomi Usaha (Kelayakan Usaha) 1. Perhitungan Harga Produksi dan Keuntungan Untuk memproduksi 100 buah gantungan kunci, perhitungannya adalah sebagai berikut:  Pembelian kayu matang: 1 lembar x 30.000,- = 30.000,-  Ongkos tukang rakit dan finishing 100 x 750,- = 75.000,-  Bahan finishing 100 x 750,- = 75.000,-  Sablon 100 x 1.250,- = 50.000,-  Besi penggantung kunci 100x500,- = 50.000,-  Biaya-biaya listrik, air, dll = 20.000,-  Administrasi dan Promosi = 10.000,- Jumlah = 310.000,- Harga Pokok Produksi 1 bh gantungan kunci = 3.100,- Harga Jual = 5.000,- Keuntungan Kotor = 1.900,- Apabila dalam 1 minggu memproduksi 100 buah gantungan kunci, maka dalam 10 minggu akan menghasilkan 1.000 buah souvenir gantungan kunci serta akan meghasilkan keuntungan kotor sebesar 1.000 x Rp. 1.900,- = Rp. 1.900.000,- Dalam program PKM-K ini akan dibuat 10 jenis produk sehingga perkiraan keuntungan kotor selama 10 mingga dapat menghasilkan keuntungan kotor sebesar Rp. 19.000.000,- 2. Analisis kelayakan usaha a. Bahan baku murah, karena dari bahan sisa produksi; b. Desain kreatif dan inovatif sesuai dengan kebutuhan pasar; c. Profit menjanjikan sebagai penghasilan tambahan; d. Pemasaran jelas, bekerjasama dengan Galeri Kerajinan Kota Malang dan mengikuti satu acara pameran di Kota Malang. 3. Strategi pengembangan usaha a. Strategi pemasaran - Membuat katalog produk untuk disebarkan ke calon konsumen - Membuat produk sesuai permintaan pasar - Memasarkan secara online, kerjasama, dan mengikuti pameran b. Strategi produksi - Peningkatan produktivitas tenaga kerja - Penentuan harga souvenir dengan kualitas bagus - Penataan dan pengembangan SDM tenaga kerja - Pengelolaan dan pengendalian sistem keuangan - Penambahan investasi modal usaha
  • 13. 8 BAB 3. METODE PELAKSANAAN 3.1 Desain Pembuatan desain souvenir kayu pinus dilakukan dengan pencarian ide dari internet dan memperhatikan produk-produk souvenir yang ada di pasaran. Selanjutya Tim akan membuat desain berdasarkan tren pasar dan membuat modifikasi desain agar desain mempunyai keunikan serta tidak sama dengan desain yang telah ada di pasaran. Key Holder Temp tusuk gigi Tempat memo Tempat Kunci Kalender kayu Temp Kartu Nama Pinsil karakter Gambar 5: Desain Souvenir Kayu 3. 2 Bahan dan Alat a. Bahan Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat usaha souvenir dengan bahan kayu pinus, antara lain: - Papan kayu pinus - Bahan untuk mengecat yaitu cat poster - Kertas kalkir dan pinsil - Bahan finishing: wood filler, sanding sealer, melamic clear - Amplas, dll b. Alat Peralatan yang digunakan, antara lain: - Gergaji scrollsaw, digunakan untuk memotong dan membentuk produk kayu - Kompresor dan spray gun untuk finishing akhir - Kuas untuk mengecat produk souvenir - Laptop dan modem untuk pemasaran secara online
  • 14. 9 2.3 Tahapan Pelaksanaan Produksi Langkah-langkah produksi souvenir kayu pinus digambarkan sebagai berikut: Gambar 6: Tahap Pelaksanaan Produksi
  • 15. 10 BAB 4. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN 4.1 Rencana Anggaran Biaya Anggaran biaya pelaksanaan PKM-K adalah sebagai berikut: No. Nama alat/komponen Jumlah (Rp) 1. Peralatan Penunjang 3.120.000,- 2. Bahan Habis Pakai 4.370.000,- 3. Perjalanan 3.120.000,- 4. Selang dan kabel 1.870.000,- Jumlah 12.450.000,- Terbilang: dua belas juta empat ratus lima puluh ribu rupiah 4.2 Jadwal Kegiatan Pelaksanaan kegiatan dilakukan selama 5 (lima) bulan dengan perincian jadual sebagai berikut : No. Kegiatan Bulan I II III IV V 1. Persiapan a. Penyiapan program b. Penyiapan bahan dan alat c. Penyiapan desain 2. Pembuatan desain produk 3. Produksi 4. Pemasaran 5. Monitoring dan analisa 6. Evaluasi dan perbaikan 7. Laporan hasil
  • 16. 11 Lampiran 1: Biodata Ketua, Anggota dan Dosen Pendamping
  • 20. 15 Lampiran 2: Justifikasi Anggaran Kegiatan 1. Peralatan Penunjang No. Material Justifikasi Pemakaian Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp) 1. Scrollsaw Memotong bentuk 1 bh 1.500.000,- 1.500.000,- 2. Kompresor ½ PK Menghasilkan udara untuk mengecat 1 bh 1.250.000,- 1.250.000,- 3. Spray Gun Mengecat 1 bh 250.000,- 250.000,- 4. Selang dan kabel Perlengkapan pengecatan 1 set 120.000,- 120.000,- Sub Total 3.120.000,- 2. Bahan Habis Pakai No. Material Justifikasi Pemakaian Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp) 1. Kayu Pinus Bahan baku produk 0,5 m3 5.000.000,- 2.500.000,- 2. Cat poster Membuat lukisan produk 2 set 250.000,- 500.000,- 3. Kuas Alat megecat 4 set 50.000,- 200.000,- 4. Melamic Clear Lapisan penutup 4 kg 60.000,-. 240.000,- 5. Sanding Sealer Meratakan permukaan 4 kg 60.000,- 240.000,- 6. Wood Filler Menutup pori- pori 2 kg 60.000,- 120.000,- 7. Thinner Campuran sanding & melamic clear 10 lt 10.000,- 100.000,- 8. Kertas Amplas Menghaluskan kayu 20 bh 5.000,- 100.000,- 9. Mata gergaji scroll Memotong kayu 20 bh 5.000,- 100.000,- 10. Kertas HVS konsep & laporan 2 rim 35.000,- 70.000,- 11 Tinta printer Isi catridge printer 4 botol 50.000,- 200.000,- Sub Total 4.370.000,-
  • 21. 16 3. Perjalanan No. Material Justifikasi Pemakaian Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp) 1. 2. 3. 4. 5. 6. Tahap perijinan Desain Beli Bahan Beli Alat Produksi Pemasaran Mengurus ijin Membuat desain Pengadaan bahan Membeli alat Analisa data Memasarkan prod 4 kali 11 kali 6 kali 4 kali 6 kali 20 kali 45.000,- 40.000,- 150.000,- 75.000,- 50.000,- 50.000,- 180.000,- 440.000,- 900.000,- 300.000,- 300.000,- 1.000.000,- Sub Total 3.120.000,- 4. Lain-lain No. Material Justifikasi Pemakaian Jumlah Harga (Rp) Jumlah (Rp) 1. Pembuatan laporan Penyusunan hingga pembuatan laporan 1 paket 250.000,- 250.000,- 2. Penggandaan Laporan Fotocoy dan jilid laporan 5 buah 70.000,- 350.000,- 3. Pembuatan Poster Pembuatan hingga pencetakan poster 1 paket 220.000,- 220.000,- 4. Seminar & Publikasi Pendaftaran hingga pelaksanaan seminar & publikasi 1 paket 1.000.000,- 1.000.000,- Sub Total 1.870.000,- Total (Keseluruhan) 12.450.000,- JUMLAH BIAYA SELURUHNYA (1+2+3+4) = Rp. 12.450.000,- (Dua belas juta empat ratus lima puluh ribu rupiah)
  • 22. 17 Lampiran 3: Susunan Organisasi Tim PKM-K dan Pembagian Tugas No Nama/NIM Program Studi Bidang Ilmu Alokasi Waktu (jam/minggu) Uraian Tugas 1. Muhammad Iqbal Nur Budiyanto Putra/13430018 Arsitektur Arsitektur 10 a. Mengkoordinir b. Membuat desain souvenir 2. Bobby Sujangkung/ 13430016 Arsitektur Arsitektur 10 a. Menata dekorasi pameran, b. Penanggungjawab Pemasaran 3. Widha Utama Putra/ 14430008 Arsitektur Arsitektur 10 a. Melakukan Pendataan desain, produk dan pasar b. Melakukan Analisis terhadap data